Download pptx - Konsep Istirahat dan Tidur

Transcript
Page 1: Konsep Istirahat dan Tidur

KONSEP ISTIRAHAT DAN TIDUR

IRMA SUSRINI ( 108114023 )INDRA HARTONO ( 108114027 )EKA MAILINA I. ( 108114030 )SYARAH EKA P. ( 108114033 )SITI NURAENI ( 108114036 )

Page 2: Konsep Istirahat dan Tidur

Pengertian Istirahat

Keadaan relaks tanpa adanya tekanan emosional, bukan hanya dalam keadaan tidak beraktivitas tetapi juga kondisi yang membutuhkan ketenangan.

Page 3: Konsep Istirahat dan Tidur

Anatomi Hipotalamus

Terletak di bawah thalamus otak dan tepat di atas batang otak, dengan ukuran kecil, berbentuk kerucut, struktur seukuran almond menonjol ke bawah.

Page 4: Konsep Istirahat dan Tidur

Fungsi Hipotalamus Terhadap Kebutuhan Istirahat dan Tidur

Hipotalamus mempunyai pusat-pusat pengendalian untuk beberapa jenis kegiatan tak-sadar dari badan, yang salah satu diantaranya menyangkut tidur dan bangun

Di waktu tidur, sistem retikular mendapat hanya sedikit rangsangan dari korteks serebral (kulit otak) serta permukaan luar tubuh. Keadaan bangun terjadi apabila sistem retikular dirangsang dengan rangsangan-rangsangan dari korteks serebral dan dari organ-organ serta sel-sel pengindraan di kulit.

Page 5: Konsep Istirahat dan Tidur

Konsep Ritme Sirkadian

Ritme sirkadian adalah siklus 24 jam dalam proses fisiologis makhluk hidup, . Ritme sirkadian penting untuk menentukan pola tidur dan pola makan

Rutinitas yang tipikal menyebabkan gangguan dalam tidur atau mencegah klien tertidur pada waktu biasanya, maka akan menghasilkan kualitas tidur yang buruk. Sebaliknya dalam siklus tidur-bangun seperti tertidur pada siang hari (atau sebaliknya untuk orang yang bekerja pada malam hari) dapat menunjukan penyakit yang serius, kecemasan, kurang istirahat, mudah tersinggung 

Pola tidur berubah seiring dengan berkembangnya usia

Page 6: Konsep Istirahat dan Tidur

PENGERTIAN TIDUR

Tidur merupakan kebutuhan dasar manusia yang bersifat fisiologis, atau kebutuhan paling bawah dari piramida kebutuhan dasar. Tidur adalah suatu kegiatan relatif tanpa sadar yang penuh, ketenangan tanpa kegiatan, yang merupakan kegiatan siklus yang berulang-ulang dan masing-masing menyatakan fase kegiatan otak dan jasmani yang berbeda. (Tarwoto&Wartonah,2004)

Page 7: Konsep Istirahat dan Tidur

FISIOLOGI TIDUR

Fisiologi tidur merupakan pengaturan kegiatan tidur oleh adanya hubungan mekanisme serebral yang secara bergantian untuk mengaktifkan dan menekan pusat otak agar dapat tidur dan bangun.Pusat pengaturan tidur terdapat pada medulla oblongata (Hidayat, 2008).

Selama tidur, dalam tubuh seseorang terjadi perubahan proses fisiologis. Perubahan tersebut antara lain:1. penurunan tekanan darah, denyut nadi.2. Dilatasi pembuluh darah kapiler3. kadang-kadang terjadi peningkatan aktivitas traktus gas trointestinal4. relaksasi otot-otot rangka5. basal metabolisme rate (BMR) menurun 10-30 %

Page 8: Konsep Istirahat dan Tidur

JENIS DAN TAHAPAN TIDUR

Tidur Gelombang Lambat/ Nonrapid Eye Movement (NREM) Tahap I Tahap II Tahap III Tahap IV

Tidur Paradoks/ Rapid Eye Movement (REM)

Page 9: Konsep Istirahat dan Tidur

Fungsi Dan Tujuan Tidur

1. Memperbaiki keadaan fisiologis dan psikologis.2. Melepaskan stress dan ketegangan.3. Memelihara fungsi jantung.4. Mengembalikan konsentrasi dan aktivitas sehari-hari.5. Menghasilkn hormon pertumbuhan untuk memperbaiki dan memperbaharui epitel

dan sel otak.6. Menghemat dan menyediakan energi bagi tubuh.7. Memelihara kesehatan optimal dan mengembalikan kondisi fisik.8. Tidur memulihkan tingkat aktivitas normal dan keseimbangan normal di antara

bagian sistem saraf.9. Tidur untuk sintesis protein, yang memungkinkan terjadinya proses perbaikan.

Page 10: Konsep Istirahat dan Tidur

Kebutuhan Tidur Manusia

Page 11: Konsep Istirahat dan Tidur

Faktor-Faktor Yang Memengaruhi Pemenuhan Kebutuhan Tidur

Sakit

Lingkungan

Letih

Stress Emosional

Motivasi

Obat-obatan

Page 12: Konsep Istirahat dan Tidur

Terimakasih