19
Injeksi Gas CO 2

Injeksi Gas CO2

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Injeksi Gas CO2

Injeksi Gas CO2

Page 2: Injeksi Gas CO2

Anggota KelompokYanuar Kristiawan (113080065)Rafki Abdul Rasyid (113080084)Endra Kusuma (113080090)Aldriek Douglas (113080094)

Page 3: Injeksi Gas CO2

Ringkasan Materi* Mekanisme Injeksi CO2

* Sifat – sifat CO2

* Sumber Gas CO2

* Kelebihan dan Kekurangan injeksi CO2

Page 4: Injeksi Gas CO2

Mekanisme Injeksi CO2

Page 5: Injeksi Gas CO2

Mekanisme dasar injeksi CO2 adalah bercampurnya CO2 dengan minyak dan membentuk fluida baru yang lebih mudah didesak dari pada minyak reservoir awal.

Proses pelaksanaannya sama seperti pada proses EOR lainnya, yaitu dengan menginjeksikan sejumlah gas CO2 yang telah direncanakan melalui sumur-sumur injeksi yang telah ada, kemudian minyak yang keluar diproduksikan melalui sumur produksi.

Page 6: Injeksi Gas CO2

Ada 4 jenis mekanisme injeksi CO2

Injeksi CO2 secara kontinyu selama proyek berlangsung.

Injeksi slug CO2 diikuti air

Injeksi slug CO2 dan air secara bergantian

Injeksi slug CO2 dan air secara simultan

Page 7: Injeksi Gas CO2

Sifat CO2

Page 8: Injeksi Gas CO2

CO2 termasuk zat tiga fasa (gas,cair, atau padat). Jika tekanan diturunkan sampai dibawah tekanan saturasi akan berbentuk sebagai gas, berbentuk cairan pada tekanan 300 Psia dan temperatur 100°F, dan berbentuk padatan (dry ice) pada temperatur yang sangat rendah.

Berat Molekul : 44.01 g moleTekanan Kritis : 1073 psiaTemperatur Kritis : 87.8 °FDensitas (0°F, 300 psia) : 8.5 lb/gal

Page 9: Injeksi Gas CO2

Molekul CO2

Page 10: Injeksi Gas CO2
Page 11: Injeksi Gas CO2

Sumber Gas CO2

Page 12: Injeksi Gas CO2

Gas yang tersedia juga harus relatif murni sebab beberapa gas seperti metana dapat meningkatkan tekanan yang diperlukan untuk bercampur, sedangkan yang lainnya seperti hidrogen sulfida berbahaya dan berbau serta menimbulkan permasalahan lingkungan.

Sumber CO2 alami adalah yang tebaik, baik yang berasal dari sumur yang memproduksi gas CO2 yang relatif murni ataupun yang berasal dari pabrik yang mengolah gas hidrokarbon yang mengandung banyak CO2 sebagai kontaminan.

Sumber yang lain adalah kumpulan gas (stack gas) dari pembakaran batubara (coal fired).

Page 13: Injeksi Gas CO2

Alternatif lain adalah gas yang dilepaskan dari pabrik amonia. Beberapa kelebihan sumber tersebut adalah :Pabrik amonia dan lapangan minyak yang

dapat didirikan berdekatan.Gas CO2 yang dilepaskan dari pabrik amonia

cenderung dapat dikumpulkan dalam sebuah area industrial yang tersedia.

Tidak memerlukan pemurnian, karena CO2 yang diperoleh mempunyai kemurnian 98 % (Pullman kellog,1977).

Page 14: Injeksi Gas CO2

Kelebihan dan kekurangan injeksi CO2

Page 15: Injeksi Gas CO2

Kelebihan 1. Injeksi CO2 mengembangkan minyak dan

menurunkan viskositas.2. Membentuk fluida bercampur dengan

minyak karena ekstraksi, penguapan dan pemindahan kromatologi.

3. Injeksi CO2 bertindak sebagai solution gas drive sekalipun fluida tidak bercampur sempurna.

4. Permukaan fluida campur (miscible front) jika rusak akan memperbaiki diri.

Page 16: Injeksi Gas CO2

5. CO2 akan bercampur dengan minyak yang telah berubah menjadi fraksi C2-C6.

6. CO2 mudah larut di air menyebabkan air mengembang dan menjadikannya bersifat agak asam.

7. Ketercampuran/miscibility dapat dicapai pada tekanan diatas 1500 psi pada beberapa reservoir.

8. CO2 merupakan zat yang tidak berbahaya, gas yang tidak mudah meledak dan tidak menimbulkan problem lingkungan jika hilang ke atmosfir dalam jumlah yang relatif kecil.

9. CO2 dapat diperoleh dari gas buangan atau dari reservoir yang mengandung CO2.

Page 17: Injeksi Gas CO2

Kekurangan 1. Kelarutan CO2 di air dapat menaikkan

volume yang diperlukan selama bercampur dengan minyak.

2. Viskositas yang rendah dari setiap gas CO2 bebas pada tekanan reservoir yang rendah akan menyebabkan penembusan yang lebih awal pada sumur produksi sehingga mengurangi effisiensi penyapuan.

3. Setelah fluida tercampur terbentuk, viskositas minyak lebih rendah dari pada minyak reservoir sehingga menyebabkan fingering dan penembusan yang belum waktunya. Untuk mengurangi fingering maka diperlukan injeksi slug water.

Page 18: Injeksi Gas CO2

4. CO2 dengan air akan membentuk asam karbonik yang sangat korosif.

5. Injeksi alternatif slug CO2 dan air memerlukan sistem injeksi ganda dan hal ini akan menambah biaya dan kerumitan sistem.

6. Diperlukan injeksi dalam jumlah yang besar (5 – 10 MCF gas untuk memproduksi satu STB minyak).

7. Sumber CO2 biasanya tidak diperoleh ditempat yang berdekatan dengan proyek injeksi CO2 sehingga memerlukan pemipaan dalam jarak yang panjang.

Page 19: Injeksi Gas CO2

TERIMA KASIH