15
SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS UNIT 5 A. Mengungkapkan Isi Berita Kompetensi Dasar 1.1 Mendengarkan siaran atau informasi dari media elektronik, tuturan langsung atau pembacaan teks Indikator mengungkapkan kembali secara lisan isi berita yang didengar melalui radio, TV, dalam beberapa kalimat secara runtut dan jelas. RINGKASAN MATERI Kegiatan mendengar berbeda dengan mendengarkan. Jika kalian mendengar informasi artinya kalian sekadar tahu bunyi- bunyi yang diucapakan tanpa ada pemahaman atau maksud yang lebih dalam. Tetapi, dalam kegiatan mendengarkan, kalian dituntut, selain mampu menangkap bunyi-bunyi, juga dituntut memahami isi informasi secara lebih mendalam. Untuk dapat mendengarkan secara baik, hal-hal berikut dapat kalian perhatikan. 1. Apa yang diberitakan ? 2. Kapan terjadinya ? 3. Di mana kejadiannya ? 4. Bagaimana peristiwanya ? 5. Apa akibatnya ? Simaklah informasi di bawah ini dengan cermat : Acara Berita : Rohani Agama Katolikk Pembawa Acara : Susan Bachtiar Hari/ tanggal : Minggu, 7 Maret 2005 Waktu : pukul 16.30-17.00 WIB Selamat sore pemirsa… . ………………………………………………………………………………………………………………………………. ………………………………………………………………………………………………………………………………. ………………………………………………………………………………………………………………………………. Pemirsa, perkembangan teknologi sekarang ini sudah memasuki hampir seluruh kehidupan manusia, bukan tak berdampak. Salah satunya adalah sisi religius seseorang yang semakin terhimpit oleh teknologi yang ada. Bukan tidak ADMINISTRASI PAK PRIE 1

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

UNIT 5

A. Mengungkapkan Isi Berita

Kompetensi Dasar 1.1 Mendengarkan siaran atau informasi dari media elektronik, tuturan langsung atau

pembacaan teks

Indikator mengungkapkan kembali secara lisan isi berita yang didengar melalui radio, TV,

dalam beberapa kalimat secara runtut dan jelas.

RINGKASAN MATERIKegiatan mendengar berbeda dengan mendengarkan. Jika kalian mendengar informasi

artinya kalian sekadar tahu bunyi-bunyi yang diucapakan tanpa ada pemahaman atau maksud yang lebih dalam. Tetapi, dalam kegiatan mendengarkan, kalian dituntut, selain mampu menangkap bunyi-bunyi, juga dituntut memahami isi informasi secara lebih mendalam. Untuk dapat mendengarkan secara baik, hal-hal berikut dapat kalian perhatikan.

1. Apa yang diberitakan ?2. Kapan terjadinya ?3. Di mana kejadiannya ?4. Bagaimana peristiwanya ?5. Apa akibatnya ?

Simaklah informasi di bawah ini dengan cermat :Acara Berita : Rohani Agama KatolikkPembawa Acara : Susan BachtiarHari/ tanggal : Minggu, 7 Maret 2005Waktu : pukul 16.30-17.00 WIB

Selamat sore pemirsa… .……………………………………………………………………………………………………………………………….……………………………………………………………………………………………………………………………….……………………………………………………………………………………………………………………………….

Pemirsa, perkembangan teknologi sekarang ini sudah memasuki hampir seluruh kehidupan manusia, bukan tak berdampak. Salah satunya adalah sisi religius seseorang yang semakin terhimpit oleh teknologi yang ada. Bukan tidak bisa diatasi, tetapi memerlukan cara-cara yang lumayan sulit untuk mengkondisikannya. Yang pertama,ciptakanlah keluarga Kristiani yang harmonis, penuh cinta kasih sehingga semua keluarga merasa kerasan dan nyaman, kemudian ciptakanlah suasana religius dalam keluarga dengan mengajak berdoa pribadi maupun bersama. Pergilah ke gereja bersama-sama sedini mungkin karena dengan begitu anak-anak akan mengenal dan mencintai Kristus. Hal-hal baik yang perlu ditanamkan ke dalam diri anak-anak misalnya :

- ajarlah anak-anak tidak egois;- latihlah untuk bisa bekerja sama dengan orang lain;- didiklah supaya bisa berkorban demi orang lain, dll.

ADMINISTRASI PAK PRIE 1

Page 2: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

Andai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan, tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima oleh anak-anak niscaya kehidupan religius akan muncul dan akan terjaga walaupun banyak muncul pengaruh- pengaruh dari bidang lain (mis: teknologi).

Demikian yang dapat saya sampaikan sebagai simpulan dari perbincangan kita sore ini… .Selamat sore !

Latihan IndividuDengarkanlah siaran tersebut dengan baik-baik, lalu kerjakan latihan berikut!

1. Lengkapilah paragraf di bawah ini sesuai dengan isi berita.

Pemirsa, perkembangan ……..sekarang ini sudah memasuki hampir seluruh kehidupan manusia, bukan tak berdampak. Salah satunya adalah ... … seseorang yang semakin terhimpit oleh teknologi yang ada. Bukan tidak bisa diatasi, tetapi memerlukan cara-cara yang lumayan sulit untuk mengkondisikannya. Yang pertama ciptakanlah keluarga Kristiani… , penuh cinta kasih sehingga semua keluarga merasa kerasan dan nyaman, kemudian ciptakanlah ….. dalam keluarga dengan mengajak berdoa pribadi maupun bersama. Pergilah ke … bersama-sama sedini mungkin karena dengan begitu anak-anak akan mengenal dan mencintai Kristus. Hal-hal baik yang perlu ditanamkan ke dalam diri anak-anak misalnya :

- ajarlah anak-anak … ;- latihlah untuk bisa … dengan orang lain;- didiklah supaya … demi orang lain, dll.

Andai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima oleh anak-anak niscaya kehidupan religius akan muncul dan akan terjaga walaupun banyak muncul pengaruh- pengaruh dari bidang lain (mis: teknologi).

Demikian yang dapat saya sampaikan sebagai kesimpulan dari perbincangan kita sore ini… .Selamat sore !

2. Setelah Anda melengkapi bagian berita yang dihilangkan, sekarang jawablah dengan informasi yang tepat tanpa melihat jawaban Anda di atas.

- Bagaimanakah peran teknologi saat ini ?- ………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

- Bagaimanakah dampak teknologi ?- ………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

- Bagaimanakah caranya supaya kehidupan relegius sebuah keluarga bisa terjadi ?- ………………………………………………………………………………………

…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….

ADMINISTRASI PAK PRIE 2

Page 3: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

- Sebutkanlah contoh hal-hal baik yang perlu ditanamkan pada diri anak ?- ………………………………………………………………………………………

……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

3. Berdasarkan jawaban di atas (pertanyaan 2), tugas kalian adalah merangkaikan/menyusun kembali jawaban Anda di atas hingga menjadi ringkasan berita.…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….

Rangkuman

Kegiatan mendengarkan berarti memahami informasi secara mendalam. Isi informasi tersebut dapat disampaikan kembali secara runtut dan jelas

ADMINISTRASI PAK PRIE 3

Page 4: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

B. Membaca Teks Nonsastra

Kompetensi Dasar 3.1 Membaca Ekstensif teks nonsastra dari berbagai sumber

Indikator menentukan satu topik berdasarkan diskusi, mengumpulkan sumber tentang topik tertentu yang disepakati sekurang-kurangnya

empat sumber tertulis

Ringkasan MateriSetiap paragraph memiliki topic dan beberapa kalimat penjelas

BacaanBacalah dengan cepat wacana di bawah ini kemudian jawablah pertanyaan yang telah disediakan !Wacana 1

Info Jabotabek

Hampir setiap sore , sejumlah kendaraan pribadi milik pegawai di lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta parkir di Jalan Medan Merdeka Selatan, tepatnya di depan kantor gubernur. Para pemilik kendaraan itu tidak peduli bahwa di sana ada tanda larangan parkir. Padahal, pemprov DKI telah menyediakan lahan parkir bagi pegawai di eks Taman Inter Rekreasi dan Turisme Indonesia Monas. Petugas Bantuan Polisi Pamong Praja yang berugas menjaga pintu masuk Balai Kota DKI ( lima meter dari itu ) membiarkan pelanggaran itu terjadi dari hari ke hari.

(sumber : KOMPAS , Sabtu, 21 Februari 2011)

Wacana 2Air Bersih untuk Korban Banjir

Meski genangan air mencapai sekitar 200 sentimeter, PT PAM Lyonnaise Jaya (Palyja) sebagai mitra kerja PD Perusahaan Air Minum (PAM) Jaya berupaya menyalurkan bantuan air bersih kepada warga yang tertimpa musibah banjir di Kelurahan Semanan, Rawa Buaya, dan Cengkareng Timur. Menurut Manajer Hubungan Masyarakat Palyja, Maria Sidabutar, tim Palyja telah menyerahkan bantuan itu pada hari Jumat 20 Februari. Air bersih itu dikirim dengan mobil tangki yang berkapasitas 5.000 liter. Selain itu, Palyja juga menyerahkan bantuan mie instan sebanyak 30 dus, 1.440 air minum dalam kemasan, 84 bungkus biskuit, dan 76 lembar selimut.

( sumber : KOMPAS, Sabtu, 21 Februari 2011)

Wacana 3Peran baru Komunikasi Elektronik

ADMINISTRASI PAK PRIE 4

Page 5: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

Singapura mungkin yang terdepan dalam menghubungkan pendidikan, industri internasional berteknologi tinggi , dan dunia kerja. Pemerintah mengajak lebih dari 3.000 perusahaan internasional untuk berlokasi di negara kotanya. Mereka menawarkan pekerjaan bergaji tinggi bagi pekerja purna- waktu. Sistem pendidikan di negara itu menjamin bahwa lulusan sekolahnya memiliki keterampilan yang dibutuhkan oleh industri baru yang akan mendominasi abad ke -21. Contoh mereka ini begitu menonjol karena keunikannya.

( sumber : Revolusi Cara Belajar, 2002 :93)

Latihan IndividuA. Jawablah pertanyaan di bawah ini :

1. Apa yang dibicarakan dalam wacana ke-1 ?2. Dari mana sumber wacana ke-1 didapat?3. Bagaimana permasalahan tersebut timbul ?4. Apa yang dibicarakan dalam wacana ke-2?5. Pihak mana sajakah yang terkait dengan permasalahan tersebut ?6. Usaha mana sajakah yang dilakukan oleh pihak tersebut ?7. Dari mana sumber wacana ke-3 didapat?8. Apa yang telah dilakukan oleh pemerintah Singapura terhadap dunia pendidikan ?

Latihan kelompokB. Perhatikan langkah-langkah berikut ini.

1. Masing-masing dari Anda carilah topik permasalahan tertentu .2. Sekarang carilah teman yang mempunyai topik permasalah yang sama dengan Anda .3. Berdasarkan topik tersebut carilah fakta dari berbagai sumber cetak seperti koran,

majalah, buletin, jurnal, brosur dan sebagainya.4. Kemudian perbaikilah kerangka yang telah Anda buat dengan menyebutkan sumber

fakta tersebut.

Rangkuman

Kutipan dapat diambil dari buku, Koran, majalah, bulletin dsb

ADMINISTRASI PAK PRIE 5

Page 6: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

C. Menulis Hasil Wawancara

Kompetensi Dasar 4.5 Menulis hasil wawancara

Indikator Menuliskan hasil wawancara kedalam beberapa paragraph dengan ejaan dan tanda

baca yang benar

RINGKASAN MATERILaporan hasil wawancara dapat dituliskan dalam bentuk : narasi, ururtan dialog

LATIHAN1. Pilihlah topik wawancara di bawah ini :

- Membangun budaya meneliti di kalangan pelajar SMA- Budi pekerti yang luhur dapar meredam tawuran antarpelajar

2. Buatlah daftar pertanyaan dari topik yang Anda pilih ( minimal 15 pertanyaan )3. Pilihlah narasumber yang sesuai ( sebutkan nama atau tokohnya )

ADMINISTRASI PAK PRIE 6

Page 7: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

F. Mendengarkan Puisi

Kompetensi Dasar 1.1 Mendengarkan puisi yang disampaikan secara langsung ataupun melalui rekaman dan

mengungkapkan unsur-unsur di dalamnya

Indikator menentukan isi dan atau amanat yang terdapat di dalam cerita rakyat mengutarakan secara lisan nilai-nilai dalam cerita rakyat dengan memperhatikan

pelafalan kata , dan kalimat yang tepat membandingkan nilai-nilai dalam cerita rakyat dengan nilai-nilai masa kini

menggunakan kalimat yang efektif mengungkapkan cerita rakyat dalam bentuk sinopsis

RINGKASAN MATERINusantara kita kaya akan cerita rakyat. Cerita rakyat itu umumnya diceritakan secara

turun-temurun secara lisan. Dalam sebuah cerita rakyat tersirat pesan-pesan atau keinginan/maksud pengarang agar pembaca mengambil manfaat yang baik. Pesan-pesan si pengarang kepada pembaca itulah yang disebut amanat. Ada banyak nilai-nilai yang bisa diambil dari cerita rakyat , misalnya :

1. nilai moral2. nilai budaya3. nilai agama4. nilai sosial5. nilai pendidikan6. nilai religius

LATIHANBacalah cerita rakyat berikut ini !

Pak Belalang

Di sebuah negeri tinggalah Pak Belalang yang sangat miskin. Anaknya yang bernama Belalang mengerti akan penderitaan orang tuanya. Ia sering bermain dengan budak-budak raja. Di rumahnya acap kali tidak ada makanan yang tersedia.

Suatu ketika timbul niat Belalang untuk mencari kain gundik-gundik raja. Hasil curiannya disembunyikan di hutan. Semua perbuatannya diceritakan kepada bapaknya.

Seisi istana gaduh. Raja bertitah barang siapa yang dapat menemukan kain yang hilang akan diberi upah.

Pak Belalang dipanggil untuk meramalkan di mana kain tersebut lalu Pak Belalang berpura-pura membilang-bilang jarinya dan menganggukkan kepalanya seperti orang yang sedang bertilik bertenung. Karena telah diberi tahu anaknya Pak Belalang menemukan kain tersebut, maka Pak Belalang mendapat upah yang banyak.

Berkali-kali peristiwa serupa dilakukan anak beranak ini sehingga Pak Belalang termasyhur sebagai tukang tenung yang tak pernah salah.

Suatu ketika ada saudagar yang kehilangan 7 peti emas. Raja menitahkan agar Pak Belalang meramalkan di mana peti tersebut. Pak Belalang kebingungan . Kali ini bukan Belalang yang mencuri. Padahal bila tidak dapat, besok harinya Pak Belalang akan dipenggal.

Malam itu tiba-tiba hujan deras. Kepala pencuri peti emas tersebut yang bernama Nafsu bersembunyi di bawah rumah Pak Belalang. Pak Belalang yang gelisah bergumam

ADMINISTRASI PAK PRIE 7

Page 8: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

pada dirinya sendiri, “ Hai Nafsu makanlah yang banyak, besok kau akan dipenggal.” Ucapan itu terdengar oleh kepala pencuri. Maka ketakutanlah ia, lalu dikembalikannya semua peti emas curiannya itu seraya memohon ampunan kepada Pak Belalang.

Esok harinya Pak Belalang mendapat hadiah dari raja karena berhasil mengembalikan peti emas yang hilang.

Kali ini yang terakhir. Raja ingin menguji kepandaian Pak Belalang bertilik bertenung. Digenggamnya seekor belalang lalu ia bertitah kepada Pak Belalang,” Hai Pak Belalang, coba terka apa yang aku genggam ini. Bila engkau tak dapat menerka maka matilah engkau aku pancung lehermu di sini juga.”

Mendengar titah raja, Pak Belalang menjadi pucat, badannya berpeluh, di dalam hatinya meratap “ Apa dosaku ? Matilah aku anak beranak .” Pikirannya tertuju kepada anaknya seorang. Lalu ia berucap,” Wah Belalang ! Bagaimana aku bisa berjumpa lagi dengan si Belalang .” Maka serta merta raja pun percaya akan kepandaian Pak Belalang. Sehingga Pak Belalang mendapat karunia makan minum seumur hidup dari raja.

Disadur oleh ThehaLATIHAN

1. Jawablah pertanyaan di bawah ini .a. Mengapa Belalang mencuri kain gundik- gundik raja?b. Mengapa Belalang menceritakan pencuriannya kepada bapaknya ?c. Berapa kali Belalang melakukan pencurian ?d. Dapatkah Pak Belalang mengembalikan 7 peti emas yang hilang ? Bagaimana

caranya ?e. Menurut Anda mengapa Pak Belalang dapat menerka isi genggaman raja ?f. Apakah Pak Belalang termasuk orang yang mujur ? mengapa ?

2. Dari cerita yang telah Anda pahami simpulkanlah amanat yang terkandung dalam cerita rakyat di atas !

3. Carilah kalaimat-kalimta yang menerangkan nilai – nilai kehidupan di bawah ini .a. nilai moral :

……………………………………………………………………………………….

b. nilai budaya : ……………………………………………………………………………………….

c. nilai religius : ……………………………………………………………………………………….

d. nilai sosial : ……………………………………………………………………………………….

ADMINISTRASI PAK PRIE 8

Page 9: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

G. Membaca Sastra Melayu

Kompetensi Dasar 3.1 Membaca naskahSastra Melayu Klasik

Indikator mengidentifikasi unsur karya Sastra Melayu Klasik

RINGKASAN MATERIMengidentifikasi unsur karya sastra adalah mencari unsur-unsur intrinsik karya sastra yaitu unsur-unsur yang terdapat dalam karya sastra dalam hal ini Sastra Melayu Klasik.

Unsur-unsur intrinsik meliputi :1. tokoh dan penokohan

tokoh yaitu individu yang mengalami peristiwa dalam cerita.Penokohan adalah penyajian watak tokoh, misalnya : periang, emosional, dllPenyajian watak tokoh : langsung (analitik) dan tidak langsung ( dramatik )

2. alurJenis-jenis alur : linear (maju), flash back (mundur)

3. latarjenis latar : latar fisik (bangunan, tempat) dan latar sosial (keadaan masyarakatnya)

4. sudut pandangterbagi menjadi: sudut pandang orang pertama (akuan) dan sudut pandang orang ketiga ( diaan )

5. tema dan amanatTema adalah gagasan yang mendasari cerita.Amanat adalah hal-hal yang ingin disampaikan pengarang kepada pembaca

6. gaya bahasaadalah cara bercerita pengarang dalam karyanya

Contoh :Bacalah kutipan Hikayat Bayan Budiman berikut ini !

Cerita Raja Adar SyahKata Bayan , “ Ada seorang raja pada sebuah negeri, terlalu besar kerajaan baginda

itu : akan tetapi terlalu sangat aniaya kepada segala bala tentaranya dalam daerah negeri itu. Ada pun aniayanya itu bukanlah merampas dan bukannya membunuh, melainkan barang saiapa menumbuk padi, jikalau delapan gantang padinya, delapan gantang juga berasnya dan delapan gantang juga sekamnya, tiada boleh kurang dikehendaki rajanya. Maka disuruhnya palu canang berkeliling negeri hingga sampai kepada luar negeri. Maka, kesakitanlah segala orang itu, sangat duka citanya dan sangat ketakutan sekalian merekan akan hukum raja yang demikian itu. Maka, segala menteri hulubalang dan orang besar-besar dalam negeri itu pun bermufakat hendak menghadap raja. Telah keesokan harinya, maka perdana menteri pun masuklah menghadap raja. Syahdan kepada tatkala itu raja pun tengah duduk bersemayam dihadapi orang banyak.………………………………………………………………………………………………......

B. LATIHANIdentifikasilah karya sastra melayu klasik yang telah anda siapkan , kemudian analisislah unsur-unsur intrinsiknya !

ADMINISTRASI PAK PRIE 9

Page 10: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

H. Menulis Puisi dan Cerpen

Kompetensi Dasar 4.2 Menulis berbagai karya sastra ( puisi dan cerpen)

Indikator mengembangkan ide dalam bentuk puisi dengan memperhatikan pilihan kata dan

majas yang sesuai

RINGKASAN MATERIUntuk menulis puisi tidak perlu menunggu jadi penyair. Sebenarnya setiap orang dapat

menulis puisi. Ide apa pun dapat dikembangkan menjadi sebuah puisi yang menarik dana mengesankan. Penggunaan majas kadang diperlukan untuk membuat puisi menjadi lebih menarik. Contoh majas antara lain :

1. PersonifikasiAdalah majas yang menginsankan

2. Metafora Adalah majas yang membandingkan dua hal secara langsung tanpa menggunakan kata pembanding

3. HiperbolaAdalah majas yang menggunakan kata berlebih-lebihan

4. EufemismeAdalah majas yang menggunakan kata-kata sopan dan halus dengan tujuan tidak menyakiti hati

5. Paradoksadalah majas yang bertentangan yang tidak sesuai dengan keadaan yang sebenarnya

6. Litotesadalah majas yang menggunakan kata-kata tertentu untuk merendahkan diridll.

Contoh :a. Alam Pilihlah salah satu : gunung, bukit, sungai, langit, awan, dsb. Cantumkan warna dalam setiap barisnya Tentukan judul yang menarik

Misalnya: Laut, Nelayan, dan Perahu

Laut biru yang membentang sebatas cakrawalaGemuruh ombak putih menggapai angkasaTerombang-ambing perahu tegar yang menghitamSekelebat terbang elang coklat melangit bersayap kelabuMemburu hari-hari nelayan yang senantiasa kelam…………………………………………………………….…………………………………………………………….

ADMINISTRASI PAK PRIE 10

Page 11: SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS · Web viewAndai semuanya itu dilakukan dengan baik dan rutin tidak ada unsur paksaan tetapi dengan memberikan pengertian-pengertian yang dapat diterima

SMA PANGUDI LUHUR 2 SERVASIUS

b. MajasPilihlah penggunaan majas misalnya metafora, masukkan majas tersebut dalam setiap baris puisi menggunakan kata “adalah”.Masukkan unsur-unsur berikut dalam puisi :

Warna Benda Tempat Alam

Misal : Ilmu Pengetahuan Alam

Matematika adalah tinggi badankuFisika adalah gaya tarikkuKimia adalah aroma dan warna santapankuBiologi adalah segala yang ada dalam diriku……………………………………………………………………………………………………

B. LATIHAN

1. Cobalah menyusun puisi dengan cara di atas!2. Lengkapilah puisi berikut dengan pilihan kata sendiri.

Bulan bersemburat cahaya emas……………………………..Kunang-kunang………………………………………………….Kerlap-kerlip………………………………………………………Malam hitam pekat……………………………………………….

3. Lengkapilah dengan majas

Teman adalah……………………………………………………..Sahabat adalah……………………………………………………Kerabat adalah…………………………………………………….Ibu dan ayah adalah……………………………………………….

ADMINISTRASI PAK PRIE 11