Tugas Kelompok 2

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Team Assignment

Citation preview

Konsep Sistem Informasi

Tugas Kelompok ke-1

Minggu-2Answer Section A and Section B!Section A: Discussion Questions1. What factors affect the speed of a microprocessor?

Faktor yang mempengaruhi kecepatan mikroprosesor terbagi menjadi 3 yaitu :

1. Kecepatan Internal (Internal Bus)

Kecepatan internal dikenal dengan CPU speed. kecepatan 1 GHz,2GHz dan sebagainya. semakin cepat kecepatan internalnya maka semakin cepat proses pengolahan data yang dilakukan oleh sebuah computer.2. Kecepatan External (External Bus)

Kecepatan eksternal harus didukung oleh kecepatan motherboard yang dikenal dengan front side bus (FSB). Misalnya, kecepatan eksternal sebuah CPU 400 MHz, maka motherboard harus mempunyai kecepatan bus yang sama. kesalarasan tersebut merupakan faktor utama untuk mendapatkan kecepatan komputer yang optimal.

3. Kapasitas Memori Cache (Cache Memory)

Semakin besar kapasitas cache memory sebuah komputer, maka kemampuan komputer secara keseluruhan akan meningkat fungsi cache memory untuk memyimpa olahan data yang telah diproses di CPU dan penimbal(buffer) antara CPU dan memori utama.2. If you were the CIO of a firm, how would you explain the workings, benefits and limitations of using thin clients as opposed to fat clients?

Pada gambar diatas terlihat pada thin client lebih di bebankan kepada server. Sehingga server wajib untuk menyediakan aplikasi, databases dan user interface yang akan di gunakan client. Sehingga pada client hanya memerlukan perangkat keras saja dan melakukan koneksi ke server. Sedangkan pada Fat client lebih di bebankan pada client. Client harus menyediakan user interface, aplikasi dan aplikasi database. Sehingga client di tuntut untuk mempunyai perangkat yang cukup bagus. Lalu server hanya menyediakan database yang nanti akan di panggil oleh pihak client. Thin client sangat bagus untuk lab lab komputer, karena kita tidak perlu lagi menginstall setiap client. Kita hanya harus menginstallkan aplikasi thin client yang nanti akan di panggil oleh pihak client. Dan juga media penyimpanan nya akan berada pada server sehingga dapat di monitoring lebih baik. Tetapi pada thin client ini terdapat kelemahan yaitu harus memiliki konektifitas jaringan yang baik karena kita melakukan interaksi secara terus menerus dengan server sehingga tidak boleh terjadi loss connection. Selain itu server harus memiliki hardware yang bagus karena secara bersamaan server akan menerima request dari client secara bersamaan dan terus menerus. Sedangkan pada fat client juga tidak kalah dengan thin client. Fat client memiliki kelebihan apabila terjadi kerusakan pada server client masih bisa digunakan dan lebih memiliki privasi. Selain itu tidak terlalu membebani pada jaringan sehingga jaringannya akan lebih stabil. Tetapi pada fat client lebih banyak memiliki kekurangan daripada thin client. Fat client membutuhkan spesifikasi yang bagus dari pihak client dan otomatis harga yang lebih mahal.

Keuntungan dan keterbatasan dalam menerapkan jaringan Thin Client yaitu :

Keuntungan Thin Client :

1. Fleksibilitas, jaringan thin client jauh lebih fleksibel dan sederhana dalam penyediaan dan pengembangan aplikasi yang beragam.2. Kemudahan adminstrasi dan manajemen, untuk memperbaharui (upgrade) perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware) dilakukan secara terpusat pada komputer server, sehingga pemeliharaan akan jauh lebih mudah.3. Biaya dan Waktu, menggunakan jaringan thin client cenderung bertahan lama, hal ini karena untuk memperbaharui (upgrade) perangkat lunak (software) dan perangkat keras (hardware) cukup hanya dilakukan pada server. Upgrade tersebut dilakukan pada server agar kemampuan server meningkat atau berkinerja tinggi dalam memberikan pelayanan pada client.Keterbatasan Thin Client :1. Ketahanan Jaringan Thin Client memerlukan kehandalan dan kinerja tinggi server dan infrastruktur jaringan. Pengguna (user) tidak memiliki kebebasan dalam jaringan tersebut. Setiap kegagalan atau kemunduran jaringan akan menghambat produktivitas dari semua pengguna (user).

2. Jika PC Utama rusak, maka Thin client akan tidak berfungsi semua. Tetapi hal ini dapat cepat diperbaiki atau sediakan backup unit.Prinsip Kerja Thin Client Server Computing:Konsep dasar cara kerja Thin Client Server Computing (TCSC) adalah melakukan komputasi sesuai dengan input dari sisi Thin Client dan mengirimkan hasil output berupa gambar atau display yang akan ditampilkan dimonitor client. Dengan demikian, pada sisi client tidak diperlukan kemampuan komputasi yang besar mengingat aplikasi yang diperlukan semua sudah dijalankan oleh server.

3. If you were the CIO of a firm, how would you explain the workings, benefits, and limitations of cloud computing?

Sistem Cloud bekerja menggunakan internet sebagai server dalam mengolah data. Sistem ini memungkinkan pengguna untuk login ke internet yang tersambung ke program untuk menjalankan aplikasi yang dibutuhkan tanpa melakukan instalasi. Infrastruktur seperti media penyimpanan data dan juga instruksi/perintah dari pengguna disimpan secara virtual melalui jaringan internet kemudian perintah perintah tersebut dilanjutkan ke server aplikasi. Setelah perintah diterima di server aplikasi kemudian data diproses dan pada proses final pengguna akan disajikan dengan halaman yang telah diperbaharui sesuai dengan instruksi yang diterima sebelumnya sehingga konsumen dapat merasakan manfaatnya.

Contohnya lewat penggunaan email seperti Yahoo ataupun Gmail. Data di beberapa server diintegrasikan secara global tanpa harus mendownload software untuk menggunakannya. Pengguna hanya memerlukan koneksi internet dan semua data dikelola langsung oleh Yahoo dan juga Google. Software dan juga memori atas data pengguna tidak berada di komputer tetapi terintegrasi secara langsung melalui sistem Cloud menggunakan komputer yang terhubung ke internet.

Manfaat Cloud Computing :

1. Semua Data Tersimpan di Server Secara Terpusat

Salah satu keunggulan teknologi cloud adalah memungkinkan pengguna untuk menyimpan data secara terpusat di satu server berdasarkan layanan yang disediakan oleh penyedia layanan Cloud Computing itu sendiri. Selain itu, pengguna juga tak perlu repot repot lagi menyediakan infrastruktur seperti data center, media penyimpanan/storage dll karena semua telah tersedia secara virtual.2. Keamanan Data

Keamanan data pengguna dapat disimpan dengan aman lewat server yang disediakan oleh penyedia layanan Cloud Computing seperti jaminan platform teknologi, jaminan ISO, data pribadi.

3. Fleksibilitas dan Skalabilitas yang Tinggi

Teknologi Cloud menawarkan fleksibilitas dengan kemudahan data akses, kapan dan dimanapun kita berada dengan catatan bahwa pengguna (user) terkoneksi dengan internet. Selain itu, pengguna dapat dengan mudah meningkatkan atau mengurangi kapasitas penyimpanan data tanpa perlu membeli peralatan tambahan seperti hardisk. Bahkan salah satu praktisi IT kenamaan dunia, mendiang Steve Jobs mengatakan bahwa membeli memori fisik untuk menyimpan data seperti hardisk merupakan hal yang percuma jika kita dapat menyimpan nya secara virtual/melalui internet.4. Investasi Jangka Panjang

Penghematan biaya akan pembelian inventaris seperti infrastruktur, hardisk, dll akan berkurang dikarenakan pengguna akan dikenakan biaya kompensasi rutin per bulan sesuai dengan paket layanan yang telah disepakati dengan penyedia layanan Cloud Computing. Biaya royalti atas lisensi software juga bisa dikurangi karena semua telah dijalankan lewat komputasi berbasis Cloud.Keterbatasan Cloud Computing :

1. Service Level

Kemungkinan service performance yang kurang konsisten dari provider. Inkonsistensi cloud provider ini meliputi, data protection dan data recovery.

2. Privacy

Adanya resiko data user akan diakses oleh orang lain karena hosting dilakukan secara bersama-sama.

3. Compliance

Mengacu pada resiko adanya penyimpangan level compliance dari provider terhadap regulasi yang diterapkan oleh user.

4. Data ownership

Mengacu pada resiko kehilangan kepemilikan data begitu data disimpan dalam cloud.

5. Data Mobility

mengacu pada kemungkinan share data antar cloud service dan cara memperoleh kembali data jika suatu saat user melakukan proses terminasi terhadap layanan cloud Computing.

Section B: Problem-Solving Activities

1. Access the websites of the major chip manufacturers, for example Intel (www.intel.com) and Advanced Micro Devices (www.amd.com), obtain the latest information regarding new and planned chips. Compare performance and costs for both vendors.

Intel CorporationSebuah perusahaan multinasional yang berpusat di AS dan terkenal dengan rancangan dan produksi mikroprosesor dan mengkhususkan dalam sirkuit terpadu. Intel juga membuat kartu jaringan, chipset papan induk, komponen, dan alat lainnya. Intel memiliki projek riset yang maju dalam seluruh aspek produksi semikonduktor, termasuk MEMS. Intel mengganti logo dan slogannya pada 1 Januari 2006. Slogan lamanya Intel inside diganti dengan Intel Leap ahead.

Beberapa produk prosesor Intel yang ada sampai sekarang ini yaitu :

1. Intel Pentium 4.

2. Intel Pentium Dual-Core.

3. Intel Core2 Duo.

4. Intel Core2 Quad.

5. Intel Core2 Extrme.

6. Intel Core i7.Advanced Micro DevicesMerupakan perusahaan semikonduktor multinasional Amerika Serikat yang berbasis di Sunnyvale, California yang mengembangkan processor computer dan teknologi yang terkait untuk pasar konsumen dan komersial. Produk yang utama termasuk microprocessor, chipset motherboard, kartu grafis, dan processor untuk server, workstation, dan computer personal. Beberapa produk processor AMD saat ini :a. AMD Sempron APUs

b. AMD Athlon APU

c. AMD A Series APU

Perbandingan processor yang menurut kami hits dan dapat dijadikan head to head antara Intel dan AMD adalah intel core i7 5557U dan AMD A10 7870K. Berdasarkan komparasi processor dari salah satu situs ternama cpuboss.com, diperoleh hasil sebagai berikut :

Spesifikasi intel core i7 5557U adalah processor dengan cache sebesar 4MB, dengan kecepatan clock 3.10 GHz, mempunyai 2 buah core hyper threading yang setara dengan processor 4 core. Processor besutan intel tersebut sudah dibenamkan chip grafik Intel Iris Graphic 6100. Sedangkan spesifikasi dari AMD A10 7870K mempunyai cache 4 MB, dengan kecepatan clock 3.9 GHz, mempunyai 4 core komputasi, dan sudah dibenamkan chip grafik Radeon R7.Intel Core i7 5557UAMD A10 7870K

Cache4 MB4MB

Clock3.1 GHz3.9 GHz

Core2 Core Hyper Threading4 Core

GraphicIntel Iris Graphic 6100Radeon R7

CostRp. 6.138.000,-Rp. 2.017.000,-

Dibandingkan secara spesifikasi dan harga, AMD jauh lebih unggul dibandingkan Intel. Namun salah satu kelemahan AMD adalah kurang mampu menahan panas berlebih sehingga sistem pendingin dari PC harus benar benar baik. Penggunaan processor pada PC Dekstop mampu memaksimalkan kinerja processor karena menggunakan catu daya langsung, namun apabila processor tersebut ditanam dalam sebuah laptop, pemanfaatan daya pada Intel processor lebih baik karena menggunakan teknologi ultra low voltage, teknologi hyper threading Intel memungkinkan meminimalisir penggunaan daya, namun tetap mendapatkan performa maksimal setara dengan processor 4 core.

2. Compare the following proprietary software packages with their open-source software counterparts.

Proprietary

Open SourceMicrosoft Office

Google Docs

Adobe Photoshop

Google Picasa

Microsoft Office vs Google Docs

Microsoft office adalah satu paket produk yang didevelop oleh Microsoft corporation. Microsoft Office meliputi Microsoft Word, Excel, Power Point, Access, Outlook, dan Publisher. Masing masing tersebut adalah aplikasi pengolahan data. Microsoft Office adalah aplikasi berbayar untuk pengolahan data berupa data text, gambar, slide, email, dll. Data dapat dikerjakan secara offline ataupun online yang disimpan dalam sebuah cloud pada Microsoft. Layanan cloud Microsoft diberi nama OneDrive. Anda harus mempunyai akun Microsoft terlebih dahulu untuk dapat menikmati layanan cloud tersebut.Google docs merupakan sebuah layanan dari google yang dapat diakses secara online melalui internet. Google docs merupakan aplikasi open source pengolaan data dari google dimana setiap orang dapat menggunakan aplikasi ini asalkan mereka mempunyai akun google. Google docs hampir sama dengan Microsoft office yaitu terdiri dari beberapa sub aplikasi meliputi, Docs, Sheets, Slide, Gmail. Google docs berbasis cloud yang akan disinkronisasi dengan aplikasi google lainnya yaitu google Drive. Anda bisa menambah dan mengedit data kapan saja yang anda mau asalkan tersedia jaringan internet. Data pada google drive dapat pula diunduh untuk diedit secara offline, namun untuk menggunakan google docs anda harus online karena google docs hanya bisa diakses melalui internet.

Adobe Photoshop vs Google Picasa

Adobe Photoshop adalah aplikasi manipulasi gambar yang sangat popular saat ini. Photoshop menyediakan berbagai macam fitur meliputi, Red eye removal, photo color, text tools, stickers, touch ups, cropping, frames and borders, collages, extra features like backup, face recognition, geotagging, with extra Document navigation, faster performance, tool presets and the preset manager, camera shake reduction, 3D printing. Mengapa kami menyebut aplikasi manipulasi gambar? Karena anda akan sangat mudah mengolah gambar, menggabungkan dua object dll dengan mudah hanya dengan beberapa klik saja. Namun demikian, anda juga bisa melakukan manipulasi foto secara professional dengan menggunakan fitur layer yang disediakan oleh Photoshop. Adobe Photoshop adalah aplikasi berbayar dari Adobe inc.Google Picasa adalah aplikasi photo sharing gratis yang disediakan oleh Google. Aplikasi ini juga memungkinkan pengguna untuk mengedit foto secara lebih sederhana, membuat album, dan membagikan foto secara online. Fitur dari Google Picasa hampir sama dengan Adobe Photoshop yaitu, Red eye removal, photo color, text tools, stickers, touch ups, cropping, frames and borders, collages, with extra features like backup, face recognition, geotagging. Google picasa merupakan open source yang dapat diunduh dan dapat dijalankan offline, namun pengguna dapat menyimpannya secara online dalam Google Drive selama pengguna mempunyai akun Google.

Kesimpulannya, Apabila kita membandingkan mengenai kelengkapan fitur manipulasi foto dan kompleksitas mengedit foto, maka Adobe Photoshop adalah pilihannya. Namun apabila kita menyoroti masalah photo sharing, dan edit foto standar, Google Picasa tepat untuk Anda.

Team Member :

1. Asridina Shahfira (1901515800)

2. Agung Adisaputra (1901522232)

3. Satria Haikal Luthfi (1901515694)

4. Tri Agustina (1901522144)

5. Putri Kartika Sari (1901526880)

References:

Rainer, R.K., & Cegielski, Casey G. (2013). Introduction to information systems 4th edition, International Student Version, John Wiley&Sons