57
Edisi 2 / TAHUN II April 2007 Terbit satu kali setiap dua bulan Share Good News of Jesus Christ through Media - -1 1 INTRODUCE : GC Session 2005 Theme UNTUK KALANGAN SENDIRI

Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Edisi 2 / TAHUN II April 2007Terbit satu kali setiap dua bulan

Share Good News of Jesus Christ through Media

- -11

INTRODUCE :GC Session 2005

Theme Song

UNTUK KALANGAN SENDIRI

Page 2: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

DAFTAR ISIEDISI 2/TAHUN II

APRIL 2007

GAMBAR SAMPULYesus di Tepi Pantai ©wartaadvent.orgDAFTAR ISIDARI REDAKSISURAT PEMBACAFOKUS RENUNGAN Penyerahan Diri by Boby Fajar PrasetyoPROFIL Diah YektiHAPPY BIRTHDAYARTIKELSopan Santun di Berbagai Belahan Dunia by Jonathan KlavertLIFESTYLE April Mop by Arina Mariana DISCOVERY Tempat yang Dalam di Bumi by Mary Hunter Moore ME ‘N’ UFROM YOUR HEART TANYA-JAWAB ALKITABJanji yang Menyedihkan by Angel Manuel RodriguezCERITA UNTUK ANAKGadis Yatim Piatu yang Menjadi Ratu by gitaCATATAN KEGIATAN JEMAAT ALBATROSAYO MEWARNAIRESEP MASAKANPuding Pepaya, Pepes IkanFOR YOUR GOOD HEALTHCelebration (Bagian I) by Dr. Kathleen KuntarafSENYUM ITU SEHATKUISKABAR BAIKWarna Gelap by Maria-niTOUCHING LOVESeorang Anak Kecil dan Anjingnya by Mey-lanMUSIK : Above All repraised by Nikita/ The Seventh Singers He is Our Peace by Heritage SingersGC Session 2005 Theme SongBERITA ADVENT SEDUNIAALBUM KITA

© 2007, by Buletin Albatros,Buletin Albatros dicetak dan diterbitkan untuk KALANGAN SENDIRI dan

simpatisan / donatur Buletin.Terbit satu kali setiap dua bulan.

- -22

EDISI YANG LALU

Page 3: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

TIM BULLETIN ALBATROS

Pelindung dan PenasehatPendeta dan Majelis Jemaat

GMAHK Albatros Sidoarjo

Ketua Tim RedaksiFirstiand Gita Leksmana

(Iptek & Pendalaman Alkitab)

Tim RedaksiBoby Fajar Prasetyo

(Renungan & Kesehatan), Meyvy Lany Katang

(Lifestyle & Anak-anak), Dyah Yekti

(Tips & Masakan), Reza Klavert

(Berita & Kesaksian), Jonathan Klavert (Artikel & Musik),

BendaharaMariani

Fotografer & ReporterReza, Boby, Lany

Sirkulasi / Donasi / IklanMariani, Dyah Yekti

Tata Letak/ GrafisTim IT Buletin

Korespondensi / HumasBoby Fajar Prasetyo Meyvy Lany Katang

Alamat RedaksiJl. Albatros 133, Sidoarjo

[email protected]

Hotline :

Redaksi031 – 71 28 38 17

Iklan dan Langganan031 – 606 98 208

Salam kasih dalam Kristus Yesus,Akhirnya terbit juga edisi ke-2 Buletin yang kita cintai

ini…Dengan berbekal kritik dan saran para pembaca setia, Buletin edisi ini terbit dengan wajah baru, rubrik yang lebih bervariasi, cover berwarna, album foto, dan isi yang makin padat.

Sebagai media cetak Pemuda Advent, visi dan misi Buletin Albatros adalah Share Good News of Jesus Christ through Media, yaitu memberitakan kabar baik tentang Yesus Kristus melalui beragam media. Tim Buletin bertekad memperluas sarana dan media untuk melaksanakan Amanat Agung Tuhan kita Yesus Kristus sebagaimana tertulis dalam Matius 28:19-20.

Karena itu kita seharusnya jangan cuma berharap / mengkritik atau hanya menunggu bila diperintah atau bila diminta tetapi marilah kita lebih pro-aktif menyumbangkan gagasan, ide, dan pemikiran untuk kemajuan Buletin. Mengutip kata-kata presiden Amerika yang terkenal - George Washington, “Jangan tanyakan apa yang bisa diberikan Buletin kepadamu, tetapi tanyalah apa yang bisa kamu berikan kepada Buletin.” (huruf tebal diubah dari aslinya–redaksi :D ).

Berkaitan dengan hal itu fokus renungan kali ini adalah tentang penyerahan diri dan pengorbanan diri karena Kristus sudah lebih dulu berkorban untuk kita.

Akhir kata : kami senantiasa mohon doa, tenaga, pikiran, dana, dan juga kritik dan saran dari para pembaca yang kekasih agar media ini semakin maju dan luas bidang pelayanannya.

Semoga Buletin edisi kali ini akan menggugah semangat dan ide kreatif dalam memberitakan Injil kepada semua orang, dan yang membacanya akan mendapatkan berkat berlimpah. Inilah doa dan harapan kami.

Kiranya Tuhan memberkati kita! (Redaksi)

- -33

Page 4: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Redaksi menerima tulisan, naskah, artikel, kesaksian, puisi, cerpen, tanya jawab Alkitab, kritik, saran, yang sesuai dengan visi dan misi buletin ini. Naskah / kritik / saran dapat dikirimkan kepada redaksi (lebih disukai apabila naskah / artikel berupa file dalam format MS Word) dan dialamatkan kepada redaksi Buletin Albatros : Jl. Albatros 133, Sidoarjo 61211 atau via email : [email protected]. Naskah yang dikirimkan kepada redaksi tidak dikembalikan. Redaksi berhak mengedit isi naskah tanpa mengubah maksud/ tujuan penulis. Tulisan yang belum dapat dimuat pada edisi ini akan dimuat pada edisi berikutnya.

FOKUS RENUNGAN

PENYERAHAN DIRIBoby Fajar Prasetyo

WWJanji Allah ialah :

“Apabila kamu mencari Aku, kamu akan menemukan Aku; apabila kamu menanyakan Aku dengan segenap hati.” (Yeremia 29:13).

Segenap hati harus diserahkan kepada Tuhan, kalau tidak perubahan takkan pernah terjadi di dalam diri kita. Perubahan akan memulihkan kita menjadi seperti Dia. Roh Kudus melukiskan keadaan kita dalam kalimat seperti berikut : “Kamu dahulu sudah mati karena pelanggaran-pelangaran dan dosa-dosamu.” ; seluruh kepala sakit dan seluruh hati lemah-lesu “tidak ada yang sehat” (Efesus 2:1; Yesaya 1:5-6). Allah ingin membuat kita bebas.

Peperangan melawan diri sendiri adalah peperangan terbesar yang pernah berlangsung; penyerahan diri sendiri memasrahkan sepenuhnya kepada kehendak Allah, memerlukan satu pergumulan; tetapi jiwa itu harus lebih dahulu diserahkan kepada Tuhan.

Allah tidak memaksa kehendak makhluk ciptaan-Nya. Tuhan tidak mau menerima perbaktian yang dilakukan dengan pikiran dan kemauan yang tidak rela. Terserah kepada kita memilih apakah mau dilepaskan dari rantai dosa, dan mendapat bagian dalam kebebasan yang mulia dengan anak-anak Allah.

Allah tidak mengharuskan kita menyerahkan segala sesuatu yang terbaik disimpan bagi keperluan kita sendiri. Andaikata semua orang yang belum memilih Kristus itu dapat menyadari bahwa Dia mempunyai sesuatu yang jauh lebih baik untuk diserahkan kepada mereka daripada yang mereka cari untuk diri mereka sendiri. Tiada kegembiraan sejati yang didapat pada jalan yang dilarang oleh Dia yang mengetahui apa yang terbaik dalam mengikhtiarkan kebajikan bagi makhluk ciptaan-Nya.

Adalah keliru menganggap bahwa Tuhan senang melihat anak-anak-Nya menderita sengsara. Penebus dunia menerima manusia itu sebagaimana adanya dan dengan segala kekurangan mereka, ketidaksempurnaan mereka, dengan kelemahlembutan-Nya; dan dia bukan saja membasuhkan dari dosa serta membayar tebusan melalui darah-Nya. Kehidupan jiwa yang benar dan menggembirakan ialah dengan memiliki Kristus di dalam hati, pengharapan kemuliaan itu.

Kuasa untuk memilih Allah telah diberikan kepada manusia, inilah yang harus digunakan oleh manusia. Anda tidak dapat mengubah hatimu dengan dirimu sendiri, namun Anda dapat memilih untuk melayani Dia. Dengan demikian semua tabiatmu akan diserahkan kepada pimpinan Roh Kristus; keinginan-keinginanmu akan dipusatkan kepda-Nya, pikiran-pikiranmu akan sejalan dengan Dia.

Kerinduan akan kebajikan dan kesucian memang baik adanya; tetapi jika Anda berhenti sampai di situ saja, tidak ada gunanya.

- -44

Page 5: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Dengan menggunakan kemauan secara benar, maka perubahan yang menyeluruh akan terjadi dalam kehidupanmu. Dengan menyerahkan segenap kemauanmu kepada kehendak Kristus, Anda akan mendapat kekuatan dari atas yang menjaga Anda tetap teguh, dan melalui penyerahan yang tetap kepada Tuhan, Anda sanggup menghidupkan kehidupan yang baru, yaitu hidup di dalam iman.

Amin!

(Disarikan dari Kebahagiaan Sejati Bab. 5 : Penyerahan Diri)

- -55

Page 6: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Selamat Ulang Tahun…

JANUARI MARET1 Januari : Bpk. Sumani, Adek Gaby & Gery 2 Maret : Ibu Elsi4 Januari : Yosia Amado 7 Maret : Lany9 Januari : Selin 11 Maret : Ibu M. Ikman22 Januari : Sandra 15 Maret : MarianiFEBRUARI 18 Maret : Ibu Lily Kano2 Februari : Bpk. Agus Cahyono 26 Maret : Irma5 Februari : Bpk. Fredy Ibrahim 29 Maret : Jody9 Februari : Adek Fifin21 Februari : Adek Beatric28 Februari : Adek Raymond

“Ajarlah kami menghitung hari-hari kami sedemikian, hingga kami beroleh hati yang bijaksana.”

(Mazmur 90:12)

Syalom…Namaku Yekti. Lengkapnya Dyah Yekti.

Aku lahir di sebuah desa yang sangat indah dan menyenangkan, yaitu Pace, bagian dari Kabupaten Nganjuk. 5 Desember ’82 Tuhan memberi anugrah buat Yekti baby untuk bisa menghirup udara dan menikmati kehidupan ini.

‘N suatu kebahagiaan buat aku bisa menjadi profil di “Buletin Albatros” pada edisi saat ini. B’coz dengan begitu aku juga bisa sedikit berbagi cerita tentang hal-hal yang menarik dalam kehidupan aku, khususnya menjelang saat aku dibaptis pada Juli 2006 lalu.

Banyak hal-hal menarik dan baru yang aku temui pada kehidupan Advent yang membuat aku ‘perang’ batin juga sebenarnya. Karena di satu sisi aku ingin terus belajar dan satu saat dibaptis, tapi di sisi lain ada sesuatu yang membuat aku sangat takut dan aku sendiri ga’ tau apa sesuatu itu.

That’s really … great ! Memang hidup ini pilihan dan aku sadar sepenuhnya kalo aku ingin menemukan makna hidup yang sebenarnya, maka aku harus memilih. But I’m so thankfull to the Lord, Jesus Christ, karena Dia yang membantu memberi aku hikmat untuk menentukan pilihan yang terbaik meskipun tampaknya ada begitu banyak ‘kerikil tajam’ yang harus aku lewati. One thing that I have known that through all the struggle there’s a bright road at the end of tunnels. I know that whatever my dillema is, I’ll learn that life is so worth it and my Lord, Jesus Christ always love me with His never-ending LOVE.

Thank you so much PaTros Buletin.God Bless you forever…!

- Yekti –

- -66

Page 7: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

SOPAN SANTUN DI BERBAGAI BELAHAN DUNIAJulius Jonathan Klavert

Globalisasi semakin menambah rumit masalah sopan santun. Di negara asal, boleh jadi Anda seorang tokoh panutan yang disegani. Tapi di tempat lain bisa saja Anda dianggap tidak punya sopan santun. Saat bepergian ke luar negeri, tentu kita tak mungkin mengenal adat-istiadat suatu tempat dalam 1-2 hari saja. Kenyataannya, tuan rumah pun tak berharap demikian. Yang terpenting adalah menunjukkan bahwa Anda memiliki sikap sopan santun yang tepat.

Tak ada yang lebih memalukan dibanding salah kostum. Memakai kimono tidak sekonyong-konyong menjadikan Anda orang Jepang - sekalipun Anda memaksakannya. Coba Anda bayangkan betapa menggelikannya bila ada orang Jepang berkeliling London dengan memakai kilt, kostum khas orang Skotlandia. Tingkah laku yang selama ini kita anggap sopan mungkin dianggap kurang pantas di belahan dunia lain. Berikut ini sebagian adat-istiadat dan sopan santun di berbagai wilayah.

PORTUGALOrang Portugal terkenal gila sepak bola. Jika Anda penggemar atau

setidaknya pernah mendengar nama : Eusebio, Figo, atau Rui Costa, maka orang Portugal akan merasa cocok dengan Anda. Jangan lupa memuji kelezatan makanan khas Mediterania mereka. Tapi hati-hati di jalan sebab lalu lintas di Portugal dikenal sebagai salah satu yang paling berbahaya di dunia.

SPANYOLSiesta atau tidur siang, amat penting bagi orang Spanyol. Jadi, jangan membuat janji

antara pukul dua sampai empat sore. Jangan pula datang ke undangan makan malam sebelum pukul 22.00. Hindari pembicaraan mengenai kontroversi adu banteng. Sebisa mungkin mulailah dengan pembicaran soal bahasa Spanyol yang merupakan bahasa terpenting kedua setelah bahasa Inggris.

IRLANDIAApakah permainan beregu yang tertua di Eropa? Jawabannya adalah hurling, sejenis

permainan hoki yang telah dimainkan orang Irlandia sejak 2000 tahun lalu. Bolanya dapat dipukul di udara ataupun di tanah. Selain itu ada pula sepak bola Galia yang merupakan gabungan antara rugby dan sepak bola. Kebijakan perpajakan yang longgar meneybabkan negara ini menjadi surga bagi pengusaha sekaligus pintu masuk bagi perusahaan-perusahaan asal AS menuju pasar Eropa. Bahasa percakapan adalah bahasa Inggris namun saat bertemu ucapkan salam khas Irlandia, “Dhia dhiu,” yang berarti “Semoga Tuhan selalu bersamamu.” Untuk berpisah ucapkan “Slant agat,” yang merupakan jawaban dari “Slan leat,” yang berarti “Hati-hati.”

NORWEGIAPujilah keindahan alam negeri mereka, serta upaya

mereka melestarikan alam. Bangsa di wilayah paling utara Eropa ini amat bangga dengan perahu dan rumah liburan mereka. Jangan membicarakan tentang minuman alkohol, seperti juga bila Anda berbicara dengan bangsa Skandinavia lainnya. Orang Norwegia memang gemar minuman keras, tetapi sebagian di antara mereka ada yang benar-benar anti-alkohol.

JERMANOrang Jerman seringkali digambarkan sebagai orang yang cekatan, dapat diandlakan,

tepat waktu, dan tidak memiliki rasa humor. Buang segera anggapan bahwa mereka bukan lawan bicara yang enak bila diajakn berhumor. Malahan, membicarakan Hitler juga tidak tabu. Telat 15 menit

- -77

Page 8: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

masih bisa diterima, lebih dari itu Anda dianggap pencuri waktu. Yang terpenting – tak cuma pria Jerman sebenarnya – mereka memanjakan mobil mereka tiap hari Sabtu.

SWEDIAOrang Swedia amat bangga dengan negaranya. Standar kehidupan yang tinggi dan

kebijakan sosial mereka telah dijadikan acuan oleh negara-negara Eropa lainnya. Tak heran jika mereka amat menyukai ketertiban. Apabila Anda diundang ke suatu pertemuan bisnis atau acara resmi, sebaiknya datang tepat waktu dan bersikap low profile.

DENMARKOrang Denmark tidak suka bila negaranya dianggap yang terkecil di antara negara-negara

Skandinavia lainnya. Mereka senang bercanda dan sindir-menyindir. Hal penting untuk diingat : bulan Juli dan Agustus adalah musim panas dan saatnya bersenang-senang.. Jadi bukan saat yang tepat untuk melakukan pertemuan bisnis.

FINLANDIABersiaplah menerima undangan mandi uap di sauna pribadi

tuan rumah. Memiliki sauna merupakan kebanggan bagi mereka. Kecuali Anda punya alasan masuk akal, sebaiknya penuhi saja undangan itu.

PERANCISApabila roti bagel yang disajikan kepada Anda belum diiris,

langsung potong dengan tangan. Tuan rumah wanita mengharapkan tamu membawa karangan bunga, sampanye, atau cokelat. Mencium pipi merupakan hal yang umum di seluruh benua Eropa, namun jangan

menempelkan bibir di pipi.Semoga tulisan ini bermanfaat bagi para pembaca Buletin Albatros dan menjadi pedoman

bila pergi mengunjungi negara-negara tersebut.

- -88

- ADVERTORIAL NOTARIS / PPATHanny Kano, SH

Mengurus : - Akta Notaris- Akta pendirian PT, CV, UD, Yayasan, Koperasi- Sewa-menyewa, Perjanjian, Kontrak Kerja Waris- Surat Kuasa Memegang Hak Tanggungan

(SKHMT)- Ikatan Jual-Beli, Kuasa Menjual, Kuasa

Mengurus- Jual Beli Saham- Perjanjian Perdamaian- Akta Pejabat Pembuat Akta Tanah (PPAT)- Akta Jual Beli- Hibah- Pembagian Hak Bersama

- Hak Tanggungan / Roya- Tukar Menukar- Sertifikat Hak Milik (SHM), Hak Guna Bangunan

(HGB)

Jika diperlukan, hubungi :

Telp. : 031-8684939 / 031-70244587

HP : 081330771397Fax : 031-8684939

Alamat Kantor :Ruko Juanda Harapan PermaiJl. Raya Airport Juanda 22-23 SedatiSidoarjo – JAWA TIMUR

TUHAN MEMBERKATI !

Page 9: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

APRIL MOP

Arina Mariana

Tanggal 1 April dikenal sebagai April Fools Day yang di Indonesia akrab sebagai April Mop. Bagaimana sejarahnya?

Jika Anda dengar teriakan ini pada tanggal 1 April : April Mop!, berarti ada satu orang lagi tertipu! Pada hari ini orang percaya bahwa sah-sah saja membohongi orang lain. Misalnya menelpon orang untuk datang kerja padahal itu hari liburnya atau menukar isi tempat gula dengan garam atau memajukan jam seseorang sehingga ia hadir di suatu acara lebih awal dan masih banyak lelucon klasik lainnya.

Banyak website yang menawarkan cara-cara membohongi korban Anda pada hari ini, Anda bisa klik, antara lain april1st.net, computer pranks.com. dan thefreesite.com

Media massa juga sering ikut memainkan lelucon pada hari yang oleh beberapa kalangan dianggap ‘wajib’ untuk berbohong. Menurut snopes2.com, Lelucon sukses berhasil disebarkan sebuah stasiun radio di Canada, yang menyiarkan bahwa the Royal Canadian Mint, mencetak koin dua dolaran yang terbuat dari emas murni. Hebohlah pendengar mencarinya dalam kumpulan receh mereka. Sampai tangan pegel juga nggak bakal ketemu.

Salah satu kelakar yang sukses disiarkan media adalah yang pernah dilansir Panorama, acara TV BBC Inggris di tahun 1957. Penyiarnya mengatakan musim semi datang lebih awal tahun ini, dengan demikian panen spaghetti atau mi Itali itupun siap lebih awal. Laporan ini disertai video yang menggambarkan wanita petani yang sedang memanen spaghetti dari pohon. Tak lama setelah ditayangkan, BBC kebanjiran telepon yang menanyakan di mana persisnya acara panen itu dan dimana mereka bisa membeli pohon spaghetti! Heh…what next? Pohon nasi goreng?

Hari April Fools diduga mulai diperingati pada abad ke 16 di Perancis,. Menurut keterangan pada website USIS dulu awal tahun baru itu jatuh pada tgl 1 April. Cara merayakannya mirip dengan sekarang, dengan pesta, dansa-dansi hingga pagi. Kemudian tahun 1562, Paus Gregory memperkenalkan kalender baru yang tahunnya diawali bulan Januari. Tetapi ada beberapa kalangan yang belum dengar atau tidak percaya adanya perubahan ini. Jadi mereka terus memperingati tahun baru pada tanggal 1 April. Orang-orang inilah yang disebut April Fools atau secara harafiah berarti orang-orang yang tertipu di bulan April. Teori lain yang dimuat The Washington Post mengatakan tradisi ini dimulai pada jaman Romawi kuno, saat orang merayakan festival Ceres awal April. Ceres adalah dewi panen yang putrinya diculik Pluto, dewa dunia gaib. Ceres diceritakan mengikuti gema suara teriakan anaknya, hal yang mustahil, sebab gema sangat sulit dicari sumber asalnya. Sehingga Ceres dikatakan melaksanakan “a fools errand” atau tugas orang bodoh. Kebiasaan membohongi teman dan anggota keluarga ini, diduga

menyebar dari Perancis, ke Inggris dan Skotlandia, lalu ke Amerika waktu terjadi emigrasi orang Eropa ke sana. Di Perancis,disebut Poisson d’avril atau ikan April. Mereka percaya ikan kecil itu gampang tertangkap atau tertipu.Di Skotlandia istilahnya April gowk, yang berarti burung tekukur yang di sana melambangkan kepolosan. Di sana, April Fools Day malah diperingati selama dua hari. Hari kedua khusus untuk meledek anggota badan dan disebut Taily Day. Oke-oke aja kalau anda menempel tulisan “Kick Me” pada bokong teman anda. Lain lagi di Inggris, kalau anda tertipu and disebut April noddie. Di Indonesia sendiri populer dengan nama April Mop. Dalam bahasa Belanda mop berarti kelakar.

Ada sebuah kesimpulan mengenai hari penuh lelucon ini, mengutip penulis terkenal Mark Twain :The first day of April is the day we remember what we are the other 364 days of the year.

Sekarang tinggal pilih, anda mau jadi orang yang ngibulin atau dikibulin?Tapi awas ya ada hukum ke-9 : Jangan mengucapkan saksi dusta…

- -99

Apabila ada nama-nama yang belum tercantum, mohon informasikan kepada Redaksi. Tx.

Page 10: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

TEMPAT YANG DALAM DI BUMIMary Hunter Moore

Sekelompok orang lewat di sepanjang lorong Diamond Cave, Kentucky, Amerika Serikat. Mereka sudah mendengar rekaman penjelasan yang diputar di dekat pintu masuk. Disebutkan bagaimana pada “tiga milyar tahun yang lampau” seluruh bagian tengah dari negara Amerika Serikat berada di bawah “Laut Mississippi” yang pada jutaan tahun lalu mengalir ke Teluk Mexico dan Teluk Hudson sampai kering. Dalam proses pengurasan air ini, air yang berisi zat-zat kimia lewat pada saluran-saluran sambil menggerogoti bebatuan yang terdapat di sepanjang jalur itu dan membentuk wilayah Kentucky dan Tennesee yang ada sekarang. Ketika seluruh air itu kering, semua bahan-bahan yang tinggal hanyut membentur karang-karang atau permukaan tanah masuk ke dalam lubang besar di mana di bagian bawahnya mengalir saluran air, dan oleh proses penguapan yang lamban sejumlah kecil mineral telah membentuk formasi-formasi yang menjadi daya tarik dari gua-gua ini sekarang.

Beberapa menit kemudian setelah mereka lewat, pengantar menunjuk ke stalaktit-stalaktit dan stalakmit-stalakmit dan mengatakan bahwa betapa dengan hanya satu inchi kubik “tetesan air beku” ini maka tiang-tiangini telah terbentuk dalam satu abad. Seorang anak laki-laki anggota kelas anak-anak di gerejanya yang sedang berjalan bersama ibunya berkata, “Orang itu percaya benar bahwa untuk membuat gua ini perlu waktu begitu lama, tetapi kita mengetahui bahwa Yesus bisa membuatnya secepat yang Ia kehendaki.”

“Aku lebih berakal budi daripada semua pengajarku, sebab peringatan-peringatan-Mu kurenungkan, Aku lebih mengerti daripada orang-orang tua, sebab aku memegang titah-titah-Mu.” (Mazmur 119:99-100)

PENCIPTAAN GUA-GUA

Seorang anak laki-laki kecil yang sudah mendengar tentang kisah-kisah yang umum tentang terciptanya Grand Canyon di AS keluar dari hutan bersama ayahnya dan berdiri untuk pertama kalinya di South Rim, memandang kepada apa yang baru saja disebutkan sebagai “sesuatu yang terbesar dari satu tempat di bumi.” Untuk sejenak dia hanya terpana; lalu menggelengkan kepala dengan perlahan tapi sungguh-sungguh dan berkata, “Air tidak membuatnya begitu. Bukan, Pak! Air tidak pernah membuatnya demikian.”

Jadi, apa yang membuatnya? Apa jawaban kita sebagai umat yang percaya akan adanya Khalik hendak berikan sementara ilmu pengetahuan yang lazim mengajarkan bahwa gua-gua raksasa dan ngarai-ngarai luas tercipta dengan kecepatan satu inci dalam satu abad?

Perama-tama, kita harus mengingat bahwa ilmuwan-ilmuwan penganut paham evolusi juga tidak berada di situ menyaksikan bagaimana itu terjadi. Baik kita maupun mereka harus menggunakan otoritas orang lain, atau hal lain, untuk memberitahukan kepada kita keaslian dari keadaan alam ini. Kaum evolusionis mencela kaum yang percaya pada penciptaan dengan menggunakan apa yang yang

mereka percayai, “berwenang” – wewenang Musa, yang mereka ejek. Lalu kita menjawab bahwa mereka menggunakan apa yang mereka percayai berwenang – yakni wewenang para ilmuwan yang telah mengamati kondisi-kondisi tempat itu pada keadaannya yang sekarang, dan dengan asumsi murni menyatakan bahwa kondisi yang sekarang itu adalah sama dengan kondisi di masa lampau. Karena wewenang Musa, menurut waktu yang terdekat dengan kita, sedikitnya adalah 2000 tahun lebih dekat dengan peristiwa-peristiwa itu, maka tidak layak ia dicemooh, walaupun mengabaikan pernyataannya untuk berbicara demi Seorang Berwenang yang jauh lebih tua dari dia.

Kita sangat berterima kasih kepada para ilmuwan dunia yang telah melakukan semua usaha pengamatan, eksplorasi, penamaan, dan penjelasan keajaiban-keajaiban alam untuk kita. Kita hanya memohon agar mereka mengizinkan kita membuat kesimpulan kita sendiri dari fakta-fakta yang nampak, yakni kebebasan yang serupa seperti yang mereka nikmati. Kita menyatakan bahwa dua kelompok kesimpulan yang ada di dunia ini sekarang – yaitu teori evolusi dengan teori milyaran tahunnya itu, dan paham penciptaan dengan masa penciptaan bumi secara cepat oleh tindakan Allah – berbeda bukan dalam fakta-fakta yang mereka amati, melainkan dalam satu hal : “Apakah seluruh proses kimiawi alam selalu berlangsung lambat dan seragam; atau apakah pada beberapa waktu yang lampau terjadi begitu cepat bahkan spontan?”

Para ilmuwan evolusionis telah menjawab sendiri pertanyaan ini – meskipun mereka tidak menyadarinya. Pada waktu mereka mempelajari tentang ledakan bom atom, mereka buktikan bahwa proses-proses pada alam tidaklah seragam,

- -1010

Gua-gua terkenal di Jawa Timur

- Gua Maharani (Kompleks Wisata Tanjung Kodok), di Lamongan

- Gua Akbar di Tuban- Gua Lawa (Kelelawar) di

Trenggalek

Page 11: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

tetapi bisa dibuat lebih cepat bahkan secara spontan. Bom atom telah menghancurkan dasar-dasar evolusionisme sekaligus dengan peradaban modern.

Kita dengan demikian, berdiri di atas dasar bahwa Musa berbicara untuk Oknum berwenang yang hadir pada waktu gua-gua dan ngarai-ngarai raksasa itu terbentuk, dan bahwa Dia membuatnya dengan memproses tingkat kecepatan di mana Dia dapat mengendalikannya atas kehendak-Nya – cepat atau lambat asal cocok dengan maksud-Nya. Kita tidak menolak pengamatan oleh ilmuwan masa kini terhadap fakta-fakta sekarang, tetapi kita menolak asumsi mereka tentang keseragaman. Dan kita mengklaim bahwa Grand Canyon, Mammoth Cave, dan Diamond Cave, di Amerika Serikat dan semua tempat-tempat raksasa di manapun lainnya adalah merupakan saksi yang jauh lebih baik mengenai penciptaan daripada keseragaman mereka.

“Sebab TUHAN adalah Allah yang Besar, dan Raja yang Besar mengatasi segala allah. Bagian-bagian bumi yang paling dalam ada di tangannya, puncak gunung-gunung pun kepunyaan-Nya. Kepunyaan-Nya laut, Dialah yang menjadikannya, dan darat, tanggan-Nyalah yang membentuknya.” (Mazmur 95:3-5)

Alkitab dengan jelas mengajarkan bahwa ketika bumi diciptakan, tadinya ditutupi oleh air. Air ini tercipta pada hari kedua dalam minggu penciptaan, yang terbagi atas : uap di atmosfer dan air yang berada di atas permukaan. Pada hari ketiga air yang berada di atas permukaan kembali dipisahkan ke dalam bagian-bagian yang lebih kecil yang memenuhi tempat-tempat yang dalam, berpencar di atas tanah yang kering. Pembagian ini terjadi dalam suatu jangka waktu 24 jam, dengan suatu kecepatan yang luar biasa. Proses ini dijelaskan di dalam Mazmur 104. Siapa yang dapat mengatakan ukiran alam apa yang ditempa oleh Seniman Agun pada hari itu? Kita hanya tahu bahwa keadaannya begitu indah; sebab bukan hanya Dia sendiri yang puas tetapi juga para malaikat-Nya begitu bahagia. (Kejadian 1:31; Ayub 38:7). Namun belum pernah ada seorangpun yang menyaksikan ukiran air tersebut kecuali kita menerima apa yang mungkin terdapat di bawah tanah.

Tuhan Yesus sendiri, Mandor penciptaan tersebut, menjelaskannya kepada Salomo (Amsal 8:22-31), berbicara tentang “tempat-tempat yang dalam” dan “gunung-gunung yang penuh dengan mata air”. Alangkah bagusnya gua-gua dan aliran-aliran air di bawah tanah yang membungkus bumi ini kalau itu adalah hasil karya ilahi! Siapa yang tahu Gua Mammoth dan Diamond Cavern, apa yang para orang purba dapat kunjungi, untuk menjelajah Sungai Echo!

Suatu alasan vegetasi dunia saat diciptakan begitu mewah adalah cara kerja sistem pengairan abadi yang menjaga tanah tetap lembab dari bawah dan menguapi dengan lembut membasahi tanaman di atas tanah bila cuaca malam yang lebih dingin muncul. Dua kali di dalam Alkitab, berkat yang indah dari sistem pengairan bawah tanah dari bumi ini diatur untuk menggambarkan pemberian yang paling besar yang Tuhan dapat curahkan atas sebuah negeri : 1. Yakub sambil memberkati anak-anaknya, memintakan Yusuf “berkat dari langit di atas, dengan berkat samudera raya

yang letaknya di bawah” (Kejadian 49:25). 2. Dan Musa, sambil memberikan doa berkat yang terakhir kepada bangsa Israel, memintakan bagi Efraim dan Manasye

“diberkati oleh TUHAN dengan yang terbaik dari langit, dengan air embun, dan dengan air samudera raya yang ada di bawah. (Ulangan 33:13).

Terjadinya gua-gua, dengan demikian, menurut ajaran Alkitan adalah sistem pengairan bawah tanah dengan mana Khalik membungkus bumi ini ketika Dia membentuknya. Mungkin lebih jauh dari apa yang kita ketahui sekarang, bumi ini kemudian dibalut pula dengan zat pelembab yang berguna ini. Gua-gua ini tidak memerlukan waktu lebih lama dalam penciptaannya lebih dari bumi itu sendiri, yang sang Khalik “dengan lembut menghembuskannya di antara bintang-bintang.”

BENCANA DI ATAS DAN DI BAWAH TANAH

Sebelum dosa mencemari penciptaan, kedalaman yang ramah itu “tinggal di bawah”. Proses-proses kimiawi di pusat bumi kemudian diseragamkan dalam kecepatannya. Allah mengaturnya agar dengan lembut bergerak menjadi berkat. Tetapi dosa telah mengubah semuanya. Bumi yang Allah ciptakan menderita “guncangan” atau “serangan” (Yesaya 30:26). Saatnya tiba bilamana gerakan-gerakan “di bawah tanah yang tetap di bawah” itu bergerak begitu kacau, ketika air di bawah tanah tiba-tiba tumpah ke atas perut bumi di setiap penjuru, sebagai bagian dari Air Bah yang menyapu bangsa yang berdosa dari muka bumi. Ketika “mata air dari dalam tanah” menjadi “pecah” (Kejadian 7:11), tidak syak lagi banyak gua-gua raksasa dan ngarai-ngarai maha luas terbentuk – dan itu tidak memerlukan waktu sampai tiga milyar tahun. Anak kecil di South Rim tadi itu benar. “Air tidak pernah membuatnya.” Air hanya berperan secara besar-besaran. Tapi siapa yang tahu keretakan apa atau celah-celah apa yang terbuka pada permukaan bumi oleh tenaga ledakan aliran air dan persediaan air bawah tanah yang pecah oleh “guncangan” yang merupakan kutuk Ilahi atas bumi yang jahat! Hanya orang-orang bodoh (II Petrus 3:3-6) yang ngotot berusaha untuk menjelaskan tentang Grand Canyon, Snake River Canyon, dan ngarai besar di bagian utara Meksiko dengan tingkat kecepatan yang lamban sesuai dengan kecepatan erosi yang terjadi sekarang ini. Satu-satunya keheranan ialah tidak ada ngarai-ngarai raksasa yang lebih banyak lagi membelah perut bumi, untuk menjelaskan pokok-pokok yang diajarkan Alkitab tentang bagaimana permukaan bumi diledakkan, pecah dan dibersihkan.

Tahun berlayarnya bahtera, melakukan perkara-perkara besar terhadap permukaan bumi dan sistem pengairan bawah tanah. Tetapi kekuatan erosi dan pengikisan itu tidak berhenti pada saat penghuni bahtera bersama muatannya mendarat. Bagian-bagian air yang besar apa saja yang tentu tertinggal di banyak bagian bumi (yang mengering dengan tingkat kecepatan yang tinggi atau rendah sesuai dengan garis permukaan laut), tak seorang pun yang dapat mengatakannya dengan tepat. Tetapi ada bekas-bekasnya yang tegas. Erosi yang disebabkannya tentulah berlangsung

- -1111

Page 12: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

lebih cepat dari tingkatannya sekarang. Juga, pada saat air Bah dan pada masa-masa selanjutnya pasti lebih banyak dipenuhi oleh bahan-bahan kimia ketimbang air pada zaman sekarang, mengingat bagaimana semua unsur-unsur kimia bumi telah dikocok oleh banjir besar itu. Gerakan korosif aliran air bawah tanah tentunya jauh lebih besar daripada sekarang. Kekuatan yang tersimpan dari air bawah tanah itu pasti juga lebih besar. Para pelancong di gua-gua ajaib tidak perlu kembali lebih jauh pada zaman air bah untuk menemukan asal-usul dari banyak keadaan alam yang mereka ingin saksikan.

Panas Vulkanik Membantu

Dalam menduga kekuatan yang menyebabkan terjadinya gua-gua dalam tanah serta ngarai-ngarai raksasa, kita tidak boleh lupa akan kekuatan panas. Terbelahnya lapisan kulit bumi pasti menyebabkan terjadinya kontak antara air dengan zat-zat kimia yang menimbulkan panas, antara lain terjadinya batu kapur. Panas pasti telah meningkatkan secara besar-besaran baik tenaga air yang larut maupun titik jenuh zat-zat jenuh dalam air.

Bertahun-tahun silam Prof. Wilfkill telah mendemonstrasikan hal ini di Pasific Union College, USA. Di atas meja diletakkan tabung kaca Florence yang tampaknya berisi air bening, tetapi sebenarnya dalam air itu merupakan larutan beberapa bahan kimia. Di dalam air itulah semua bahan-bahan kimia tadai mula-mula larut. Kemudian dipanaskan dan makin banyak bahan-bahan kimia dalam air itu yang larut. Air itu kemudain didinginkan secara perlahan-lahan. Sepanjang air itu tidak diganggu, ia tampak tetap jernih. Tetapi kemudian dosen tadi memasukkan ke dalam larutan itu setitik butiran zat kimia yang sama seperti yang sudah dilarutkan di dalamnya itu. Dengan segera, lebih cepat daripada yang bisa diceritakan, larutan kimia tadi mengkristal menjadi semacam bunga berwarna putih yang bagus kelihatan memenuhi permukaan tabung kaca itu dengan lekuk kelopaknya. Banyak kali saya teringat akan gambaran itu bilamana saya menyaksikan bunga-bunga karang di langit-langit gua (stalaktit dan stalakmit), dan mendengarkan penunjuk jalan bercerita tentang lamanyua proses deposit mineral-mineral yang larut dari air jenuh. Saya telah menyaksikan dengan mata kepala saya sendiri tentang kecepatan yang rendah itu bergerak. Panas vulkanik pada zaman Air Bah cukup kuat untuk menyebabkan gempa-gempa vulkanik yang tak dapat diukur.Seperti demonstrasi dengan air dingin yang dipanaskan tadi, siapa yang dapat mengukur pada saat ini kecepatan terjadinya kristalisasi itu!

Tenaga vulkanik ini berlanjut sampai setelah Air Bah; bahkan bertambah sementara bumi dengan cepat mendekati waktu bilamana api yang sekarang ini tersimpan di dalamnya (II Petrus 3:7) akan menyeruak ke atas dalam pembentukan lautan api. Siapa dapat menduga berapa lama sesudah Air Bah gerakan panas itu menyebabkan terjadinya bunga-bunga mineral dengan cepat pada dinding-dinding gua pada tingkat kecepatan yang lebih tingi rai yang kita saksikan sekarang (Lihat buku Para Nabi dan Bapa, hal. 108, untuk hubungan antara gunung berapi dan Air Bah).

Bom Atom

Beberapa tahun yang lalu seorang pengkhotbah di radio menceritakan sesuatu yang jauh lebih menarik dari yang dia ketahui. Setelah bercerita tentang betapa dahsyatnya ledakan bom atom pertama di White Sands, New Mexico, telah menyebabkan terjadinya semacam kaca hijau yang ganjil akibat menyatunya pasir oleh panas yang luar biasa, dia mengatakan bahwa para arkeolog yang mengadakan penggalian di Lembah Mesopotamia, telah menemukan kaca hijau yang sama. Dia bertanya, “Apakah ini berarti bahwa manusia-manusia purba itu telah mengenal bom atom? Belum tentu begitu. Tetapi Alkitab menjelaskan tentang kehancuran Sodom dan Gomora, menggambarkan tenaga-tenaga atom bekerja.”

Kaca hijau itu menimbulkan pendapat lain. Mungkin bukan kekuatan atom yang digunakan Tuhan untuk menghancurkan dunia orang-orang jahat zaman purba? Catatan yang tegas oleh Musa memberikan gambaran yang tidak pasti tentang hukum-hukum fisika apa yang Allah gunakan untuk menghasilkan guncangan yang jatuh ke bumi. Tetapi Roh Nubuat menyebutkannya. Dalam bab “Air Bah” (Para Nabi dan Bapa I, hal. 93) terdapat alinea yang mencolok ini : “Mula-mula orang banyak melihat kehancuran barang-barang buatan tangan merka sendiri. Bangunan-bangunan mereka yang megah, taman-taman yang indah, kebun-kebun di mana mereka telah menempatkan berhala-berhala mereka, dibinasakan oleh kilat yang memancar dari langit dan puing-puingnya berhamburan ke mana-mana. Mezbah-mezbah, di mana manusia dikorbankan, dihancurkan. Dan penyembah-penyembah berhala itu gemetar di hadapan kuasa Allah yang hidup, dan mereka menyadari bahwa kejahatan dan penyembahan berhala mereka yang telah menyebabkan kehancuran tersebut.”

Ada banyak yang tersirat di dalam alinea itu. Kilat seperti yang kita kenal sekarang dapat meledakkan pohon dengan kekuatan besar, tetapi sukar menghanguskan semak belukar. Pada waktu Roh Nubuat mengilhami tulisan itu, tidak ada istilah lain kecuali kilat yang dapat menggambarkan secara sesuai tentang bom atom Allah. Sangat mungkin bahwa Allah menggunakan divisi atom untuk menghancurkan, sementara orang-orang jahat itu menyaksikannya sebelum mereka tertelan air bah yang makin meluas. Akibat apa yang dapat ditimbulkan oleh kerusakan atom terhadap permukaan bumi, kita tidak dapat memperkirakannya.

Tentang bumi setelah air bah, sumber ilham yang sama menyebutkan : ”Bumi ini telah memberikan satu penampilan yang penuh kekacauan serta kehancuran yang tidak mungkin untuk digambarkan… Di banyak tempat, bukit-bukit dan gunung-gunung banyak telah musnah tanpa bekas; dan di tempat lain, padang-padang datar telah diganti dengan gunung-gunung. Perubahan-perubahan seperti ini lebih mencolok di tempat-tempat tertentu dibandingkan di tempat yang lainnya. Di tempat yang dulunya merupakan bagian yang paling kaya oleh emas, perak, dan batu-batu permata, sekarang ini

- -1212

Page 13: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

di tempat-tempat itu terlihat tanda-tanda kutuk yang paling hebat. Dan di tempat-tempat yang tidak dihuni manusia, di mana kejahatan paling jarang terjadi, kutuknya lebih ringan.” (Idem, hal. 103-104).

Siapa yang tahu sekarang bagaimana keadaan bumi di sekitar Grand Canyon dan di bawah pegunungan Rocky Mountain sebelum Air Bah? Melihat bukti-bukti di kulit bumi itu sendiri, tulisan-tulisan Roh Nubuat, siapa yang berani berkata bahwa : “Segala sesuatu tetap seperti semula, pada waktu dunia diciptakan?” (II Petrus 3:4). Hanya mereka yang tidak bersedia untuk “menyembah Dia yang telah menjadikan langit dan bumi dan laut dan semua mata air”. (Wahyu 14:7)

Mary Hunter Moore adalah salah satu penulis MV Kit (Nara Sumber Acara PA), darimana tulisan ini diambil.

TAHUKAH ANDA?

TEMPAT-TEMPAT YANG DALAM DI BUMI

GUA-GUATerdalam :a. Scezhaya, Rusia = 1.340 mb. Puertas de Illamina, Spanyol = 1.330 mc. Pierre Sint Martin, Perancis = 1.321 md. Huautla, Meksiko = 1.240 m

Terpanjang :a. Mammoth – Flinth Ridge, Kentucky, USA = 379,2 kmb. Jewel Cave, South Dakota, USA = 107,2 kmc. Holloch, Swiss = 86,9 kmd. Greenbrier – Organ, West Virginia, USA = 72 km

PALUNG LAUT / TUBIR LAUT TERDALAMa. Tubir Vitiaz (Parit/ Palung Mariana), Samudera Pasifik = 11.034 mb. Tubir Trisete (Palung Mariana), Samudera Pasifik = 10.918 mc. Tubir Vitiaz II (Tubir/ Parit Tonga), Samudera Pasifik = 10.882 md. Tubir Challenger (Palung Mariana), Samudera Pasifik = 10.863 me. Tubir Ramapo (Parit Izu Ogasanara), Samudera Pasifik = 10.680 m

Biarlah Ia kembali menyayangi kita, menghapuskan kesalahan-kesalahan kita dan melemparkan segala dosa kita ke dalam tubir-tubir laut.

(Mikha 7:19)

- -1313

Page 14: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

“Me ‘N’ yOu”

From : aNiRATo : Ellen, Mance, Liz, Yek, Bob, Lan,

Rez, Jo, Nick, Agn... :) : Jesus make our life so wonderful,

so we’ve together love each other

From : YektiTo : All anggota PATROS : ga’ ada loe ga’ rame!!

From : ManceTo : PATROS : Kompak terus ya !!

From : RezaTo : Jemaat Albatros : “Asik euy” <terkadang gk begitu>

From : NickoTo : PA Albatros : Tetaplah exis dalam melayani

Tuhan.

From : Ell_RoseTo : PA Albatros : Tetep asyik aza. Gbu.

From : AgnesTo : Kak Ellen : Selamat Sabath!! Gbu

From : Bu Cantik

To : Kak Bu Manis Saba : Ingat UPMJK….…Pelayanan…..

Singsingkan lengan baju. Angkat kantong eh rogoh kantong biar gereja tambah maju, lebih sukses & bisa dapat gedung baru deh. Doa kita...Amin.

From : “Tante Imut”To : Mariani & Yekti : Diharapkan jangan terlambat klo

datang ke gereja ye . Jangan sampai dikalahkan sama Ade Reimon

From : Richie BlackmoreTo : Ibu Komang : Wah..Udah lama gak keliatan.

Kemana aja neh selama ini?

From : Britney SpearsTo : Bp. Komang : Enggak kok pak. Aq tetap ada.

Mungkin Bpk aja yang nggak perna ngeliat aku !!! Klo matanya udah rabun, pake kacamata ya !!! he..he...

From : Bpk MekelTo : All PATROS Family : Making melody in your time, making

friendship in your heart & making great man & woman in this church.

- -14

Ingin kirim pesan buat teman, sahabat, pacar, isteri / suami, saudara dan keluarga?

Ketik SMS : MEnU#(from)#(to)#(message/pesan)Kirim ke : 031 - 71 28 38 17Contoh : MEnU#Mariani#Ivan#Bli, Bagaimana kabarnya Bali?

E-mail : [email protected] dengan subject MEnU

Kartupos / Surat : Redaksi Buletin Albatros, Jl. Albatros 133, Sidoarjo

14

Page 15: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

JIKA HATI..

Jika hati sejernih AIR, jangan biarkan menjadi keruh

Jika hati selembut SALJU, jangan biarkan menjadi beku

Jika hati selembut AWAN, jangan biarkan menjadi mendung

Jika hati seterang BINTANG, jangan biarkan ia menjadi gelap

Dan jika hati seindah REMBULAN, hiasilah dengan senyuman

Di balik hujan, ada mentari

Di balik duka, ada suka

Di balik ujian, ada kemenangan

Di balik salib, ada pengharapan

By Liza

- -1515

Page 16: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

- -1616

Page 17: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Tanya-Jawab Alkitab..

Janji yang MenyedihkanBy ANGEL MANUEL RODRIQUEZ

Apakah Yefta benar-benar mempersembahkan putrinya sebagai persembahan korban, sebagaimana janjinya kepada Allah di dalam Hakim-hakim 11:29-40?

Ijinkan terlebih dahulu saya meringkaskan kejadian yang berkaitan dengan pertanyaan Anda. Yefta adalah salah satu hakim di Israel selama bangsa itu menghadapi serangan dari bangsa Amon.

Ia membuat sebuah janji kepada Tuhan, “Lalu bernazarlah Yefta kepada TUHAN, katanya: "Jika Engkau sungguh-sungguh menyerahkan bani Amon itu ke dalam tanganku, maka apa yang keluar dari pintu rumahku untuk menemui aku, pada waktu aku kembali dengan selamat dari bani Amon, itu akan menjadi kepunyaan TUHAN, dan aku akan mempersembahkannya sebagai korban bakaran." (Hakim- hakim 11:30-31)

Ketika Yefta pulang dari pertempuran dengan kemenangan, putrinya muncul untuk menyambut dia. Dan setelah mengetahui janji ayahnya, putrinya meminta waktu dua bulan untuk menangisi keperawanannya. "Setelah lewat kedua bulan itu, kembalilah ia kepada ayahnya, dan ayahnya melakukan kepadanya apa yang telah dinazarkannya itu." ( ayat 39).Kebanyakan terjemahan menyiratkan bahwa ia menawarkan putrinya sebagai korban. Tetapi beberapa sudah berargumentasi bahwa jika kita memberikan perhatian lebih teliti kepada detil dari cerita itu, dapat ditunjukkan Yefta tidak melakukan hal itu.

Berikut ini adalah argumentasi yang pro dan kontra :

1. Karakter Yefta. Di dalam buku Hakim-hakim Yefta diuraikan sebagai prajurit yang tangguh dan sebagai seseorang yang memiliki prinsip untuk bergantung dan setia kepada perintah Tuhan (ayat 24). Ia bahkan berikhtiar untuk menghindari peperangan melawan bangsa Amon - melalui negosiasi (ayat 12-14, 27). Di dalam Perjanjian Baru, ia didaftarkan di antara pahlawan iman (Ibrani 11:32). Utusan Tuhan ini tidak mungkin sudah menawarkan putrinya sebagai korban.

Mereka yang percaya bahwa ia mengorbankan putrinya membantah dengan mengatakan bahwa kita harus mempertimbangkan dengan seksama waktu selama Yefta hidup. Menurut mereka : periode dari hakim-hakim adalah suatu waktu kebutaan rohani, dengan mengutip Hakim-hakim 21:25, "Pada zaman itu tidak ada raja di antara orang Israel; setiap orang berbuat apa yang benar menurut pandangannya sendiri." Yefta sedang melakukan apa yang ia pikir benar tanpa berkonsultasi dengan Tuhan.

2. Niat dari Sebuah Janji. Sebagian menduga bahwa Yefta tidak berjanji untuk menawarkan seorang manusia sebagai korban kepada Tuhan. Ia berkata, " apa yang keluar dari pintu rumahku," bukan "siapapun yang muncul." Implikasinya adalah bahwa ia mungkin berpikir tentang salah satu binatangnya.

- -17

ALKITAB BERKATA TENTANG : MENGAMPUNI DAN MELUPAKAN

KESALAHAN ORANG LAIN

17

Page 18: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Sementara sebagian yang menafsirkan sebaliknya (walaupun terjemahan itu mungkin) mengatakan bahwa dalam teks Ibrani terbaca "siapapun." Jadi, sebagai tambahan dan barangkali yang lebih penting, ia mungkin sedang membayangkan seseorang "yang keluar dari pintu rumahku untuk menemui aku." Yefta nampaknya telah membayangkan seseorang di dalam pikirannya.

3. Dua Pilihan di dalam Satu Janji. Beberapa menyatakan bahwa ungkapan "itu akan menjadi kepunyaan TUHAN, dan aku akan mempersembahkannya sebagai korban bakaran" semestinya diterjemahkan, "akan menjadi kepunyaan TUHAN [jika orang], atau aku akan mempersembahkannya sebagai korban bakaran [jika binatang]."

Tetapi format Ibrani dalam tata bahasanya memerlukan pembacaan "dan aku akan mengorbankannya." Yang lain sudah berpendapat bahwa Yefta sedang berjanji untuk menyucikan kepada Tuhan apapun juga yang muncul pertama dan sebagai tambahan terhadap hal itu ia menawarkan untuk mempersembahkannya sebagai korban bakaran. Dan lagi teks Ibrani tidak menyisakan bagi kita manipulasi seperti itu.

4. Kesalahan menafsirkan ayat 39: Ayat 39 menyatakan bahwa putrinya berdukacita meratapi keperawannya selama dua bulan dan kembali ke ayahnya, “supaya ayahnya melakukan kepadanya apa yang telah dinazarkannya itu.” Akan tetapi teks menambahkan, "jadi gadis itu tidak pernah kenal laki-laki. Dan telah menjadi adat di Israel, bahwa dari tahun ke tahun anak-anak perempuan orang Israel selama empat hari setahun meratapi anak perempuan Yefta, orang Gilead itu ," (ayat 39b-40), menyimpulkan bahwa Yefta tidak mengorbankannya tetapi mempersembahkan hidup putrinya kepada Tuhan, dan sebagai hasilnya, dia hidup sebagai perawan hingga sisa hidupnya.

Tetapi penafsiran sebaliknya mengatakan bahwa karena semua teks sepertinya berkata bahwa ketika ayahnya memenuhi nazarnya untuk mempersembahkannya sebagai korban, dia masih perawan, sehingga dia tidak mempunyai anak-anak. Ini penting, sebab dia adalah satu-satunya yang disebutkan sebagai anak Yefta. Sehingga bagian terakhir dari ayat 39 dapat diterjemahkan, "Dan dia tadinya seorang perawan."

KESIMPULAN : Walaupun cerita ini nampaknya menggambarkan bahwa Yefta pada akhirnya tidak menawarkan putrinya sebagai korban kepada Tuhan, namun kata-katanya dalam nazarnya adalah sangat kuat artinya. Cerita ini menggambarkan seberapa penting kita harus mempunyai pengetahuan yang benar menyangkut sifat dan kehendak Tuhan; dan apa yang berkenan dan tidak berkenan kepada-Nya manakala kita ingin memuliakan-Nya. Adalah berbahaya bila kita melakukan apa yang kita anggap benar.

Angel Manuel Rodríguez adalah Associate Direktur Biblical Research Institute, General Conference.

“Janganlah terburu-buru dengan mulutmu, dan janganlah hatimu lekas-lekas mengeluarkan perkataan di hadapan Allah, karena Allah ada di sorga dan engkau di bumi; oleh sebab itu, biarlah perkataanmu sedikit.” (Pkh 5:1)

- -1818

Page 19: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

GADIS YATIM-PIATU YANG MENJADI RATU

Pada masa itu di Persia ada gosip hangat di kalangan rakyat. Setiap gadis - mulai dari India sampai ke Semenanjung Arab, dari 127 provinsi di kerajaan itu sedang membicarakan tentang raja yang sedang mencari seorang ratu yang baru. Setiap gadis berharap agar dipilih menjadi ratu. Dan pastilah juga kalau setiap ibu pada waktu itu menginginkan agar anak gadisnya menjadi wanita no.1 di negeri itu.

Atas perintah raja, diadakanlah kontes kecantikan di setiap propinsi. Dan gadis tercantik yang menang akan mendapatkan tiket gratis ke puri Susan untuk mengikuti pemilihan ratu yang akan dilakukan langsung oleh raja.

Ketika para gadis berbondong-bondong datang ke istana, Mordekhai menemukan ide. Di rumah Mordekhai, tinggallah juga Ester, “anak saudara ayahnya, sebab anak itu tidak beribu bapa lagi; gadis itu elok perawakannya dan cantik parasnya. Ketika ibu bapanya mati, ia diangkat sebagai anak oleh Mordekhai”.

Esther jauh lebih cantik dari semua gadis-gadis dari Aram, Mesir, Arab, dan semua daerah lain negeri itu. Kecantikan semua gadis-gadis tidak dapat menandingi kecantikan gadis kecil kesayangannya itu. Menurutnya, Ester adalah wanita paling cantik di seluruh pelosok negeri. “Aku yakin kamu pastik menang,” kata Mordekhai kepada Ester suatu hari setelah melihat beberapa gadis yang baru datang untuk mengikuti kontes itu.“Kamu jauh lebih cantik dari mereka. Mengapa tidak mencoba ikut kontes itu dan lihat apa yang akan terjadi? Mungkin kehendak Tuhan supaya kamu dapat menjadi seorang ratu.” Akhirnya Ester pun setuju. Kemudian Ester pun dibawa masuk ke dalam istana raja, “di bawah pengawasan Hegai, penjaga para perempuan”. Pada saat sebelum berpisah, Mordekhai berpesan kepada Ester, “Jangan katakan kepada siapapun bahwa kamu adalah seorang Israel. Nanti akan sangat berbahaya.” “Tidak akan,” kata Ester, dan dia pun meninggalkan

Mordekhai untuk masuk ke dalam istana raja.Ketika Hegai melihat Ester, dia sangat terpukau dengan kecantikannya. Hegai yakin suatu

saat Ester pasti terpilih jadi ratu. Karena itu Hegai memberinya kamar yang paling bagus di dalam puri itu dan 7 orang dayang-dayang untuk melayani keperluan Ester.

Hal ini sangat membesarkan hati, tetapi tidak serta-merta membuat Ester menang dan menjadi seorang ratu. Raja harus melihat sendiri semua gadis-gadis sebelum akhirnya membuat keputusan; mungkin saja ada gadis yang lebih cantik dari Ester.

Sementara itu, Mordekhai sudah tidak sabar lagi ingin mendengar berita tentang sepupunya, yang baginya sudah menjadi anaknya sendiri. Dia yakin pastilah sang raja akan memilih Ester. Tidak mungkin raja memilih gadis yang lain. Tetapi kalau raja tidak memilih Ester, apa yang akan terjadi? Masihkah nantinya Ester akan diijinkan untuk pulang kembali ke rumahnya?

“Tiap-tiap hari berjalan-jalanlah Mordekhai di depan pelataran balai perempuan itu untuk mengetahui bagaimana keadaan Ester dan apa yang akan berlaku atasnya.”

Lihat itu, Mordekhai sedang mondar-mandir di depan puri istana, melihat ke arah jendela yang terbuka, berharap dapat sekilas melihat wajah Ester atau lambaian tangannya.

- -1919

Page 20: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

13 Januari : Serah terima tugas Pdt. Jerry Pamungkas (Selamat melayani di jemaat yang baru) dan Pdtm. R.E. Angkuw (Selamat datang di GMAHK Albatros, Sidoarjo)

20 Januari : Perayaan Ulang Tahun GMAHK Albatros yang ke-6

10 Februari : PA Alam di villa Bpk. Fredy Ibrahim, Sumberwekas

24 Februari : Kebaktian Rumah Tangga di Rumah Kel. Bpk. Agus Cahyono

10 Maret : Pengurapan Pdtm. R.E. Angkuw sebagai Ketua Jemaat

11 Maret : Kebaktian Rumah Tangga di Rumah Pdtm. R.E. Angkuw

16-19 Maret : Perkemahan Pathfinder di Sumberwekas. Male Praisers tampil dalam Acara Khotbah

24 Maret : Sabat Perjamuan Kudus

27 Maret : Malam Permintaan Doa dan Penghiburan di Kediaman Kel. Bpk. Morisson Luanmase

30 Maret : PA Albatros melayani dalam lagu pujian di KKR GMAHK Tanjung Anom

“O Ester, Ester, di mana kamu?” panggil Mordekhai. “Bagaimana keadaanmu, bintang kecilku?”

12 bulan berlalu. Dan suatu hari Ester dipanggil untuk menghadap raja. Betapa ia harus tampil menawan di hadapan raja! Dia harus berusaha tampil sebaik-baiknya! Dia harus berdoa agar Tuhan menolongnya dan menuntunnya di hari yang paling penting dalam hidupnya ini.

Mordekhai pastilah sedang menunggu di luar istana, bukankah begitu? Dan pada saat Ester berjalan keluar puri untuk masuk istana menghadap raja, dengan

mengenakan gaun buatan Persia yang paling indah, diikuti dayang-dayang yang juga cantik-cantik, semua orang yang melihatnya berdecak kagum akan kecantikannya. Sungguh gadis yang teramat sangat cantik! “Maka Ester dapat menimbulkan kasih sayang pada semua orang yang melihat dia.”

Pada saat ia memasuki istana raja, raja hampir-hampir tak dapat bernafas oleh karena terpukau atas parasnya yang rupawan. Inilah cinta pada pandangan pertama. Raja jatuh hati kepada Ester.

“Maka Ester dikasihi oleh baginda lebih dari pada semua perempuan lain, dan ia beroleh sayang dan kasih baginda lebih dari pada semua anak dara lain sehingga baginda mengenakan mahkota kerajaan ke atas kepalanya dan mengangkat dia menjadi ratu ganti Wasti”. (Dialihbahasakan dari kidsbibleinfo.com oleh fgl)

- -20

Catatan Kegiatan Jemaat Albatros : Januari-Maret 2007

Untuk adik-adik PRIMARY dan POWERPOINTSApa cita-citamu kalau sudah besar nanti? Apa tujuan dari cita-citamu itu ?…………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………….…………………………………………………………………………….Kirimkan jawabannya kepada Kak Lany (Redaksi Anak-anak)Surat-surat kalian akan dimuat di edisi 3 yang akan terbit bulan Juni.

20

Page 21: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

AYO MEWARNAI

Lalu datanglah beberapa orang mengusung seorang lumpuh di atas tempat tidur; mereka berusaha membawa dia masuk dan meletakkannya di hadapan Yesus.

Karena mereka tidak dapat membawanya masuk berhubung dengan banyaknya orang di situ, naiklah mereka ke atap rumah, lalu membongkar atap itu, dan menurunkan orang itu dengan tempat tidurnya

ke tengah-tengah orang banyak tepat di depan Yesus.(Lukas 5 : 18-19)

- -2121

Page 22: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

PUDING PEPAYABahan-bahan : - Pepaya ½ sedang (diiris-iris)- Pepaya ½ besar (dipotong-potong)- Nenas 1/8 sedang (diparut)- Jeruk 2 buah (diperas)- Vanilli ¼ sendok teh

Cara membuat :1. Blender semuanya hingga halus sekali2. Letakkan di dalam cetakan dan masukkan freezer sampai mengeras3. Hidangkan (Bisa ditambahkan sirup)

FUYUNGHAI JAMUR

Variasi Lain dari omelet gaya Cina. Diisi dua macam jamur segar hingga lebih padat dan lezat. Sausnya memakai saus tiram yang gurih dan harum. Jamur pun bisa diganti dengan sayuran lain sesuai selera.

Bahan-bahan : - 1 sdm minyak sayur- 1 siung bawang putih, memarkan, cincang halus- 5 buah jamur shiitake, iris kasar- 10 buah jamur merang, iris kasar- 1 batang daun bawang, iris kasar- 4 butir telur ayam, kocok- ½ sdm tepung terigu- ½ sdt merica bubuk- 1 sdt garam

- 1 sdm margarin Bahan-bahan : - 150 ml kaldu/ air- 2 sdm kecap asin- ½ sdt merica bubuk- ½ sdt garam- 1 sdt tepung kanji, larutkan dengan sedikit air

Cara membuat :1. Panaskan minyak, tumis bawang putih hingga wangi2. Masukkan jamur dan daun bawang, aduk hinggalayu. Angkat.3. Taruh dalam mangkuk. Tambahkan telur kocok, tepung terigu, merica, dan garam. Aduk

hingga rata.4. Panaskan margarin dalam wajan dadar hingga leleh. Masukkan adonan telur. Masak hingga

kedua sisinya kering dan matang. Angkat.5. Sajikan panas dengan sausnya.6. Saus : Campur semua bahan jadi satu. Masak sambil aduk-aduk hingga mendidih dan

kental. Angkat.

- -2222

Page 23: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

- -23

PENGUMUMANMulai Edisi 3 yang akan datang, Buletin akan mencantumkan sumbangan dana dari para donatur, pemasukan iklan, dan pengeluaran Buletin di halaman khusus sebagai Laporan Keuangan Buletin. Untuk sumbangan dana dan pemasangan iklan harap menghubungi Sdri. Mariani/ Yekti. Semoga Tuhan memberkati Anda sekalian!

23

Page 24: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Dr. Kathleen H. Liwidjaja Kuntaraf, M.P.H

(BAGIAN I)

S E K I L A S P A N D A N G

Sebuah majalah Success Magazine melaporkan hasil penelitian terhadap apa yang masyarakat anggap sebagai simbol kesuksesan: kesehatan yang baik (58%), pekerjaan yang menyenangkan (49%), keluarga bahagia (45%), kedamaian pikiran (34%), sahabat-sahabat yang baik (25%), intelelegensia (15%), uang yang tak terbatas (11%), talenta (7%), nasib baik (6%), mobil mewah (2%), rumah mahal (1%). Dari hasil penelitian ini, ternyata bahwa memiliki kesehatan yang baik adalah lambang sukses dengan persentase yang tertinggi yang dinilai masyarakat. Jadi jelas bahwa tidak ada artinya memiliki rumah mahal atau mobil mewah kalau kita sakit-sakitan, bukan?

Secara umum hanya ada dua faktor yang memotivasi kita untuk hidup, yaitu: (1) kerinduan untuk hidup berbahagia, dan (2) kerinduan untuk menghindari penderitaan. Kita akan coba berikan sekilas pandang bagaimana caranya kita dapat memiliki kedua faktor yang memotivasi kita untuk hidup ini.

Saya teringat akan kehidupan dari Nenek Clemmons yang berusia 94 tahun. Selain adalah seorang pekerja yang rajin, ia juga mengasihi Allah, mengasihi hidupnya, mengasihi keluarganya, dan mengasihi pekerjaannya. Suatu hari pada pukul 11 pagi saat ia sedang mencuci jendela-jendela di rumahnya, ia merasa seperti waktunya telah tiba di mana ia akan meninggal dunia. Pada siang hari itu, ia memanggil keluarganya berkumpul bersama untuk memberikan pesan terakhir kepada mereka dan pada pukul 3 sore ia meninggal dunia dengan sangat anggun. Nenek Clemmons tidak mengalami penderitaan maupun penyakit yang berkepanjangan.

Setiap orang ingin menjadi sehat dan meninggal dengan sangat anggun seperti Nenek Clemmons. Nah, pertanyaan yang perlu kita tanyakan kepada diri kita masing-masing, “Apakah ada resep untuk gaya hidup yang sehat? Departemen Kesehatan General Conference Gereja Masehi Advent Hari Ketujuh (GMAHK) telah mengumpulkan beberapa gaya hidup sehat yang telah dibuktikan secara ilmiah, yang menjamin kesehatan yang optimal bila seseorang itu menghidupkan prinsip-prinsip kesehatan tersebut secara keseluruhannya. Untuk memudahkan mengingat resep kesehatan tersebut, maka digunakan akronim “CELEBRATIONS.” Seluruh unsur-unsur akronim ini yang membuat konsep kesehatan sebuah kesuksesan! Alphabet akronim ini mempunyai arti tertentu, di mana huruf C untuk Choices (pilihan), E untuk Exercise (olahraga), L untuk Liquids (cairan), E untuk Environment (lingkungan), B untuk Belief (iman/kepercayaan), R untuk Rest (istirahat), A untuk Air (udara), T untuk Temperance (pertarakan), I untuk Integrity (integritas), O untuk Optimism (optimis), N untuk Nutrition (nutrisi), dan S untuk Social Support & Services (pelayanan dan dukungan sosial). Prinsip-prinsip CELEBRATIONS ini perlu dihidupkan secara keseluruhan sebagai suatu paket resep!

Kita tidak dapat mengatakan: “Baiklah, kita akan menjadi penganut vegetarian yang ketat, tetapi kita tidak ingin merubah kebiasaan gaya hidup buruk lainnya seperti tidak memiliki istirahat yang cukup.” Orang yang kurang tidur tidak bisa menghadapi stres dengan akal sehat malah jadi suka marah, sehingga kita akan dikenal sebagai seorang “vegetarian yang pemarah”!

- -24

Dalam tahun 2007 ini Buletin akan menurunkan secara berseri (ada 4 seri) artikel kesehatan CELEBRATION, tulisan Dr. Kathleen Kuntaraf. Inilah seri pertama tersebut.

24

Page 25: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Nah, adakah manfaatnya jika seseorang mengikuti resep kesehatan ini? Sejak tahun 1950-an sudah lebih dari 320 publikasi dalam literatur ilmiah yang disebarkan dalam berbagai jurnal, di mana semuanya berhubungan dengan riset kesehatan di kalangan anggota Gereja MAHK.

Hasil Penemuan-Penemuan:

Gary Fraser, M.D., Ph.D., mengatakan: “We have now established, for men and women separately, that modifiable health habits such as diet, exercise, past smoking, obesity, use of postmenopausal estrogens (in women), together account for a 12-year difference in longevity on average. To enjoy the maximum benefit, individuals must change their dietary and exercise habits by about age 30, however, health benefits can be gained by changing at any age, but not in so marked a way.” Pernyataan ini dikeluarkan tentunya sebelum ditemukan dampak negatip dari Hormone Replacement Therapy yang juga pada akhirnya mengfokuskan ke gaya hidup sehat bagi orang yang sehat, sebelum melewati masa menopause. Hasil penemuan-penemuan ilmiah ini sangat dikenal di kalangan masyarakat ilmiah dan mendapat tanggapan yang positip. Dr. T. Oberlin dari Harvard University berpendapat: “Such an increase in life expectancy at these adult ages is greater than all of the gains in life expectancy made in the past 60 years…” Sidney Katz (Canadian Official) di tahun 1980 mengatakan: “I have got some advice on how to improve the health of Canadians, and at the same time, cut billions of dollars off our annual health costs. I think we should study the lifestyle of the adherents of the Seventh-day Adventist Church and then explore ways and means of persuading the public to emulate the Adventist in at least some ways.”Marilah kita menghidupkan seluruh prinsip-prinsip CELEBRATIONS sebagai satu paket resep kesehatan, sehingga dengan demikian kita dapat mengatakan, “Ia akan memenuhi kehidupan kita dengan pesta perayaan, CELEBRATIONS!”

C H O I C E S (PILIHAN)Pada suatu hari Emile, seorang pria yang berumur 14 tahun sedang berada di rumahnya bersama

dengan kakaknya yang berumur 22 tahun dan keponakannya yang masih seorang bayi, dikagetkan dengan suara ketokan keras di pintu rumahnya. Sewaktu pintu dibuka, ternyata seorang polisi berdiri di depannya sambil mengatakan dengan suara yang tegas, “Besok, semua harus melapor ke kantor polisi pada pukul 08:00 pagi.” Keesokan harinya setelah Emile bangun pagi, ia memakai sepatu bot yang dibuat ayahnya satu tahun yang lalu dan merasakan seolah-olah ia sudah menjadi orang dewasa sekarang. Dengan cepat dipanggilnya kakaknya untuk segera ke kantor polisi, sebab jam sudah menunjukkan pukul 07:45 pagi. Sewaktu mereka tiba di kantor polisi, Emile merasa kaget, sebab semua yang hadir di sana adalah orang Yahudi. Oleh karena suasana perang pada waktu itu, maka mereka semua disuruh cepat-cepat naik kereta api gerbong barang untuk diungsikan sementara. Selama tiga hari perjalanan yang berdesak-desakan tersebut, mereka tidak diberi makanan ataupun minuman maupun kebebasan untuk bergerak di dalam gerbong tersebut. Terpaksa banyak yang buang air kecil di gerbong tersebut, sehingga gerbong kereta api tersebut menjadi kotor dan sangat berbau pesing. Akhirnya pada pagi yang ketiga, kereta api berhenti dan mereka diperintahkan dengan kasar untuk bergerak cepat keluar dari gerbong, “Ayo cepat babi-babi dekil, Yahudi! Yahudi kotor, cepat bergerak ke sana!” seru petugas. Para pria diarahkan ke jalur sebelah kiri, sedangkan wanita dan anak-anak diarahkan ke jalur sebelah kanan. Untuk sejenak Emile berpikir apakah ia masih digolongkan anak kecil atau pria dewasa. Ia melihat kembali kepada sepatu bot yang dipakainya, buatan ayahnya setahun yang lalu dan dia mengambil keputusan bahwa ia sekarang adalah seorang pria dewasa dan langsung berjalan ke arah sebelah kiri. Ia menoleh ke belakang untuk melihat kakaknya yang menutup kepalanya dengan selendang sambil menggendong keponakannya. Itulah kali terakhir di mana ia melihat mereka, sebelum mereka masuk ke ruang gas. Emile tiba di kamp Auschwitz dan setelah melewati pengalaman pahit ini, ia menceritakan peristiwa tersebut sambil menggerinding mengingat pilihan yang harus dibuat pada saat itu.

Sungguh kuasa sebuah pilihan yang menentukan kehidupan seseorang. Bila Anda berada pada persimpangan jalan, ke arah manakah yang Anda harus pilih? Pilihan senantiasa mempunyai dampak yang baik atau buruk. Mantan persiden AS Abraham Lincoln mengatakan, “The health you enjoy is largely your choice!” Apakah benar sebutan yang mengatakan bahwa kesehatan yang Anda nikmati merupakan sebagian besar hasil

- -2525

Page 26: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

dari pilihan Anda? Ada berbagai macam penyakit yang diderita kerena pilihan gaya hidup yang salah, misalnya keinginan untuk makan berlebihan, maupun kurangnya bergerak badan. Kesemuanya ini menyebabkan penyakit jantung, tekanan darah tinggi, obesitas (kegemukan), kencing manis, penyakit-penyakit kanker tertentu dan sebagainya.

Para ahli riset di Yale University membagikan pasien-pasien borok usus dalam beberapa golongan sesuai dengan pilihan mereka, apakah memilih untuk memakai pengobatan borok usus atau tidak. Apakah memilih untuk tidak makan obat dan hanya dengan makanan berpantang ketat atau tidak. Apa pun pilihan mereka, pasien yang diberikan pilihan senantiasa sembuh dalam waktu yang lebih cepat daripada para pasien yang dipaksakan untuk mengikuti resimen tertentu. Bilamana pasien diberikan pilihan, maka mereka merasakan tanggung jawab penuh untuk menjalankan pilihan mereka.

Kita dihadapkan dengan beraneka ragam pilihan dalam kehidupan kita. Menghidupkan pola hidup sehat atau tidak, adalah sebuah pilihan! Merokok atau tidak, ini adalah sebuah pilihan! Meminum air yang cukup atau tidak, adalah sebuah pilihan! Berolahraga atau tidak, ini adalah sebuah pilihan! Beristirahat atau tidak, ini adalah sebuah pilihan! Menjadi pesimis atau optimis, ini adalah sebuah pilihan! Mempercayai Allah atau tidak, ini adalah sebuah pilihan!

Faktor terpenting yang perlu diketahui adalah bahwa untuk mengambil pilihan yang tepat, informasi yang baik merupakan suatu hal yang mutlak. Semakin Anda mengetahui tentang kesehatan Anda, semakin Anda ingin untuk mengadakan perubahan dalam kehidupan Anda.

Dr. Nedra Belloc dan Dr. Lester Breslow, keduanya dari Department of Public Health, Berkeley, California, merupakan peneliti yang pertama yang menyatakan gaya hidup merupakan faktor langgeng usia. Sebanyak 6.928 penduduk Alameda County, California yang dipelajari dan sebagai hasil penelitian ini didapatkan tujuh komponen gaya hidup: 1) Tidur yang memadai 7-8 jam per malam, 2) Jangan jajan di antara waktu makan, 3) Sarapan pagi yang bergizi setiap hari, 4) Menjaga berat badan yang direkomendasikan, 5) Mengadakan gerak badan secara rutin, 6) Mengurangi minuman beralkohol (kami dari Departemen Kesehatan General Conference GMAHK menganjurkan untuk tidak meminum minuman keras merupakan pilihan yang lebih baik), 7) Menghindari penggunaan tembakau.

Angka Kematian 9 tahun kemudian PRIA WANITA

Yang Mengikuti 7 Kebiasaan Hidup Sehat

5.5 % 5.3 %

Yang Mengikuti 3 Kebiasaan Hidup Sehat

20.0 % 12.3 %

Jelaslah bahwa lebih banyak kebiasaan hidup yang sehat yang dihidupkan seseorang, kemungkinan untuk meninggal itu menurun (5.5% untuk pria dan 5.3 % untuk wanita dalam masa penelitian tersebut).

E X E R C I S E (OLAHRAGA)Dalam majalah Oregonian 1998, dipublikasikan tentang Ben Levinson, yang dalam usia 103 tahun

memecahkan rekor dunia untuk pelemparan bola bagi pria yang berumur di atas 100 tahun. Ia berhasil melemparkan bola sejauh 3,32 meter. Tiga belas tahun sebelumnya, Ben Levinson adalah seorang yang (i) depresi, (ii) tidak sehat sebagaimana lazimnya pada orang yang berumur 90 tahun, (iii) mempunyai pergerakan yang terbatas, (iv) tidak berdaya, (v) seolah-olah sudah siap untuk meninggal dunia. Ben merupakan seorang yang lemah dan sangat bergantung kepada orang lain, kerena tidak mempunyai kebiasaan untuk bergerak badan.

- -2626

Page 27: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Namun, Ben sangat beruntung kerena ia bertemu dengan Dave Crawley, seorang pelatih atletik yang menantangnya untuk hidup “seperti seorang yang berumur 80 tahun.” Dave mulai melatih Ben dalam program latihan agar otot-ototnya menjadi kuat, dan dapat berangsur-angsur berjalan selama 20 menit sehari dengan kecepatan 4 km per jam, serta melakukan latihan angkat besi sebanyak 3-4 kali seminggu. Hasilnya, postur badan Ben Levinson menjadi lebih tegap seolah-olah ia telah bertambah tinggi sebanyak 5 cm dan memiliki kepercayaan diri yang lebih besar. Suatu pertanyaan yang perlu kita renungkan ialah: “Bila olahraga dapat memperbaiki kesehatan seorang yang sudah berumur 90 tahun, bayangkan saja betapa besar manfaatnya kepada kita yang masih jauh lebih muda ini?”

Sebelum Mati Haid Masa TransisiMati Haid

Sesudah Mati Haid

Grafik fluktuasi hormon estrogen turun naik secara teratur

Grafik fluktuasi hormon estrogen naik turun secara tidak teratur

Grafik hormon estrogen menurun secara drastis

Dalam buku “Olahraga Sumber Kesehatan,” yang kami tulis, ada 30 keuntungan berolahraga secara teratur. Namun untuk artikel ini saya ingin memasukkan hanya 8 keuntungan berolahraga secara teratur, yaitu:

1). Menjadi lebih giat (energizes). Tenaga yang diproduksikan akan melebihi dari kebutuhan aktivitas kita sepanjang hari. Bukankah menguntungkan bilamana setelah Anda pulang kerja Anda masih ada cukup tenaga untuk memotong rumput atau membersihkan rumah dan sebagainya?

2). Menurunkan tekanan darah tinggi. New England Journal of Medicine mempublikasikan satu penyelidikan yang menyatakan bahwa senam kebugaran (aerobic) menurunkan tekanan darah dari penderita tekanan darah tinggi. Perlu diketahui bahwa pengobatan tekanan darah tinggi dapat menimbulkan berbagai efek sampingan. Para pasien tekanan darah tinggi sering dicoba dengan berbagai macam obat darah tinggi, sebelum ditemukan pengobatan yang dapat ditoleransikan efek sampingannya. Olahraga sungguh merupakan pengobatan secara alamiah yang efektif.

3). Menguatkan tulang-tulang. Statistik menyatakan satu dari 2 (dua) wanita yang berumur di atas 50 tahun akan mengalami patah tulang disebabkan adanya keropos tulang (osteoporosis) sedangkan pada pria hanya satu dari 8 (delapan) pria yang berumur di atas 50 tahun. Hal ini lebih menonjol diderita oleh para wanita setelah menopause (berhentinya haid selama 12 bulan), karena menurunnya hormon estrogen secara drastis. Berikut ini adalah perubahan hormon estrogen terhadap periode mati haid wanita.

Perubahan Tingkatan Hormon Estrogen dalam Mati Haid (Menopause)

Hormon estrogen mengambil peranan utama dalam pembentukan tulang baru. Puncak pembentukan tulang yang maksimum terdapat pada usia 35 tahun. Setelah itu massa produksi tulang akan makin hari makin menipis. Lima tahun pertama sesudah wanita mengalami mati haid, persentase massa produksi tulang yang hilang adalah sekitar 3-5% setiap tahun dan selanjutnya sebanyak 1–2% pada setiap tahun berikutnya. Akibat adanya keropos tulang ini maka tampak adanya perubahan postur wanita dalam hidupnya. Bila seorang wanita masih berumur 55 tahun, postur badannya masih tampak tegap. Pada usia 65 tahun, postur badannya mulai membongkok dan pada usia 75 tahun, postur badannya sudah sangat bongkok kerena hilangnya massa produksi tulang di tulang punggung yang bisa menyebabkan patah tulang di tulang punggung. Keropos tulang juga dapat mengakibatkan patah tulang di pergelangan tangan dan panggul. Washington University School of Medicine (St. Louis) mengadakan suatu riset yang menunjukkan bahwa selama para wanita melakukan gerak badan dengan memikul berat badannya (weight bearing exercises) seperti berjalan cepat, berlari cepat atau naik turun tangga, maka massa produksi tulangnya dapat ditingkatkan sebanyak 2-3% per tahun.

4). Meningkatkan HDL (High-Density Lipoprotein atau kolesterol yang baik). Penyelidikan terhadap 3.000 pria berusia menengah menyatakan bahwa lebih sering berolahraga dihubungkan dengan meningkatnya kadar HDL, demikian diungkapkan dalam Archives of Internal Medicine 1995.

5). Menolong mencegah atau mengontrol penyakit kencing manis. Para ahli riset di Harvard telah mempublikasikan penelitiannya di Journal of American Medical Association bahwa olahraga menurunkan resiko berkembangnya penyakit kencing manis pada orang dewasa.

6). Menurunkan resiko penyakit-penyakit kanker tertentu. Dengan berolahraga tubuh akan memproduksi endorphin. Perlu diketahui bahwa endorphin selain memberikan perasaan yang enak, juga berfungsi memulihkan rasa sakit yang khasiatnya lebih hebat daripada morphine. 1 (satu) pico gram endorphin dapat menambah aktivitas sel-sel NK (Natural Killer cells) melawan sel-sel tumor sebesar 42%. Lebih giatnya sel-sel NK bekerja, lebih cepat sel-sel tumor dimusnahkan.

- -2727

Page 28: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

7). Meningkatkan kualitas hidup. Menurut panel kesepakatan dari National Institute of Health, kualitas hidup utama yang diperoleh akibat berolahraga adalah: (i) kesehatan mental yang lebih baik, (ii) berkurangnya stres (iii) berkurangnya kecemasan dan depresi.

8). Memperbaiki komunikasi dari pada penderita Alzheimer. Dalam satu studi penelitian ketangkasan komunikasi dari penderita Alzheimer yang dipublikasikan dalam Journal of the American Geriatrics Society, didapatkan bahwa 40% dari para penderita Alzheimer yang menjalani program olahraga berjalan secara teratur, mengalami kemajuan yang berarti dalam ketangkasan komunikasi, sedangkan sebagian penderita yang hanya diberikan latihan pelajaran untuk berbicara tidak menunjukkan perbaikan yang berarti.

Setelah mendapatkan sekilas pandang pentingnya berolahraga, pertanyaan yang sering ditanyakan adalah: “Olahraga yang manakah yang direkomendasikan? Secara umum ada 3 macam olahraga: 1) latihan kebugaran (aerobic) atau ketahanan, 2) lenturan atau meregangkan otot, dan 3) membangun atau menguatkan otot. Dari ketiga macam olahraga ini, latihan kebugaranlah yang sangat direkomendasikan. Setiap orang dewasa Amerika dianjurkan untuk mengadakan gerak badan dengan intensitas selama 30 menit sebaiknya setiap hari. Demikian anjuran dari The Center for Disease Control and the American College of Sports Medicine yang dikeluarkan pada tahun 1995. Jadi bilamana Anda senantiasa berjalan cepat selama 30 menit selama 6 hari dalam satu minggu dan beristirahat pada hari Sabat, berarti Anda telah memenuhi rekomendasi dari The Center of Disease Control.

Dr. Kenneth Cooper (Founder of Aerobics Movement) yang selama ini mempromosikan jogging telah berubah pikiran dan menganjurkan untuk berolahraga dengan intensitas rendah disebabkan ditemukan bahwa 40% orang yang melakukan jogging atau lari 1-30 km per minggu menderita cedera pada persendian dan atau otot-otot mereka. Sungguh membenarkan apa yang telah dituliskan oleh Ny. White dalam Counsels on Health, p. 200 yang mengatakan bahwa, “There is no exercise that can take the place of walking. By it circulation of the blood is improved.”

Dalam melakukan olahraga perlu diperhatikan pakaian orahraga yang tepat. Sebaiknya sewaktu berolahraga dipakai baju senam yang ringan yang dapat memberikan kebebasan pergerakan dan sesuai dengan kondisi iklim setempat. Pakaian yang dibuat dari bahan waterproof (tahan air) atau memiliki ventilasi udara merupakan pakaian olahraga yang ideal. Sebaiknya dihindari pakaian yang terbuat dari karet (penangkal panas dan lembab). Bilamana Anda berolahraga di daerah perkotaan hendaknya dikenakan pakaian yang berwarna cerah demi keselamatan Anda sendiri. Bilamana ada bahan-bahan pakaian senam yang dapat memantulkan sinar, dapat juga dipakai sehingga orang dapat melihat anda sedang berolahraga dan kemungkinan kena tabrakan itu berkurang.

Selain itu perlu juga diperhatikan sepatu olahraga yang tepat. Kaki kita memikul beban dari seluruh tubuh kita. Oleh sebab itu sangat penting untuk memakai sepatu yang pas pada ukuran kaki, serta enak dipakai dan juga menunjang kaki Anda. Perlu diingat bahwa yang terbaik adalah memakai sepatu olahraga di mana ada jarak 1.25 cm lebih dari ujung jempol kaki ke ujung sepatu. Sebaiknya sepatu olahraga tersebut memenuhi kriteria sebagai berikut: (i) memiliki bantalan penyerap, (ii) menunjang lengkungan, (iii) menunjang tumit, (iv) memiliki fleksibilitas, (v) memiliki ventilasi udara, (vi) memiliki tali sepatu yang dapat disetel. Sebaiknya, belilah sepatu pada malam hari ketika kaki Anda sudah dalam keadaan membengkak akibat berjalan sepanjang hari. Sepatu olahraga yang Anda beli pada malam hari ini akan sangat tepat untuk dipakai berolahraga.

LIQUIDS (CAIRAN)Air adalah cairan yang paling berharga. Untuk mencapai kesehatan yang optimum, air merupakan

kebutuhan tubuh kita yang mutlak. 75% dari berat bayi yang baru lahir terdiri dari air, sedangkan 70% dari berat badan orang dewasa terdiri dari air. Jadi, bilamana seorang itu mempunyai berat badan 100 kg, maka berarti 70 kg daripada berat badannya adalah disebabkan kerena berat air dalam tubuhnya. Gray matter dari otak manusia terdiri dari 85% air, darah manusia terdiri dari 83% air, otot-otot manusia terdiri dari 75% air, bahkan sumsum tulang-tulang terdiri dari 20-25% air. Jadi jelaslah hampir setiap sel dan jaringan tubuh manusia bukan saja terdiri dari cairan, tetapi senantiasa terbenam dalam air dan memerlukan air untuk melaksanakan fungsi dari sel-sel tersebut.

Air diperlukan sebagai (1) medium di mana metabolisme tubuh berlangsung, (2) alat pengangkutan tubuh, (3) bahan pelicin untuk pergerakan tubuh, (4) fasilitator pencernaan, (5) pengangkut kotoran untuk dibuang melalui ginjal, (6) pengatur suhu tubuh, (7) bahan utama dari darah yang beredar dalam tubuh. Kira-kira 2/3 air yang masuk ke dalam tubuh kita berasal dari cairan yang kita minum, sedangkan 1/3-nya berasal dari makanan kita. Sejumlah kecil dari cairan tubuh diperoleh sebagai hasil sintesis dari metabolisme makanan kita. Kehilangan air dari tubuh kita tergantung dari suhu udara di mana kita berada dan kegiatan tubuh kita sebagaimana terlihat dalam tabel di bawah ini:

- -2828

Page 29: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Rata-Rata Manusia Mengeluarkan Air Per Hari

Jelaslah bahwa keringat yang dikeluarkan itu bisa 50 kali lebih banyak bilamana Anda berolahraga berat dalam waktu yang lama dibandingkan dengan bilamana Anda tidak memiliki aktifitas dalam suhu udara yang normal. Rata-rata manusia normal mengeluarkan sebanyak 2300 ml air setiap hari pada suhu yang normal dan 6600 ml bilamana berolahraga berat.

Apakah yang akan terjadi bilamana Anda tidak minum air? Meskipun tubuh Anda akan berusaha untuk mempertahankan jumlah cairan tubuh, namun kehilangan air melalui pernafasan dan kulit Anda akan berjalan sebagaimana biasanya yang dikenal dengan sebutan insensible water loss. Kehilangan air secara berlebihan ini akan mengganggu fungsi penting dari tubuh Anda. Sebagai reaksi kompensasi tubuh akan mengurangi pengeluaran air seni dan keringat. Akibat dehidrasi ini kita lihat mekanisme untuk mendinginkan tubuh menjadi terganggu, sehingga suhu tubuh menaik. Kemudian terjadi gangguan dalam pembuangan kotoran tubuh dan darah menjadi lebih pekat. Persentase sel-sel darah disebut hematocrit (normalnya bernilai 42-50% pada pria dan 38-47% pada wanita). Menurut penelitian yang dilaporkan dalam Journal of American Medical Association, bila nilai hematocrit lebih besar dari 50% pada pria, maka resiko untuk mendapat serangan jantung itu menjadi dua kali lipat daripada pria dengan nilai hematocrit yang normal; sedangkan bila nilai hematocrit lebih besar dari 50% pada wanita, maka resiko untuk mendapat serangan jantung itu menjadi empat kali lipat lebih besar daripada wanita dengan nilai yang normal.

Sungguh hebat pengaruh minum air yang cukup, sehingga darah kita tidak mengental dan serangan jantung dapat dihindarkan! Di samping itu kekentalan darah mempunyai hubungan erat dengan tekanan darah. Lebih kental darah Anda, maka akan lebih sulit jantung memompakan darah, sehingga tekanan darah akan meninggi. Tidak heran penyelidikan yang dilaporkan oleh Grimm, Neaton dan Ludwig di Journal of American Medical Association menyatakan bahwa tekanan darah yang rendah serta encernya darah bekerja sama dalam menurunkan kemungkinan untuk mendapat stroke.

Dengan berkurangnya meminum air, tubuh akan berusaha menyimpan air semaksimum mungkin dengan mengadakan penyerapan air yang lebih banyak dari usus besar, sehingga tinja yang dihasilkan sangat mengeras. Akibatnya timbullah sembelit. Biasanya orang mencoba untuk mengobati sendiri dengan memakan obat pencahar (setiap tahun orang Amerika mengeluarkan $725 juta untuk membeli obat pencahar). Meskipun olahraga yang teratur serta memakan serat yang banyak menurunkan kemungkinan sembelit, namun faktor meminum air secukupnya sama sekali tidak dapat diabaikan.

Bilamana Anda membaca jurnal ilmiah dengan judul Hemorheology (hemo berarti darah, dan rheology berarti studi tentang aliran dari materi yang kompleks), semuanya menyatakan bahwa bilamana seseorang meminum air yang cukup dan menghidupkan pola hidup sehat, maka kemungkinan untuk mencegah berbagai macam penyakit itu sangat besar. Para ahli riset Harvard mengadakan penelitian pada manula dan mengambil kesimpulan kalau saja mereka meminum air yang cukup, maka jumlah jutaan hari perawatan dalam rumah sakit per tahun dapat dicegah dan mereka dapat menghemat lebih dari satu miliar dolar untuk pembiayaan rumah sakit .

Satu percobaan klasik yang dilaporkan oleh Dr. Mervyn Hardinge ialah yang dilakukan oleh Dr. Pitts pada Harvard University, di mana ditunjukkan dampak minum air pada para atlet. Pada percobaan yang pertama para atlet diinstruksikan untuk berjalan di atas treadmill dengan kecepatan 5.5 km per jam tanpa minum air. Dalam waktu 3 ½ jam suhu tubuhnya telah naik di atas 39 derajat Celsius dan para atlet tersebut memasuki kawasan kehabisan tenaga. Pada suhu yang demikian tinggi, terjadi gangguan fungsi fisiologis yang bilamana tidak diobati akan menyebabkan para atlet untuk jatuh pingsan.

Pada percobaan yang kedua, para atlet yang sama diijinkan untuk minum air berdasarkan perasaan haus mereka. Dalam keadaan cukup minum air ini, para atlet memasuki kawasan kehabisan tenaga, setelah berjalan di atas treadmill selama 6 jam. Jadi, hampir dua kali lipat waktunya, sebelum mereka merasa letih. Dr. Pitts mendapatkan bahwa para atlet ini hanya minum 1/3 jumlah air lebih sedikit daripada yang dikeluarkan dari tubuh mereka melalui keringat. Dengan perkataan lain, seharusnya jumlah air yang dibutuhkan tubuh adalah sama dengan jumlah air yang mereka minum berdasarkan hausnya dan ditambah dengan 1/3 jumlah lagi.

- -2929

Page 30: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

- ADVERTORIAL

Nyaman Kerja…Tampil Cantik dan Elegan..Super Rapi & Eksklusif…

Kunjungi dan dapatkan Aneka Busana dengan harga menarik…

Hanya di :

Rien’s CollectionJMP1 Lt. 2C No. 35,SurabayaTelp 031-3556054, 031-70236475

Pada hari ketiga, para atlet yang sama dipaksakan untuk minum air sebanyak yang telah mereka minum pada percobaan yang kedua ditambah dengan jumlah volume air yang telah keluar melalui keringat mereka. Akibat minum air sesuai dengan kebutuhan tubuh mereka, para atlet ini tidak pernah mengalami kenaikan suhu tubuh selama percobaan dilakukan. Bahkan setelah 7 jam berlalu, percobaan terpaksa dihentikan oleh Dr. Pitts, meskipun para atlet mengatakan mereka masih sanggup untuk terus berjalan di atas treadmill, sebab tidak merasakan lelah sama sekali.

Percobaan ini sungguh menunjukkan bahwa minum air berdasarkan perasaan haus bukanlah indikator yang baik untuk kebutuhan tubuh kita. Dengan demikian pertanyaan yang praktis perlu ditanyakan ialah: “Berapakah banyak air yang harus diminum?” Sebaiknya Anda minum air segera setelah Anda bangun pada pagi hari (sebab tubuh sudah mengalami dehidrasi sewaktu Anda tidur sepanjang malam) dan terus minum air sepanjang hari di antara waktu makan, sehingga air seni Anda itu bening dan tidak pekat paling sedikit sekali sehari. Hidupkanlah kebiasaan sehat untuk: (i) minum air selama mengadakan perjalanan, (ii) minum air di tempat kerja Anda, (iii) minum air waktu sedang berolahraga. Jangan lupa untuk mencuci botol air Anda secara rutin untuk menghindari kontaminasi bakteri.

Selain air perlu untuk kebutuhan di dalam tubuh, air juga diperlukan untuk kebutuhan di luar tubuh yang disebut hydrotherapy yaitu pengobatan dengan menggunakan air. Prinsipnya adalah menggunakan air panas untuk melebarkan pembuluh darah dan air dingin untuk menciutkan pembuluh darah. Dengan demikian pengaliran darah kepada daerah yang dirawat dapat ditingkatkan, sehingga proses penyembuhan dipercepat. Perlu diingat bahwa penggunaan air panas pada penderita yang mempunyai peredaraan darah buruk seperti pada penderita diabetes, penderita stroke, atau penderita penyakit pembuluh darah lainnya, dapat menyebabkan terbakarnya jaringan. Ada berbagai macam hydrotherapy misalnya (1) Cold mitten friction, (2) Fomentations, (3) Hot footbaths, (4) Heating compresses, (5) Ice compresses. Ny. White mengatakan dalam Ministry of Healing hal 156 demikian, “Penggunaan air sebagai pengobatan di luar tubuh kita merupakan cara yang termudah dan sangat memuaskan untuk mengatur peredaraan darah… Semua orang harus mengerti cara penggunaan pengobatan sederhana ini di rumah.”Saya teringat akan pengalaman ayah teman saya yang terkena cedera sikunya pada waktu bermain bulutangkis. Teman saya ini adalah seorang perawat dan menganjurkan kepada ayahnya untuk melakukan kompres es di sikunya. Namun ayahnya tidak mengindahkan anjurannya. Keesokan harinya siku yang memar tersebut meluas sehingga ayahnya merasa cemas dan langsung menemui dokternya. “Apa yang terjadi?” tanya dokter padanya. “Oh, saya bermain bulutangkis tadi malam dan terjatuh, tapi kini tampaknya siku yang memar ini semakin membesar dan saya merasa cemas.” Dokter hanya mengatakan padanya: “Pulanglah dan gunakan kompres es.” Ia pun pulang ke rumah, tapi harus membayar biaya konsultasi dokter sebesar $100. Sungguh pengeluaran yang tidak perlu, kalau saja sudah di kompres sikunya dengan es sehingga pembuluh darahnya menciut dan perembesan darah dari pembuluh darah dihentikan.

Suatu hydrotherapy harian yang mujarab adalah mandi. Mulailah mandi dengan temperatur air yang normal sekitar 36 derajat Celsius. Sesudah selesai mandi dengan memakai sabun, naikkanlah suhu air mandi sampai sepanas yang tubuh Anda dapat toleransi (sekitar 43 derajat Celsius selama 1-2 menit) sehingga pembuluh darah Anda melebar dengan baik. Kemudian turunkan air mandi Anda secara tiba-tiba ke suhu yang rendah sekitar 10-20 derajat Celsius selama 20-40 detik. Anda akan merasa gemetar kedinginan dan terus keringkan tubuh Anda dengan handuk selekasnya. Pengobatan hydrotherapy ini setelah Anda berolahraga pada pagi hari, akan sangat menyegarkan Anda dan menyiapkan Anda untuk bekerja sepanjang hari dengan baik. (Bersambung)

- -3030

Page 31: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

SENYUM ITU SEHAT

PENDETA DILARANG MEMBALAS

Pada suatu hari keluarga seorang Pendeta sedang berkendara untuk menghadiri suatu ibadah Natal. Maka dengan penuh sukacita Pak Pendeta bersama keluarganya menuju tempat yang tertera dalam undangan.

Sesampainya di tempat yang dituju ternyata halaman parkir telah dipenuhi oleh para undangan lain. Nampaknya ibadah ini cukup menarik minat banyak orang. Setelah berputar-putar, beruntung ternyata terdapat satu tempat parkir diantara mobil-mobil yang penuh sesak dan di sana sudah menunggu si tukang parkir.

Melihat mobil Pak Pendeta, dengan gesit tukang parkir memberikan tanda dan Pak Pendeta menghampirinya.

Setelah mengarahkan kendaraan ke tempat yang tersedia si tukang parkir dengan aba-abanya, "terus ... terus... kiri ... kiri ...."

Dengan gesit Pak Pendeta mengikutinya. Tukang parkir terus mengarahkan, "balas ... balas ... balas...."

Dan tiba-tiba terdengar bunyi "DUK". Ternyata bemper mobil Pak Pendeta menyeruduk mobil lain. Dengan agak marah si tukang parkir menegor, "Bagaimana Bapak ini ... kan sudah saya arahkan balas ... balas ... malah terus saja."

Dengan tenang Pak Pendeta menjawab, "Dik ... saya ini Pendeta, harus mengasihi setiap orang dan dilarang membalas."

MENGUCAP SYUKUR KARENA PENDETA TIDAK DATANG

Dalam sebuah kebaktian keluarga, berlangsung hampir malam tiba dan mendekati makan malam. Sang tuan rumah gusar karena pendeta yang tidak hadir.

Lalu ia mendekati MC dan katanya: "Maukah Bapak pimpin doa ucapan syukur karena pendeta tidak datang?"

Lalu sang MC mengajak jemaat berdiri dan katanya: "Saudara sekalian, mari kita mengucap syukur karena pendeta tidak datang".

AYAT YANG COCOK UNTUK PERKAWINAN

Seorang guru Sekolah Sabat menguji anak-anak kelas Primary dengan hapalan ayat.

"Siapa yang bisa menyebutkan ayat yang sesuai untuk baptisan?"

"Siapa yang percaya dan dibaptis akan diselamatkan, tetapi siapa yang tidak percaya akan dihukum," jawab seorang anak.

"Bagus. Nah, bagaimana kalau ayat untuk pengampunan?"

"Jikalau kamu mengampuni kesalahan orang, Bapamu yang di surga akan mengampuni kamu juga."

"Wah, ternyata kalian pintar-pintar. Coba sekarang, sebutkan ayat yang cocok untuk perkawinan!"

Ternyata kali ini tidak ada yang tahu. Namun, beberapa saat kemudian, seorang anak mengangkat tangan dengan malu-malu.

Ia pun mengucapkannya pelan-pelan, "Ya Bapa, ampunilah mereka, sebab mereka tidak tahu apa yang mereka perbuat."

NGOMONG PAS PERNIKAHAN

Dengan penuh kesigapan, pendeta memimpin upacara pemberkatan pernikahan.

Sesuai dengan yang biasa tercantum dalam liturgi, pendeta itupun bertanya kepada hadirin yang mengikuti upacara itu.

"Apakah ada diantara saudara-saudara yang mengajukan keberatan terhadap pernikahan ini?"

Terdengar suara halus menjawab, "Ya, ada. Saya!"

Pendeta itu membalikkan wajahnya dan

menegur dengan berbisik, "Hei tutup mulutmu! Kamu kan pengantin prianya!"

(fgl)

- -3131

Page 32: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

KUISKuis kali ini berupa pantun dan teka-teki Alkitab, hayo silahkan tebak jawabannya! Awas jangan sampai terkecoh lho…

1. Ada di tembok tapi bukan lukisanDiberi tali warna tapi bukan layang-layangApakah itu?

2. 5 + 2 = 5000 + 12, Apakah itu?3. Apa artinya “Buah apel emas di pinggan perak”?4. Berapakah umur Henokh ketika ia mati?5. Siapakah murid Yesus yang dijuluki “anak- anak

guruh”?6. Isilah titik-titik dari ayat ini : “Hai … pergilah kepada

…. Perhatikanlah lakunya dan jadilah bijak.”7. Apa saja pemberian yang dibawa oleh orang- orang

Majus kepada Yesus? (Ada 3 macam) 8. Bunga apa yang lebih indah dari pakaian raja

Salomo?

Segera tulis jawabannya dan kirimkan ke alamat Redaksi Jl. Albatros 133, Sidoarjo, atau email ke [email protected] paling lambat 30 April 2007. Jawaban yang benar akan diundi untuk menentukan 2 orang pemenang. Jawaban yang benar dan pemenang kuis akan diumumkan pada edisi 3 / Tahun II yang akan terbit bulan Juni 2007. Pemenang akan mendapatkan cindera mata dari Buletin Albatros.

KABAR BAIK

WARNA GELAP

Perjalanan hidup yang begitu panjang dan berliku-liku kulalui dengan tawa, canda, sedih, marah, bahkan putus asa. Sungguh hidupku penuh warna! Namun aku belum mengerti mengapa TUHAN juga memberikan warna gelap dalam hidupku.

Aku suka sekali menggambar bunga, hampir di setiap halaman pertama bukuku selalu ada gambar bunga.

Suatu kali di salah satu dari bukuku ada gambar bunga yang belum begitu bagus; kutambahkan warna HITAM karena hanya ada pensil waktu itu. Baru aku tersadar : ternyata gambar bunga itu jauh lebih bagus. Karakter bunga itu seolah terlihat jelas.

Saat itulah aku mengerti, mengapa TUHAN memberikan juga warna gelap dalam hidupku. Warna gelap mungkin berkonotasi dengan penderitaan atau kesulitan. Tapi kita tak perlu takut, karena TUHAN memberi kesanggupan untuk menghadapi setiap kesulitan atau penderitaan yang diizinkan menghampiri kita.

Kita dapat memetik keuntungan yang terbesar dari kesulitan yang terdalam, sebab terkadang kesulitan adalah peluang yang menyamar.

By Maria-ni

- -3232

Page 33: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Rest in Peace …

Maret 26,Pdt. Slamet Darmosukartono (Dalam usia 70 tahun di RS Adi Husada, Surabaya. Jenazah dimakamkan di Pemakaman Advent, Sumberwekas)

Maret 28, Katlen Neju Luanmase(Putra pertama Kel. Bpk Morrison Luanmase dan Ibu Ice. Meninggal pada hari kelahirannya dan dimakamkan di pemakaman Perumahan TNI AL Jalagriya, Candi, Sidoarjo)

Dan aku mendengar suara dari sorga berkata: ‘Tuliskan: "Berbahagialah orang-orang mati yang mati dalam Tuhan, sejak sekarang ini." "Sungguh," kata Roh, "supaya mereka boleh beristirahat dari jerih lelah mereka, karena segala perbuatan mereka menyertai mereka."’ (Wahyu 14:13)

TOUCHING LOVE SEORANG ANAK KECIL DAN ANJINGNYA

Seorang pemilik toko memasang pengumuman di pintu tokonya, “DIJUAL : ANAK-ANAK ANJING”. Pengumuman itu dibuat warna-warni untuk menarik perhatian anak-anak kecil.

Dan benar, seorang anak berdiri membaca pengumuman itu. Ia bertanya pada pemilik toko itu, “Bolehkah saya melihat anak- anak anjing itu?”

Pemilik anjing itu mengiyakan dan Ia membuka kandang anak anjing itu yang berada di loteng. Ada 3 ekor anjing kecil yang berbulu tebal berlari-lari menuruni tangga. Dan di belakang mereka ada seekor anak anjing yang berjalan terpincang-pincang.

Anak kecil itu bertanya, “Ada apa dengan anjing itu?”Pemilik anjing itu menjelaskan bahwa anak anjing itu cacat sejak lahir pada tulang

pinggulnya.“Kalau begitu saya akan membeli anak anjing itu,” kata anak itu.Pemilik toko itu tertegun. “Kalau itu yang kamu kehendaki, saya akan

memberikannya dengan gratis.”Namun anak itu menggelengkan kepalanya. “Tidak. Walaupun ia cacat, anak

anjing itu tetap memiliki harga seperti anak-anak anjing lainnya. Saya akan membelinya. Berapa harganya?”

Pemilik toko itu masih belum yakin. “Ya, tetapi kamu pasti tidak akan menyukai anak anjing itu. Ia tidak bisa berlari-lari dan bermain seperti yang lainnya.”

Namun anak itu berkata, “Tetapi ia perlu seseorang yang dapat mengerti dan memahaminya.”

Anak itu menggulung celananya dan ternyata salah satu kakinya adalah palsu!

“Seperti Bapa telah mengasihi Aku, demikianlah juga Aku telah mengasihi kamu; tinggallah di dalam kasih-Ku itu...Inilah perintah-Ku yaitu supaya kamu saling mengasihi, seperti Aku telah mengasihi kamu.” (Yoh 15 : 9, 12)by Mey-lan

- -33

DIJUAL :ANAK-ANAK ANJING

33

Page 34: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

MUSIK ♫

ABOVE ALLComposed by Paul Beloche & Lenny LeBlanc

© 1999, Integrity’s Hosanna! Music/ ASCAP and Lensongs Publishing / ASCAP

G C D GAbove all power, above all kingsG C D GAbove all nature and all created thingsGbm Em D C BmAbove all wisdom and all the ways of manAm DYou were here before the world beginG C D GAbove all kingdoms, above all thronesG C D GAbove all wonders the world has everknownG Em D C BmAbove all wealth and treasures of the earth

Am B DThere’s no way to measure what you’re worth

Reff :G C D GCrucified laid behind a stoneG C D GYou lived to die rejected and alloneGbm Em D C BmLike a rose trampled on the ground

Am Bm C D GYou took the fall and thought of me above all

PEACE SPEAKERby Heritage Singers

1. It was such a lovely dayAnd the sun was shining bright Gentle breeze was blowing our wayNot a storm and cloud inside

Then suddenly without the warningStorm sorrounded my life

But even it was stormI can feel the calmAnd here’s the reason why

Reff 1 :I know The Peace SpeakerI know Him by nameI know The Peace Speaker

He controls the winds and wavesWhen He says, “Peace, be still”They have to obeyI’m glad I know The Peace SpeakerYes, I know Him by name

2. There’s never been another man

With the power of this, friendBy simple He says and peace be stillHe can calm the strongest wind

So now I’ll never worryThough storm clouds come my wayI know that He is near

To drive away my fearAnd I can smile up, I say

Back to Reff 1 :

Bridge :Peace, peace, wonderful peaceComing down from The Father above

Reff 2 :When He says, “Peace, be still”They have to obeyI’m glad I know The Peace SpeakerYes, I know Him by name(I’m glad I know)I’m glad I know The Peace SpeakerYes, I know Him by name

- -3434

Page 35: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

GC SESSION 2005 THEME SONG

* Untuk mendapatkan lagu di atas dalam format MP3 (dinyanyikan biduan Lory Bryant) silahkan menghubungi Tim IT Buletin Albatros.

35

Page 36: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

BERITA ADVENT SEDUNIA

Usia 100 Tahun dan Terus Bersaksi untuk Kristus

Velma Cox, adalah anggota gereja Advent di El Cajon, California, merayakan ulang tahunnya yang ke-100 pada tanggal 5 Mei 2006 yang lalu. 

“Rahasia panjang umur saya,” ungkapnya, “adalah Tuhan. Dia sangat baik kepada saya dan saya mendorong setiap orang untuk mengikuti Tuhan Yesusku.” 

Velma dan suaminya, Harley C. Cox (yang kini sudah meninggal), dibaptiskan dan menjadi anggota gereja El Cajon pada tahun 1969 setelah mengikuti pertemuan evangelisasi yang diadakan di sana. Velma kemudian menjadi anggota jemaat yang aktif dan saat ini sedang membantu mencari dana untuk pembangunan gereja yang baru. Anggota-anggota jemaat setempat menyatakan bahwa mereka “sangat menghormati akan imannya kepada Allah

dan usianya yang lanjut, dan kasihnya yang tak pernah mati kepada Sang Tuan, Yesus Kristus.” Velma memiliki dua orang anak perempuan, 9 cucu (dua di antaranya sudah meninggal), dan

16 cicit.

—Dilaporkan oleh El Cajon Adventist Church untuk Adventist Review (fgl)

Wayne Hooper, Pencipta Lagu “We Have This Hope”, Meninggal

Wayne Hooper, yang telah bekerja di Voice of Prophecy selama hampir 65 tahun lamanya, meninggal dunia pada hari Rabu, 28 Februari 2007, di rumahnya Thousand Oaks, California dalam usia 86 tahun.

Lagunya yang sangat terkenal, “We Have This Hope,” diciptakan untuk Rapat GC pada tahun 1962 di San Francisco. Karya-karyanya sangat banyak termasuk ratusan komposisi dan aransemen untuk solois, kwartet, koor, dan orkestra.

Hooper tergabung di dalam kuartet King’s Heralds the Voice of Prophecy pada tahun 1943, sebagai penyanyi baritone selama 4 tahun, kemudian pindah ke Nebraska untuk menyelesaikan gelar sarjana musik. Dia kembali bergabung dalam kuartet tersebut mulai 1949 sampai 1962 dan setelah itu melanjutkan pelayanan di Voice of Prophecy sebagai music director, juga sebagai produser siaran radio The Sunday, dan menjabat direktur Trust Services.

Setelah resmi pensiun dalam tahun 1980, Hooper mengatur produksi Seventhday Adventist Hymnal yang kita gunakan sekarang dan juga 1 volume buku yang memberikan sejarah dari 695 lagu-lagu terpilih dan para penciptanya. Buku SDA Hymnal tercetak lebih dari 1 juta kopi.

Kebanyakan waktunya berbulan-bulan digunakan untuk memindahkan isi kaset lagu-lagu dari King’s Heralds, Del Delker, dan musisi-musisi Voice of Prophecy lainnya dan menyimpannya dalam bentuk CD.

—Voice of Prophecy Public Relations Department / Adventist Review (fgl)

36

Page 37: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Lagi rapat redaksi neh.. Fotografer kita (Sipp kan..)

Dalam kenangan : Pdt Slamet saat pemotongan tumpeng Ultah gereja ke-6.

Powerpoints (calon-calon pemimpin Gereja) Choir in Action..Ayo, ayo, silahkan dipilih..

Page 38: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Adek Owen dan San. Jgn sakit lagi ya dek.. Sebagian cover boys & girs ALBATROS

Page 39: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Peace..peace..Nggak usah tengkar.. Jangan nyanyikan!!...Hentikan lagunya...!!

Suasana PA Alam di Villa ... (Kacian deh yang gak ikut....)

Cha..anaknya lucu-lucu sekalee..

Page 40: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Lebih aman naik dari naik kereta ya Pak... Lagi ngapain tuh, bro…

Page 41: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Mereka-mereka yang suka sendirian aja Celine..oh..celine...

Mbak..ale....awas jatuh loh... Salam chayang (dari Kak Onat..)

Kunjungan Sekolah Anjasmoro “Ayo dirikan SMP Advent Albatros!”

Page 42: Buletin PA Albatros Edisi 2, Th

Pengurapan Ketua untuk Pdtm R.E. Angkuw