6
ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH KAB. ACEH UTARA TANGGAL, 03 JANUARI 2018 I. INFORMASI KEJADIAN LOKASI Kab. Aceh Utara TANGGAL 03 Januari 2018 DAMPAK ACEH UTARA, KOMPAS.com - Banjir kembali merendam 30 desa di Kecamatan Pirak Timu dan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Rabu (3/1/2018). Banjir disebabkan meluapnya air Sungai Keureuto akibat hujan deras. Data yang diperoleh Kompas.com, desa terendam di Kecamatan Matangkuli yaitu Desa Lawang, Siren, Tanjung Haji Muda, Meunye Pirak, Pante Pirak, Leubok Pirak, Ceubrek Pirak, Alue Thoe, Hagu, dan Meuria. Kemudian di Desa Alue Euntok, Tumpok Barat, Tanjung Tengku Kari, Teungoh Seulemak, Mee, Baro, Parang Sikureung, Tanjung Tengku Ali, Punti, Tanjung Babah Krueng, dan Desa Blang. Sementara di Kecamatan Pirak Timu, desa yang terendam banjirberada di Desa Alue Bungkoh, Tring Krueng Kreeh, Rayeuk Pange, Bungong, Geulumpang, Krueng, Bracan Rata, Asan Krueng Kreeh, dan Munye Tujoh. Salah seorang warga, Zahri Abdullah menyebutkan, banjir mulai merendam pemukiman penduduk sejak pukul 10.00 WIB. Ketinggian air bervariasi dari 50 centimeter hingga 1 meter. “Seharusnya untuk jangka pendek pemerintah bisa membangun tanggul secara merata di kiri-kanan sungai. Ini solusi jangka pendek, agar tidak banjir lagi. Padahal baru dua pekan lalu kami terendam banjir,” harap Zahri. Pantauan Kompas.com, hingga kini belum ada tenda pengungsian. Polisi dan TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi.

ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH KAB. ACEH UTARA TANGGAL, 03 JANUARI 2018

I. INFORMASI KEJADIAN

LOKASI Kab. Aceh Utara

TANGGAL 03 Januari 2018

DAMPAK ACEH UTARA, KOMPAS.com - Banjir kembali merendam 30 desa di

Kecamatan Pirak Timu dan Matangkuli, Kabupaten Aceh Utara, Rabu

(3/1/2018). Banjir disebabkan meluapnya air Sungai Keureuto akibat hujan

deras.

Data yang diperoleh Kompas.com, desa terendam di Kecamatan Matangkuli

yaitu Desa Lawang, Siren, Tanjung Haji Muda, Meunye Pirak, Pante Pirak,

Leubok Pirak, Ceubrek Pirak, Alue Thoe, Hagu, dan Meuria.

Kemudian di Desa Alue Euntok, Tumpok Barat, Tanjung Tengku Kari,

Teungoh Seulemak, Mee, Baro, Parang Sikureung, Tanjung Tengku Ali,

Punti, Tanjung Babah Krueng, dan Desa Blang.

Sementara di Kecamatan Pirak Timu, desa yang terendam banjirberada di

Desa Alue Bungkoh, Tring Krueng Kreeh, Rayeuk Pange, Bungong,

Geulumpang, Krueng, Bracan Rata, Asan Krueng Kreeh, dan Munye Tujoh.

Salah seorang warga, Zahri Abdullah menyebutkan, banjir mulai merendam

pemukiman penduduk sejak pukul 10.00 WIB. Ketinggian air bervariasi dari

50 centimeter hingga 1 meter.

“Seharusnya untuk jangka pendek pemerintah bisa membangun tanggul

secara merata di kiri-kanan sungai. Ini solusi jangka pendek, agar tidak banjir

lagi. Padahal baru dua pekan lalu kami terendam banjir,” harap Zahri.

Pantauan Kompas.com, hingga kini belum ada tenda pengungsian. Polisi dan

TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih

tinggi.

Page 2: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

II. DATA CURAH HUJAN

Pos Hujan Curah hujan terukur

03/01/2018 04/01/2018 Keterangan

Baktya Barat ( Aceh Utara) 29 mm 60 mm Hujan sedang - lebat

Nibong (Aceh utara ) 8 mm 26 mm Hujan ringan- Sedang

Sumber: Staklim Indrapuri

III. ANALISA METEOROLOGI

INDIKATOR KETERANGAN

1. Anomali SST

Data reanalisis suhu muka laut harian tanggal 02 Januari 2018 yang

menunjukkan kategori hangat di wilayah perairan Aceh bagian Utara

berkisar 28.0°C dengan anomali SST berkisar 0.1°C Hal ini

mengindikasikan pembentukan awan awan konvektif yang cukup aktif di

Wilayah tersebut. Pertumbuhan awan awan konvektif dapat menyebabkan

terjadinya Hujan disertai kilat/ petir dan angin kencang.

2. Pola Angin

Analisis streamline pada tanggal 02 Januari 2018 jam 00.00UTC (07.00

WIB) dan 12.00UTC (19.00 WIB) menunjukkan adanya pola pusat tekanan

rendah (Low Pressure) di Samudera Hindia sebelah Barat Laut Propinsi

Aceh. Pada pola angin lapisan 3000 feet, wilayah Propinsi Aceh

merupakan daerah belokan dan perlambatan angin, sehingga terjadi

penumpukan massa udara yang cukup signifikan dan menyebabkan

terjadinya potensi hujan.

Kelembaban Nisbi Secara umum, nilai kelembapan relatif di wilayah Propinsi Aceh

khususnya wilayah Perairan Utara Aceh, pada lapisan 850mb dan 700mb

bernilai 80 - 90%. Hal ini menunjukkan bahwa kondisi atmosfer di

wilayah tersebut cukup basah.

3. Citra Satelit

1. Pada citra satelit MTSAT terlihat pertumbuhan awan konvektif di

wilayah Utara Aceh pada tanggal 02 – 3 Januari 2018.

2. Berdasarkan grafik time series di Wilayah tersebut terlihat pola

penurunan suhu puncak awan yang signifikan pada 03 Januari 2018

pukul 00.00UTC (07.00 WIB) mencapai -70°C. Dari klasifikasi jenis

awan, diketahui terbentuk awan awan Cumulonimbus yang berpotensi

terjadi hujan dengan intensitas sedang- lebat yang dapat sertai kilat/petir.

Page 3: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

IV. KESIMPULAN

1. Berdasarkan regionalnya suhu muka laut wilayah Perairan Aceh bagian Utara lebih hangat, nilai

anomali SST positif menunjukkan nilai Sedikit hangat dari pada kondisi normalnya.

2. Adanya pusat tekanan rendah (Low Pressure ) di wilayah di samudera hindia Barat Daya dan

Barat Laut yang dapat menyebabkan Shearline ( Belokan angin ) di Wilayah Propinsi Aceh

sehingga terjadi penumpukan massa udara yang cukup signifikan dan menyebabkan terjadinya

potensi hujan

3. Citra satelit Himawari08 Image IR, time series suhu puncak awan yang sangat dingin dan data

curah hujan sedang- lebat pada kejadian bencana banjir di Wilayah kabupaten tersebut, dapat

mendukung kejadian bencana Banjir.

V. PROSPEK KEDEPAN

Umtul 3 hari ke depan, Perlu terus diwaspadai potensi terjadinya curah hujan tinggi, mengingat musim

penghujan dan beberapa wilayah Zona Musim secara klimatologisnya berada pada masa puncak curah

hujan tinggi.

VI. INFO PERINGATAN DINI

Waktu Isi

02 Jan 2018

03 Jan 2018

Peringatan Dini Cuaca Propinsi Aceh Tgl 02 Januari 2018 pkl 02.00 WIB. Berpotensi

terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan angin

kencang pada pkl 02.30 WIB di wilayah Aceh Besar dan dapat meluas ke wilayah

Lhokseumawe, Aceh Utara, Aceh Timur dan Sekitarnya. Kondisi ini diperkirakan masih

dapat berlangsung hingga pkl 05.30 WIB

Prakirawan - BMKG Aceh

Update Peringatan Dini Cuaca Propinsi Aceh Tgl 03 Januari 2018 pkl 05.30 WIB. Masih

berpotensi terjadi hujan dengan intensitas sedang-lebat yang dapat disertai kilat/petir dan

angin kencang di wilayah Simeulue, Langsa, dan dapat meluas ke wilayah Aceh Tamiang,

Aceh Timur, Aceh Utara, Lhokseumawe, Aceh Tengah dan Sekitarnya. Kondisi ini

diperkirakan masih dapat berlangsung hingga pkl 09.00 WIB

Prakirawan - BMKG Aceh

Page 4: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

LAMPIRAN I

Gambar 1. Suhu Muka Laut,dan Anomali harian tanggal 02 Januari 2018

Sumber: http://extreme.kishou.go.jp/itacs5/

LAMPIRAN II

Gambar 2. Prakiraan Pola Angin, Tanggal 02 Januari 2018

Sumber: http://www.bom.gov.au

Page 5: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

LAMPIRAN III

Gambar 3. Relatif Humidity(RH) Tanggal 03 Januari 2018 (RH) Lapisan 700Hpa dan 850Hp

Sumber: http://diseminasi.meteo.bmkg.go.id/wrf/indo_201801/

LAMPIRAN IV

Page 6: ANALISA CUACA TERKAIT KEJADIAN BANJIR DI WILAYAH … · 2018-01-05 · TNI terlihat membantu mengangkat barang warga ke dataran yang lebih tinggi. II ... menunjukkan kategori hangat

Gambar 4. Citra Himawari-8 dan Suhu Puncak Awan, saat kejadian

Banda Aceh, 04 Januari 2018

Kepala Stasiun Meteorologi Klas I

Banda Aceh,

TTD

FACHKRURAZI, SP

NIP.196509301990031002

Forecaster On Duty

TTD

SYAHRIR

NIP .197005101994031005