20
1 A. Judul Dental Xylitol Lolipop (DELIPOP) sebagai Permen Lolipop Anti Gigi Berlubang B. Latar Belakang Menurut data terkini Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2007 Departemen Kesehatan yang dirilis Desember 2008 oleh Menteri Siti Fadilah Supari, 72,1 persen penduduk negeri ini memiliki riwayat karies dan sekitar 46,5 persennya merupakan karies aktif yang belum dirawat. RIKESDAS juga melaporkan angka prevalensi pengalaman karies penduduk umur 12 tahun di Indonesia adalah 36,1 persen. Hal ini menunjukkan masih tingginya resiko karies di Indonesia. Ada beberapa faktor penyebab karies salah satunya yaitu seringnya anak mengonsumsi makanan manis seperti permen dan coklat. permen lolipop dapat membawa banyak dampak negatif. Salah satu dampak negatif dari makanan tersebut berasal dari zat pemanis sintetis. Sebatang permen mampu menghasilkan 20-30 kalori yang bila terus ditumpuk akan menjadi cadangan lemak. Anak bisa mengalami obesitas, kencing manis, dan gangguan jantung. Sisa-sisa permen di sela gigi yang terfermentasi juga akan membentuk asam yang dapat menyebabkan karies. Permen lolipop merupakan salah satu makanan yang paling banyak disukai, baik oleh anak maupun dewasa. Rasanya yang manis serta bentuknya yang menarik dan praktis dimasukkan ke dalam kantong membuat permen lolipop menjadi makanan favorit lintas usia. Permen lolipop juga sangat disukai karena aromanya yang bermacam-macam. Saat ini banyak perusahaan permen karet yang menambahkan xylitol pada produknya. Xylitol adalah bahan pemanis alami yang mencegah gigi berlubang, mengembalikan mineral gigi yang hilang dengan cepat, dan menghambat tumbuhnya plak atau karies gigi. Namun, menurut FX Wahyurin Mitano, ahli gizi dari RSUD Dr. Soetomo, anak-anak, terutama balita, belum memiliki kemampuan mengulum permen karet sebagaimana orang dewasa. Bila tertelan dikhawatirkan dapat mempengaruhi sistem pencernaan. Permen karet yang tertelan memang keluar bersama feses. Tetapi permen karet tersebut tidak akan sempurna tecerna oleh usus. Ada kemungkinan mengganggu sistem pencernaan, bahkan mengarah ke komplikasi pada beberapa anak yang memang sistem pencernaannya rentan. Oleh karena itu kami memilih permen lollipop sebagai alternatif bentuk untuk permen yang menggunakan xylitol. Berdasarkan fenomena tersebut kami memiliki inovasi untuk mengembangkan permen lolipop berbahan dasar xylitol yang kami beri nama Dental Xylitol Lolipop (DELIPOP). DELIPOP adalah permen lollipop yang menggunakan xylitol sebagai zat pemanis pada permen sebagai pencegahan gigi berlubang, mengembalikan mineral gigi yang hilang dengan cepat, dan menghambat tumbuhnya plak atau karies gigi. Target pasar utama kami adalah kids market. Tren produk anak-anak atau kids market merupakan suatu pasar dengan sasaran yang cukup memuaskan untuk dibidik. Selain itu, untuk memasuki pasar anak-anak,

2) isi pkmk delipop

  • Upload
    slimfkm

  • View
    1.627

  • Download
    6

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: 2) isi pkmk delipop

1

A. Judul Dental Xylitol Lolipop (DELIPOP) sebagai Permen Lolipop Anti Gigi Berlubang

B. Latar Belakang Menurut data terkini Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2007

Departemen Kesehatan yang dirilis Desember 2008 oleh Menteri Siti Fadilah Supari, 72,1 persen penduduk negeri ini memiliki riwayat karies dan sekitar 46,5 persennya merupakan karies aktif yang belum dirawat. RIKESDAS juga melaporkan angka prevalensi pengalaman karies penduduk umur 12 tahun di Indonesia adalah 36,1 persen. Hal ini menunjukkan masih tingginya resiko karies di Indonesia.

Ada beberapa faktor penyebab karies salah satunya yaitu seringnya anak mengonsumsi makanan manis seperti permen dan coklat. permen lolipop dapat membawa banyak dampak negatif. Salah satu dampak negatif dari makanan tersebut berasal dari zat pemanis sintetis. Sebatang permen mampu menghasilkan 20-30 kalori yang bila terus ditumpuk akan menjadi cadangan lemak. Anak bisa mengalami obesitas, kencing manis, dan gangguan jantung. Sisa-sisa permen di sela gigi yang terfermentasi juga akan membentuk asam yang dapat menyebabkan karies.

Permen lolipop merupakan salah satu makanan yang paling banyak disukai, baik oleh anak maupun dewasa. Rasanya yang manis serta bentuknya yang menarik dan praktis dimasukkan ke dalam kantong membuat permen lolipop menjadi makanan favorit lintas usia. Permen lolipop juga sangat disukai karena aromanya yang bermacam-macam.

Saat ini banyak perusahaan permen karet yang menambahkan xylitol pada produknya. Xylitol adalah bahan pemanis alami yang mencegah gigi berlubang, mengembalikan mineral gigi yang hilang dengan cepat, dan menghambat tumbuhnya plak atau karies gigi. Namun, menurut FX Wahyurin Mitano, ahli gizi dari RSUD Dr. Soetomo, anak-anak, terutama balita, belum memiliki kemampuan mengulum permen karet sebagaimana orang dewasa. Bila tertelan dikhawatirkan dapat mempengaruhi sistem pencernaan. Permen karet yang tertelan memang keluar bersama feses. Tetapi permen karet tersebut tidak akan sempurna tecerna oleh usus. Ada kemungkinan mengganggu sistem pencernaan, bahkan mengarah ke komplikasi pada beberapa anak yang memang sistem pencernaannya rentan. Oleh karena itu kami memilih permen lollipop sebagai alternatif bentuk untuk permen yang menggunakan xylitol.

Berdasarkan fenomena tersebut kami memiliki inovasi untuk mengembangkan permen lolipop berbahan dasar xylitol yang kami beri nama Dental Xylitol Lolipop (DELIPOP). DELIPOP adalah permen lollipop yang menggunakan xylitol sebagai zat pemanis pada permen sebagai pencegahan gigi berlubang, mengembalikan mineral gigi yang hilang dengan cepat, dan menghambat tumbuhnya plak atau karies gigi.

Target pasar utama kami adalah kids market. Tren produk anak-anak atau kids market merupakan suatu pasar dengan sasaran yang cukup memuaskan untuk dibidik. Selain itu, untuk memasuki pasar anak-anak,

Page 2: 2) isi pkmk delipop

2

terdapat satu faktor penting yang harus diperhatikan oleh produsen, yaitu produk yang ditawarkan harus menjadi ”kerabat dekat si ibu”. Karena ibulah yang menentukan apakah suatu produk layak dikonsumsi anak atau tidak. Melihat peluang ini, DELIPOP dengan desain permen unik yang bersifat preventif disease mencoba meramaikan pasar perekonomian terutama di Surabaya.

C. Perumusan Masalah

1. Belum ada permen lolipop yang baik untuk kesehatan gigi atau anti gigi berlubang.

2. Mengetahui daya jual DELIPOP terhadap pasar.

D. Tujuan 1. Untuk menghasilkan produk permen lolipop anti gigi berlubang. 2. Untuk menghasilkan produk permen lollipop anti gigi berlubang yang

berdaya jual tinggi.

E. Luaran yang Diharapkan Dari hasil program ini diharapkan dapat memproduksi suatu produk

inovatif dan berkualitas berupa permen lolipop ber-xylitol yang dapat membersihkan gigi dan mencegah gigi berlubang khususnya bagi anak yang malas menggosok gigi. Kami mencoba untuk menghasilkan produk permen yang tidak biasa, yaitu berbentuk lolipop yang dapat menghilangkan kekhawatiran tertelan bagi anak. Dengan begitu diharapkan DELIPOP dapat menjadi produk unggulan dan berpotensi membuka peluang usaha baru bagi masyarakat.

F. Kegunaan Program 1. Meningkatkan peran permen lolipop ber-xylitol dalam membantu merawat

kebersihan gigi khususnya bagi anak. 2. Menggagas pengoptimalan peran lolipop ber-xylitol dalam mencegah gigi

berlubang sedini mungkin. 3. Meningkatkan kepedulian masyarakat dalam memilih makanan yang baik

untuk kesehatan. 4. Menjalankan bisnis sebagai profesi hidup serta mendapatkan profit yang

cukup besar dari hasil bisnis ini. 5. Mampu mengembangkan bisnis dengan sistem dan perencanaan yang

matang. 6. Mampu merekrut karyawan sebanyak-banyaknya sehingga ikut berperan

dalam mengurangi pengangguran. 7. Melatih jiwa kewirausahaan pada mahasiswa.

G. Gambaran Rencana Usaha

Surabaya merupakan salah satu kota besar di Indonesia, yang sudah pasti memiliki kepadatan penduduk yang tinggi pula. Selain itu, tingkat kesehatan di kota Surabaya juga masih dikatakan pada tingkat yang masih

Page 3: 2) isi pkmk delipop

3

rendah. Dengan jumlah penduduk yang membludak dan tingkat kesehatan gigi yang masih kurang tersebut merupakan peluang yang bisa dijadikan sebagai lahan bisnis yang potensial. Kami berusaha untuk menghasilkan suatu produk kaya manfaat dan terjangkau bagi seluruh kalangan masyarakat sebagai upaya peningkatan di bidang kesehatan gigi.

Produk yang kami tawarkan berupa permen xylitol dalam bentuk lolipop kami beri nama DELIPOP. Permen xylitol lolipop ini merupakan sebuah inovasi baru dalam dunia permen yang digemari anak-anak, selain itu permen ini dapat mencegah dan menurunkan angka prevalensi karies gigi di Indonesia.

Deskripsi Produk

Dalam bisnis ini produk yang ditawarkan sesuai dengan tujuan yang dibuat, yaitu permen xylitol dalam bentuk lolipop untuk mengatasi masalah kesehatan gigi khusunya untuk anak-anak. Produk yang disediakan adalah dalam bentuk permen lolipop yang sudah merupakan permen pada umumnya di kalangan anak-anak. Bisnis ini memiliki keunggulan-keunggulan dibandingkan dengan produk-produk yang lain. Keunggulan yang terdapat dalam produk ini antara lain :

1. Bentuk

Bentuk yang menarik dan khas ditonjolkan dari usaha ini. Produk permen lolipop dengan desain bentuk gigi yang unik, berbeda dengan permen lolipop yang lain. Bentuk permen dengan karakter gigi yang menarik dan lucu mempunyai nilai tambah untuk produk ini.

2. Pengemasan

Pengemasan atau penyajian yang khas menjadi salah satu ciri khas yang akan ditunjukkan dalam usaha ini. Produk ini dikemas dengan desain yang menarik perhatian masyarakat khususnya pada anak - anak. Satu set permen lolipop ini dikemas dalam satu kemasan plastik unik yang tercantum nama merek produk permen lolipop.

Keunggulan utama dari produk ini tentu saja ada pada manfaatnya. Produk ini tidak hanya sekedar memberikan kesenangan mengonsumsi permen pada anak-anak saja, tetapi juga memberikan manfaat untuk menurunkan dan mencegah prevalensi karies gigi. Manfaat ini adalah salah satu keunggulan yang terus dipertahankan dan ditingkatkan dalam usaha ini. Sehingga dengan adanya manfaat yang bisa didapatkan, pembeli dapat lebih terjaga kesehatan giginya.

Strategi pemasaran

Proses manajemen pemasaran didahului dengan riset pasar untuk dapat menentukan market segmentation (segmentasi pasar), targeting (target pasar) dan positioning (menentukan posisi produk). Tahapan berikutnya adalah melakukan taktik pemasaran dengan marketing mix (bauran pemasaran),

Page 4: 2) isi pkmk delipop

4

dilanjutkan dengan implementation (penerapan) dan diiringi dengan control (pengendalian).

1. Segmentasi pasar

Segmentasi pasar adalah proses membagi keseluruhan pasar suatu produk atau jasa yang bersifat heterogen ke dalam beberapa segmen, dimana masing-masing segmennya bersifat homogen dalam segala aspek. Pada umumnya segmentasi pasar didasarkan pada faktor demografi, geografi, dan psikografi, perilaku, motivasi dan tipologi.

Untuk itu kami akan memasarkan produk ini di kawasan Surabaya dan sekitarnya yang notabene sebagai salah satu kota besar dan memiliki kepadatan penduduk tinggi di Indonesia. Selain itu, dari segi penduduknya khususnya para ibu yang memiliki buah hati dengan usia anak-anak sudah memiliki pola berpikir modern sehingga mudah dalam menerima hal-hal baru terlebih hal-hal yang positif. Sehingga bisa menjadikan produk ini sangat dibutuhkan.

Lokasi pemasaran usaha permen DELIPOP ini meliputi koperasi sekolah, apotek, supermarket, seminar kesehatan, dan toko-toko makanan kecil yang ada di Surabaya. Lokasi tersebut banyak ditemukan di Surabaya, sehingga memudahkan dalam pendistribusian produk.

2. Target pasar

Menentukan target pasar adalah melakukan tindakan survei dan seleksi satu atau lebih segmen pasar yang akan dimasuki. Terdapat beberapa dasar dalam menentukan target pasar, yaitu kelompok yang dapat memberi pengaruh kepada kelompok lain untuk ikut membeli dan atau berapa besar yang hendak ditargetkan. Sehingga kita dapat memastikan produk akan dengan mudah diterima oleh masyarakat tersebut.

Konsumen sasaran produk dan sasaran pasar kami ini adalah anak-anak kecil pada khususnya dan semua masyarakat lintas usia pada umumnya. Biasanya anak kecil masih sukar dalam mengonsumsi permen karet karena dikhawatirkan untuk tertelan, sehingga dibutuhkan inovasi baru dengan menggunakan hal-hal yang dekat dan disenangi oleh anak-anak, yaitu membuat permen xylitol dalam bentuk lolipop. Selain itu, tuntutan orang tua yang mengharapkan anaknya mendapatkan yang terbaik, terlebih dalam hal kesehatan.

3. Posisi produk

Penempatan posisi produk adalah tindakan merancang produk dan bauran pemasaran agar dapat tercipta kesan tertentu di benak konsumen. Menentukan posisi produk dapat dilakukan berdasarkan beberapa cara, yaitu memposisikan pada atribut produk spesifik, memposisikan pada manfaat yang diberikan, memposisikan menurut peristiwa penggunaan dan juga memposisikan produk langsung dibandingkan dengan pesaing (Irawan et al, 1996; Tjiptono, 1997).

Page 5: 2) isi pkmk delipop

5

Saat ini tingkat kesehatan gigi masyarakat cukup rendah, hal ini terjadi karena pentingnya kesehatan gigi belum ditanamkan sejak dini. Anak-anak cenderung hobi memakan permen yang tidak diimbangi dengan menyikat gigi setelah mengonsumsi permen berlebih. Hal tersebut akan memicu terjadinya gigi berlubang pada anak tersebut. Begitu halnya sama dengan orang dewasa yang suka mengonsumsi permen. Harapannya produk ini dapat diterima dengan mudah dan menjadi peluang bisnis baru yang menjanjikan.

4. Taktik Pemasaran

Setelah dapat ditentukan segmen, target dan posisi produk, maka diperlukan taktik atau siasat untuk melakukan pemasaran. Pada prinsipnya taktik pemasaran ini meliputi 4 komponen yang harus diperhatikan, yaitu: place (tempat), product (produk), price (harga), dan promotion (promosi). Keempat komponen tersebut harus saling mendukung dan tidak pernah terpisah satu sama lain, oleh karenanya taktik ini sering disebut dengan marketing mix (bauran pemasaran)

Kami juga mempunyai beberapa nilai lebih untuk program usaha permen DELIPOP ini. Beberapa kelebihan itu, antara lain:

a. Inovasi

Permen DELIPOP yang kami buat memiliki fungsi sebagai permen yang unik berbentuk lolipop yang di dalamnya terdapat kandungan xylitol yang bermanfaat untuk mencegah dan menurunkan angka prevalensi gigi pada anak-anak pada khususnya dan pada masyarakat lintas usia pada umumnya. Selama ini permen xylitol dijual dalam bentuk permen karet, oleh karena itu produk lolipo xylitol ini memiliki inovasi baru.

b. Daya Saing

Produk permen DELIPOP ini bukan permen biasa karena mempunyai banyak kelebihan sebagai kekuatan untuk bersaing dengan produk-produk sejenis yang sudah ada di pasaran. Adapun kelebihan dari Produk permen ini adalah:

1) Nilai fungsi produk

Nilai fungsi dari produk ini sebagai inovasi baru untuk mencegah, dan menurunkan angka prevalensi gigi berlubang di Indonesia, tentu akan menjadi nilai plus jika dibandingkan dengan produk permen sejenis yang sudah ada dipasaran.

2) Peluang

Dukungan orang tua yang mengharapkan anaknya mendapatkan yang terbaik, khususnya di bidang kesehatan gigi merupakan nilai positif yang akan menambah peluang berkembangnya bisnis. Selain itu, minat masyarakat lintas usia

Page 6: 2) isi pkmk delipop

6

terhadap permen juga tinggi, sehingga peluang bisnis kami semakin besar.

c. Keberlanjutan program

Bisnis produk permen lollipop xylitol merupakan lahan bisnis yang sangat potensial dan menjanjikan karena merupakan salah satu terobosan yang sedang gencar dilakukan. Produk DELIPOP ini nantinya akan dihakpatenkan demi mempertahankan kualitas produk kami. Selain itu, pengembangan usaha dapat dilakukan kerjasama dengan industri permen skala besar, sehingga produk DELIPOP menjadi cepat diproduksi dan terdistribusi. Pengembangan usaha kami juga akan merekrut beberapa tenaga kerja. Dengan menggunakan jasa pekerja, berarti juga merupakan suatu bentuk upaya mengurangi jumlah pengangguran di Indonesia.

H. Metode Pelaksanaan

Bagan 1. Alur Pelaksanaan

Pengumpulan Fakta dan Informasi (Survei Pasar)

Perancangan bisnis

Identifikasi dan Perumusan masalah

Laporan

Produksi DELIPOP

Rekrutmen Pegawai

Pengadaan bahan

Evaluasi

Pemasaran Produk

Perencanaan Teknis

Uji Lab dan Uji Kelayakan Konsumsi

Page 7: 2) isi pkmk delipop

7

Keterangan : Tahap Prapengiriman Proposal

1. Survei Pasar Sebelum memproduksi DELIPOP ”Dental Xylitol Lolipop” dilakukan

survei pasar terlebih dahulu. Hal ini dilakukan untuk mengetahui peluang pasar yang ada. Pada program ini dipilih lingkungan sekolah di kawasan sekitar UNAIR sebagai tempat survei. Survei disini meliputi banyak hal, antara lain survei mengenai kebutuhan pasar, harga pasaran, produk-produk yang telah beredar, serta produk permen lolipop seperti apa yang diinginkan oleh konsumen. Hasil dari survei akan digunakan sebagai pertimbangan dalam proses produksi agar dihasilkan suatu produk yang siap untuk dipasarkan kepada konsumen.

2. Identifikasi dan Perumusan Masalah

Setelah melakukan survei pasar, data yang diperoleh diidentifikasi dan masalah-masalah yang ditemukan terkait dengan program pembuatan DELIPOP dirumuskan, ditelaah, dibahas untuk mendapatkan solusinya, dan diaplikasi dalam DELIPOP. Sehingga produk DELIPOP yang dihasilkan lebih berkualitas.

3. Perancangan Bisnis

a. Bahan baku dan Lokasi Usaha Sebelum membuat produk, terlebih dahulu dilakukan survei harga

bahan-bahan yang akan dibutuhkan dalam produksi produk. Bahan-bahan yang dibutuhkan antara lain untuk membuat produk dan kemasan. Survei yang dilakukan antara lain survei harga, ketersediaan bahan, dan survei lokasi usaha yang strategis untuk pemasaran.

b. Modal

Modal awal yang digunakan dalam proyek pembuatan DELIPOP berasal dari DIKTI kemudian akan di kembangkan dan dipasarkan menggunakan sistem bagi hasil dalam investasi. Di samping itu juga mengajukan proposal usaha kepada para investor terutama yang bergerak di bidang industri permen.

c. Karyawan dan Tenagan Ahli

Tenaga ahli adalah pengusul PKM, dan dengan merekrut mahasiswa yang benar-benar berkomitmen dan berkompeten pada bidangnya dalam usaha ini seperti administrasi, akuntansi, dan manajemen pemasaran.

Pra Pengiriman Proposal

Pasca Pengiriman Proposal

Page 8: 2) isi pkmk delipop

8

d. Menjalin Mitra Usaha Pengembangan usaha dilakukan dengan menjalin hubungan dengan

mitra usaha, antara lain pihak industri kecil pembuat permen, para praktisi kesehatan, dan konsumen lainnya.

Tahap Pascapengiriman Proposal

1. Tahap Produksi Tahap selanjutnya adalah produksi DELIPOP, dalam proses ini

yang akan dilakukan adalah: a. Desain karakter DELIPOP, b. Membeli alat dan bahan, c. Membuat DELIPOP untuk bahan uji, d. Uji Lab dan uji kelayakan konsumsi, e. Meninjau komposisi DELIPOP yang paling tepat f. Produksi DELIPOP dan pengemasan, g. Pemeriksaan kualitas DELIPOP dan kemasan, h. Perhitungan harga jual, i. Distribusi dan pemasaran sesuai survei kebutuhan pasar.

2. Tahap Pemasaran

Seiring dengan tingginya angka penyakit karies di Indonesia menurut data Riset Kesehatan Dasar (RISKESDAS) 2007, yakni 72,1 %, serta berkembangnya produksi dan konsumsi permen lolipop yang notabene menyebabkan karies dan penyakit gigi lainnya. Oleh karenanya, diperlukan suatu inovasi baru berkaitan dengan dua fenomena tersebut, dan ”Dental Xylitol Lolipop (DELIPOP)” adalah jawabnya.

Konsumen sasaran produk ini secara umum adalah masyarakat umum, dan secara khusus untuk anak-anak yang sebagian besar merupakan konsumen lolipop. Selain itu sekolah TK dan play group menjadi zona pemasaran kami. Produk DELIPOP akan didistrubusikan secara mandiri kepada target atau sasaran pasar oleh perusahaan.

Dalam pemasaran produk, ada beberapa unsur yang diperhatikan, yaitu :

a. Kualitas Produk DELIPOP yang diproduksi mengutamakan kualitas produk, baik dari segi komposisi yang mengutamakan kesehatan gigi, rasa, maupun kemasan produk.

b. Harga Harga DELIPOP terjangkau. Penetapan harga DELIPOP berdasarkan pertimbangan komposisi dan kualitas bahan yang digunakan serta kemampuan pasar dan sasaran produk ini, yakni Rp 4.000,00 per buah.

Page 9: 2) isi pkmk delipop

9

c. Promosi Untuk memaksimalkan pemasaran DELIPOP makan dilakukan promo produk, promosi ini melalui:

a. brosur b. mini banner c. blogging dan situs jaringan sosial d. launching produk e. Iklan

Sasaran penjualan: a. umum b. anak-anak

d. Tempat Penjualan

Tempat penjualan DELIPOP adalah sebagai berikut: 1. koperasi sekolah 2. apotek 3. supermarket 4. seminar kesehatan 5. rumah industri DELIPOP

4. Evaluasi

Evaluasi akan dilakukan tiap bulan dengan parameter-parameter keberhasilan yag telah ditetapkan pada bulan sebelumnya. Evaluasi mencakup jalannya usaha (laporan keuangan, proses produksi, dan pemasaran) maupu jalannya organisasi (analisis kondisi organisasi, seluruh tenaga ahli pendukung usaha, dan rencana pengembangan kualitas produk).

5. Laporan Akhir

Tahap terakhir dari kegiatan ini adalah penyusunan laporan. Penyusunan laporan ini digunakan untuk mengevaluasi kegiatan secara keseluruhan. Laporan berisi perkembangan usaha yang dilakukan, kendala-kendala yang muncul dalam pelaksanaan usaha, serta solusi yang diberikan untuk mengatasi kendala-kendala yang muncul tersebut. Seluruh rangkaian kegiatan yang telah dilaksanakan, dilaporkan kepada Dikti sesuai dengan kondisi di lapangan dan format yang telah ditentukan.

Page 10: 2) isi pkmk delipop

10

I. Jadwal Kerja

Page 11: 2) isi pkmk delipop

11

Page 12: 2) isi pkmk delipop

12

J. Rancangan Biaya

Page 13: 2) isi pkmk delipop

13

Page 14: 2) isi pkmk delipop

14

Page 15: 2) isi pkmk delipop

15

Lampiran 1

DAFTAR RIWAYAT HIDUP (KETUA PELAKSANA)

Nama : Tiarisna Hidayatun Nisa NIM : 021011022 Tempat/Tgl Lahir : Tuban, 26 Oktober 1991 Jenis Kelamin : Perempuan Agama : Islam Alamat Asal : Jalan Tegal Boro Indah 11/2 Tuban Alamat Surabaya : Jalan Darmahusada V/1A Telepon : 08563298285 Riwayat Pendidikan :

- SD Negeri II Latsari - SMP Negeri 1 Tuban - SMA Negeri 1 Tuban - S1 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya (2010)

Ketua Pelaksana

Tiarisna Hidayatun Nisa

Page 16: 2) isi pkmk delipop

16

DAFTAR RIWAYAT HIDUP (ANGGOTA PELAKSANA)

1. Nama : Kirana Salikha

NIM : 021011101 Tempat/Tgl Lahir : Batam, 15 Desember 1992 Jenis Kelamin : Perempuan Agama : Islam Alamat Asal : Jalan Tamansari no. 58, Bandung Alamat Surabaya : Jalan Karang Menjangan no. 59 Telepon : 085624661231 Riwayat Pendidikan :

- SD Kartini I Batam - SMP Kartini I Batam - SMA Negeri 2 Bandung - S1 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya (2010)

Anggota Pelaksana Kirana Salikha

2. Nama : Konita Nasir

NIM : 021011097 Tempat/Tgl Lahir : Jakarta, 16 Agustus 1992 Alamat Asal : Jalan Catur Tunggal No.58 Jakarta Timur Alamat Surabaya : Jalan Gubeng Airlangga IV No.37 Telepon : 08567620852 Riwayat Pendidikan :

- SD Muhammadiyah 24 Jakarta - SMP Negeri 62 Jakarta - SMA Negeri 54 Jakarta - S1 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya (2010)

Anggota Pelaksana

Konita Nasir

Page 17: 2) isi pkmk delipop

17

3. Nama : Fitria Rahmitasari NIM : 020810145 Tempat/Tgl Lahir : Surabaya, 01 Mei 1990 Jenis Kelamin : Perempuan Agama : Islam Alamat Asal : Jalan Tuban 2/73, RT 4/RW 3 Surabaya Telepon : 031 3550337/085732031123 Riwayat Pendidikan :

- SD Muhammadiyah 11 Surabaya - SMP Negeri 1 Surabaya - SMA Negeri 2 Surabaya - S1 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya (2008)

Anggota Pelaksana

Fitria Rahmitasari

4. Nama : Dian Ayu Puspitasari

NIM : 020911090 Tempat/Tgl Lahir : Serang 2 Februari 1991 Jenis Kelamin : Perempuan Agama : Islam Alamat Asal : Perum Pondok Timur Indah, Jalan Puyuh Raya F

15 Bekai Timur, Jawa Barat Alamat Surabaya : Jalan Juwingan 77 Surabaya, Jawa Timur Telepon : 085694541001 Riwayat Pendidikan :

- SD Islam Bani Saleh I Bekasi - SMP Negeri 2 Bekasi - SMA Negeri 6 Bekasi - S1 Fakultas Kedokteran Gigi Universitas Airlangga Surabaya (2009)

Anggota Pelaksana

Dian Ayu Puspitasari

Page 18: 2) isi pkmk delipop

18

Lampiran 2

DAFTAR RIWAYAT HIDUP DOSEN PEMBIMBING Nama Lengkap : R. Mohammad Yogiartono, drg., M.Kes. Tempat, tanggal lahir : Kediri, 3 Pebruari 1956 Jenis kelamin/Agama : Laki-laki / Islam Jurusan / Fakultas : Fakultas Kedokteran Gigi Pangkat/Gol./NIP : Penata Tk.I / III/d /19560203 198403 1 004 Jabt. fungsional : Lektor Kesatuan/Perguruan Tinggi : Universitas Airlangga Alamat Kantor : Jalan Prof Moestopo Nomor 47 Surabaya

1. Nomor Telepon / Fax/: 031 5039478/031-5018347 2. E-mail : Airlangga- dentf @ sby.Centrin.ned.id

Alamat Rumah : Jalan Raya Saronojiwo 23 Surabaya 1. Nomor Telepon: 08123574148 2. E-mail : drg_ [email protected]

Riwayat Pendidikan :

No. Macam Tempat Pendidikan Tahun Lulus Bidang Gelar

1. S1 FKG Unair 1982 drg 2. S2 Pasca SarjanaUnair 1999 IKESGI M.Kes.

Dosen Pembimbing

R. Mohammad Yogiartono, drg., M.Kes.

Page 19: 2) isi pkmk delipop

19

Lampiran 3

DESAIN DELIPOP

Gambar 1: Desain Bentuk DELIPOP dengan Beragam Rasa, Melon, Anggur, Jeruk, dan Strawberry

Gambar 2: Desain Logo DELIPOP

DELIPOP LOLIPOP ANTI GIGI BERLUBANG

Page 20: 2) isi pkmk delipop

20

DAFTAR PUSTAKA Mitano, FX Wahyurin. 2008. Awas Bahaya Permen Karet.

http/www.batampos.co.id, diakses pada 30 September 2010 Yulman, Ricky Reynald. 2008. Kesehatan Gigi dan Mulut pada Anak.

http/www.riskesdas.litbang.depkes.go.id, diakses pada 30 September 2010