30
2016 MARKET BRIEF: GUM ROSIN Atase Perdagangan Tokyo [KBRI TOKYO, 5-2-9, Higashi Gotanda, Shinagawa-ku, Tokyo] 5

MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

2016

MARKET BRIEF:

GUM ROSIN

Atase Perdagangan Tokyo

[KBRI TOKYO, 5-2-9, Higashi Gotanda, Shinagawa-ku, Tokyo]

5

Page 2: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

1

Daftar Isi

Kata Pengantar 2

I. Pendahuluan 3

1.1 Pemilihan Produk 3

1.2 Profil Jepang 5

II. Potensi Pasar Jepang 9

2.1 Impor Produk Gum Rosin Jepang - Dunia 9

2.2 Potensi Pasar Produk Gum Rosin Jepang - Dunia 10

2.3 Kebijakan Impor Produk Gum Rosin di Jepang 11

2.4 Saluran Distribusi Produk Gum Rosin di Jepang 12

2.5 Permintaan Pasar Produk Gum Rosin di Jepang 14

2.6 Persyaratan Impor Produk Gum Rosin di Jepang 15

2.7 Hambatannya & Isu yang Menghambat Ekspor Produk

Gum Rosin di Jepang 16

III. Peluang dan Strategi 19

3.1 Peluang 19

3.2 Strategi 20

3.3 Rekomendasi Strategis 22

IV. Informasi Penting 24

Daftar Importir Produk Gum Rosin di Jepang 27

Referensi 29

Page 3: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

2

Kata Pengantar

Dengan ucapan syukur ke hadirat Tuhan yang Maha Esa, laporan yang

berjudul "Market Brief Produk Gum Rosin" telah selesai disusun. Laporan ini

memberikan gambaran potensi pasar produk gum rosin di Jepang dengan

mengacu pada "Outline Market Intelligence dan Market Brief" yang telah

disampaikan sebelumnya.

Laporan ini dibuat untuk memberikan informasi terkait kondisi terbaru pasar

produk gum rosin di Jepang, dimana tingkat persaingan di Jepang dengan negara

pemasok utama lainnya, seperti China, Vietnam, serta negara-negara lainnya

menjadi semakin kompetitif. Laporan ini juga mencoba memberikan rekomendasi

hal-hal yang perlu dilakukan agar Indonesia dapat meningkatkan daya saing dan

meningkatkan ekspor produk gum rosin ini ke Jepang.

Semoga laporan market brief produk gum rosin ini dapat bermanfaat bagi

pengusaha, asosiasi terkait, serta pihak terkait lainnya dalam menentukan

strategi pemasaran dan pengambilan kebijakan terkait ekspor produk gum rosin

ke pasar Jepang sehingga nantinya dapat meningkatkan volume ekspor

Indonesia ke pasar global pada umumnya dan ke pasar Jepang pada khususnya.

Tokyo, Mei 2016

Page 4: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

3

BAB I

PENDAHULUAN

1.1 Pemilihan Produk

Produk gum rosin, atau yang dikenal juga di Indonesia dengan sebutan

gondorukem, merupakan produk yang digunakan dalam produksi berbagai

macam produk, seperti bahan perekat, tinta, dan sebagainya. Produk gum rosin

cukup dikenal di kalangan masyarakat Jepang yang mencintai olahraga baseball,

karena produk gum rosin digunakan dalam pembuatan produk rosin pack atau

rosin bag, yaitu produk yang digunakan oleh para pemain baseball untuk

memperkuat pegangan pada bola maupun tongkat pemukul bola, sebagaimana

terlihat pada Gambar 1.1. Di Jepang, cukup banyak paten tentang produk yang

menggunakan produk gum rosin sebagai salah satu bahan campuran.

Gambar 1.1 Produk rosin pack dan rosin bag di Jepang

Page 5: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

4

Dalam Buku Tarif Kepabeanan Indonesia, produk gum rosin menggunakan

kode HS 3806.01. Gambar 1.2 menunjukkan besar market impor produk HS

3806.01 Rosin di Jepang dalam 5 tahun belakangan ini. Market impor produk

gum rosin di Jepang pada tahun 2015 mencapai nilai US$ 84,9 juta. Jepang

tercatat mengimpor dari Indonesia sebesar US$ 10,2 juta pada tahun 2015.

Gambar 1.2 Market impor produk gum rosin di Jepang

(dalam juta USD)

Jepang merupakan negara produsen dan pengekspor produk gum rosin.

Sebagaimana terlihat pada Tabel 1.1, lima negara tujuan utama ekspor produk

HS 3806.01 Rosin Jepang adalah Belanda (30,5%), Belgia (18,7%), Indonesia

(10,9%), Amerika Serikat (8,2%), dan China (7,8%). Total ekspor Jepang untuk

produk HS 3806.01 ini pada tahun 2015 tercatat sebesar US$ 4,3 juta, atau

meningkat 82% dibanding tahun sebelumnya.

Page 6: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

5

Tabel 1.1 Ekspor HS 3806.01 Jepang ke Dunia Periode 2011-2015 (dalam ribu US$)

Rank Importir 2011 2012 2013 2014 2015 Pangsa

(%) 2015

PERUB

(%) 15-14

WORLD 3,437 2,791 2,340 2,378 4,327 100 82

1 Belanda 0 0 9 10 1,321 30.5 13110

2 Belgia 0 0 0 0 807 18.7 -

3 Indonesia 948 668 791 512 470 10.9 -8.2

4 Amerika Serikat 467 432 359 485 354 8.2 -27

8 China 718 279 203 409 337 7.8 -17.6

Sumber: ITC (diolah)

1.2 Profil Jepang

Jepang adalah negara kepulauan yang juga memiliki julukan sebagai

negara Matahari Terbit dan negeri Sakura. Jepang yang beribukota di Tokyo

merupakan negara industri dengan GDP terbesar ke-3 setelah Amerika Serikat

dan China.

Sistem pemerintahan Jepang adalah monarki konstitusional dengan sistem

parlementer, dengan kaisar (tennō heika) sebagai kepala negara, dan perdana

menteri sebagai kepala pemerintahan yang dipilih oleh parlemen. Parlemen di

Jepang terdiri dari dua majelis: Majelis Rendah Jepang (House of

Representatives) dan Majelis Tinggi Jepang (House of Councillors). Saat ini

pemerintahan Jepang dikuasai oleh koalisi partai LDP dan Komeito.

Gambar 1.3 menunjukkan peta negara Jepang. Menurut Geospatial

Information Authority of Japan, luas negara Jepang adalah sebesar 377.959 2km .

Jepang memiliki 6.800 pulau, dengan 4 pulau terbesar yaitu Hokkaidō,

Honshū, Shikoku, dan Kyūshū.

Page 7: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

6

Jepang secara geografis terletak di kawasan Asia timur yang terpisah dari

benua Asia, dan berada di sebelah barat Samudera Pasifik. Adapun batas-batas

negara Jepang adalah sebagai berikut: utara adalah Laut Okhotsk, timur adalah

Samudera Pasifik, selatan adalah Laut Cina timur dan Laut Filipina, dan barat

adalah Laut Jepang dan Selat Korea. Secara keseluruhan, Jepang mempunyai

iklim muson laut sedang.

Menurut data estimasi Statistics Bureau tanggal 1 Januari 2016, Jepang

memiliki penduduk sejumlah 126,82 juta.

Bank sentral di Jepang adalah Bank of Japan. Jumlah bank yang

mendapatkan izin usaha dari Financial Service Agency, Jepang ada 197 bank,

dan 56 bank di antaranya adalah bank negara asing. Jepang memiliki mata uang

Yen (¥). Kegiatan ekonomi utama Jepang adalah industri, pertanian, perikanan,

pertambangan, perhubungan, dan perdagangan.

Pada tahun 2012, konsumsi energi di Jepang diperkirakan mencapai

453.283 toe (tonne of oil equivalent), namun rasio swasembada energi di Jepang

pada tahun 2012 tercatat hanya sebesar 6.0%, sehingga Jepang sangat

bergantung pada impor bahan bakar dari luar negeri. Rasio swasembada pangan

di Jepang adalah 40%, yang mengindikasikan bahwa Jepang sangat tergantung

pada impor bahan makanan dari luar negeri.

Jepang memiliki 82 bandara untuk penerbangan domestik, dan 32 di

antaranya juga berfungsi sebagai bandara untuk penerbangan internasional.

Jepang memiliki 994 pelabuhan, dengan pelabuhan Nagoya sebagai pelabuhan

internasional terbesar.

Page 8: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

7

Jepang memiliki infrastruktur transportasi yang baik. Berdasarkan data 1

April 2012, total panjang jalan darat yang dapat dilalui kendaraan di Jepang

adalah 1.273.620,4 km. Untuk transportasi darat, kereta juga memegang peran

yang sangat penting bagi Jepang. Menurut data 31 Maret 2009, total panjang rel

di seluruh Jepang adalah 27.342,4 km, 2.369,7 km di antaranya khusus untuk

shinkansen.

Kota-kota perdagangan utama di Jepang adalah Tokyo, Osaka, dan Nagoya.

Tokyo adalah kota perdagangan terbesar di dunia, dengan GDP lebih dari US$ 1

triliun.

Page 9: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

8

Gambar 1.3 Peta Negara Jepang

Page 10: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

9

BAB II

POTENSI PASAR JEPANG

2.1 Impor Produk Gum Rosin Jepang - Dunia

Jepang merupakan negara pengimpor produk gum rosin dari berbagai

negara di dunia. Sebagaimana terlihat pada Tabel 2.1, lima negara utama

pengekspor produk HS 3806.01 Rosin ke Jepang pada tahun 2015 adalah China

(71.9%), Indonesia (12%), Vietnam (10,9%), Brasil (3,8%), dan Amerika Serikat

(1%). Total impor Jepang tahun 2015 untuk produk HS 3806.01 adalah sebesar

US$ 84,9 juta, atau turun 20,1% dibanding tahun sebelumnya.

Tabel 2.1 Impor HS 3806.01 Jepang dari Dunia Periode 2011-2015 (dalam ribu US$)

Rank Eksportir 2011 2012 2013 2014 2015 Pangsa

(%) 2015

PERUB

(%) 15-14

WORLD 141,860 69,254 87,844 106,248 84,910 100 -20.1

1 China 135,835 64,852 84,141 92,433 61,020 71.9 -34

2 Indonesia 1,472 1,145 1,024 1,877 10,210 12 444

3 Vietnam 2,789 1,680 1,119 7,906 9,248 10.9 17

4 Brasil 71 60 271 2,444 3,261 3.8 33.4

5 Amerika Serikat 773 937 969 813 813 1 0

Sumber: ITC (diolah)

Hanya Indonesia dan Vietnam yang merupakan negara-negara pengekspor

produk HS 3806.01 ke Jepang dari kawasan ASEAN. Gambar 2.1 menunjukkan

bahwa pada tahun 2015, Indonesia berada di urutan pertama mengalahkan

Vietnam.

Page 11: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

10

Gambar 2.1 Negara-Negara Pengekspor Terbesar ke Jepang dari

Kawasan ASEAN untuk Produk Gum Rosin

(dalam juta USD)

2.2 Potensi Pasar Produk Gum Rosin Jepang - Dunia

Gambar 2.2 menunjukkan pangsa pasar eksportir, khususnya lima negara

eksportir utama produk gum rosin ke Jepang pada tahun 2015. Lima negara

eksportir utama produk gum rosin ke Jepang adalah China (71.9%), Indonesia

(12%), Vietnam (10,9%), Brasil (3,8%), dan Amerika Serikat (1%).

Tabel 2.2 memperlihatkan potensi ekspor Indonesia untuk produk gum

rosin pada tahun 2014. Dengan kapasitas ekspor produk gum rosin Indonesia ke

dunia sebesar US$ 107,5 juta dan nilai impor Jepang dari dunia sebesar

US$ 106,188 juta, maka terlihat bahwa Indonesia masih memiliki potensi sebesar

US$ 104,4 juta untuk mengekspor produk gum rosin ke Jepang pada tahun 2014.

Page 12: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

11

Gambar 2.2 Pangsa Pasar Eksportir Produk Gum Rosin ke Jepang Tahun 2015

Tabel 2.2 Potensi Ekspor Produk Gum Rosin Indonesia ke Jepang tahun 2014

(dalam ribu US$)

HS code Impor Jpn dr Ina Ekspor Ina ke

Dunia Impor Jpn dr Dunia

Potensi Perdagangan Ina

3806.01 1,772 107,523 106,188 104,416

Secara umum dapat disimpulkan bahwa potensi Indonesia untuk mereguk

pasar/share yang lebih besar untuk produk gum rosin di Jepang masih sangat

terbuka.

2.3 Kebijakan Impor Produk Gum Rosin di Jepang

Untuk impor produk gum rosin, regulasi yang berlaku di Jepang adalah

sebagai berikut.

Indonesia (12%)

Amerika Serikat (1%)

Brasil (3,8%)

China (71,9%)

Vietnam (10,9%)

Others (0,4%)

Page 13: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

12

(1) Custom Law.

Jepang tidak mengenakan tarif bea masuk untuk produk HS 3806.10 Rosin.

Importir hanya perlu membayar pajak konsumsi sebesar 8% dari harga C&F

untuk produk HS 3806.10 yang diimpor dari luar negeri.

(2) Chemical Substance Control Law.

Produk gum rosin pada dasarnya tidak dikenakan aturan ini, namun pihak

eksportir sebaiknya menyertakan Safety Data Sheet (SDS) pada saat

mengekspor produk gum rosin ke Jepang.

2.4 Saluran Distribusi Produk Gum Rosin di Jepang

Gambar 2.3 mendeskripsikan alur distribusi produk gum rosin dari produsen,

lalu diekspor dan sampai ke tangan konsumen. Di Jepang, produk gum rosin

digunakan sebagai bahan campuran dalam produksi produk di berbagai macam

industri, sehingga seringkali konsumen dari produk gum rosin adalah pihak

perusahaan. Produk gum rosin dapat dibeli oleh konsumen perorangan melalui

internet. Gambar 2.4 menunjukkan contoh produk gum rosin dari China dengan

X grade, yang dijual melalui internet seharga ¥ 1.793 dengan berat 500 gram.

Gambar 2.5 menunjukkan contoh produk gum rosin dari Jepang yang dijual

melalui internet seharga ¥ 2.600 dengan berat 1 kg. Target penjualan produk ini

adalah penari balet yang menggunakan produk gum rosin di ujung sepatu balet

agar sepatu balet tersebut tidak licin.

Page 14: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

13

Gambar 2.3 Saluran Distribusi Produk Gum Rosin dari Luar Negeri

Gambar 2.4 Produk Gum Rosin dari China

Retailers, Mass Merchandisers

Importers

Manufacturers

Consumers

Exporters

Local Manufacturers

Page 15: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

14

Gambar 2.5 Produk Gum Rosin dari Jepang

2.5 Permintaan Pasar Produk Gum Rosin di Jepang

Gambar 2.6 menunjukkan besar volume impor produk HS 3806.10 Rosin

Jepang dari dunia dan Indonesia dalam 5 tahun belakangan ini. Besar volume

impor produk HS 3806.10 Jepang dari dunia pada tahun 2015 tercatat sebesar

41,5 ribu ton, atau mengalami penurunan sebesar 3,9% dibanding tahun

sebelumnya. Namun, sebagaimana terlihat pada Gambar 2.6, tidak terjadi

perubahan volume impor yang drastis dalam 4 tahun belakangan ini, sehingga

dapat dikatakan permintaan pasar di Jepang untuk produk gum rosin cukup stabil

sejak tahun 2012.

Di sisi lain, besar volume impor produk HS 3806.10 Jepang dari Indonesia

tercatat sebesar 5.856 ton, atau mengalami peningkatan sebesar 609,3%

dibanding tahun 2014. Hal ini mengindikasikan permintaan pasar produk gum

rosin di Jepang untuk produk dari Indonesia semakin besar.

Page 16: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

15

Gambar 2.6 Volume Impor Produk Gum Rosin Jepang

dari Dunia dan Indonesia

Periode 2011-2015

(dalam kg)

2.6 Persyaratan Impor Produk Gum Rosin di Jepang

Produk gum rosin dari masing-masing negara memiliki kadar kandungan

yang berbeda. Sebagai contoh, produk gum rosin dari China umumnya memiliki

kandungan abietic acid yang lebih tinggi dibanding produk gum rosin dari negara

lain. Produk dari Amerika Serikat dan Brasil memiliki kandungan isopimaric acid

yang lebih tinggi dibanding produk dari China. Produk dari Vietnam umumnya

memiliki kandungan agathendicarboxylic acid sebesar 7-11%, dan produk dari

Sumatra memiliki kandungan yang mirip dengan produk dari Vietnam. Bila

melihat semakin bertambahnya nilai ekspor Indonesia ke Jepang dalam 5 tahun

belakangan ini, dapat diperkirakan bahwa kadar kandungan produk gum rosin di

Indonesia dapat diterima di pasar Jepang.

Page 17: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

16

Selain itu, produk gum rosin dapat dikategorikan berdasarkan kualitas

warna. X grade (slightly yellow) dilihat sebagai kualitas warna terbaik, yang

disusul oleh WW grade (pale yellow), WG grade (yellow), N grade (deep yellow),

M grade (yellow brown), dan K grade (yellow red). Beberapa importir di Jepang

menekankan bahwa pihaknya hanya mengimpor produk gum rosin dengan X

grade, namun WW grade juga memiliki pasar di Jepang.

2.7 Hambatannya & Isu yang Menghambat Ekspor Produk Gum Rosin ke

Jepang

Beberapa hal yang dapat menghambat peningkatan ekspor produk gum

rosin ke Jepang adalah sebagai berikut.

(a) Pemasaran dan promosi. Pengusaha-pengusaha produk gum rosin perlu

terus aktif untuk ikut dalam pameran dagang di Jepang sehingga keberadaan

mereka dapat lebih dikenal oleh pengusaha-pengusaha Jepang.

(b) Sedikitnya produsen produk gum rosin di Indonesia. Saat ini produsen produk

gum rosin utama di Indonesia hanyalah Perum Perhutani. Pihak Perum

Perhutani sendiri pada bulan Maret yang lalu telah menyatakan akan

mengurangi volume ekspor untuk menjaga harga produk. Kebijakan untuk

mendorong pihak swasta untuk ikut terlibat dalam pelaksanaan produksi

produk gum rosin perlu dipertimbangkan.

(c) Peningkatan upah buruh di Indonesia. Peningkatan upah buruh di Indonesia

akan menaikkan nilai harga produk gum rosin buatan Indonesia yang

mengakibatkan turunnya daya saing harga dengan negara pesaing lainnya.

Page 18: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

17

(d) Meningkatnya demand dalam negeri. Produk gum rosin dibutuhkan oleh

industri batik, dan juga banyak industri lainnya di Indonesia. Semakin

besarnya demand lokal di Indonesia terhadap produk gum rosin tentunya

akan menjadi penghambat peningkatkan ekspor ke luar negeri bila tidak

diiringi dengan peningkatan kapasitas produksi secara keseluruhan.

(e) Reputasi pesaing. China merupakan negara produsen produk gum rosin

terbesar di dunia. Sebagaimana terlihat pada Gambar 2.2, reputasi produk

China yang memegang 71,9% pangsa pasar impor produk HS 3806.01 di

Jepang sulit ditandingi oleh negara lain. Beberapa perusahaan di Jepang

menggunakan produk gum rosin dari China sebagai standar untuk

mempertimbangkan produk gum rosin dari negara lain. Reputasi produk

China ini dapat menghambat peningkatan ekspor Indonesia ke Jepang.

(f) Produk buatan Jepang. Jepang juga merupakan negara produsen produk gum

rosin. Gambar 2.7 menunjukkan produk rosin bag yang menggunakan produk

gum rosin lokal sebagai bahan materi. Produk ini dijual di internet dengan

harga ¥ 486. Keberadaan produk lokal ini dapat menghambat peningkatan

ekspor Indonesia ke Jepang.

(g) Kendala bahasa/komunikasi. Kendala bahasa/komunikasi antara

produsen/pengusaha produk gum rosin di Indonesia dengan pihak importir

Jepang dapat menghambat proses transaksi.

Page 19: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

18

Gambar 2.7 Produk Rosin Bag Buatan Jepang

Page 20: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

19

BAB III

PELUANG DAN STRATEGI

3.1 Peluang

a. Bentuk Kerjasama

Dengan hubungan bilateral yang terbina baik antara Indonesia dan Jepang,

Indonesia memiliki keuntungan untuk mengundang lebih banyak investor dari

Jepang untuk mengembangkan produk gum rosin di Indonesia.

b. Potensi Perdagangan Indonesia

Sebagaimana terlihat pada Tabel 2.2, Indonesia memiliki kapasitas ekspor

produk gum rosin sebesar US$ 107,5 juta pada tahun 2014, dan memiliki potensi

sebesar US$ 104,4 juta untuk mengekspor produk gum rosin ke Jepang pada

tahun 2014.

c. Menurunnya impor produk dari China

Sebagaimana terlihat pada Tabel 2.1, impor produk gum rosin dari China

pada tahun 2015 mengalami penurunan sebesar 34% dibanding tahun 2014.

Kondisi ini perlu dilihat sebagai momentum yang baik bagi Indonesia untuk

mereguk pasar/share yang lebih besar di Jepang.

d. Reputasi produk Indonesia di Jepang

Indonesia merupakan negara produsen produk gum rosin ketiga terbesar di

dunia setelah China dan Brasil, atau terbesar untuk kawasan ASEAN.

Page 21: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

20

Sebagaimana terlihat pada Tabel 2.1, impor produk gum rosin dari

Indonesia pada tahun 2015 mengalami peningkatan sebesar 444% dibanding

tahun 2014. Pada tahun 2015, Indonesia juga telah berhasil merebut posisi

Vietnam sebagai negara pengekspor produk gum rosin ke Jepang terbesar di

kawasan ASEAN. Hal ini mengindikasikan bahwa produk Indonesia dapat

diterima di pasar Jepang.

3.2 Strategi

Dengan melihat fenomena secara umum dan mempertimbangkan

peluang-peluang yang tertera di atas, hal-hal berikut direkomendasikan bagi

dunia usaha Indonesia untuk dapat meningkatkan pangsa pasar untuk produk

gum rosin di Jepang.

a. Mendorong pihak swasta menjadi produsen produk gum rosin di Indonesia.

Kebijakan untuk mendorong pihak swasta untuk ikut memproduksi produk

gum rosin perlu dipertimbangkan untuk meningkatkan kapasitas produksi

produk gum rosin Indonesia secara keseluruhan.

b. Berpartisipasi dalam pameran dagang di Jepang. Pameran-pameran yang

terkait produk gum rosin dilaksanakan setiap tahunnya di Jepang. Para

pengusaha produk gum rosin di Indonesia kiranya dapat proaktif untuk

berpartisipasi mengikuti pameran sehingga keberadaan perusahaan mereka

dapat dikenal di Jepang.

Page 22: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

21

c. Proaktif dengan Perwakilan Dagang di Jepang. Para pengusaha produk gum

rosin di Indonesia diharapkan dapat secara proaktif menghubungi perwakilan

dagang luar negeri Indonesia di Jepang (Tokyo dan Osaka) untuk meminta

informasi pameran dan perkembangan terkait produk gum rosin ini, maupun

untuk bantuan prasarana kerjasama dengan pihak Jepang.

d. Membina terus hubungan baik dengan pembeli dari Jepang. Bila telah

berhasil bertransaksi dengan importir Jepang, pengusaha produk gum rosin

di Indonesia harus berusaha untuk terus menjaga kualitas produk sehingga

tetap terjalin hubungan saling percaya yang baik dengan importir Jepang

tersebut.

e. Membuka diri terhadap investor Jepang. Pengusaha produk gum rosin di

Indonesia perlu berani untuk membuka diri kepada investor Jepang.

Keberadaan investor Jepang juga akan membantu pemasaran produk gum

rosin ke negeri Jepang itu sendiri.

f. Kerjasama dengan peneliti tanaman pinus. Perlu terus diupayakan penelitian

untuk pengembangan teknik budidaya tanaman pinus, serta pengembangan

bibit tanaman pinus baru, agar Indonesia dapat memiliki kapasitas produksi

dan kualitas produk gum rosin yang lebih tinggi. Pemerintah diharapkan

dapat berperan memfasilitasi pelaksanaan penelitian di bidang terkait. Selain

itu, seluruh pihak terkait di Indonesia perlu berani untuk membuka diri bekerja

sama dengan peneliti dari luar negeri di bidang ini.

Page 23: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

22

g. Kerjasama dengan peneliti produk yang menggunakan produk gum rosin.

Penelitian dan pengembangan produk-produk baru yang menggunakan

produk gum rosin sebagai bahan materi akan meningkatkan demand pasar

terhadap produk gum rosin. Dari beberapa dokumen paten, terlihat bahwa

seringkali para peneliti membedakan hasil percobaan berdasarkan asal

produk gum rosin tersebut, mengingat adanya perbedaan kadar kandungan

antara produk gum rosin dari suatu negara dengan produk gum rosin dari

negara lain. Karena itu, perlu sekali mendorong penelitian dan

pengembangan produk-produk baru yang hanya menggunakan produk gum

rosin dari Indonesia sebagai bahan campuran.

3.3 Rekomendasi Strategis

Berikut adalah rekomendasi strategis yang perlu dipertimbangkan untuk

pelaksanaan strategi yang disampaikan di atas.

a. Penataan aturan main yang jelas bagi pihak swasta dan investor asing.

Mengingat produk gum rosin merupakan salah satu produk hasil hutan,

sangatlah perlu untuk mengadakan penataan aturan main yang jelas bagi

pihak swasta dan investor asing agar dapat melakukan pengelolaan lahan

untuk budidaya tanaman pinus yang efektif, pelaksanaan produksi yang tidak

merusak lingkungan, dan sebagainya.

b. Bimbingan dan penyuluhan. Pengadaan bimbingan dan penyuluhan perlu

diadakan sehingga produsen swasta dan pengusaha dapat mengikuti aturan

main yang ada, serta meningkatkan kualitas dan kuantitas produknya.

Page 24: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

23

c. Penyediaan bantuan modal. Pemberian modal kepada produsen swasta dan

pengusaha terkait produk gum rosin akan membantu pihak UKM ikut dalam

produksi produk gum rosin. Pemerintah perlu mengusahakan pemberian

bantuan modal dengan bunga rendah, dan juga penyediaan fasilitas dan

peralatan dengan biaya sewa yang rendah.

d. Pengadaan seminar investasi di Indonesia untuk kalangan industri terkait

produk gum rosin Jepang. Pengadaan seminar investasi di Indonesia perlu

dilaksanakan, terutama untuk mempertemukan pengusaha-pengusaha dari

Indonesia yang berpotensi untuk menjadi partner bagi

perusahaan-perusahaan Jepang.

e. Pelaksanaan riset di bidang terkait. Kerjasama antara pemerintah, industri,

dan akademis dalam pelaksanaan riset di bidang terkait akan menunjang

perkembangan produk gum rosin Indonesia. Pemerintah dapat mengambil

peran sebagai koordinator pelaksanaan riset di bidang terkait, selain juga

dalam hal pendanaan. Pihak akademis perlu didorong untuk aktif melakukan

penelitian di bidang terkait, dengan pendanaan baik dari pemerintah maupun

pihak industri. Pihak industri terkait perlu diajak untuk melihat penyediaan

dana riset perlu dilihat sebagai bentuk investasi jangka menengah/panjang.

Page 25: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

24

BAB IV INFORMASI PENTING

1 Kamar Dagang Jepang

The Tokyo Chamber of Commerce & Industry

Head Office: 3-2-2, Marunouchi, Chiyoda-ku, Tokyo 100-0005, Japan

Phone: +81-3-3283-7523

Fax: +81-3-3216-6497

Website: www.tokyo-cci.or.jp

2 Asosiasi Terkait Produk Gum Rosin di Jepang

Association of Japan Sporting Goods Industries

3-28-9-4F, Kanda-ogawamachi, Chiyoda-ku, Tokyo, Japan

Website: www.jaspo.org

Japan Chemical Industry Association

Sumitomo Rokko Bldg.

1-4-1, Shinkawa, Chuo-ku, Tokyo-104-0033, Japan

Phone: +81-3-3297-2576

Fax: +81-3-3297-2615

Website: www.nikkakyo.org

Japan Forest Technology Association

7, Rokuban-cho, Chiyoda-ku, Tokyo-102-0085, Japan

Phone: +81-3-3261-3866

Fax: +81-3-3261-6849

Website: www.jafta.or.jp

Japan Overseas Forestry Consultants Association

2-38-4, Hongo, Bunkyo-ku, Tokyo-113-0033, Japan

Phone: +81-3-5689-3435

Fax: +81-3-5689-3439

Website: www.jofca.or.jp

Page 26: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

25

Japan Paper Association

3-9-11, Ginza, Chuo-ku, Tokyo-104-8139, Japan

Phone: +81-3-3248-4801

Website: www.jpa.gr.jp

The Society of Rubber Science and Technology Japan

Tobu Bldg, 1F

1-5-26, Motoakasaka, Minato-ku, Tokyo-107-0051, Japan

Phone: + 81-3-3401-2957

Fax: +81-3-3401-4143

Website: www.srij.or.jp

3 Daftar Pameran Terkait Produk Gum Rosin di Jepang

JOINTEC

Website: n-plus.biz

Phone: +81-3-3503-7621

SPORTEC

Website: www.sports-st.com

Phone: +81-3-6273-0403

SURTECH

Website: www.surtech.jp

Phone: +81-3-5657-0623

4 Perwakilan Indonesia di Jepang

KBRI Tokyo

Duta Besar: Bpk. Yusron Ihza Mahendra

Atase Perdagangan: Ibu Julia Gustaria Silalahi

5-2-9, Higashi Gotanda, Shinagawa-ku, Tokyo 141-0022, Japan

Phone: +81-3-3441-4201

Fax: +81-3-3447-1697

E-mail: [email protected]

Website: kbritokyo.jp

Page 27: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

26

KJRI Osaka

Konsul Jendral: Bpk. Wisnu Edi Pratignyo

Resona Senba Building 6th Floor

4-4-21, Minami Senba, Chuo-ku, Osaka 542-0081, Japan

Phone: +81-6-6252-9826

Fax: +81-6-6252-9872

E-mail: [email protected]

Website: www.indonesia-osaka.org

ITPC Osaka

Kepala: Ibu Hotmida Purba

Wakil Kepala: Bpk. Adhi K. Yudha Halim

Matsushita IMP Building 2nd Floor

1-3-7, Shiromi, Chuo-ku, Osaka-540-6302, Japan

Phone: +81-6-6947-3555

Fax: +81-6-6947-3556

Website: www.itpc.or.jp

Page 28: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

27

Daftar Importir Produk Gum Rosin di Jepang

1. Arakawa Chemical Industries, Ltd.

1-3-7, Hiranomachi, Chuo-ku, Osaka-shi,

Osaka-541-0046, Japan

Phone: +81-6-6209-8500

Fax: +81-6-6209-8543

Websie: www.arakawachem.co.jp

2. Harima Chemical Group, Inc.

3-8-4, Nihonbashi, Chuo-ku, Tokyo-103-0027, Japan

Phone: +81-3-5205-3080

Fax: +81-3-3241-3035

Website: www.harima.co.jp

3. Hitachi Chemical Co., Ltd.

GranTokyo South Tower

1-9-2, Marunouchi, Chiyoda-ku, Tokyo-100-6606, Japan

Phone: +81-3-5533-7000

Fax: +81-3-5533-7077

Website: www.hitachi-chem.co.jp

4. Marubeni Plax, Co., Ltd.

Koraku Mori Bldg. 9F

1-4-14, Koraku, Bunkyo-ku, Tokyo-112-0004, Japan

Phone: +81-3-6891-7700

Fax: +81-3-6891-7640

Website: www.plax.co.jp

5. Morimura Bros., Inc.

Toranomon Towers Office

4-1-28, Toranomon, Minato-ku, Tokyo-105-8451, Japan

Phone: +81-3-3432-3532

Fax: +81-3-3432-3533

Website: www.morimura.co.jp

Page 29: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

28

6. Nihon Linoxin, Co., Ltd.

4-13-9, Commore Shiotsu, Uenohara-shi,

Yamanashi-409-0126, Japan

Phone/Fax: +81-554-66-3724

E-mail: [email protected]

Website: www.nlinoxin.co.jp

7. Seiko PMC Corporation

Wakamatsu Bldg. 8F

3-3-6, Nihonbashi Honcho, Chuo-ku, Tokyo-103-0023, Japan

Phone: +81-3-6202-7331

Website: www. seikopmc.co.jp

8. Telmax, Co., Ltd.

3-2-24, Kaguracho, Nagata-ku, Kobe-shi,

Hyogo-653-0836, Japan

Phone: +81-78-646-1255

Fax: +81-78-646-1232

E-mail: [email protected]

Website: www.telmax-co.com

9. Yamakei Sangyo Co., Ltd.

1-8-3, Hiranomachi, Chuo-ku, Osaka-shi,

Osaka-541-0046, Japan

Phone: +81-6-6231-3277

Fax: +81-6-6201-3187

Website: www.yamakei.jp

10. Yasuhara Chemical Co., Ltd.

1080, Takagi-cho, Fuchu-shi, Hiroshima-726-8632, Japan

Phone: +81-847-45-3530

Fax: +81-847-45-8639

Website: www.yschem.co.jp

Page 30: MARKET BRIEF: GUM ROSINdjpen.kemendag.go.id/membership/data/files/1c25a-gum-rosin.pdf · benua Asia, dan berada di ... Jepang memiliki mata uang Yen (¥). ... Gambar 2.5 menunjukkan

[Market Brief Atdag Tokyo 5/2016]

29

REFERENSI

International Trade Center. http://www.trademap.org

Japan Customs, Mei 2016, http://www.customs.go.jp

Statistics Japan. http://www.stat.go.jp

Trade Statistics of Japan. http://www.customs.go.jp/toukei/

World Tariff. http://worldtariff.com