10

Click here to load reader

Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

Embed Size (px)

DESCRIPTION

kep keluarga

Citation preview

Page 1: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

SATUAN ACARA PEMBELAJARAN

Pokok Pembahasan : Pemenuhan gizi seimbang pada anak

Sasaran : Keluarga Tn. AW

Hari/Tanggal : Selasa, 06 Oktober 2015

Tempat : Rumah Tn. AW

Waktu : 45 Menit

A. Tujuan

1. Tujuan Umum

Setelah mengikuti pembelajaran ini diharapkan keluarga mampu

mengetahui dan memahami tentang pemenuhan gizi seimbang pada anak

2. Tujuan Khusus

Setelah mengikuti pembelajaran ini, keluarga diharapkan mampu:

a. Menjelaskan cara membuat menu yang dapat meningkatkan berat badan

b. Menjelaskan cara memodifikasi lingkungan yang sesuai untuk

menambah nafsu makan anak

c. Menjelaskan tempat pelayanan kesehatan untuk rujukan

a. Mengunjungi fasilitas pelayanan kesehatan untuk memeriksa penyakit

gizi

B. Topik Pembahasan

1. Cara membuat menu yang dapat meningkatkan berat badan

2. Cara memodifikasi lingkungan yang sesuai untuk menambah nafsu makan

anak

3. Tempat pelayanan kesehatan

C. Metode

1. Tanya Jawab

2. Diskusi

3. Demontrasi

Page 2: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

D. Media

Booklet, resep

E. Kegiatan Belajar Mengajar

Tahap Kegiatan Penyuluhan Kegiatan MediaPembukaan(5 menit)

1. Memberi salam, membuka pertemuan, dan menjelaskan pertemuan

2. Menjelaskan kompetensi dalam TU dan TUK untuk pembelajaran

3. Menjelaskan materi-materi yang akan diberikan pada pembelajaran ini.

Memperhatikan

Penyajian(35 menit)

1. Menjelaskan cara membuat menu yang dapat meningkatkan berat badan

2. Mempraktekkan cara membuat menu yang dapat meningkatkan berat badan

3. Menjelaskan cara memodifikasi lingkungan yang sesuai untuk menambah nafsu makan anak

4. Menjelaskan tempat pelayanan kesehatan untuk rujukan

5. Memotivasi keluarga untuk mengunjungi fasilitas pelayanan kesehatan

6. Memberi kesempatan bertanya kepada keluarga

7. Menjelaskan kembali materi yang belum dimengerti keluarga

8. Memotivasi keluarga untuk menjaga dan

Memperhatikan Booklet

Page 3: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

meningkatkan pemenuhan gizi pada anak

9. Memberi reinforcement positif

Penutup(10 menit)

1. Meminta keluarga menyebutkan kembali cara membuat menu, cara memodifikasi lingkungan, serta pelayanan kesehatan yang dapat dikunjungi.

2. Menutup pertemuan dan mengucapkan salam

Bertanya dan menjawab

F. Kriteria Evaluasi

1. Evaluasi Struktur

a. Tersedianya tempat pertemuan

b. Adanya kontrak waktu selama 45 menit

c. Tersedianya media: booklet

2. Evaluasi proses

a. Keluarga mengikuti kegiatan dari awal sampai akhir selama 45 menit

b. Keluarga berpartisipasi aktif selama kegiatan berlangsung dan

menyampaikan informasi

c. Keluarga yang mengikuti proses kegiatan adalah Ny. M

3. Evaluasi hasil

a. Keluarga dapat menjelaskan cara membuat menu yang dapat

meningkatkan berat badan

b. Keluarga dapat mempraktekkan cara membuat menu yang dapat

meningkatkan berat badan

c. Keluarga dapat menyebutkan cara modifikasi lingkungan yang sesuai

untuk menambah nafsu makan anak

d. Keluarga dapat menyebutkan fasilitas kesehatan yang dapat dikunjungi

e. Keluarga mengunjungi pelayanan kesehatan untuk pemeriksaan dan

pengobatan penyakit gastritis

Page 4: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

G. Materi

1. Variasi Menu yang dapat meningkatkan berat badan

(Modisco/Modified Dietetic Skim and Cotton Sheet Oil)

Macam dan isi MODISCO :

a. MODISCO I :

1) Susu skim 20 gram (4 sdm)

2) Gula pasir 10 gram (1 sdm)

3) Minyak 9,2 cc

4) Air masak 200 cc

b. MODISCO II :

1) Susu skim 20 gram

2) Gula pasir 10 gram

3) Margarine 11,2 gram

4) Air masak 200 cc

c. MODISCO III :

1) Susu segar 200 cc

2) Gula pasir 14 gram

3) Margarine 11 gram

Cara membuat :

1. Susu bubuk dan gula dicampur, sementara minyak kelapa atau

margarine dipanaskan / dicairkan, tuangkan cairan minyak ke

dalam susu, sedikit demi sedikit sampai tercampur rata. Pada

waktu mengaduk sebaiknya sendok agak ditekan. Kemudian

tambahkan air sedikit demi sedikit. Adonan ini di tim selama 15

menit.

2. Bila ada mixer / blender, semua bahan (susu, gula, minyak dan

air) diblender sampai tercampur rata. Kemudian tambahkan sisa

air lalu di tim selama 15 menit.

Page 5: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

Bubur kacang ijo MODISCO

Bahan : kacang ijo 20 gram, susu modisco I 100 cc

Cara membuat :

a. Buat susu modisco

b. Rebus kacang ijo sampai masak

c. Campurkan kacang ijo yang sudah matang ke dalam susu

Pudding agar-agar

Bahan : modisco III 600 cc, agar-agar bubuk 1 bungkus

Cara membuat :

a. Buat susu modisco III

b. Masukkan agar-agar ke dalam susu tersebut, lalu masak sampai

matang sambil diaduk

c. Cetak dalam cetakan

2. Cara memodifikasi lingkungan yang sesuai untuk menambah nafsu

makan anak, antara lain:

a. Makan bersama anggota keluarga yang lain. Biasanya anak akan

lebih tertarik untuk makan jika melihat orang lain makan.

b. Makanan dihidangkan dalam keadaan hangat.

c. Menggunakan alat makan yang menarik.

d. Buat suasana makan menjadi ceria dan tidak membosankan. Ajak

anak makan sambil bercerita. Jangan sampai suasana makan anak

kaku dan menakutkan karena anak dipaksa untuk makan.

e. Jenis makanan bervariasi dan menarik. Coba terus ubah menu

setiap hari, kreasikan cara penyajiannya, atau cari bahan makanan

baru agar anak tertarik dengan makanannya.

3. Tempat pelayanan kesehatan

Manfaat pelayanan kesehatan, antara lain:

a. Mendapatkan pemeriksaan kesehatan anak.

b. Mendapatkan penyuluhan atau pendidikan kesehatan.

Page 6: Satuan Acara Pembelajaran Gizi Amii 3

Pelayanan kesehatan yang dapat dikunjungi antara lain:

a. Bidan desa

b. Puskesmas

c. Rumah sakit

H. Daftar Pustaka

Almatsier, S. (2011). Prinsip Dasar Ilmu Gizi. Jakarta: Gramedia Pustaka

Utama.

Dwijayanti, Linda. (2011). Ilmu Gizi Menjadi Sangat Mudah. Jakarta:

EGC.

Suhardjo. (2012). Pemberian Makanan pada Bayi dan Anak. Yogyakarta:

kanisius.

Tim admin grup sharing ASI-MPASI (SAM). (2015). Superbook for

supermom. Jakarta: FMedia.

Umilatifah. (2015). Menu sehat penuh gizi untuk anak. Jakarta: Dan Idea.