3
NAMA : DERRY WIDYANSYAH NIM : I21111030 TUGAS : METODELOGI PENELITIAN TINGKAT PENGETAHUAN MASYARAKAT TERHADAP PENGGUNAAN ANTIBIOTIK DI KECAMATAN TAMBELAN KEPULAUAN RIAU 1. Latar belakang Tingginya penggunaan antibiotika secara tidak tepat dikalangan masyarakat saat ini menyebabkan terjadinya masalah resistensi antibiotika. Permasalahan resistensi ini bukan hanya menjadi masalah di Indonesia, tapi telah menjadi masalah global. Permasalahan resistensi terjadi ketika bakteri berubah dalam satu atau lain hal yang menyebabkan turun atau hilangnya efektivitas obat, senyawa kimia atau bahan lainnya yang digunakan untuk mencegah atau mengobati infeksi. Penyebab utama resistensi antibiotika ialah penggunaannya yang meluas dan irasional. Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada penggunaan antibiotika yang merupakan antimikroba, diperlukan edukasi/informasi yang berkaitan dengan penggunaan antibiotika, yang tepat agar tingkat pengetahuan dan pemahaman masyarakat tentang penggunaan antibiotika yang tepat dapat mencapai tahap yang diinginkan, sehingga tidak terjadi kesalahgunaan

Skripsi Derry Widyansyah ( i21111030 )

Embed Size (px)

DESCRIPTION

skripsi

Citation preview

Page 1: Skripsi Derry Widyansyah ( i21111030 )

NAMA : DERRY WIDYANSYAH

NIM : I21111030

TUGAS : METODELOGI PENELITIAN

TINGKAT PENGETAHUAN MASYARAKAT

TERHADAP PENGGUNAAN ANTIBIOTIK

DI KECAMATAN TAMBELAN KEPULAUAN RIAU

1. Latar belakangTingginya penggunaan antibiotika secara tidak tepat dikalangan masyarakat

saat ini menyebabkan terjadinya masalah resistensi antibiotika. Permasalahan

resistensi ini bukan hanya menjadi masalah di Indonesia, tapi telah menjadi

masalah global. Permasalahan resistensi terjadi ketika bakteri berubah dalam satu

atau lain hal yang menyebabkan turun atau hilangnya efektivitas obat, senyawa

kimia atau bahan lainnya yang digunakan untuk mencegah atau mengobati infeksi.

Penyebab utama resistensi antibiotika ialah penggunaannya yang meluas dan

irasional.

Untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada penggunaan

antibiotika yang merupakan antimikroba, diperlukan edukasi/informasi yang

berkaitan dengan penggunaan antibiotika, yang tepat agar tingkat pengetahuan dan

pemahaman masyarakat tentang penggunaan antibiotika yang tepat dapat mencapai

tahap yang diinginkan, sehingga tidak terjadi kesalahgunaan penggunaan

antibiotika di kalangan masyarakat. Penyuluhan merupakan salah satu cara yang

dapat dilakukan untuk menambah pengetahuan/informasi bagi masyarakat.

Penyuluhan dengan bertatap muka dan memberikan informasi secara langsung

diharapkan dapat lebih efektif dibandingkan dengan tindakan penyuluhan melalui

media massa atau pun selebaran. Keefektivan dari penyuluhan dapat diketahui

dengan melakukan pengukuran tingkat pengetahuan yang dilakukan.

Namun, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan pada penggunaan

antibiotika di kalangan masyarakat diperlukan edukasi dan berbagai aspek yang

berkaitan dengan penggunaan antibiotika, agar tingkat pengetahuan dan

pemahaman masyarakat tentang penggunaan antibiotika dapat mencapai tahap

Page 2: Skripsi Derry Widyansyah ( i21111030 )

yang diinginkan. Sehingga tidak terjadi penyalahgunaan dan pengguna salahan

antibiotika di kalangan masyarakat. Hal ini dapat difasilitasi dengan komunikasi

yang lebih efektif antara dokter dengan pasien (masyarakat pada umumnya),

sehingga meningkatkan pengetahuan dan pemahaman pasien dan masyarakat

terhadap keuntungan dan kerugian antibiotika.

Masyarakat Kecamatan Tambelan Kepulauan Riau adalah salah satu

komponen masyarakat yang mungkin mempunyai pengetahuan tinggi tetapi kurang

terpapar dengan masalah yang berkaitan dengan penggunaan antibiotika.

Olehkarena itu, perlu diketahui tingkat pengetahuan Masyarakat kecamatan

tambelan kepulauan riau tentang penggunaan antibiotika, sehingga diketahui

kondisi yang sebenarnya untuk kepentingan membuat kebijakan atau anjuran yang

benar tentang penggunaan antibiotika di kalangan Masyarakat Kecamatan

Tambelan Kepulauan Riau.

2. RUMUSAN MASALAH

1. Bagaimana tanggapan mengenai penggunaan obat antibiotik di masyarakat

kecematan tambelan ?

2. Faktor apa saja yang mempengaruhi penggunaan antibiotik secara tidak teratur ?

3. TUJUAN PENELITIAN

1. Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan kesesuaian efek samping antibiotika.

2. Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan kesesuaian kontraindikasi antibiotika.

3. Untuk mengetahui hubungan antara tingkat pengetahuan dengan kesesuaian cara pemilihan antibiotika.

3. MANFAAT PENELITIAN

1. Masyarakat dapat mengetahui informasi tentang penggunaan antibiotik.2. Masyarakat dapat mengatur pola pemakaian antibiotik yang mencangkup dosis

dan efek samping.

4 . HIPOTESIS

Seberapa besar tingkat pengetahuan tentang penggunaan antibiotik bagi masyarakat Kecamatan Tambelan Kepulauan Riau.