2
i ABSTRAK AKTIVITAS ANTIOKSIDAN, PENETAPAN KADAR SENYAWA FENOLAT TOTAL, DAN FLAVONOID TOTAL DARI EKSTRAK ETANOL FOLIUM, CORTEX, DAN LIGNUM DAHU (Dracontomelon dao (Blanco) Merr . & Rolfe) Oleh : MAISARAH 25131058 Suatu tanaman memiliki aktivitas antioksidan apabila mengandung senyawa yang mampu menangkal radikal bebas seperti fenol dan flavonoid. Salah satu tumbuhan yang mengandung flavonoid adalah dahu (Dracontomelon dao). Secara tradisional, etnis Dayak Kalimantan Timur menggunakan kulit batang dahu untuk mengatasi sakit perut, diare, dan ambeien. Penelitian ini dilakukan untuk menguji aktivitas antioksidan dari ekstrak etanol folium, cortex, dan lignum dahu serta menetapkan kadar senyawa fenolat total dan flavonoid total. Pengukuran aktivitas antioksidan dilakukan menggunakan metode peredaman radikal bebas DPPH (1,1-difenil-2- pikrilhidrazil). Pengukuran kadar senyawa fenolat total dilakukan menggunakan reagen Folin Ciocalteu. Pengukuran kadar flavonoid total menggunakan metode kolorimetri dengan aluminium klorida sebagai pembentuk kompleks berwarna flavonoid. Ekstrak folium, cortex, dan lignum dahu memiliki aktivitas antioksidan yang sangat kuat dengan nilai IC 50 berturut-turut 12,816 μg/mL, 21,465 μg/mL, dan 23,526 μg/mL. Kadar senyawa fenolat total pada folium, cortex, dan lignum dahu berturut-turut adalah 0,424 ± 0,003, 0,351 ± 0,004, dan 0,312 ± 0,001 mg GAE/mg ekstrak. Kadar flavonoid total pada folium, cortex, dan lignum dahu berturut-turut adalah 0,042 ± 0,002, 0,021 ± 0,001, dan 0,004 ± 0 mg QE/mg ekstrak. Berdasarkan hasil yang diperoleh, diketahui bahwa aktivitas antioksidan, penetapan kadar senyawa fenolat total dan flavonoid total dari ketiga sampel yang paling kuat terdapat pada folium dahu dengan nilai IC 50 sebesar 12,816 μg/mL, kadar senyawa fenolat total sebesar 0,424 ± 0,003 mg GAE/mg ekstrak, dan kadar senyawa flavonoid total 0,042 ± 0,002 mg QE/mg ekstrak. Kata kunci: Dahu, Dracontomelon dao, antioksidan, fenolat total, flavonoid total.

abstrak skripsi

Embed Size (px)

DESCRIPTION

skripsi bidang farmakognosi

Citation preview

Page 1: abstrak skripsi

i

ABSTRAK

AKTIVITAS ANTIOKSIDAN, PENETAPAN KADAR

SENYAWA FENOLAT TOTAL, DAN FLAVONOID TOTAL

DARI EKSTRAK ETANOL FOLIUM, CORTEX, DAN

LIGNUM DAHU (Dracontomelon dao (Blanco) Merr . & Rolfe)

Oleh :

MAISARAH

25131058

Suatu tanaman memiliki aktivitas antioksidan apabila mengandung

senyawa yang mampu menangkal radikal bebas seperti fenol dan

flavonoid. Salah satu tumbuhan yang mengandung flavonoid adalah

dahu (Dracontomelon dao). Secara tradisional, etnis Dayak

Kalimantan Timur menggunakan kulit batang dahu untuk mengatasi

sakit perut, diare, dan ambeien. Penelitian ini dilakukan untuk

menguji aktivitas antioksidan dari ekstrak etanol folium, cortex, dan

lignum dahu serta menetapkan kadar senyawa fenolat total dan

flavonoid total. Pengukuran aktivitas antioksidan dilakukan

menggunakan metode peredaman radikal bebas DPPH (1,1-difenil-2-

pikrilhidrazil). Pengukuran kadar senyawa fenolat total dilakukan

menggunakan reagen Folin Ciocalteu. Pengukuran kadar flavonoid

total menggunakan metode kolorimetri dengan aluminium klorida

sebagai pembentuk kompleks berwarna flavonoid. Ekstrak folium,

cortex, dan lignum dahu memiliki aktivitas antioksidan yang sangat

kuat dengan nilai IC50 berturut-turut 12,816 μg/mL, 21,465 μg/mL,

dan 23,526 μg/mL. Kadar senyawa fenolat total pada folium, cortex,

dan lignum dahu berturut-turut adalah 0,424 ± 0,003, 0,351 ± 0,004,

dan 0,312 ± 0,001 mg GAE/mg ekstrak. Kadar flavonoid total pada

folium, cortex, dan lignum dahu berturut-turut adalah 0,042 ± 0,002,

0,021 ± 0,001, dan 0,004 ± 0 mg QE/mg ekstrak. Berdasarkan hasil

yang diperoleh, diketahui bahwa aktivitas antioksidan, penetapan

kadar senyawa fenolat total dan flavonoid total dari ketiga sampel

yang paling kuat terdapat pada folium dahu dengan nilai IC50 sebesar

12,816 μg/mL, kadar senyawa fenolat total sebesar 0,424 ± 0,003 mg

GAE/mg ekstrak, dan kadar senyawa flavonoid total 0,042 ± 0,002

mg QE/mg ekstrak.

Kata kunci: Dahu, Dracontomelon dao, antioksidan, fenolat total,

flavonoid total.

Page 2: abstrak skripsi

ii

ABSTRACT

ANTIOXIDANT ACTIVITIES, TOTAL PHENOLIC CONTENTS,

AND TOTAL FLAVONOIDS CONTENTS OF ETHANOL

EXTRACT OF FOLIUM, CORTEX, AND LIGNUM DAHU

(Dracontomelon dao (Blanco) Merr. & Rolfe)

By :

MAISARAH

25131058

A plant has antioxidant activity if the compounds can inhibit the

free radicals such as phenols and flavonoids. One of plant that

contain flavonoid compounds is dahu (Dracontomelon dao).

Traditionally, Dayak ethnic of East Borneo using bark dahu to treat

abdominal pain, diarrhea, and hemorrhoids. This study was aimed to

determine antioxidant activity of ethanol extract of folium, cortex,

and lignum dahu and to determine the levels of total phenolic

compounds and total flavonoids. Antioxidant activity was done by

using DPPH free radical reduction method (1,1-diphenyl-2-

picrylhydrazyl). Measurements of total phenolic compounds was

performed using Folin Ciocalteu reagent. The total flavonoid content

was perfomed using colorimetric method with aluminum chloride as

forming the colored complex of flavonoids. The extract folium,

cortex, and lignum dahu has a very strong antioxidant activity with

IC50 values in a row 12.816 μg/mL, 21.465 μg/mL and 23.526

μg/mL. Total phenolic compound content in folium, cortex, and

lignum dahu row were 0.424 ± 0.003, 0.351 ± 0.004 and 0.312 ±

0.001 mg GAE / mg of extract. The total flavonoid levels in folium,

cortex, and lignum dahu row were 0.042 ± 0.002, 0.021 ± 0.001 and

0.004 ± 0 mg QE / mg of extract. Based on the results, it was known

that the antioxidant activity, total phenolic compound and total

flavonoids in the folium is the most powerful of the three samples

with IC50 values of 12.816 μg/mL, total phenolic compound content

of 0.424 ± 0.003 mg GAE / mg extract , and total flavonoid

compound content of 0.042 ± 0.002 mg QE / mg of extract.

Keywords: Dahu, Dracontomelon dao, antioxidants, total phenolic,

total flavonoids.