Laporan Pertanggungjawaban Panitia Mini Baksos Exit Mrc 2014 Word

Embed Size (px)

Citation preview

LAPORAN PERTANGGUNGJAWABAN PANITIA MINI BAKSOS EXIT MRC 2014PENDAHULUANSehubungan dengan telah dilaksanakannya acara Mini Baksos sebagai rangkaian acara EXIT MRC 2014, disusunlah laporan pertanggungjawaban panitia Mini Baksos. Laporan ini disusun sebagai bukti kontribusi panitia acara Mini Baksos dalam pelaksanaan EXIT MRC BEM KM FK UNAND 2014. Dalam laporan ini akan dibahas hal-hal yang telah dilakukan oleh panitia acara Mini Baksos, baik sebelum kegiatan berlangsung maupun disaat kegiatan telah berlangsung.PELAKSANAANA. Persiapan Menentukan tema acara, konsep, dan rangkaian acara. Menentukan tema materi penyuluhan dan pemateri. Menentukan dokter pembimbing. Menentukan koordinator masing-masing kegiatan. Menentukan panitia yang akan terlibat pada masing-masing kegiatan. Menentukan anggaran dana. Menentukan perlengkapan yang dibutuhkan. Menentukan lokasi acara : Pantai Purus, Padang. Mempersiapkan perizinan acara.B. Pelaksanaan KegiatanKegiatan yang terlaksana: Penyuluhan anak-anak dengan materi cara mencuci tangan dan menggosok gigi yang benar di Mushola Muttaqin. Penyuluhan ibu-ibu dengan materi PHBS dan sanitasi di Mushola Muttaqin. Pemeriksaan tekanan darah, glukosa, kolesterol, dan asam urat di balai pemuda dan disekitar pantai purus.Perlengkapan yang digunakan: Lanset GeA: 2 box Strip glukosa Strip asam urat Strip kolesterol Aicos: 4 buah Gelas pop ice:1 rol Balon: 50 buah Tangkai balon: 50 buah Sarung tangan plastik: 2 pak Kantong sampah: 20 buah Alkohol 70% 100 ml: 1 botol Kapas 25 gram Buku tulis: 10 buah Pensil: 10 buah Penggaris 30 cm: 15 buah Alkohol swab: 1 box Odol: 1 buah Sabun cair lifebuoy: 1 buah Sikat gigi: 3 buah Sphygmomanometer : 10 buah Stetoskop: 10 buah Glukometer: 5 buah Autoclick: 5 buah Meja lipat: 15 buah Tikar Infocus MikrofonC. Rundown acaraWaktuAcara

Kumpul panitia07.00-07.30 WIB

Berangkat ke lokasi acara07.30-08.00 WIB

Persiapan dan pembukaan acara08.00-08.30 WIB

Materi cuci tangan dan praktek08.30-09.15 WIB

Games09.15-09.45 WIB

Materi gosok gigi dan praktek09.45-10.30 WIB

Periksa gigi10.30-11.00 WIB

Penyuluhan ibu-ibu11.00-12.00 WIB

Istirahat12.00-13.30 WIB

Pemeriksaan tekanan darah, glukosa, asam urat, dan kolesterol gratis di balai pemuda13.30-15.30 WIB

Istirahat15.30-16.00 WIB

Bersih-bersih pantai16.00-17.30 WIB

Pemeriksaan tekanan darah, glukosa, asam urat, dan kolesterol di sekitar pantai purus08.00-11.00 WIB

D. Anggaran danaNONAMA BARANGJUMLAHHARGA SATUANTOTAL

1.Pan lanset GeA2 buahRp. 20.000Rp. 40.000

2.Lanset GeA2 boxRp. 20.000Rp. 40.000

3.Strip gula3 buahRp. 65.000Rp. 195.000

4.Easy asam urat3 buahRp. 65.000Rp. 195.000

5.Aicos4 buahRp. 16.500Rp. 66.000

6.Gelas Pop Ice1 rolRp. 10.000Rp. 10.000

7.Balon50 buahRp. 1000Rp. 50.000

8.Tangkai Balon50 buahRp. 45.000

9.Sarung tangan plastik2 pakRp. 10.000Rp. 20.000

10.Kantong sampah20 buahRp. 30.000

11.Alkohol 70 % 100 ml1 buahRp. 3.000Rp. 3000

12.Kapas 25 gram1 buahRp. 3.000Rp. 3000

13.Buku tulis10 buahRp. 2000Rp. 20.000

14.Pensil10 buahRp. 1000Rp. 10.000

15.Penggaris 30 cm15 buahRp. 1.500Rp. 15.000

16.Croletil1 buahRp. 95.000Rp.95.000

17.Easy kolesterol2 buahRp. 120,000Rp. 240.000

18.Foto copy360 lembarRp. 125Rp. 45.000

19.Alkohol Swab1 boxRp. 15.000Rp. 15.000

20.Pepsodent1 buahRp. 4.650Rp. 4650

21.Sabun cair lifebuoy1 buahRp. 10.700Rp. 10.700

22.Sikat gigi3 buahRp. 9.450

23.OMICA SG HELM S-1507 buahRp. 13.239

TOTALRp. 1.175.039

E. Kendala1. Kurangnya koordinasi antara panitia acara mini baksos dengan panitia lainnya saat penyebaran leaflet sehari sebelum acara mini baksos, sehingga ada beberapa panitia yang memberikan informasi yang salah kepada warga.2. Jumlah panitia yang hadir tidak dapat dipastikan.3. Acara dimulai tidak tepat waktu.4. Sulitnya mengatur anak-anak saat penyuluhan anak-anak.5. Sedikitnya jumlah ibu-ibu yang datang saat penyuluhan ibu-ibu.6. Banyaknya alat yang rusak untuk keperluan pemeriksaan glukosa,kolesterol, dan asam urat.7. Terjadi salah komunikasi dengan panitia konsumsi terkait penyediaan bingkisan untuk pemateri.8. Terlambatnya panitia mini baksos menyerahkan daftar perlengkapan yang dibutuhkan kepada panitia perlengkapan.F. Saran1. Hendaknya koordinasi antara panitia mini baksos dengan panitia lainnya lebih terjalin dengan baik.2. Hendaknya jumlah panitia yang hadir saat acara dapat dipastikan agar dapat dilakukan pembagian tugas yang baik saat acara.3. Hendaknya acara dapat dimulai tepat waktu.4. Diperlukan koordinasi yang lebih baik lagi antar panitia untuk mengatur anak-anak saat penyuluhan anak-anak.5. Hendaknya lebih ditingkatkan lagi promosi kegiatan mini baksos kepada warga di tempat acara.6. Pemeriksaan alat harusnya dilakukan sebelum acara.7. Kegiatan Mini Baksos ini disarankan tetap dilaksanakan pada kegiatan EXIT MRC tahun berikutnya dengan koordinasi yang lebih baik lagi8. Kegiatan pemeriksaan tekanan darah, glukosa, asam urat, dan kolesterol disarankan dapat dilaksanakan sebagai kegiatan rutin anggota MRC FK UNAND untuk mendapatkan pemasukan ke kas MRC.PENUTUP Demikianlah laporan pertanggungjawaban ini dibuat sebagai bukti pertanggungjawaban kerja Panitia pelaksana EXIT MRC 2014, khususnya panitia acara Mini Baksos. Atas perhatiannya, kami ucapkan terima kasih.