SATGAS 115

Embed Size (px)

Citation preview

  • 8/16/2019 SATGAS 115

    1/1

    Menteri Susi : Satgas 115 Tonggak Pemberantasan Illegal Fishing

    KKPNews, Jakarta. Pembentukan Satuan Tugas (Satgas) pemberantasan Illegal, Unreported andUnregulated Fishing (IUUF) yang diputuskan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada tanggal 19

    Oktober 2015 melalui Peraturan Presiden (Perpres) Nomor 115 Tahun 2015 merupakan tonggak pemberantasan penangkapan ikan secara ilegal atau disebut juga illegal fishing.

    Menteri Kelautan dan Perikanan, Susi Pudjiastuti yang juga sebagai Komandan Satgas inimengatakan bahwa ternyata selama setahun terakhir, tindakan pencurian ikan bukan hanyamengenai permasalahan di sektor kelautan dan perikanan saja, melainkan juga menyangkutkegiatan kriminal lainnya.

    “Satgas ini akan diberikan nama sesuai dengan Perpres 115, jadinya Satgas 115. Saat ini kita akanmenindaklanjutinya dengan pembentukan struktur organisasi,” ujar Susi, dalam Rapat SatgasPemberantasan Penangkapan Ikan Secara Ilegal, di kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan(KKP), Jakarta, Senin (23/11).

    Menurut Susi, dengan adanya pencurian ikan ini, tentunya hal tersebut sangat merugikan negaraIndonesia. Ada beberapa hal yang menunjukkan bahwa kejahatan perikanan tersebut sangatmerugikan, yaitu sumber daya laut menjadi berkurang karena pencurian secara besar-besaran danmerajalela bahkan merusak sistem dan lingkungan, seperti kehidupan ikan dan koral, kerugian BBMsecara nasional karena kerap dipakai untuk kegiatan illegal fishing .

    Selain itu, dengan adanya kegiatan pencurian ikan tentu negara dirugikan dengan pajak yang tidak dibayar, serta perhitungan ekonomi di lihat dari pertumbuhan ekonomi di sektor kelautan danperikanan kurang maksimal. Semenjak adanya pemberantasan illegal fishing , pertumbuhan ekonomidi sektor kelautan dan perikanan menjadi 8,4-8,9 persen.

    “KKP tidak akan bisa melakukan tugas ini sendiri untuk itu semua, maka dibentuk Satgas ini,”tambahnya.

    (RP/DS)

    http://kkp.go.id/index.php/berita/menteri-susi-satgas-115-tonggak-pemberantasan-illegal-fishing/http://kkp.go.id/index.php/berita/menteri-susi-satgas-115-tonggak-pemberantasan-illegal-fishing/http://kkp.go.id/index.php/berita/menteri-susi-satgas-115-tonggak-pemberantasan-illegal-fishing/http://kkp.go.id/index.php/berita/menteri-susi-satgas-115-tonggak-pemberantasan-illegal-fishing/