17
NAMA : 1. HEVLIZA TIARA 2. SONALI BIDRI KELAS : XI.IPA.2 Pemanasan Global

Pemanasan global

Embed Size (px)

Citation preview

NAMA : 1 . HEVLIZA TIARA2. SONALI BIDRI

KELAS : XI . IPA.2

Pemanasan Global

Pembahasan

A. Penipisan Lapisan OzonLapisan ozon

Atmosfer udara tetap pada tempatnya karena ditahan oleh gaya gravitasi bumi,

Atmosfer terbagi menjadi atas empat lapisan berbeda, yaitu :Troposfer adalah lapisan yang paling dekat dengan permukaan bumi.lapisan ini mengandung udara yang kita hirup untuk bernapas.

Termosfer terdapat radiasi ultraviolet nan mengakibatkan ionisasi. Badan Antariksa Internasional mengorbitkan satelit di tengah-tengah termosfer (pada ketinggian antara 320-380).

1. Apakah Ozon itu?

Ozon (rumus kimia: Ozon dapat ditemukan pada troposfer kira-kira 10 persen dan sisanya 90 persen di stratosfer. Sebagian besar ozon yang berada dalam lapisan stratosfer inilah disebut lapisan ozon, dengan ketinggian 19 km – 48 km. Tanpa ozon di stratosfer akan leboh banyak radiasi UV sampai ke permukaan bumi. Radiasi UV menyebabkan mutasi pada hampir semua organisme. Terhadap manusia, radiasi UV berlebih dapat menyebabkan kanker kulit. Tanpa perisai dari lapisan ozon, dipercaya kasus kanker kulit dapat meningkat dengan pesat. Ozon terbentuk atas bantuan sinar UV yang memiliki energi lebih besar dari pada cahaya tampak.

2. Lubang ozon

Lubang ozon yaitu suatu area ozon tipis pada lapisan ozon, yang terbentuk saat musim semi di Antartika dan berlanjut beberapa bulan sebelum menebal kembali. si UV matahari berenergi tinggi memicu sebuah reaksi berantai perusakan ozon oleh C, Br, dan polutan-polutan lain. Kerusakan ozon berlangsung sangat cepat karena sejumlah besar ozon dimusnahkan oleh atom-atom klorin pada waktu yang singkat.

Penyebab menipisnya lapisan ozon

Penyebab utama pinipisan lapisan ozon adalah pelepasan gas CFC (Chlorofluorocarbon) ke atmosfer. Beberapa penyebab lainnya yaitu:

Karbon monoksida (CO) sebagai gas buang hasil pembakaran bahan bakar fosil dari kendaraan bermotor juga dapat merusak lapisan ozon.

Gas karbon dioksida yang dilepas ke atmosfer juga merusak lapisan ozon.

Asap yang dihasilkan pabrik semakin memperparah kerusakan lapisan ozon.

Dampak penipisan lapisan ozon

Sinar matahari yang banyak mengandung radiasi UV karena tidak disaring akan membuat anda merasa terik sekali dan kulit Anda terasa pedih. Anda pun dianjurkan menggunakan kacamata hitam anti radiasi UV untuk menjaga mata Anda. Dengan ini menunjukan bahwa sinar UV yang dipancarkan oleh matahari berbahaya bagi makhluk hidup, termasuk manusia. Akibat jika lapisan ozon menipis yaitu lapisan yang menipis berarti kulit dan mata akan terpapar radiasi UV lebih banyak. Hal itu dapat memicu meningkatkannya kanker kulit dan mata katarak.

5. Perjanjian internasional berkaitan dengan penipisan lapisan ozon

Pada tahun 1986 dalam pertemuan internasional di Montreal dihasilkan suatu perjanjian di mana seluruh negara industri dunia setuju untuk membatasi produksi CFC sambil mencari bahan pengganti yang tidak berbahaya, dan pada akhirnya CFC dilarang untuk diproduksi.

Pada tahun 1992, penggunaan CFC berhasil dikurangi secara cepat sehingga kemudian dijadwalkan untuk menghilangkan produksi CFC pada tahun 1996. Pemerintah kita melalui Kementerian Lingkungan Hidup telah menerbitkan berbagai peraturan terkait larangan memproduksi dan memperdagangkan bahan perusak lapisan ozon seperti Frezon. Pelarangan ini mulai berjalan pada akhir tahun 2013.

Efek rumah kaca dan pemanasan global

1. Rumah kaca

Ketika sinar matahari mengenai kaca sebuah rumah kaca (green house) radiasi dengan gelombang pendek, yaitu cahaya tampak dan UV dapat menembus kaca, sedangkan IM dipantulkan oleh kaca. Kalor radiasi gelombang pendek diserap oleh tanah dan tanaman di dalam rumah kaca, dan tanaman menjadi hangat. Tanah dan tanaman sebagai sumber kalor yang lebih dingin pada gilirannya akan memancarkan kembali kalor yang diserapnya dalam bentuk radiasi IM dengan panjang gelombang yang lebih panjang.

2. Efek rumah kaca

Proses pemanasan atmosfer bagian bawah oleh penyerapan radiasi gelombang pendek matahari dan pemancaran kembali berbentuk radiasi gelombang panjang infra merah, inilah yang disebut efek rumah kaca (greenhouse effect).Disebut efek rumah kaca karena pemancaran kembali radiasi IM yang dihasilkan permukaan bumi oleh atmosfer menuju ke permukaan bumi kembali untuk menghantarkan bumi mirip dengan terkurungnya radiasi IM yang dipancarkan kembali oleh tanah dan tanaman dalam rumah kaca.

Efek rumah kaca diusulkan oleh Joseph Fourier pada tahun 1824, ditemukan pada tahun 1860 oleh John Tyndall, dan pertama kali diselidiki secara kuantitatif oleh Svante Arrhenius pada tahun 1896, serta diselidiki lebih lanjut pada tahun 1930 sampai dengan tahun 1960 oleh Guy Stewart Callendar.

Faktor pemanasan dalam rumah kaca sebenarnya adalah lapisan kaca menahan konveksi kalor yang akan terjadi dengan cara mengurung kalor radiasi tetap di dalam rumah kaca. Proses ini tidak terjadi dengan kehadiran karbon dioksida dan uap air di atmosfer.

3. Pemanasan global

Gas yang termasuk gas rumah kaca terbanyak adalah uap air dan karbon dioksida (. Gas rumah kaca yang meningkat paling banyak karena ulah manusia adalah metana (, nitrogen oksida ( ) dan CFC (Freon). Penegasan kesimpulan ini dikemukakan pada tahun 2013, IPCC menyatakan bahwa pendorong terbesar dari pemanasan global adalah karbon dioksida hasil emisi dari pembakaran bahan bakar fosil.

a. Dampak pemanasan Global

Para ilmuwan menggunakan model komputer dari suhu, pola presipitasi, dan sirkulasi atmosfer untuk mempelajari pemanasan global. Beberapa prakiraan mengenai dampak pemanasan global yaitu:

1. Iklim mulai tidak stabilDaerah bagian utara dari Belahan Bumi Utara akan memanas lebih tinggi dibandingkan dengan daerah-daerah lain dibumi. Akibatnya, gunung-gunung es akan mencair dan daratan akan berkurang.

2. Peningkatan Permukaan LautKetika atmosfer menghangat, air pada permukaan lautan juga menghangat. Hal ini berarti volume air di lautan membesar karena pemuaian sehingga menaikkan tinggi permukaan laut.

3. PertanianOrang mungkin beranggapan bahwa Bumi yang hangat akan menghasilkan lebih banyak makanan dari sebelumnya, tetapi hal ini tidak sama di beberapa tempat.

4. Kehidupan Hewan Liar dan Tumbuhan Hewan dan tumbuhan merupakan makhluk hidup yang sulit menghindar dari efek pemanasan global karena sebagian besar lahan telah dikuasai oleh manusia. Akibatnya pemanasan global, hewan cenderung intik beremigrasi ke arah kutub atau ke atas pengunungan untuk mencari wilayah yang lebih dingin.

5. Kesehatan Manusia Kenaikan suhu global telah memicu banyaknya

penyakit yang berkaitan dengan panas dan kematian, seperti stress, stroke, dan gangguan kardiovaskular.

penutup

KesimpulanPemanasan global adalah peningkatan suhu

rata-rata atmosfer, laut dan daratan bumi.. Pemanasan global hanya dapat dikendalikan

dengan cara mengatasi efek yang ditimbulkan sambil melakukan langka-langkah pencegahan, diantaranya: menghilangkan karbon dioksida di atmosfer dengan cara menanam dan memelihara pepohonan dan mengurangi produksi gas rumah kaca.

Saran

Untuk menyelamatkan bumi kita, menjadikannya tempat hidup yang lebih baik kita harus menyelamatkan bumi kita dari pemanasan global dengan menanam dan memelihara pepohonan lebih banyak lagi untuk mengurangi gas rumah kaca.