9
PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGI FAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR I. DASAR PEMIKIRAN Berdasarkan Undang-Undang Sisdiknas No. 20 Tahun 2003 dan Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen , dimana seorang dosen hendaklah mampu melaksanakan tugasnya sebagai pendidik dan ilmuan yang profesional serta harus kompeten dibidangnya. Menurut KPPTJP Dikti 1996-2005, agar dapat berfungsi secara professional, seorang dosen hendaknya memiliki 3 kompetensi, yaitu penguasaan bidang ilmu, keterampilan kurikulum dan keterampilan pedagogis (pembelajaran dan pengembangan cara menyikapi pemahaman materi ajar). Upaya meningkatkan kompetensi, maka seorang dosen perlu mengikuti berbagai pelatihan yang sesuai dengan bidangnya. Petrologi merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan geologi yang mempelajari batuan-batuan pembentuk kulit bumi, mencakup aspek pemberian nama (deskripsi) dan aspek genesa interpretasi. Secara luas pengertian petrologi adalah mempelajari batuan dengan menggunakan mata kasar, optik/mikroskopis, kimia dan radio isotop. Ilmu ini merupakan ilmu dasar yang wajib dipahami oleh seorang ahli geologi. Dengan pengertian seorang yang mempelajari atau menekuni atau mengajar bidang geologi, wajib memahami mengenai ilmu batuan, karna semua fenomena

Proposal Pelatihan Petrologi

  • Upload
    catur

  • View
    28

  • Download
    11

Embed Size (px)

DESCRIPTION

Proposal untuk mengajukan pelatihan petrologi Dosen pengampu mata kuliah

Citation preview

Page 1: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

I. DASAR PEMIKIRAN

Berdasarkan Undang-Undang Sisdiknas No. 20 Tahun 2003 dan

Nomor 14 Tahun 2005 tentang guru dan dosen , dimana seorang dosen

hendaklah mampu melaksanakan tugasnya sebagai pendidik dan ilmuan yang

profesional serta harus kompeten dibidangnya. Menurut KPPTJP Dikti 1996-

2005, agar dapat berfungsi secara professional, seorang dosen hendaknya

memiliki 3 kompetensi, yaitu penguasaan bidang ilmu, keterampilan

kurikulum dan keterampilan pedagogis (pembelajaran dan pengembangan cara

menyikapi pemahaman materi ajar). Upaya meningkatkan kompetensi, maka

seorang dosen perlu mengikuti berbagai pelatihan yang sesuai dengan

bidangnya.

Petrologi merupakan salah satu cabang ilmu pengetahuan geologi yang

mempelajari batuan-batuan pembentuk kulit bumi, mencakup aspek

pemberian nama (deskripsi) dan aspek genesa interpretasi. Secara luas

pengertian petrologi adalah mempelajari batuan dengan menggunakan mata

kasar, optik/mikroskopis, kimia dan radio isotop. Ilmu ini merupakan ilmu

dasar yang wajib dipahami oleh seorang ahli geologi. Dengan pengertian

seorang yang mempelajari atau menekuni atau mengajar bidang geologi, wajib

memahami mengenai ilmu batuan, karna semua fenomena yang terjadi di

muka dan dalam bumi selalu melibatkan batuan.

Pelatihan Petrologi ini merupakan pelatihan yang dianggap penting,

dengan harapan dapat menambah pengalaman dan softskill dosen pengampu

mata kuliah bidang tersebut untuk memberikan materi kuliah dengan lebih

baik lagi kepada mahasiswa Teknik Geologi UIR pada khususnya.

II. MAKSUD DAN TUJUAN

Prodi Teknik Geologi Univesitas Islam Riau sebagai salah satu

penyelengara pendidikan Teknik Geologi di Riau perlu untuk melakukan

suatu langkah yang signifikan untuk meningkatkan kualitas, baik itu kualitas

pendidikannya maupun dari kualitas Dosen sebagai staf pengajar di Prodi.

Page 2: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

Kegiatan “Pelatihan Petrologi” ini bertujuan untuk meningkatkan kualitas

dosen matakuliah Petrologi, sehingga dapat memperkaya pengetahuan serta

meningkatkan kompetensi mengajar.

Prodi Teknik Geologi UIR bermaksud ingin mengusulkan dosen tetap

Teknik Geologi, yang merupakan pengampu mata kuliah petrologi mengikuti

kegiatan yang dilaksanakan oleh “SS Knowledge” yaitu dengan judul kegiatan

“Pelatihan Petrologi”.

Adapun tujuan yang ingin dicapai dalam kegiatan ini adalah :

1. Meningkatkan dan menambah pengetahuan Dosen Teknik Geologi,

khususnya dosen pengampu mata kuliah Petrologi mengenai ilmu batuan.

2. Menambah pengalaman dan “softskill” dosen untuk memberikan kuliah

petrologi dengan lebih baik lagi kepada mahasiswa Teknik Geologi UIR.

3. Meningkatkan mutu dan kualitas pendidikan, khususnya Prodi Teknik

Geologi UIR.

III. NAMA KEGIATAN

Adapun nama kegiatan ini adalah : “Pelatihan Petrologi”.

IV. WAKTU DAN TEMPAT PELAKSANAAN KEGIATAN

Hari / Tanggal : Rabu-Kamis, / 12-13 Agustus 2015

Tempat : Hotel Santika Premiere Jl. AIPDA KS TUBUN

no. 7 Slipi, Jakarta 11410

V. AGENDA KEGIATAN

No Tanggal Sesi Topik

1 12/08/2015 1 Pendahuluan tentang ilmu petrologi; definisi, komposisi

bumi, magma, dan macam-macam batuan

2 2 Batuan beku; diferensiasi magma, urut-urutan

kristalisasi/deret reaksi bowen, dan klasifikasi batuan

Page 3: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

beku

3 3 Batuan beku; tekstur, struktur, macam-macam bentuk

batuan beku (intrusi-ekstrusi), dan hubungan dengan

batuan lainnya di lapangan.

4 4 Batuan piroklastik; definisi, tekstur klasifikasi dan

mineralogi.

5 13/08/2015 1 Batuan sedimen non karbonat/batuan silisiklastik,

proses pembentuk, komposisi, mineralogi, tekstur,

klasifikasi, dan diagenesis

6 2 Batuan karbonat; definisi, mineralogi, struktur, tekstur,

klasifikasi, dan diagenesis.

7 3 Bauan metamorf: definisi proses metamorfisme,

pengertian; zone, fasies, derajat dan seri fasies,

klasifikasi, macam-macam metamorf, tekstur dan

struktur.

8 4 Identifikasi/deskripsi batuan secara megaskopis

(laboratorium; deskripsi batuan).

VI. PESERTA KEGIATAN

Kegiatan ini akan diikuti oleh 1 orang dosen tetap Teknik Geologi,

UIR.

No Nama NIDN Jabatan

1 Catur Cahyaningsih, B.Sc (Hons),

M.Sc

1021128903 Dosen Tetap T.Geologi

(Dosen pengampu mata

kuliah Petrologi)

VII. REKAPITULASI ANGGARAN BIAYA

Perincian biaya yang diperlukan untuk pelaksanaan kegiatan ini adalah

sebagai berikut :

Page 4: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

No Jenis Anggaran Hari, Unit, Harga Jumlah (Rp)

1 Biaya pendaftaran

keikutsertaan pelatihan

1 orang x 3.000.000 3.000.000

2 Tiket Penerbangan PKU-

JKT-PKU

2 (PP) x 650.000 1.300.000

3 Taksi dari Rumbai-

Bandara SSK II, Bandara

Soeta - Hotel, Hotel -

Bandara Soeta, Bandara

SSK II - Rumbai

4 kali x 100.000 400.000

4 Penginapan 2 hari x 1 unit x

500.000

1.000.000

5 Konsumsi 2 hari x 3 kali x

30.000

180.000

6 Kesekretariatan

(Cetak proposal dan

laporan kegiatan)

4 unit x 20.000 80.000

Total 5.960.000

Adapun anggaran biaya yang diperlukan untuk mengikuti kegiatan ini ini yaitu

sebesar “Lima Juta Sembilan Ratus Enam Puluh Ribu Rupiah” (Rp 5.960.000 ).

VIII. PENUTUP

Demikianlah proposal ini dibuat dengan tujuan tidak lain semata –

mata hanya demi kemajuan Teknik Geologi UIR dan demi kemajuan propinsi

Riau di masa datang dalam mempersiapkan sumber daya manusia yang

berkualitas. Semoga Allah SWT selalu melimpahkan rahmat-Nya untuk

melaksanakan kegiatan ini. Amin.

Page 5: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

VIII. LAMPIRAN

1. Surat pengantar Ketua Prodi Teknik Geologi

2. Surat pengantar mengikuti pelatihan dari penyelenggara kegiatan “SS

Knowledge”

3. Leaflet pelatihan petrologi.

Kepada:

Ibu Yuniarti Yuskar, ST, MT.

Ketua Prodi Teknik Geologi

Universitas Islam Riau

Page 6: Proposal Pelatihan Petrologi

PROGRAM STUDI TEKNIK GEOLOGIFAKULTAS TEKNIK – UNIVERSITAS ISLAM RIAU

Alamat: Jl. K.H Nasution KM 11 P.Marpoyan Fakultas Teknik UIR

Hal: Permohonan Mengikuti Pelatihan Untuk Dosen Pengampu Mata Kuliah Petrologi.

Berdasarkan hal tesebut saya dengan detail sebagai berikut:

Nama: Catur Cahyaningsih, B.Sc (Hons), M.Sc.

NIDN: 1021128903.

Status: Dosen Tetap UIR

Mata kuliah ampuan: Petrologi.

Memohon untuk mengikuti “Pelatihan Petrologi” yang diselenggarakan oleh “SS Knowledge pada tanggal: 12-13 Agustus 2015 di Hotel Santika Premiere, Jakarta. Adapun agenda kegiatan telah terlampir pada proposal.

Saya memohon kerjasama pihan Ibu untuk memberikan izin mengikuti kegiatan tersebut. Atas kerjasama pihak Ibu, saya ucapkan terima kasih.

Salam Hormat,

Dosen Pengampu Mata Kuliah Petrologi Ketua Prodi Teknik Geologi

Catur Cahyaningsih, B.Sc (Hons), M.Sc. Yuniarti Yuskar, ST, MT