18
KATA PENGANTAR Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Illahi Robbi yang telah melimpahkan rahmat, hidayah-Nya, penulis dapat menyelesaikan proposal bisnis mengenai “Rumah Kado” tanpa hambatan. Dengan adanya proposal ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang rencana usaha di bidang aksesoris, pernak-pernik, serta souvenir yang dibalut dengan sebuah inovasi dalam segi pelayanan dan penggunaan teknologi informasi yang membuat bisnis ini layak untuk direalisasikan. Harapannya dengan selesainya proposal ini akan terjadi kerjasama yang menguntungkan terutama dalam hal pendanaan dan penjalinan mitra bisnis. Dengan segala kerendahan hati, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu dan mendukung dari awal sampai selesainya proposal bisnis ini. Penulis menyadari bahwasanya proposal bisnis ini masih jauh dari kata sempurna untuk itu saran dan kritik yang bersifat membangun dari semua pihak sangatlah penulis harapkan guna penyempurnaan proposal bisnis ini. Akhirul kata, penulis berharap proposal bisnis ini dapat memberi manfaat yang besar khususnya bagi penulis dan semua yang membutuhkannya. Kuningan, Desember 2013 Penulis

Proposal Rumah kado

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Penjelasan mengenai proposal usaha

Citation preview

Page 1: Proposal Rumah kado

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur penulis panjatkan ke hadirat Illahi Robbi yang telah melimpahkan rahmat, hidayah-Nya,

penulis dapat menyelesaikan proposal bisnis mengenai “Rumah Kado” tanpa hambatan.

Dengan adanya proposal ini diharapkan dapat memberikan gambaran tentang rencana usaha di bidang

aksesoris, pernak-pernik, serta souvenir yang dibalut dengan sebuah inovasi dalam segi pelayanan dan penggunaan

teknologi informasi yang membuat bisnis ini layak untuk direalisasikan. Harapannya dengan selesainya proposal ini

akan terjadi kerjasama yang menguntungkan terutama dalam hal pendanaan dan penjalinan mitra bisnis.

Dengan segala kerendahan hati, penulis mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak yang telah

membantu dan mendukung dari awal sampai selesainya proposal bisnis ini. Penulis menyadari bahwasanya proposal

bisnis ini masih jauh dari kata sempurna untuk itu saran dan kritik yang bersifat membangun dari semua pihak

sangatlah penulis harapkan guna penyempurnaan proposal bisnis ini.

Akhirul kata, penulis berharap proposal bisnis ini dapat memberi manfaat yang besar khususnya bagi penulis

dan semua yang membutuhkannya.

Kuningan, Desember 2013

Penulis

Page 2: Proposal Rumah kado

DAFTAR ISI

Halaman Judul .................................................................................................................................. 1

Kata Pengantar ................................................................................................................................. 2

Daftar Isi ............................................................................................................................................ 3

A. Executive Summary ........................................................................................................... 4

B. Latar Belakang Masalah .................................................................................................. 6

C. RUMAH KADO ...................................................................................................................... 7

1. Visi Misi Rumah Kado ............................................................................................................... 7

2. Produk yang Dihasilkan dan Pasar ............................................................................................. 8

3. Strategi ................................................................................................................................... 11

4. Rencana Keuangan ................................................................................................................. 17

Page 3: Proposal Rumah kado

A. EXECUTIVE SUMMARY

Dalam proposal bisnis ini kami mengajukan bisnis akesesoris, pernak-pernik dan souvenir yang

diberi nama “ RUMAH KADO”. Dari hasil penelitian kebutuhan akan pernak-pernik, souvenir baik

untuk koleksi ataupun hadiah selalu ada dan cenderung berkembang. Kaum remaja selalu ingin tampil

menarik dan berbeda sehingga selalu mencari tambahan dalam hal berpakaian , gaya hidup dan lain-

lain. Mereka mencari pernak-pernik dan aksesoris yang bisa dipakai untuk menambah nilai estetika.

Selain itu banyak orang dewasa yang sibuk diharuskan mengunjungi kolega, sanak saudara yang

melahirkan, mendapat kegembiraan, ataupun lainnya yang mengharuskan membawa buahtangan.

Konsumen tidak perlu repot untuk mencari souvenir, pernak-pernik untuk dijadikan kado, disini kami

menyediakan pembungkusan kado dengan bentuk disesuaikan dengan keinginan pelanggan. Selain itu

“RUMAH KADO” menawarkan sebuah konsep bisnis penjualan pernak-pernik, aksesoris, dan souvenir

yang baru dengan menawarkan konsep pesan, bungkus, dan antar ke tempat. Sistem pemesanan dan

pembayaran online menjadi salah satu yang kami tawarkan dalam bisnis ini.

Kami memilih lokasi untuk bisnis “RUMAH KADO ”ini berada di lokasi yang memang

strategis yaitu di kawasan kota ,dekat dengan taman kota dan kawasan pasar tradisional juga

modern,dan dekat pula dengan tempat-tempat makan,sehingga sering dilewati oleh masyarakat baik

anak-anak,remaja dan dewasa.Untuk lebih menarik konsumen kita selalu mengadakan event setiap 2

minggu sekali yang isinya berupa pelayanan gratis untuk bungkus kado sesuai dengan keinginan untuk

Page 4: Proposal Rumah kado

hari week end saja dan di jam tertentu yaitu dari jam 12.00 WIB siang hingga jam 15.00 WIB sore.

Maka selama 3 jam kita meberikan layanan bungkus kado gratis disertai diskon 10% untuk setiap

pembelian semua aksesoris all item senilai Rp.150.000,-. Selama masa promo dilakukan penyebaran

informasi dalam bentuk media cetak maupun melalui website. Sehingga “RUMAH KADO” ini akan

lebih dikenal oleh oara warga.Selain aspek lokasi,aspek pemasaran maupun promosi ,kami juga

memperhatikan fasilitas lainnya yaitu di lengkapi dengan sarana ibadah(mushola) dan toilet untuk

konsumen.Sehingga konsumen akan dibuat nyaman selama berbelanja. Hanya saja tidak disediakan

makanan karena lokasi kita dekat dengan tempat makan(cafe & restaurant).

Dalam proses bisnis ini juga tentunya harus dikendalikan dan didukung oleh orang-orang yang

sangat berpengaruh terhadap kemajuan bisnis ini yaitu dengan adanya pemilik “RUMAH KADO”,tim

kreatif kado,kasir dan karyawan lainnya.

Page 5: Proposal Rumah kado

B. LATAR BELAKANG MASALAH

Awal berdirinya “RUMAH KADO ”ini ialah berawal dari ide pendiri yang berdasarkan

pengalaman pendiri karena memang sebelum adanya RUMAH KADO,pendiri bersama teman-teman

sekolahnya selalu berjualan aksesories kecil-kecilan di sekolah,kemudian berdasarkan pengalaman

bekerja di perusahaan retail yang dikembangkan dalam usaha ini serta kita mengadakan survey untuk

memperoleh data kelahiran tiap harinya sebagai acuan informasi untuk pendirian “RUMAH KADO”

ini .

Sehingga memutuskan untuk mencari tempat yang strategis untuk pendirian bisnis

ini.Kemudian berdasarkan pengalaman kerja di perusahaan retail kita menjadi mempunyai banyak relasi

yang akan bekerjasama dalam bisnis ini.Tentunya kita menjalin kerjasama dengan relasi yang saling

menguntungkan.Adapun relasi yang kita ajak bekerjasama ialah Distro Counter Skate,Toko Rizki

Accsecories,Toko Ceria Accecories, Butik Devina,Central Busana,CV.Bonsai Interior,Princess Shawl.

Dengan kerjasama tersebut kita menyuplai barang – barang dari relasi kita juga ,yang nantinya

akan membagi hasil yang saling menguntungkan.

Page 6: Proposal Rumah kado

C. “RUMAH KADO”

“Rumah Kado” merupakan sebuah bisnis jual beli pernak-pernik, aksesoris, dan souvenir

disertai layanan pembungkusan kado serta layanan pengantaran. Diharapakan dengan adanya

“RUMAH KADO” ini para konsumen hanya perlu mencari barang yang diinginkan kemudian

dibungkus dengan kotak kado dan bungkus kado sesuai dengan keinginan.

1. Visi dan Misi “RUMAH KADO”

a) Visi

Menjadi sebuah usaha yang besar dengan kinerja professional dan terus berkembang dengan

tiada henti belajar untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang memerlukan produk

berkualitas, dengan mengedepankan kreatifitas, inovasi dan pelayanan yang terbaik untuk

konsumennya.

b) Misi Perusahaan

Belajar tiada henti untuk menghadirkan kreatifitas dan inovasi-inovasi baru

Memberikan pelayanan yang terbaik bagi konsumen.

Page 7: Proposal Rumah kado

Melakukan promosi yang luas secara efektif dan efisien

Menguasai pasar

2. Produk yang Di Hasilkan dan Pasar

Produk yang ditonjolkan “RUMAH KADO” ialah kita kotak kado yang dibuat secara

langsung dan siap pakai serta isinya yang berupa pernak-pernik,aksesoris, dan souvenir dan lainnya.

Target pemasaran barang dan layanan bungkus kado ini ialah pada kalangan anak-anak dan

remaja serta dewasa.Dan layanan yang kita tawarkan d RUMAH KADO ini mulai menjual

aksesoris, menerima pesanan souvenir ,membuat kado,dan layanan antar pesanan kado konsumen.

Untuk hal yang berkaitan dengan barang-barang maka kita menjalin kerjasama dengan

relasi kita,baik dalam pemesanan barang dan penjualan barang .Bisnis yang akan kita jalankan ini

merupakan peluang yang cukup bagus karena melihat pangsa pasar yang masih belum banyak

kompetitor.Karena di RUMAH KADO ini lebih menonjolkan layanan yang lebih dan berbeda

dengan tempat aksesories lainnya.

Dalam memberikan layanan ini kita juga lebih banyak menawarkan motif dan dapat

memberikan kesempatan kepada konsumen untuk memilih barang atau motif yang

Page 8: Proposal Rumah kado

diinginkan.Sehingga dari layanan tersebut merupakan daya tarik tersendiri agar konsumen lebih

loyal terhadap RUMAH KADO.

a) Apa yang Kita Tawarkan Kepada Konsumen?

Kita menawarkan layanan bungkus kado yang dijamin akan menarik konsumen.Dan

pastinya akan lebih mengutamakan keunikan,keindahan dan kerapihan dalam pembuatan

kadonya.

Tak lupa juga kita selalu mengadakan event per 2 minggu sekali yaitu gratis untuk

layanan bingkis kado sesuai dengan keinginan untuk hari week end saja dan di jam tertentu

yaitu dari jam 12.00 WIB siang hingga jam 15.00 WIB sore.Maka selama 3 jam kita

meberikan layanan bungkus kado gratis dan juga diskon 10% untuk setiap pembelian semua

acseccories all item senilai Rp.150.000,-.

Dan RUMAH KADO kami juga buka dari mulai pukul 08.00 WIB pagi hingga pukul

17.00 WIB sore.Sehingga dalam waktu 9 jam tersebut konsumen akan diberikan kebebasan

untuk berbelanja di RUMAH KADO dengan pelayanan yang amat sangat nyaman.

Page 9: Proposal Rumah kado

b) Lokasi

Berdasarkan survey tempat yang dilakukan kita ingin memilih tepat yang pastinya

strategis dan tak jauh dari kota ,karena pusat kota itu mempengaruhi terhadap keberlangsungan

pengembangan bisnis ini.

Bukan hanya karena dekat dengan pusat kota ,namun dekat dengan toko- toko dan juga tempat

makan /restaurant yang akan dilalui oleh banyak orang ,Sehingga RUMAH KADO akan menjadi

daya tarik untuk konsumen.

c) Kekuatan Dan Kelemahan Bisnis

Kelebihan bisnis

Belum terlalu banyak pelaku bisnis yang menjalankan bisnis toko kado. Jika pun di

kota Anda ada toko kado, belum tentu pada satu tempat ada dua usaha toko kado. Sehingga

persaingannya belum terlalu ketat, dan peluangnya masih sangat luas. Karena selalu ada

inovasi unik dari toko kado, menjadi daya tarik bagi para konsumen.

Kekurangan bisnis

Page 10: Proposal Rumah kado

Adapun kendala dalam menjalankan bisnis ini hanya berhubungan dengan

pengetahuan Anda tentang barang dan selera pasar saja. Sedangkan kesuksesan bisnis ini

terletak pada kelengkapan produk dan kualitas yang kami jual

seperti aksesories,pakaian,sepatu&souvenir. Selain itu pelayanan yang memuaskan juga

termasuk faktor keberhasilan usaha ini

3. STRATEGI

a) Strategi Manajemen

Dalam mengelola bisnis ini tentunya harus mengatur manajemen di dalamnya.Maka perlu

adanya strategi manajemen .Strategi manajemen harus disusun dengan baik dan benar sesuai

dengan spesifikasi serta sesuai dengan keahliannya sehingga perusahaan dapat berkembang maju

lebih cepat.

Adapun Penjelasan yang lebih mendetail mengenai kondisi manajemen dan strategi

manajemen dari RUMAH KADO ini adalah sebagai berikut :

1. Struktur organisasi

Page 11: Proposal Rumah kado

Struktur organisasi ini disusun sesuai dengan bagian-bagiannya dengan baik dan benar

serta telah terencanakan. Struktur organisasi dari RUMAHKADO ini seperti Pemilik,kurir,

pramuniaga, dan juga para relasi.Karena dalam Bisnis ini bukan termasuk bentuk perusahaan yang

besar ,maka RUMAH KADO ini dimilki oleh perorangan yang bekerjasama.

Page 12: Proposal Rumah kado

Struktur

Organisasi

2. Manajemen

Selalu melakukan koordinasi dari setiap bidang

Menjalin komunikasi bisnis yang baik dengan para relasi

Selalu melakukan perencanaan yang matang dalam setiap produknya dengan

melihat perkembangan pasar dan trend yang sedang berkembang

Evaluasi harian, mingguan, bulanan dan tahunan

b) Strategi Pasar

Pemilik

Kurir Pramuniaga Logistik

Page 13: Proposal Rumah kado

Sebelum melakukan penerjunan langsung ke binis ini, kami melakukan berbagai

investigasi menyeluruh dan juga detail mengenai kondisi pasar, konsumen dan lokasi. Kami

tahubesarnyaperananfaktor – faktor tersebutdalamkesuksesanbisnis kami.“Customer is number

one” adalahmotomanajemen kami.

1. Analisis Pasar

Berdasarkan data survey yangkami peroleh, maka produk atau jasa yang akan

kami pasarkan mencakup ke semua kalangan. Bisnis kami lebih mengutamakan pelayanan

terhadap konsumen. Jadi konsumen akan lebih loyal terhadap pelayanan yang kami

tawarkan.

Kami akan menargetkan tempat usaha kami di lokasiyang strategis. Dalam hal ini

kami menargetkan pemasaran produk kami untuk wilayah Kuningan kota yaitu daerah

komplek Pujasera. Setelah sukses di Kuningan kota maka kami akan memperluas

pemasaran kami melalui media-media social. Dan tidak menutup kemungkinan kami akan

membuka cabang di lokasi perkotaan yang strategis lainnya.

Page 14: Proposal Rumah kado

2. Market Share

Dengan mengadakan event Kamiselalu mengadakan event per 2 minggu sekali

yaitu gratis untuk layanan bingkis kado sesuai dengan keinginan untuk hari week end saja

dan di jam tertentu yaitu dari jam 12.00 WIB siang hingga jam 15.00 WIB sore.Maka

selama 3 jam kita meberikan layanan bungkus kado gratis dan juga diskon 10% untuk

setiap pembelian semua acseccories all item senilai Rp.150.000,-.

Dalam pengembangan bisnis ini kami melakukan inovasi terhadap kreatifitas

untuk memodifikasi souvenir&kado ,dan produk lainnya.

Page 15: Proposal Rumah kado

c) Strategi Produk

Keunggulan Rumah Kado

Berikut ini adalah keunggulan dari produk yang kami tawarkan :

Pelayanan yang cepat dan ramah

Tenaga manusia yang ahli dan berpengalaman

Desain produk(model bungkus kado) yang lebih unik, menari, beranekaragam(

lengkap).

Aksesories yang lengkap

Melayani Pesan Antar

Harga produk yang terjangkau

Contoh Produk

Aksesoris

Pernak-pernik

Souvenir

Kotak kado berbagai macam bentuk dan ukuran

Page 16: Proposal Rumah kado

Perlengkapan bungkus kado

d) Strategi Pengembangan

Dalam pengembangan bisnis, kita lebih menenkankan promosi melalui media cetak

,website,BBM,We Chat,Facebook,Twitter dan sms center.Maka Dari cara promosi yang lebih

ditingkatkan lagi melalui media cetak tersebut,RUMAH KADO kami dapat berkembang lebih baik

lagi.

Untuk pengembangan bisnis ini , RUMAH KADO juga memilki beberapa relasi yang

nantinya akan saling menguntungkan.

Secara garis besar ada 3 hal pokok yang dilakukan dalam pengembangan bisnis yaitu :

1. Promosi

2. Menjalin kerjasama dengan mitra bisnis

3. Selalu mengikuti perkembangan pasar dan kebutuhan konsumen

Page 17: Proposal Rumah kado

4. R ENCANA KEUANGAN

Modal Awal

Bungkus kado 1000 @Rp 600,-

Biaya Aksesories

Biaya sewa tempat(per 6 bulan)

Biaya peralatan

Rp. 600.000,-

Rp. 5.000.000,-

Rp. 2.500.000,-

Rp. 2.500.000,-

Operasional

Biaya karyawan (2orang x Rp.600.000,-)

Biaya iklan dan promosi

Biaya transportasi (perbulan)

Rp. 1.200.000,-

Rp. 350.000,-

Rp. 250.000,-

TOTAL Rp. 1.800.000,-

Omzet per bulan Rp 5.000.000,-

Laba perbulan

Omzet perbulan - (modal+operasional)

Rp 5.000.000 - Rp 1.800.000 Rp.3.200.000,-

Masa kembali modal ( modal awal : laba bersih satu bulan = ± 6 bulan

Page 18: Proposal Rumah kado