12
Politeknik Negeri Samarinda BAB 2 GAMBARAN UMUM 2.1. PT. Astra International. Tbk Toyota (AUTO2000) Auto2000 adalah jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan, dan penyediaan suku cadang Toyota yang manajemennya ditangani penuh oleh PT Astra Internasional Tbk. Saat ini Auto2000 adalah main dealer Toyota terbesar di Indonesia, yang menguasai antara 70-80% dari total penjualan Toyota. Dalam aktivitas bisanisnya, Auto2000 berhubungan dengan PT Toyota Astra Motor yang menjadi Agen Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Toyota. Auto2000 adalah dealer resmi Toyota bersama empat dealer resmi Toyota yang lain. Auto2000 berkembang pesat karena memberikan berbagai layanan yang sangat memudahkan bagi calon pembeli maupun pengguna Toyota. Dengan slogan “Urusan Toyota jadi mudah!” Auto2000 selalu mencoba menjadi yang terdepan dalam pelayanan. Produk-produk Auto2000 1

BAB 2

Embed Size (px)

DESCRIPTION

BAB 2

Citation preview

Page 1: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

BAB 2

GAMBARAN UMUM

2.1. PT. Astra International. Tbk Toyota (AUTO2000)

Auto2000 adalah jaringan jasa penjualan, perawatan, perbaikan, dan

penyediaan suku cadang Toyota yang manajemennya ditangani penuh oleh PT

Astra Internasional Tbk.

Saat ini Auto2000 adalah main dealer Toyota terbesar di Indonesia, yang

menguasai antara 70-80% dari total penjualan Toyota. Dalam aktivitas bisanisnya,

Auto2000 berhubungan dengan PT Toyota Astra Motor yang menjadi Agen

Tunggal Pemegang Merek (ATPM) Toyota. Auto2000 adalah dealer resmi

Toyota bersama empat dealer resmi Toyota yang lain.

Auto2000 berkembang pesat karena memberikan berbagai layanan yang

sangat memudahkan bagi calon pembeli maupun pengguna Toyota. Dengan

slogan “Urusan Toyota jadi mudah!” Auto2000 selalu mencoba menjadi yang

terdepan dalam pelayanan. Produk-produk Auto2000 yang inovatif seperti THS

(Toyota Home Service), Express Maintenance (servis berkala hanya satu jam) dan

Express Body Paint (perbaikan body 3 panel dalam 8 jam saja). Booking Service

mencerminkan perhatian Auto2000 yang tinggi kepada pelanggannya.

Auto2000 memiliki cabang yang tersebar di seluruh Indonesia (kecuali

Sulawesi, Maluku, Irian Jaya, Jambi, Riau, Bengkulu, Jawa Tengah, dan D.I.Y).

Selain cabang-cabang Auto2000 yang berjumlah 72 outlet cabang, Auto2000 juga

memiliki dealer yang tersebar di seluruh Indonesia (disebut indirect), yang

totalnya berjumlah 73 outlet dealer.

1

Page 2: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

Dengan demikian, terdapat 145 cabang yang mewakili penjualan

Auto2000 di seluruh Indonesia. 48 bengkel milik Auto2000 merupakan yang

terbesar dan terlengkap di Asia Tenggara. Di samping itu Auto2000 juga memiliki

596 partshop yang menjamin keaslian suku cadang produk Toyota.

Auto2000 berdiri pada tahun1975 dengan nama Astra Motor Sales, dan

baru pada tahun 1989 berubah nama menjadi Auto2000.

2.1.1 Visi dan Misi

Visi Auto2000 adalah:

• Menjadi dealer Toyota yang terbaik dan paling handal di Indonesia

melalui proses kerja berkelas dunia

Misi Auto2000 adalah :

Memberikan pengalaman terbaik dalam membeli dan memiliki Toyota

kepada pelanggan

Mencapai dan mempertahankan posisi market share no 1 di seluruh

segmen dan wilayah

Menciptakan lingkungan kerja terbaik

Menciptakan pertumbuhan bisnis yang berkesinambungan.

2

Page 3: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

2.1.2 Struktur Organisasi

GAMBAR 2.1

STRUKTUR ORGANISASI AUTO2000 ASIA AFRIKA

Sumber : Annual Report PT. Astra International Tbk. Tahun 2012

2.1.3 Bidang Usaha

Auto2000 adalah perusahaan yang bergerak dibidang usaha jasa penjualan

merk Toyota dengan suku cadang serta pelayanan purna jual melalui bengkel-

bengkel.

Adapun produk jasa yang dihasilkan ole Auto2000 yaitu:

3

Page 4: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

1. Penyedia kendaraan merk Toyota (Dealer)

Dalam hal ini Auto2000 berperan sebagai penyedia berbagai jenis

kendaraan merk Toyota ataupun jenis-jenis kendaraan yang tergabung dalam

Toyota group. Kendaraan-kendaraan ini didatangkan langsung dari tempat

perakitan kendaraan yang ertempat di Jakarta atau langsung di ekspor dari Jepang.

Produk-produk yang dijual meliputi kendaraan :

a. Passenger Car

- Toyota Corolla

- Toyota Camry

- Toyota Soluna

- Toyota Crown

- Toyota Vios

- Toyota Yaris

b. Commercial Car

- Toyota Kijang

- Toyota Avanza

- Toyota Innova

- Toyota Rush

- Toyota Fortuner

c. General Purpose

- Toyota Land Cruiser

- Truck Dyna Rino

- Toyota Pick-Up

- Toyota Hi-Lux

2. Pengurusan surat-surat kendaraan bermotor

Yaitu pelayanan jasa yang diberikan kepada konsumen atau pelanggan

dengan cara mempermudah pengurusan surat-surat kendaraan yang dilakukan

4

Page 5: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

oleh bagian CAO (Centralized Administration Operation) untuk kendaraan baru

maupun dalam keadaan bekas yang ada pada Auto2000.

3. Pelayanan bengkel

Yaitu pelayanan jasa yang diberikan Auto2000 yang memberikan jasa

perbaikan kendaraan apabila terjadi kerusakan ada kendaraan yang ditangani

langsung oleh para teknisi.

4. Aksesoris dan suku cadang asli

a. Aksesoris, yaitu pelayanan kelengkapan kendaraan yang ditunjukkan

untuk memperindah kendaraan sesuai dengan keinginan konsumen

atau pelanggan.

b. Suku cadang asli, yaitu pelayanan berupa penyedia komponen-

komponen kendaraan yang khusus dibuat dan disediakan untuk

konsumen oleh perusahaan mobil bersangkutan.

2.1.4 Logo

GAMBAR 2.2

LOGO AUTO2000 PT.ASTRA INTERNASIONAL TBK.

Sumber : www.auto2000.co.id (diakses tanggal 2 Mei 2013)

2.1.5 Produk

Dalam hal ini Auto2000 berperan sebagai penyedia berbagai jenis

kendaraan merk Toyota ataupun jenis-jenis kendaraan yang tergabung dalam

Toyota group. Kendaraan-kendaraan ini didatangkan langsung dari tempat

5

Page 6: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

perakitan kendaraan yang bertempat di Jakarta atau langsung di ekspor dari

Jepang.

Berikut produk-produk Toyota yang dijual Auto2000 beserta

spesifikasinya:

1. Etios

Nama Etios sendiri berasal dari bahasa Yunani, yakni 'Ethos' yang berarti

bersemangat, berkarakter, dan ideal. Sementara kata 'Valco' berasal dari bahasa

Italia 'Falcon' yang memiliki arti Burung Elang. Burung tersebut terkenal sebagai

hewan yang tangguh, suka berpetualang dan menjelajah. Hal ini disebut sesuai

dengan karaktercity car anyar Toyota ini. Selain itu 'Valco' juga merupakan

singkatan dari Value & Comfort.

2. New Avanza

All New AVANZA 2013 tampil baru dengan desain eksterior yang jauh

lebih gagah dan modern dari versi sebelumnya untuk memberi Anda kepuasan

akan estetika.

3. Innova

Grand New Kijang Innova dilengkapi berbagai fitur praktis dan serbaguna

untuk kenyamanan Anda sekeluarga selama bepergian.

4. Grand New Fortuner

Hadir dengan desain baru, Toyota Fortuner produksi Toyota tampak jauh

lebih gagah dibandingkan model sebelumnya. Mengusung konsep SUV 7-seater,

Toyota Fortuner tidak hanya nyaman dikendarai di hampir semua medan tapi juga

menawarkan kabin yang lega bagi ketujuh penumpang di dalamnya.

6

Page 7: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

5. Yaris

Demi eksistensi dalam persaingan di kelas mobil kompak, Toyota

meluncurkan Yaris tahun 2009 lalu. Tampaknya, usaha Toyota dalam

memenangkan persaingan di kelas ini cukup berhasil. Hal ini dapat dilihat dari

tingginya antusiasme masyarakat terhadap Toyota Yaris sepanjang tahun 2009

hingga 2011 ini. Mengingat kualitas tinggi yang ditawarkan Toyota pada Yaris di

samping faktor kenyamanan, tidak heran banyak sekali masyarakat yang ingin

memiliki hatchback 5 pintu ini. Lagipula, dimensinya yang kompak membuat

mobil ini mudah bermanuver di jalan-jalan perkotaan yang sering macet.

6. Vios

Dirancang sebagai sedan 5 penumpang dengan desain yang dinamis,

tampaknya tidaklah sulit bagi Toyota All New Vios untuk membuat orang di

sekitarnya terkesan. Hal ini terbukti dengan dianugerahkannya berbagai

penghargaan bergengsi pada sedan keluarga dari Toyota ini. Salah satu

penghargaan bergengsi yang diraih Toyota All New Vios adalah “Winner of Asian

Festival of Speed (AFOS) 1500 Max at Sentul”. Di samping itu, Toyota All New

Vios juga meraih penghargaan “Winner of Indonesia Touring Car Championship

(ITCC) 2008”, “Readers’ Choice for Small Sedan” versi majalah otomotif

Autocar, dan “Initial Quality Study (IQS)” selama 3 tahun berturut-turut dari

tahun 2006 hingga 2008.

7. Altis

Dengan penampilan yang menarik serta kemampuan menampung 5

penumpang sekaligus dengan tetap menjaga kenyamanan para penumpang di

dalamnya, Toyota Corolla Altis merupakan sedan yang sangat cocok bagi kawula

muda yang kurang suka bepergian seorang diri. Akan tetapi, tentunya, sedan dari

Toyota ini masih memiliki banyak keunggulan dibandingkan dengan mobil-mobil

lain di kelasnya, apalagi mengingat bahwa Toyota Corolla Altis adalah hasil karya

Toyota, produsen otomotif asal Jepang yang sudah sangat mendunia.

7

Page 8: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

8. Camry

Dari semua jajaran sedan Toyota, Camry merupakan sedan termewah yang

tampaknya menghadirkan semua yang diinginkan konsumen pada sebuah sedan,

baik dari gaya maupun kenyamanan berkendara. Bahkan, dapat dikatakan sedan

mewah besutan Toyota ini juga unggul dari sedan lain di kelasnya.

9. New Rush

Hadir dengan konsep SUV 7-seater, Toyota Rush sangat cocok bagi

mereka yang sering bepergian bersama-sama dengan semua anggota keluarganya.

Di samping dapat mengakomodasi 7 orang sekaligus dengan nyaman, Toyota

Rush juga dapat menambah rasa bangga bagi mereka yang memilikinya. Apalagi,

mobil besutan Toyota ini juga memiliki berbagai inovasi lainnya.

10. Hilux

Bagi yang berminat dengan mobil pengangkut barang (pick up) namun

tetap menginginkan kabin yang luas yang dapat menampung minimal 4 hingga 5

orang sekaligus, Toyota Hilux tampaknya merupakan pilihan yang cukup tepat.

Apalagi, mengingat tarikannya yang sangat bertenaga, mobil ini benar-benar dapat

diandalkan untuk mengangkut barang yang banyak beserta jumlah penumpang

yang tidak sedikit.

11. Alpard

Dengan desain yang gaya, kabin yang sangat luas serta berbagai inovasi

canggih, Toyota Alphard merupakan pilihan yang pas bagi mereka yang suka

bepergian beramai-ramai dengan gaya yang modern. Dengan Toyota Alphard,

konsumen akan dapat merasakan pengalaman berkendara kelas I di jalan raya,

suatu hal yang tidak akan didapatkan dari mobil keluarga lain.

12. NAV1

Bagi anda yang menginginkan ruang kabin yang lapang untuk semua

8

Page 9: BAB 2

Politeknik NegeriSamarinda

anggota keluarga anda di samping kenyamanan berkendara kelas atas, Toyota

Nav1 tampaknya dapat anda jadikan pilihan. Apalagi, mobil keluarga tipe MPV

besutan Toyota yang satu ini juga hadir dengan segudang fitur canggih.

9