11
LAPORAN PROGRAM KERJA INDIVIDU KULIAH KERJA NYATA PEMBELAJARAN PEMERDAYAAN MASYARAKAT (KKN PPM) DESA KEPUHARJO KECAMATAN KARANGPLOSO PERIODE 11 FEBRUARI s.d 11 MARET 2013 DESA/DUSUN : KEPUHARJO KECAMATAN : KARANGPLOSO KABUPATEN/KOTA : MALANG OLEH: DEVI KURNIYANTI NINGSIH 209.121.0021

Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

LAPORAN PROGRAM KERJA INDIVIDU

KULIAH KERJA NYATA PEMBELAJARAN PEMERDAYAAN

MASYARAKAT (KKN PPM)

DESA KEPUHARJO KECAMATAN KARANGPLOSO

PERIODE 11 FEBRUARI s.d 11 MARET 2013

DESA/DUSUN : KEPUHARJO

KECAMATAN : KARANGPLOSO

KABUPATEN/KOTA : MALANG

OLEH:

DEVI KURNIYANTI NINGSIH

209.121.0021

UNIVERSITAS ISLAM MALANG

2013

Page 2: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

LAPORAN KERJA INDIVIDU

Desa/Dusun, Kecamatan: Kepuharjo, Karangploso

A. Program Kerja Pokok (Fakultas Kedokteran)

1. Penyuluhan mengenai First Aid (Pertolongan Pertama Pada

Kecelakaan/P3K)

Selasa, 12 Februari 2013 (16.00-16.45)

Program penyuluhan ini dilaksanakan di Balai Desa Kepuharjo

dengan target penyuluhan adalah ibu-ibu PKK desa Kepuharjo.

Peyuluhan ini diberikan oleh mahasiswa fakultas kedokteran dan

dibantu oleh seluruh mahasiswa peserta KKN. Pelaksanaan

penyuluhan ini terbilang mendadak karena permintaan waktu

pelaksanan yang sangat mendadak. Penyuluhan ini dilaksanakan pada

acara PKK Desa Kepuharjo dimana dihadiri oleh ibu-ibu PKK

perwakilan dari setiap dusun di Desa Kepuharjo.

Tujuan dari program kerja ini adalah untuk member

pemahaman dan menghilangkan mitos-mitos terkait dengan

penanganan pertama kecelakaan. Materi dalam penyuluhan ini kami

fokuskan pada penanganan awal luka bakar, luka sayat dan luka

babras. Selain penyuluhan kami juga memberikan simulasi dan

membagikan First Aid Kit kepada perwakilan setiap dusun.

Antusiasme peserta penyuluhan sangat baik, di buktikan dengan

banyaknya pertanyaan yang kami tamping dan terjawab.

2. Penyuluhan Pola Hidup Bersih dan Sehat (Personal Higiene dan

Sanitasi)

Sabtu, 16 Februari 2013 (07.00-10.00)

Program penyuluhan ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri

Kepuharjo 1 dengan sasaran siswa-siswi kelas 1 dan 2. Tujuan dari

program kerja ini adalah untuk melatih siswa agar berpola hidup bersih

dan sehat sejak dini dengan menjaga personal higiene dan sanitasi.

Pada penyuluhan ini kami memberi penjelasan mengenai cara mencuci

Page 3: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

tangan dan menggosok gigi yang baik dan benar serta cara membuang

sampah dan pencegahan demam berdarah dengan 4M.

Disamping memberi penjelasan dan simulasi kami juga

memberi beberapa paket bingkisan kepada siswa untuk

membangkitkan semangatnya untuk berpola hidup bersih dan sehat.

3. Pemeriksaan Visus dan Buta Warna (Ishihara Test)

Jumat, 22 Februari 2013 (07.00-10.00)

Program penyuluhan ini dilaksanakan di Sekolah Dasar Negeri

Kepuharjo 1 dengan sasaran siswa-siswi kelas 4 dan 5. Tujuan

pelaksanaan program ini adalah untuk screening awal adanya

gangguan pengelihatan pada siswa mengingat begitu besarnya efek

buruk media elektronik untuk kesehatan mata serta untuk screening

awal adanya buta warna atau defisiensi pengelihatan warna.

Dari hasil pemeriksaan yang kami lakukan, sekitar 85% siswa

yang kami periksa visusnya normal dan 1 orang suspect red-green

deficiency. Data hasil pemeriksaan ini lalu kami berikan kepada pihak

sekolah. Disamping melakukan pemeriksaan kami juga membagikan

tablet vitamin A kepada siswa yang telah diperiksa.

4. Penyuluhan Tanaman Obat Keluarga (TOGA)

Senin, 25 Februari 2013 (16.00-17.30)

Sasaran dari program kerja ini adalah ibu-ibu PKK. Program

ini dilaksanakan di salah satu rumah warga anggota PKK dusun Kepuh

Selatan. Tujuan dari penyuluhan TOGA disini adalah untuk

meningkatkan pengetahuan tentang TOGA beserta manfaat dan resep

obat Herbal dalam pengobatan.

Dalam penyuluhan ini kami memberi penjelasan mengenai

manfaat, cara pembuatan dan cara penggunaan dari TOGA. Disamping

itu kami juga memberi paket simplisia atau TOGA siap pakai kepada

ibi-ibi PKK yang hadir yang terdiri dari Adas, akar Seledri, Jati

Belanda dan daun Sirsak.

5. Penyuluhan Pencegahan HIV/AIDS

Sabtu, 2 Maret 2013 (14.15-16.00)

Page 4: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

Program kerja ini dilaksanakan di MA Nahdatul Ulama’

Kepuharjo. Sasaran dari penyuluhan ini adalah siswa-siswi MA

sebagai bagian dari generasi muda yang rawan akan resiko dan bahaya

penyebaran HIV/AIDS.

Tujuan dari program kerja ini adalah untuk memberi

pemahaman kepada siswa mengenai bahaya, faktor resiko, cara

pencegahan, penanggulangan dan sikap terhadap ODHA (orang

dengan HIV/AIDS).

6. Membantu Kegiatan Posyandu

Kamis 7 Maret 2013 (08.30-11.30)

Program kerja ini dilaksanakan di posko Posyandu Dusun

Kepuh Selatan dengan pengawasan Bidan desa serta Kader. Tujuan

dari program kerja ini adalah untuk membantu memberi pelayanan

dalam kegiatan Posyandu demi terwujudnya tingkat kesehatan yang

lebih baik bagi balita.

Disamping pemeriksaan tumbuh kembang balita, pada

kesempatan ini juga dilakukan pemeriksaan tekanan darah dan nadi

untuk lansia.

7. Jalan Sehat dan Pemeriksaan Massal

Minggu, 10 Maret 2013 (05.30-13.00)

Program kerja ini dilaksanakan sebagai acara penutupan KKN

periode Februari-Maret 2013 ini. Tujuan dari pelaksanaan program ini

adalah untuk menstimulasi masyarakan untuk berolah raga demi

menjaga dan memelihara kesehatan.

Sasaran dari program ini adalah seluruh warga desa Kepuharjo,

untuk itu kami juga menyebarkan sebanyak 1350 kupon doorprize

untuk menarik minat warga. Dalam pelaksanaanya, walaupun dari segi

jumlah peserta yang datang tidak sesuai dengan harapan namun

antusiasme dari warga yang datang cukup baik.

B. Program Kerja Tambahan

Fakultas Pertanian

1. Pengelolaan Limbah Tumah Tangga

Page 5: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

Selasa, 12 Februari 2013 (16.45-17.30)

Program kerja ini dilaksanakan di Balai Desa

Kepuharjo dalam acara PKK rutin desa Kepuharjo yang

dihadiri oleh perwakilan anggota PKK dari setiap dusun.

Sosialisasi dilakukan oleh mahasiswa pertanian sesuai dengan

kompetensi yang dimilikinya dan dibantu oleh seluruh

mahasiswa peserta KKN.

Program kerja ini bertujuan untuk memberi pemahaman

kepada warga masyarakat, khususnya ibu rumah tangga bahwa

limbah rumah tangga dapat diolah untuk kebutuhan pertanian

(misalnya pupuk kompos) atau sebagai kerajinan tangan yang

bernilai ekonomis.

2. Pengolahan Pekarangan Produktif (P3)

Senin, 18 Februari 2013 (16.00-18.00)

Program kerja ini bertujuan untuk memberi wawasan

kepada warga mengenai pemanfaatan dan pengolahan

pekarangan sehingga bernilai produksi. Sasaran program kerja

ini adalah ibu-ibu PKK Desa Kepuharjo dimana sosialisasi

diberikan oleh mahasiswa pertanian dan dibantu oleh seluruh

mahasiswa peserta KKN yang bertempat di rumah warga

Dusun Kepuh Selatan, Desa Kepuharjo.

3. Pelatihan Pembuidayaan Jamur Kayu

Selasa, 5 Maret 2013 (16.00-18.30)

Program kerja ini dilaksanakan dengan mengundang

anggota karang taruna Desa Kepuharjo. Program kerja ini

dilaksanakan di Gedung Serbaguna Balai Desa Kepuharjo.

Sosialisasi dan pelatihan pembudidayaan jamur kayu ini

bertujuan untuk memberi pengetahuan kepada warga setempat

khususnya anggota karang taruna mengenai cara pembibitan

dan pembudidayaan jamur kayu yang berkualitas baik.

Sosialisasi ini dilakukan oleh mahasiswa fakultas pertanian dan

dibantu oleh seluruh mahasiswa peserta KKN.

Page 6: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

Fakultas Teknik

1. Penyuluhan dan Diskusi Interaktif mengenai Teknologi

Handphone

Kamis, 28 Maret 2013 (12.30-13.30)

Program kerja ini dilaksanakan di MA Nahdatul

Ulama’. Target dari program kerja ini adalah siswa-siswi MA

Nahdatul Ulama’. Program kerja ini dilakukan oleh mahasiswa

fakultas teknik dan dibantu oleh seluruh mahasiswa peserta

KKN.

Dalam penyluhan ini dipaparkan mengenai resiko dan

cara menggunakan Handphone dengan bijaksana.

2. Pelatihan Menjadi Web Master dalam Sehari

Kamis, 28 Maret 2013 (13.30-15.00)

Program kerja ini dilaksanakan di MA Nahdatul

Ulama’. Target program kerja ini adalah siswa-siswi MA

Nahdatul Ulama’. Materi program kerja ini dilakukan oleh

mahasiswa fakultas teknik dan dibantu oleh seluruh mahasiswa

peserta KKN.

Dalam penyuluhan ini dipaparkan mengenai cara

pembuatan blog dan design blog serta peratuan dalam

pembuatab blog.

3. Penyuluhan Prosedural Dalam Menghadapi Petugas Teknis

Sabtu, 2 Maret 2013 (13.00-14.15) dan Selasa, 5 Maret 2013

(16.00-17.00)

Program kerja ini dilaksanakan sebanyak 2 kali yaitu di

MA Nahdatul Ulama’ pada tanggal 2 Maret 2013 dengan

sasaran siswa MA tersebut dan pada tanggal 5 Maret 2013

dengan sasaran ibu-ibu PKK desa Kepuharjo.

Materi program kerja ini dilakukan oleh mahasiswa

fakultas teknik dan dibantu oleh seluruh mahasiswa peserta

KKN. Materi yang disampaikan seputar bagaimana cara

Page 7: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

menghadapi dan mengidentifikasi petugas teknis yang resmi

dan tidak resmi.

4. Penyuluhan dan Pelatihan Biopori

Sabtu, 5 Maret 2013 (14.15-16.00)

Program kerja ini dilaksanakan di MA Nahdatul

Ulama’. Sasaran program kerja ini adalah siswa-siswi MA

Nahdatul Ulama’ dengan harapan siswa-siswi dapat

menerapkan sistem ini guna memperbaiki sanitasi di

lingkungan sekitar dengan nilai manfaat tinggi. Penyuluhan dan

pelatihan diberikan oleh mahasiswa fakultas teknik dan dibantu

oleh seluruh mahasiswa peserta KKN.

Dalam pelaksanaanya kami mengambil perwakilan

siswa-siswi dadi setiap kelas untuk mengikuti pelatihan cara

pembuatan dan manfaat biopori. Pelatihan dilakukan di

halaman MA Nahdatul Ulama’.

Fakultas Agama Islam

1. Mengajar Al-Qur’an/TPQ

Rabu, 13 Maret 2013 s/d Minggu, 10 Maret 2013

Program ini dilaksanakan setiap hari sesuai jadwal TPQ

masing-masing. Program ini kami terapkan pada 3 TPQ yaitu

TPQ Al- Istiqomah, TPQ Darussalam, dan TPQ Riyyadul

Jannah yang terletak di dusun Kepuh Selatan, Desa Kepuharjo.

2. Mengikuti Jamaah Tahlil dan Diba’

Program ini dilaksanakan menurut jadwal tahlil dan

diba’ dusun, sedangkan istighosah dilaksanakan setiap Rabu

malam bersama dengan siswa-siswi TPQ Al- Istiqomah.

3. Lomba Islami

Minggu, 3 Maret 2013 (11.00-17.30)

Program kerja ini dilaksanakan di Gedung Serbaguna

Balai Desa Kepuharjo. Program ini diperuntukkan oleh siswa-

siswi yang belajar di beberapa TPQ di desa Kepuharjo.

Page 8: Laporan Program Kerja Individu Kkn_devi k

Program ini dilaksakan dengan tujuan untuk membangkitkan

kecintaan siswa-siswi dalam mencintai Islam.

Penyuluhan Pendewasaan Politik

Senin, 4 Maret 2013 (16.00-17.00)

Program kerja ini dilaksanakan di kediaman salah satu

warga anggota PKK dusun Kepuh Selatan desa Kepuharjo. Materi

ini disampaikan oleh salah seorang dosen dari Universitas Islam

Malang yang berkompetensi dibidangnya. Penyuluhan ini

bertujuan untuk memberi pemahaman kepada warga mengenai

berpolitik dengan pola pemikiran yang dewasa mengingat sakan

diadakannya pemilihan Kepala Desa dalam waktu dekat.