Sains Masa Depan

Embed Size (px)

DESCRIPTION

ujian tengah semester

Citation preview

1. Apa yang dimaksud dengan polimer penghantar listrik (conductive polymer) jelaskan dan berikan 3 contoh polimer penghantar listrik beserta struktur kimianya.Jawab:Polimer penghantar listrik (conductive polymer) adalah polimer yang dapat menghantarkan arus listrik. Hantaran listrik terjadi karena ada elektron ikatan terdelokalisasi, yang mempunyai struktur pita seperti silikon. Polimer konduktif kebanyakan semikonduktor, karena struktur pita mirip silicon. Tapi ada beberapa polimer yang mempunyai gap pita kosong sehingga bersifat seperti logam. Tidak semua polimer dapat menjadi konduktif. Hanya polimer terkonjugasi yang bisa menjadi konduktor (ikatan pada rantai berupa ikatan tunggal dan rangkap yang letaknya berselang-seling). contoh polimer penghantar listrik beserta struktur kimianya :

Gambar Proses pembentukan poliasetilen

2. Jelaskan korelasi struktur kimia polimer penghantar listrik dengan daya hantarnya (correlation of chemical structure og conductive polimer and electrical conductivity).Jawab:Dalam polimer tradisional seperti polietilena, electron valensi terletak pada orbital hibridisasi sp3. Setiap elektron terikat dengan ikatan sigma, yang mengakibatkan elektron mempunyai mobilitas rendah dan tidak berkontribusi terhadap konduktivitas elektrik polietilen. Kondisi berbeda terjadi pada polimer yang memiliki ikatan rangkap terkonjugasi. Polimer seperti ini menjadi konduktif karena mempunyai rantai utama berpusat karbon dimana setiap karbon mempunyai orbital terhibridisasi sp2. Satu elektron valensi pada setiap pusat terletak dalam orbital pz yang tegak lurus terhadap tiga ikatan sigma yang lain. Elektron yang berada dalam orbital terdelokalisasi ini mempunyai mobilitas tinggi. Ketika materi ini didoping secara oksidasi, sehingga beberapa elektron terdelokalisasi dihilangkan, orbital p membentuk pita energi, dan electron di dalam pita energi ini menjadi mudah berpindah pada saat terjadi kekosongan (misalnya akibat pemberian beda potensial). Pada prinsipnya materi ini dapat di doping secara reduksi dengan menambahkan elektron pada pita energi yang masih kosong. 3. Apa yang dimaksud dengan nanosains dan berikan 3 contoh material berukuran nano. Jelaskan sifat fisika nanomaterial dengan ukurannya. Apa keuntungan (advantage) dari nanoteknologi dibanding teknologi biasa sekarang. Jawab:a. Nanosains adalah ilmu dan rekayasa dalam penciptaan material, struktur fungsional, maupun piranti dalam skala nanometer. Dalam terminologi ilmiah,nanoberarti satu per satu milyar (0,000000001) yang berarti 50.000 lebih kecil dari ukuran rambut manusia. Saintis menyebut ukuran pada ranah 1 hingga 100 nm ini sebagai skala nano (nanoscale), dan material yang berada pada ranah ini disebut sebagai kristal-nano (nanocrystals) atau material-nano (nanomaterials). Jadi, dapat disimpulkan bahwa nanomaterial itu adalah bahan atau material yg berukuran sangat kecil (skala nano) yaitu 1-100 nm. Contoh material berukuran nano adalah: fuel cell, Untuk mengubah hydrogen yang memiliki energy carrier menjadi energy listrik maka diperlukan sebuah alat yang dinamakn fuel cell. Carbon Nano-Chip, yang merupakan bahan sangat kuat dan ringan, yang akan membuat revolusi kekuatan material. Artinya, Nano-Chip mampu mempengaruhi industri ruang angkasa, dan industri automotif. Tiap mobil yang dilapisi Carbon Nano-Chip, akan membuat si pengemudi tidak usah takut lagi jika terjadi kecelakaan. Sebab kendaraan yang ditumpanginya tidak akan penyok, karena kekuatan yang melapisi mobil tersebut mencapai seratus kali kekuatan baja. Nano Solar Energy. Saat ini, beberapa ilmuwan sedang meneliti bagaimana proses daun menyerap matahari. Daun tersebut ternyata bisa memanfaatkan energi sinar matahari sebesar seratus persen. Kalau kita bisa menggunakan tenaga matahari 25 hingga 50 persen saja, maka kita tidak perlu lagi membutuhkan minyak/solar.b. Sifat fisika nanomaterial dengan ukurannya:Sifat fisika yang dimiliki adalah sifat-sifat magnetik, mekanik, listrik, termal, optik. Sifat elektrik: Nanomaterial dapat mempunyai energi lebih besar dari pada material ukuran biasa karena memiliki surface area yang besar. Hal ini berkaitan dengan resistivitas elektrik yang mengalami kenaikan dengan berkurangnya ukuran partikel. Contohnya: material yang bersifat isolator dapat bersifat konduktor ketika berskala nano, sedangkan contoh aplikasinya: Baterai logam nikel hibrida terbuat dari nanokristalin nikel dan logam hibrida yang membutuhkan sedikit recharging dan memiliki masa hidup yang lama. Efisiensi efek termoelektrik akan meningkat pada bahan beskala nano. Partikel logam/semikonduktor berukuran nano memiliki warna emisi berbeda dibandingkan partikel tersebut dengan ukuran skala mikro. Sifat magnetik: tingkat kemagnetan akan meningkat dengan penurunan ukuran butiran partikel dan kenaikan spesifik surface area persatuan volume partikel sehingga nanomaterial memiliki sifat yang bagus dalam peningkatan sifat magnet (ketika ukuran butir bahan magnetik diperkecil hingga skala nano, bahan feromagnetik berubah menjadi bahan superparamagnetik). Contohnya: Magnet nanokristalin yttrium-samarium-cobalt memiliki sifat magnet yang luar biasa dengan luas permukaan yang besar. Sifat mekanik lebih besar bila dibandingkan dengan material dengan ukuran biasa (salah satu sifat mekanik bahan adalah kekuatan luluh yaitu batas maksimum kekuatan suatu bahan sebelum mengalami deformasi plastis (berubah bentuk). Jika ukuran butir suatu logam atau keramik lebih kecil dari ukuran butir kritis (