9
Pekerjaan Rangka Atap Baja Ringan Zincalume Leave a comment PEKERJAAN RANGKA ATAP BAJA RINGAN ZINCALUME 1. Umum Pekerjaan rangka atap baja ringan zincalume adalah pekerjaan pembuatan dan pemasangan struktur atap berupa rangka batang (truss) yang telah dilapisi bahan zincalume untuk ketahanan terhadap karat. Rangka atap yang digunakan harus merupakan produksi dari pabrik yang berkompeten dalam penelitian, teknologi, dan berpengalaman lebih dari 15 tahun (bukan industri rumah tangga). Rangka atap berbentuk segitiga kaku yang terdiri dari rangka utama atas (top chord), rangka utama bawah (bottom chord), dan rangka pengisi (web). Seluruh rangka tersebut disambung dengan menggunakan baut menakik sendiri (self drilling screw) dengan jumlah yang cukup. Untuk meletakkan material penutup atap/genteng, di pasang rangka reng (batten) langsung di atas struktur rangka atap utama dengan jarak yang disesuaikan dengan ukuran genteng. Pekerjaan ini meliputi pengiriman material ke lapangan (site), perangkaian (assembling) dan ereksi (erection), seperti tercantum dalam gambar kerja meliputi: a. Pekerjaan rangka atap (roof truss) b. Pekerjaan reng (batten) c. Pekerjaan jurai dalam (valleygutter) Lingkup pekerjaan tidak meliputi: a. Setting level balok ring

Cara Pasang Baja Ringan

Embed Size (px)

Citation preview

Pekerjaan Rangka Atap Baja Ringan ZincalumeLeave a commentPEKERJAAN RANGKA ATAP BAJA RINGAN ZINCALUME

1. Umum

Pekerjaan rangka atap baja ringan zincalume adalah pekerjaan pembuatan dan pemasangan struktur atap berupa rangka batang (truss) yang telah dilapisi bahan zincalume untuk ketahanan terhadap karat. Rangka atap yang digunakan harus merupakan produksi dari pabrik yang berkompeten dalam penelitian, teknologi, dan berpengalaman lebih dari 15 tahun (bukan industri rumah tangga).

Rangka atap berbentuk segitiga kaku yang terdiri dari rangka utama atas (top chord), rangka utama bawah (bottom chord), dan rangka pengisi (web). Seluruh rangka tersebut disambung dengan menggunakan baut menakik sendiri (self drilling screw) dengan jumlah yang cukup. Untuk meletakkan material penutup atap/genteng, di pasang rangka reng (batten) langsung di atas struktur rangka atap utama dengan jarak yang disesuaikan dengan ukuran genteng.Pekerjaan ini meliputi pengiriman material ke lapangan (site), perangkaian (assembling) dan ereksi (erection), seperti tercantum dalam gambar kerja meliputi:a. Pekerjaan rangka atap (roof truss)b. Pekerjaan reng (batten)c. Pekerjaan jurai dalam (valleygutter)

Lingkup pekerjaan tidak meliputi:a. Setting level balok ringb. Pemasangan penutup atapc. Pemasangan kap finishing atapd. Talang selain talang jurai dalame. Asesoris atap.

2. Persyaratan Material Rangka Atap

Material rangka atap yang digunakan harus memenuhi spesifikasi yang diuraikan pada sub bab ini. Satuan ukuran panjang yang digunakan sub bab ini adalah milimeter (mm) dan ukuran ketebalan material baja yang dimaksud adalah ketebalan baja dasar (Base Material Thickness/BM7).

Material struktur rangka atapa. Properti mekanikal baja (Steel mechanical properties):Baja Mutu Tinggi G550 (sertifikat bahan harus dilampirkan)Tegangan Leleh Minimum (Minimum yield strength) : 550 MPaModulus Elastisitas : 2,1 x 105 MPaModulus Geser : 8 x 104 MPab. Lapisan pelindung terhadap karat (Protective Coating):Rangka batang harus mempunyai lapisan tahan karat seng dan aluminium (Zincalume/AZ), dengan komposisi sebagai berikut:55 O/o Aluminium (AI)43,5 % Seng (Zinc)1,5 % Silicon (Si)Ketebalan Pelapisan : 100 gr/m (AZ 100)c. Geometri profil rangka atapRangka AtapProfil yang digunakan untuk rangka atap adalah profit lip-channel.1) C75.100 (tinggi profil 75 mm dan tebal 1,00 mm), berat 1,29 kg/m untuk rangka batang utama (top chorddan bottom chord)2) C75.75 (tinggi profil 75 mm dan tebal 0,75 mm), berat 0,97 kg/m untuk rangka batang pengisi (web)

Reng TS 40 (batten)Profil yang digunakan untuk reng adalah profil top hat ( U terbalik) dengan spesifikasi tinggi profil 40 mm dan tebal 0,48 mm, berat 0,57 kg/m, yang pada sisi kanan kiri sepanjang profil dilipat ke dalam selebar 5 mm.

Gambar detail potongan profil reng dapat dilihat di bawah ini:

Reng TS 40 panjang standard 6,1 m

Talang jurai dafam (valley gutter)Jika pada desain bentuk atap terdapat pertemuan 2 bidang atap dengan membentuk sudut tertentu, maka pada pertemuan sisi dalam harus menggunakan talang (valley gutter) untuk mengalirkan air hujan. Talang yang dimaksud disini adalah talang jurai dalam dengan ketebalan 0.45 mm dan telah dibentuk menjadi talang lembah dengan detail sebagai barikut:

Alat sambung (screw)Alat penyambung antar elemen rangka atap yang digunakan untuk fabrikasi dan instalasi adalah baut menakik sendiri (self drilling screw) dengan spesifikasi sebagai berikut:1) Kelas Ketahanan Korosi Minimum: Class 2 (Minimum Corrosion Rating)2) Ukuran baut untuk struktur rangka atap (truss fastener) adalah type 121420. dengan ketentuan sebagai berikut:Diameter uli : 12 Gauge (5,5 mm)Jumlah ulir per inchi (threads per inch/TPI) : 14 TPIPanjang : 20 mmUkuran kepala baut : 5/16 (8 mm hex. socket)Material : AISI 1022 Heat treated Carbon steelKuat geser rata-rata (Shear, Average) : 8.8 kNKuat tarik minimum (Tensile, min) : 15.3 kNKuat torsi minimum (Torque, min) : 13.2 kNm

3) Ukuran baut untuk struktur reng (batten fastener) adalah type 10-1616, dengan ketentuan sebagai berikut:Diameter ulir : 10 Gauge (4,87 mm)Jumlah ulir per inchi (threads per inch/TPI) : 16 TPIPanjang : 16 mmUkuran kepala baut : 5/16 (8 mm hex. socket)Material : AISI 1022 Heat treated carbon steelKuat geser rata-rata (Shear, Average) : 6.8 kNKuat tarik minimum (Tensile, min) : 11.9 kNKuat torsi minimum (Torque, min) : 8.4 kNm

Pemasangan Jumlah baut harus sesuai dengan detail sambungan pada gambar kerja. Pemasangan baut harus menggunakan alat bor listrik minimum 560 watt dengan kemampuan putaran alat minimal 2000 rpm.

Koneksi perletakan kuda-kuda di ring balokConnector yang digunakan adalah dari material plat L. Connector ini merupakan alat sambung antara rangka utama dengan ring balok yang sudah diperhitungkan gaga hisapnya sesuai dengan desain yang berlaku.

Steel strap brace (bracing)Untuk menjaga stabilitas dan kekuatan ikatan struktur rangka atap, maka antara rangka utama pada batang utama atas (top chord) dipasang strap bracing (pengaku). Material baja strap bracing harus memiliki minimum tegangan tarik 250 Mpa, dengan ketebalan minimum 1,00 mm dan lebar minumum 25 mm serta materiainya dilapis dengan bahan anti korosi zinc-alumunium 100 gr/m2 untuk mencegah terjadinya karat.Desain steel strap bacingmengikuti aturan standard manual desain yang di keluarkan pihak engineering dari pabrik.

3. Tata Cara Pelaksanaan dan Pemasangan

3.1 Persyaratan Desain Struktur Rangka Atap Baja RinganStruktur rangka atap baja ringan harus di desain oleh tenaga ahli yang berkompeten. Desain harus mengikuti kaidah-kaidah teknis yang benar sesuai karakter baja ringan yaitu dengan perancangan standar batas desain struktur baja cetak dingin (Limit State Cold Formed Steel

Structure Design). Desain struktur rangka atap baja ringan meliputi top chord, bottom chord, web, dan jumlah screw pada setiap titik buhul sebagai satu kesatuan yang tidak boleh dipisahkan.

Mengingat belum adanya pengaturan resmi tentang baja ringan dalam konstruksi Indonesia, peraturan di bawah ini dapat digunakan sebagai pedoman:

BS5950-5-1998 Code of Practice for Design of Cold Formed Thin Gauge Sections (U.K.)BS6399-2-1997 Code of Practice for Wind Loads (U.K.)AS/NZS1170-2-1989 SAA Loading Code Dead and Live Loads (Australia)AS/NZS 4600 1996 Limit State Design Code (Australia)

Perangkat lunak komputer (software) boleh digunakan untuk membantu proses desain atap baja ringan jika software memang khusus dikembangkan untuk menghitung struktur baja ringan dan mengakomodasi peraturan-peraturan yang telah disebutkan di atas, dalam hat ini software telah mendapat rekomendasi dari Himpunan Ahli Konstruksi Indonesia (HAKI).

3.2 Persyaratan Pra-Konstruksia. Kontraktor wajib melaksanakdn pemaparan produk (penjelasan teknis dan software desain) sesuai dengan Rencana Kerja dan Syarat (RKS) seperti yang telah dijelaskan pada pasal-pasal di atas. Produk yang dipaparkan sesuai dengan surat dukungan dan brosur yang dilampirkan pada dokumen tender.b. Pemaparan produk dilaksanakan dalam rapat koordinasi teknis lapangan sebelum pelaksanaan pemasangan rangka atap baja ringan.c. Kontraktor bersama pengawas lapangan harus mengadakan pengecekan balok ring yang kemudian-diajukan untuk mendapat persetujuan tertulis dari PPTK sebelum pemasangan rangka atap baja ringan dilaksanakan.d. Kontraktor wajib menyerahkan gambar kerja yang lengkap, detail dan akurat. Dalam hat ini meliputi dimensi profil, panjang profil pada setiap segment, dan jumlah screw pada setiap titik buhul.e. Kontraktor wajib meneliti kebenaran dan bertanggung jawab terhadap semua ukuran-ukuran yang tercantum dalam gambar kerja. Pada prinsipnya ukuran pada gambar kerja adalah ukuran jadil finish.f. Setiap bagian yang tidak memenuhi persyaratan yang tertulis disini yang diakibatkan oleh kurang teliti dan kelalaian kontraktor akan ditolak dan harus diganti kewajiban yang sama, juga berlaku untuk ketidakcocokan kesalahan maupun kekurangan lain akibat Kontraktor tidak teliti dan cermat dalam koordinasi dengan gambar pelengkap dari Arsitek, Struktur, Mekanikal, dan Elektrikal.g. Perubahan bahan/detail karena alasan apapun harus diajukan ke Konsultan Pengawas, Konsultan Perencana, dan Pejabat Pelaksana Teknis Kegiatan (PPTK) untuk mendapatkan persetujuan secara tertulis.h. Sebaiknya sebanyak mungkin bahan untuk konstruksi baja ringan difabrikasi di workshop, baik workshop permanen atau workshop sementara. Kontraktor bertanggung jawab atas semua kesalahan detail, fabrikasi dan ketetapan pemasangan semua komponen konstruksi baja ringan.

3.3 Persyaratan Konstruksia. Perangkaian rangka batang dilakukan di lapangan sesuai dengan hasil pengukuran terakhir dan sesuai dengan aktual dilapanganb. Perangkaian harus memperhatikan bentuk, ukuran, dan gambar desain. G. Permukaan ring balok beton sudah rata dan elevasi sesuai desainc. Dalam proses erection rangka atap, harus diperhatikan support sementara untuk menjaga stabilitas rangka atap setelah dipasang. Support sementara ini tidak boleh dilepas sebelum rangka kuda-kuda dinyatakan cukup kuat oleh tenaga ahli dari pabrik.d. Jarak antar kuda-kuda, jarak ikatan angin/bracing maksimum adalah 1.2 me. Jika diperlukan pemotongan material maka harus diperhatikan hal-hal berikut:f. Pekerjaan pemotongan material baja ringan harus menggunakan peralatan yang sesuai, alat potong listrik dan gunting, dan telah ditentukan oleh pabrik.

- Alat potong harus dalam kondisi baik.- Pemotongan material harus mengikuti gambar kerja.- Bagian bekas irisan harus benar-benar datar, lurus dan bersih.

3.4 Persyaratan Tenaga PemasangKomponen struktur konstruksi baja ringan harus di kerjakan oleh tenaga pemasang yang terlatih dan bersertifikat serta mampu memahami gambar kerja dan dibuktikan dengan Surat ijin memasang dari pabrikan. Surat ijin memasang atap baja ringan ini harus disertakan pada saat pemaparan produk.

Share this: