Cara Pilih Wahana

  • Upload
    vitria

  • View
    15

  • Download
    0

Embed Size (px)

DESCRIPTION

INTERNSIP

Citation preview

  • Halaman 1 dari 5

    CARA MEMILIH WAHANA

    Cara pemilihan wahana dibagi dalam 2 (dua) kategori, yaitu SELEKSI LOKAL dan SELEKSI NASIONAL.

    Sistem pemilihan wahana ini dilakukan oleh peserta dengan sistem siapa cepat dia dapat berdasarkan

    aturan yang telah ditetapkan Komite Internsip Dokter Indonesia.

    SELEKSI LOKAL adalah pemilihan yang dilakukan oleh peserta lokal suatu propinsi berdasarkan asal FK

    (Fakultas Kedokteran) untuk memilih wahana yang dibuka di propinsi tersebut. Misalkan peserta yang

    asal FK dari Universitas Syiah Kuala (UNSIAH) dari Propinsi Aceh hanya dapat melakukan pemilihan

    wahana yang ada di Propinsi Aceh saja. Seleksi lokal dilakukan di hari pertama pemilihan dan sisa (jika

    ada) kuota wahana yang tidak terpilih (karena jumlah peserta lebih sedikit daripada kuota wahana),

    maka wahana tersebut dapat dipilih pada SELEKSI NASIONAL. Wahana yang sudah dipilih dan memenuhi

    kuota, secara otomatis tidak dapat dipilih lagi dan tidak muncul lagi sebagai daftar pilihan wahana.

    SELEKSI NASIONAL adalah pemilihan yang dilakukan oleh peserta propinsi berdasarkan asal FK mana saja

    untuk memilih wahana yang dibuka atau tersisa di propinsi mana saja. Seluruh wahana yang kuotanya

    masih tersedia akan ditampilkan seluruhnya untuk dapat dipilih oleh peserta. Sampai saat ini, kebijakan

    masih mengatur bahwa seluruh biaya pemberangkatan peserta dari tempat asal berdasarkan propinsi

    asal FK sampai tujuan lokasi wahana ditanggung oleh pemerintah berdasarkan standar biaya yang telah

    ditetapkan melalui peraturan yang berlaku.

    Cara melakukan pemilihan wahana adalah dengan melakukan klik pada menu PILIH, tanpa melalui

    proses konfirmasi ulang, hal ini dilakukan dengan pertimbangan teknis karena sistem ini diselenggarakan

    secara serentak dan rebutan, sehingga server tidak down.

    1. Pilih Menu Data Pendaftaran Pendaftaran Internsip i

  • Halaman 2 dari 5

    Jika Anda membuka menu tersebut dalam rentang waktu jadwal pemilihan yang ditetapkan, maka

    akan muncul daftar periode yang sedang dibuka. Tetapi jika tidak ada, maka daftar periode tidak

    akan muncul seperti gambar dibawah ini.

    Jika periode sudah terbuka, maka akan muncul seperti gambar di bawah ini.

    Klik Tombol Pilih

  • Halaman 3 dari 5

    2. Pilih Wahana yang tersedia dengan melakukan klik tombol Pilih sesuai dengan wahana yang Anda

    inginkan.

    Untuk pemilihan ini, beberapa kejadian terpaparkan peserta kalah cepat dalam melakukan

    pemilihan, misalkan untuk wahana jumlah kuotanya adalah 5, misalkan ada peserta dari seluruh

    Indonesia yang memilih wahana tersebut ada 50, maka 45 orang akan kalah cepat dan pesan atau

    informasi tersebut akan disampaikan dalam bentuk seperti ini.

    Selanjutnya daftar wahana yang masih tersisa akan ditampilkan untuk dapat dipilih kembali.

    Pemilihan dapat dilakukan dengan cara yang sama seperti sebelumnya dengan melakukan klik pada

    tombol Pilih .

    Klik Tombol Pilih

    PESAN KALAH CEPAT .

  • Halaman 4 dari 5

    3. Jika Anda telah berhasil melakukan pemilihan wahana dan tercatatkan di dalam database (sistem),

    maka tampilan yang akan dilihat adalah seperti gambar di bawah ini.

    4. Setelah selesai, silahkan melakukan logout karena dengan melakukan logout, Anda membantu

    rekan-rekan sejawat untuk melakukan pemilihan bagi yang belum dapat karena beban server

    menjadi lebih ringan. Proses download dan upload dokumen Pakta Integritas sebaiknya dilakukan

    setelah selesainya waktu pemilihan wahana.

  • Halaman 5 dari 5

    CATATAN PENTING

    Dalam proses pemilihan wahana ini, sebaiknya melakukan login pada jam yang telah ditentukan dengan

    memperhatikan hal sebagai berikut :

    1. Menggunakan PC atau Laptop dan mouse yang baik dengan koneksi internet yang cepat, sebaiknya

    tidak menggunakan handphone atau smart phone mini lainnya sehingga tidak salah melakukan

    proses klik.

    2. Menggunakan single login, disarankan tidak menggunakan dobule login karena sessi yang dicatatkan

    hanya satu, sehingga sering mengakibatkan gagal pilih dan merugikan diri sendiri.

    3. Untuk SELEKSI NASIONAL, biasanya daftar wahana yang ditampilkan akan panjang sekali karena

    seluruh wahana yang tersisa akan ditampilkan berdasarkan urutan kode propinsi dari Propinsi Aceh

    sebagai yang teratas dan Propinsi Papua Barat yang terbawah. Untuk itu, silahkan ditunggu sampai

    daftar loading selesai dan tampil wahana yang diinginkan, barulah KLIK tombol PILIH pada wahana

    yang diinginkan tersebut. Ada beberapa kejadian ketika loading daftar wahana belum selesai,

    peserta yang ingin memilih daftar wahana di Propinsi Sumatera Utara tetapi ketika melakukan klik

    padahal proses loading belum selesai sudah melakukan klik, pada saat melakukan klik tersebut

    halaman daftar bergeser (halaman naik ke atas) ke daftar wahana yang ada di propinsi lainnya,

    sehingga mengakibatkan memilih wahana yang tidak diinginkan. Sekali lagi mohon diperhatikan

    dengan baik-baik.