Kunci Pintu Gerbang Keajaiban-Abu M Part 1

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Kunci Keajaiban

Citation preview

  • Kunci Pintu Gerbang Keajaiban (Bagian 1 dari 2 bagian)

    Abu Mamur MF

    Keajaiban adalah peristiwa fantastik yang memanfaatkan hukum alam tersembunyi yang tidak

    disadari keberadaannya oleh kebanyakan orang. Keajaiban tidak bertentangan dengan hukum

    alam. Sebenarnya mereka berlandaskan padanya.

    ~Grand Master Choa Kok Sui

    Saya amati, banyak orang yang seolah dirundung masalah bertubi-tubi, nyaris tiada henti. Entah

    masalah perjodohan, rumah tangga; sering cekcok, belum dikaruniai momongan, karir, finansial,

    rekan kerja, dan sebagainya. Di satu sisi, ada sebagian orang yang hidupnya tampak bahagia,

    harmonis, penuh keberlimpahan. Tentu saja mereka juga berhadapan dengan sejumput masalah.

    Tapi seolah keajaiban demi keajaiban hadir silih berganti menghujani beragam solusi.

    Maka saya pun tertarik memetakan dan mempelajari pola-polanya. Dari pengalaman hidup yang

    saya alami serta beberapa literatur yang saya pelajari maupun workshop pemberdayaan yang

    saya ikuti, ternyata ada beragam hal yang menyebabkan seseorang cenderung beruntung dan

    sebaliknya.

    Tentu saja saya menyadari, saya pun masih belajar dalam hal ini, maka akan terasa lebih asyik

    jika kita bersama-sama belajar, berdiskusi, sharing, dan sebagainya. Yuk kita mulai

    Sebagai manusia, kita dianugerahi perasaan. Ada perasaan tenang, damai, bahagia, ada juga

    perasaan sedih, gundah gulana, duka nestapa, galau, dan sebagainya. Secara sederhana, perasaan

    terbagi atas dua macam, yaitu feel good (perasaan yang aduhai/nyaman) dan feel no good

    (perasaan yang tidak aduhai). Setiap perasaan memancarkan vibrasi (getaran energi). Dalam

    istilah David Hawkins disebut Power (energy tinggi) dan Force (energy rendah). Dan secara

    real time, alam semesta merespon apapun yang kita rasakan, sekali lagi apapun yang kita

    RASAKAN, bukan yang kita KATAKAN. Atau dengan kata lain, alam semesta merespon

    perasaan di balik kata-kata, baik yang kita ucapkan, maupun dalam pikiran (self talk).

    Terlepas dari apakah orang itu tahu tentang teori-teori mind technology, fisika quantum, dan

    ilmu-ilmu pemberdayaan lainnya, ataupun tidak, keajaiban seringkali muncul pada orang-orang

    yang diliputi perasaan damai dan nyaman (feel good). Karena vibrasi yang dipancarkan dominan

    berada pada level power. Begitu pula sebaliknya, kesialan menghantam orang-orang beraroma

    feel no good, seperti suka mengeluh, khawatir, cemas, dan sebangsanya. Karena vibrasinya

    force.

  • Sebagai manusia, wajarlah memiliki perasaan yang berganti-ganti. Ada kalanya tanpa sengaja

    terjerumus ke lembah energy rendah. Maka yang terpenting adalah kita berusaha untuk selalu

    waspada (awareness). Saat kita merasa feel no good, sadarilah dengan sepenuh hati dan segera

    kembali ke jalan yang benar. Hehe Ada banyak cara untuk itu, misalnya dengan menuliskan

    atau mengingat kembali berbagai keberuntungan yang sudah kita dapatkan. Sehingga muncullah

    state dan rasa syukur. Lebih aduhai lagi jika kita membuat jurnal syukur. Sediakan buku yang

    khusus untuk menuliskan berbagai anugerah yang kita dapatkan, sekecil apapun. Tulisannya pun

    tidak perlu ribet. Sederhana saja. Saat ada rasa tidak nyaman menghantam kita, bacalah jurnal

    syukur tersebut. Apa sih manfaatnya? Buktikan sendiri saja ya? Heee...

    Bagaimana untuk mengakses kunci pintu gerbang keajaiban? Akan kita bahas di bagian

    berikutnya..

    (Tobe continued )

    Kunci Pintu Gerbang Keajaiban (Bagian 1 dari 2 bagian)