5
ROCK FORMING MINERAL Batuan merupakan satuan pembentuk kulit bumi atau Outer shell “, dari bumi sementara mineral merupakan satuan pembentuk batuan.Mineral tersebut adalah Rock Forming Mineral, dengan mineral utama adalah silika, terutama feldspar yang merupakan kelompok mineral penting.Berikut adalah mineral penyusun kulit bumi dalam seri reaksi Bowen . Bowen Reaction Series Discontinue series Continue series Oliven Anorthite Piroxene Hombl ende Biotite Bitowni Labrado Andesin Oligocl Albite K.Felds Quartz Muscovi

Tugas RFM

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Tugas RFM

ROCK FORMING MINERAL

Batuan merupakan satuan pembentuk kulit bumi atau “ Outer shell “, dari

bumi sementara mineral merupakan satuan pembentuk batuan.Mineral tersebut adalah

Rock Forming Mineral, dengan mineral utama adalah silika, terutama feldspar yang

merupakan kelompok mineral penting.Berikut adalah mineral penyusun kulit bumi

dalam seri reaksi Bowen.

Bowen Reaction SeriesDiscontinue series Continue series

Oliven Anorthite

Piroxene

Homble nde

Biotite

Discontinue Series :

1. Mineral yang terbentuk secara tidak menerus.Pada suhu yang tinggi

terbentuk mineral olivin.Kemudian suhu menurun terus-menerus hingga

terbentuk mineral piroksin dimana mineral olivine tidak terbentuk

kembali.Hingga seterusnya sampai Biotit.

2. Didominasi mineral Mafic (mineral gelap).

Bitownite

Labradorite

AndesineOligoclase

Albite

K.Feldspar

Quartz

Muscovite

Page 2: Tugas RFM

Continue Series :

1. Mineral terbentuk secara terus-menerus. Pada suhu yang tinggi terbentuk

mineral Anortit.Kemudian suhu menurun terus-menerus hingga terbentuk

mineral Bitownit,tetapi mineral Anortit masih terbentuk.Hingga seterusnya

sampai Albit.

2. Kelompok Plagioklas.

3. Didominasi mineral Felsik (mineral terang).

Pada suhu rendah sekitar +500 C sisa cairan pembentuk Biotit dan Albit saling

bertemu dan kemudian membentuk mineral K.Feldspar,Muskovit,dan Kuarsa.

Mineral pembentuk batuan dibedakan menjadi 2 yaitu :

1. Mafik mineral : Berwarna gelap,beratjenis besar,contohnya

Olivin,Amphibol,Piroksin.

2. Felsik mineral : Berwarna terang,berat jenis kecil,contoh

kuarsa,feldspar,feldspartoid.

MINERAL MAFIK

1.Olivin (MgFe)2SiO4

Bundar,banyak mengandung Mg,kadang disebut Chrysolite penyusun utama

Batuan Beku Basa.Berat jenisnya 3,27-4,27, kekerasan 5,50-7,00 , kilap Vitreous

Luster,umumnya terdapat pada batuan beku basa hingga ultra basa

2.Piroksin

Prismatik,berwarna hijau,membutir,mengandung unsur besi/ Fe,sedikit unsure

Mg.

3.Hornblende

Prismatik,berwarna hitam,kilap arang,banyak mengandung unsure besi/Fe,dan

kandungan Mg semakin sedikit.

4.Mika

Struktur mika adalah type Tetrahedron dalam lembar-lembar.Struktur lembar

direfleksikan oleh belahan bawah pada semua mika adalah elastik dan dapat

dibedakan dengan Chlorite yang brittle.

FELSIK MINERAL

1.Kuarsa

Page 3: Tugas RFM

Merupakan suatu mineral yang terjadi pada batuan karbonat yang mempunyai

system perawakan kristal hexagonal, dan mempunyai sifat warna jernih atau keru

yang terdapat bersama feldspar.

2.Feldspar

Dibagi menjadi 2 yaitu :

Alkali Feldspar terdiri dari Orthoklas, Mikroklin,Sanidin, Anorthoklas,Pertit,dan Anti

Pertit.

Plagioklas terdiri dari Anortit, Bitownit,Labradorit,Andesin,Oligoklas,Albit.

Orthoklas : Merupakan sumber utama dari unsur K dalam tanah.Karena tidak stabil

maka sering ditemui orthoklas yang terkonsentrasi dalam keadaan segar tetapi

ditemukan dalam keadaan alterasi menjadi serisit (Muskovit) dan kaolin yang

merupakan bahan dasar industri keramik.Sebagian besar ditemukan pada batuan beku

asam.

Plagioklas : Albit lebih dikenal dengan sodic plagioklas sebab banyak mengandung

unsur Na,sedangkan Anortit disebut calcic plagioklas sebab banyak mengandung

unsur Ca.

Feldspartoid :Sering disebut sebagai mineral pengganti Feldspar.karena terbentuk bila

dalam batuan tidak cukup terdapat SiO2.

Batuan Beku Basa , Batuan Beku Intermediet , dan Batuan Beku Asam,ditentukan

dengan perbandingan SiO nya.Semakin banyak kandungan SiO maka semakin asam

batuan tersebut.

Berikut mineral menurut derajat keasamannya :

Batuan Beku Basa : Olivin,Piroksin,Anortit,Bitownit.

Batuan Beku Intermediet : Amphibol,Biotit,Labradorit,Andesin,Oligoklas.

Batuan Beku Asam : Orthoklas,Muskovit,Kuarsa.

Page 4: Tugas RFM