9
No. Doc. OP-001/F&GA- PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA MANUAL Tanggal Rev. 2013,03, 14 Halama n 1 dari 9 No. Rev. 01 Dokumen ini berisikan tentang informasi kepemilikan. Hanya diberikan untuk karyawan PATRA SK. Tidak dibenarkan menyebarluaskan informasi ini baik secara lisan atau dengan cara apapun kepada orang lain tanpa mendapatkan persetujuan tertulis dari petugas resmi KETERANGAN REVISI 01 Point 10 Hal. 5 Menambahkan keterangan Dokumentasi 2013.03.1 4 01 Point 6 hal. 3 Menambahkan Environment Safety 2013.03.1 4

PROSEDURE Checkseet Loading

Embed Size (px)

DESCRIPTION

EA

Citation preview

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 1 dari 6 No. Rev. 01

Dokumen ini berisikan tentang informasi kepemilikan. Hanya diberikan untuk karyawan PATRA SK. Tidak dibenarkan menyebarluaskan informasi ini baik secara lisan atau dengan cara apapun kepada orang lain

tanpa mendapatkan persetujuan tertulis dari petugas resmi

KETERANGAN REVISI

01 Point 10 Hal. 5 Menambahkan keterangan Dokumentasi 2013.03.14

01 Point 6 hal. 3 Menambahkan Environment Safety 2013.03.14

01 Point 2 hal. 2 Menambahkan keterangan Lingkup Aplikasi, Tugas dan Tanggung jawab

2013.03.14

01 Hal. 1 Melakukan perubahan No. untuk prosedur Prngukuran Tinggi Minyak, Air & Suhu minyak Secara Manual

2013.03.14

01 Keterangan Revisi, Daftar isi, dan Keterangan Pendahuluan 2013.03.14

00 PEMBERLAKUAN 2009.03.27REV.

NoHALAMAN dan ISI YANG DIREVISI

TANGGAL REV.

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 2 dari 6 No. Rev. 01

1. TujuanTujuan dari prosedur ini adalah untuk menjelaskan langkah-langkah atau prosedur pelaksanaan pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki penampungan dengan aman, efisien dan benar.

2. Ruang LingkupProsedur ini diaplikasikan sebagai petunjuk pelaksanaan pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki penampungan (Destillate, NBF, Lube base, wet Slop, Heavy Slop, Fuel Oil, dan lain-lain) yang dilakukan oleh karyawan/operator kilang.

3. DefinisiPelaksanaan pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki penampungan merupakan suatu prosedur yang dalam pelaksanaannya menggunakan pita ukur, tongkat air dan thermometer serta Tank Table sesuai ASTM IP-D1250.

4. Tugas dan Tanggung Jawab

4.1 Day Supervisora) Day supervisor bertanggung jawab untuk melaksanakan training kepada operator

untuk menggunakan prosedur ini.b) Day Supervisor harus memeriksa status prosedur, memberlakukan dan mengajukan

revisi kebagian/pihak terkait jika ditemukan adanya perbedaan antara kondisi lapangan atau terdapat hal-hal yang berbeda dari prosedur.

4.2 Shift Supervisora) Shift Supervisor memeriksa kondisi dilapangan untuk meyakinkan apakah operator

telah melaksanakan Manual Gauging di tangki penampungan dengan aman, efisien dan benar dalam melaksanakan pekerjaan sesuai perintah Superintendent.

b) Shift supervisor memberikan check list/tabel pencatatan kepada operator (Manual Gauging, ATG dan DCS) selama manual Gauging di tangki penampungan kemudian menandatangani setelah memeriksa status pencatatan.

4.3 Operatora) Operator harus melaksanakan prosedur Manual Gauging sesuai catatan dan

prosedure pelaksanaan manual gauging.b) Operator harus melaksanakan manual gauging sesuai dengan ASTM IP-D1250

dengan tingkat repeatability dan reproduceability maks. 0.02 %.

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 3 dari 6 No. Rev. 01

c) Operator bertanggung jawab untuk memahami prosedur ini secara penuh, mencegah kecelakaan karena kesalahan selama melakukan manual gauging, mendapatkan data yang akurat dan meminta revisi jika ditemukan permasalahan dalam prosedur ini.

4.4 Production Planninga) Hasil pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki

penampungan digunakan oleh planning & lifting team untuk menghitung jumlah isi tanki (minyak/air).

b) Melakukan revisi terhadap prosedur pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki penampungan jika ditemukan adanya perbedaan antar prosedur dengan kondisi actual/lapangan.

5. Lingkungan dan Keselamatan Kerja5.1. Sebelum memulai pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di

tangki penampungan yakinkan bahwa karyawan (operator) telah menggunakan APD (Alat Pelindung Diri) dengan lengkap dan benar.

5.2. Melaksanakan pengukuran tinggi minyak, air dan suhu minyak secara manual di tangki penampungan tanpa melakukan pencemaran.

6. Dokumen Terkait

Tiket Ukuran (Tank Ticket)

Daftar Isi Tangki

Laporan Pergerakan Minyak

7. Prosedur Manual Gauging

7.1. Persiapan

a) Catat tinggi lubang ukur tangki berdasarkan Tank Table.

b) Catat tinggi minyak dalam tangki sebelum pengukuran sesuai yang tertulis pada daftar isi tangki.

c) Catat operasi tangki pada saat diukur (diam/bergerak).

d) Siapkan peralatan yang diperlukan untuk mengukur tinggi minyak, tinggi air dan suhu minyak seperti ;

Pita Ukur / Depth Tape, harus bersih dan kering.

Pasta Minyak / Oil Paste.

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 4 dari 6 No. Rev. 01

Pasta Air / Water Paste.

Thermometer beserta kelengkapannya dalam keadaan baik (air raksa tidak terputus, tampungan minyak tidak bocor dan suhu yang ditunjukkan thermometer sama dengan suhu kamar).

Kain lap, untuk membersihkan pasta dan minyak dari pita ukur.

Tool box atau wadah untuk membawa depth tape, thermometer dan Oil / water paste.

Minyak solar untuk mencuci thermometer, jika pengukuran suhu dilakukan terhadap Fuel Oil atau sejenisnya.

Buku dan pena untuk mencatat angka hasil pengukuran.

7.2. Pelaksanaan

7.2.1 Mengukur Tinggi Minyak

a) Catat angka yang menunjukkan tinggi minyak pada level indicator (pada dinding

dan atap tangki). Bandingkan dengan catatan sebelumnya (angka dari Daftar Isi

Tangki).

b) Sebelum membuka tutup lubang ukur, perhatikan arah ingin. Yakinkan bahwa

posisi berdiri searah dengan arah angin.Tujuannya agar tidak terhirup gas yang

keluar dari lubang ukur sewaktu tutup lubang ukur dibuka.

c) Oleskan pasta minyak pada pita ukur setipis mungkin (sekitar sepanjang 20 cm)

pada angka tinggi minyak yang telah dicatat (sesuai catatan yang dibawa, atau

angka yang ditunjukkan level indicator).

d) Turunkan pita ukur pelan-pelan (jangan menyentuh lubang ukur)

e) Bila sudah mencapai angka sesuai tinggi lubang ukur, yakinkan bandulan pita

telah menyentuh meja ukur pada dasar tangki yang diukur dan tetap dalam posisi

tegak lurus.

f) Tempelkan pita ukur pada gauging head (pita harus tetap tegang) dan catat

waktunya .

g) Tarik pita pelan-pelan dan yakinkan jangan menyentuh dinding lubang ukur.

h) Pita yang terendam minyak, warnanya berubah menjadi merah. Baca angka pita

ukur pada batas merah tersebut. Angka ini adalah angka yang menunjukkan

tinggi minyak didalam tangki tersebut.

i) Pengukuran dilakukan 3 kali dan ambil angka yang paling mendekati diantara

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 5 dari 6 No. Rev. 01

ketiga angka tersebut dengan beda maksimum 0.02%. Jika perbedaan ketiga

angka tersebut > 0.02%, ukur kembali tinggi minyak tersebut.

Catatan :

Untuk tangki yang sedang ditarik/diisi, penempelan pita ukur ke gauging head harus dilakukan secepat mungkin, karena dengan bertambahnya tinggi minyak karena pengisian, tinggi minyak yang sebenarnya tidak bisa diketahui dengan tepat (keakuratan pengukuran).

7.2.2 Mengukur Tinggi Air

a) Oleskan pasta air pada bandulan dan pita ukur setipis mungkin, dan tambahkan

sekitar 5 cm lebih besar dari angka yang tertulis di Daftar Isi Tangki.

b) Turunkan pita ukur pelan-pelan, jaga jangan sampai menyentuh dinding lubang

ukur.

c) Bila sudah mencapai angka sesuai tinggi lubang ukur, yakinkan bandulan pita

telah menyentuh meja ukur pada dasar tangki yang diukur dan tetap dalam posisi

tegak lurus.

d) Tempelkan pita ukur pada gauging head (pita harus tetap tegang).

e) Tarik pita pelan-pelan dan yakinkan jangan menyentuh dinding lubang ukur.

f) Bandulan/Pita Ukur yang terendam air, warnanya berubah menjadi merah. Baca angka pada bandulan/pita ukur pada batas merah tersebut. Angka ini adalah angka yang menunjukkan tinggi air didalam tangki tersebut.

g) Bila meragukan, ukur kembali tinggi air sesuai prosedur diatas.

7.2.3 Mengukur Suhu Minyak

a) Yakinkan kembali thermometer dalam kondisi baik (air raksa tidak terputus,

penampung minyak tidak bocor).

b) Lepas bandulan dari pita ukur dan ganti dengan thermometer.

c) Turunkan thermometer pelan-pelan dan posisikan pada bagian tengah dari tinggi

minyak dengan perhitungan sbb ;

(Tinggi Lubang Ukur – Tinggi Minyak) + (½ x Tinggi Minyak).

No. Doc. OP-001/F&GA-PLT PROSEDURE PENGUKURAN TINGGI MINYAK, AIR & SUHU MINYAK SECARA

MANUAL

Tanggal Rev. 2013,03,14

Halaman 6 dari 6 No. Rev. 01

d) Waktu pengambilan suhu sbb ;

Untuk Naphtha dan sejenisnya, thermometer direndam selama 5 menit.

Untuk Diesel dan sejenisnya, thermometer direndam selama 15 menit.

Untuk Fuel Oil dan sejenisnya, thermometer direndam selama 30 menit.

d) Setelah waktunya terpenuhi, tarik thermometer secepatnya, baca dan catat angka yang ditunjukkan thermometer tersebut.

e) Untuk minyak sejenis naphtha dan solar lakukan pengukuran 3 kali.

7.2.4 Ukuran Keberhasilan

a) Reproduceability maksimum 0.02 %

b) Repeatability maksimum 0.02 %

c) Lama Pengukuran tinggi minyak , air dan suhu maks. 45 menit

8. Dokumentasi8.1. Shift Supervisor harus memeriksa apakah prosedur pengukuran tinggi minyak secara

manual dilaksanakan sesuai prosedur dan apabila pekerjaan telah selesai, ajukan check list untuk penandatanganan (pemeriksaan)

8.2. Penyimpanan

Dokumen Periode PIC

Prosedure Pengukuran Tinggi Minyak, Air & Suhu Minyak

Secara Manual1 Tahun Manager

.

Role Name & Title Signature & Date

Prepared by:Fuad Nugroho – Planning EngineeringAntonia Frenny K– Planning EngineeringDicky Zulkarnain–Lifting Officer

Approved by:Leonardo Wainer Rustam– F&GA SPILee Jae Gon– F&GA Manager

ria Indira Sarjana -