PROSEDUR OPRASIONAL FAKULTAS

Embed Size (px)

Citation preview

PROSEDUR OPRASIONAL FAKULTAS USHULUDDININSTITUT STUDI ISLAM DARUSSALAM

A. SURAT MENYURAT1 Bimbingan Skripsi Meminta data Mahasiswa/i: Nama Dosen Pembimbing, Nama Mahasiswa/i, Nomor Induk Mahasiswa/i (NIM), Fakultas, Jurusan, dan Judul Skripsi. 2 Keterangan Mahasiswa Meminta data Mahasiswa/i: Nama Mahasiswa/i, Tempat tanggal lahir, Nomor Induk Mahasiswa/i (NIM), Fakultas, Jurusan, wali, Daerah, dan Alamat Mahasiswa/i.3 Surat Pindah Fakultas/Jurusan Waktu perizinan untuk pindah fakultas dimulai dari awal libur semester genap sampai tanggal 10 Syawwal. Menghadap dan meminta persetujuan dari Ketua Program Studi (PRODI) yang lama. Meminta data Mahasiswa/i: Nama Mahasiswa/i, Nomor Induk Mahasiswa/i (NIM), Fakultas, Jurusan, Daerah, Fakultas/Jurusan yang lama dan Fakultas/Jurusan yang dituju. Menandatangani surat pernyataan kesanggupan melanjutkan studi di ISID sampai selesai. (Tidak ada perpindahan Fakultas/Jurusan bagi mahasiswa/i yang menginginkan masa studi hanya 1 tahun). Meminta tanda tangan (persetujuan) Dekan Fakultas dan Ketua Jurusan yang pertama (yang lama). Meminta tanda tangan (persetujuan) Dekan Fakultas dan Ketua Jurusan yang kedua (yang baru). Menggandakan surat menjadi 3 Lembar yang ditujukan ke BAAK, Fakultas yang lama, Fakultas yang Baru. Mengisi buku perpindahan Fakultas yang telah tersedia di Fakultas Ushuluddin.

4 Surat Penelitian Meminta data Mahasiswa: Nama Mahasiswa, Nomor Induk Mahasiswa (NIM), Fakultas, Jurusan, Semester, Judul Penelitian dan Tujuan Penelitian, pengelola/pengurus tempat penelitian. Bertanda tangan Dekan Fakultas Ushuluddin5 Legalisir Ijazah dan Transkrip Nilai Legalisir ijazah dan transkrip nilai ditanda tangani oleh Dekan Fakultas. Biaya legalisir ijazah dan transkrip nilai Rp. 5000/lembar.6 Mengambil Legalisir Ijazah dan Transkrip Nilai (Ditujukan Bagi Mahasiswa/I yang dalam Masa Pengabdian belum Selesai) Memohon Formulir Pengambilan legalisir dan Transkrip ke Fakultas. Legalisir ijazah dan transkrip nilai ditanda tangani oleh Dekan Fakultas. Menyerahkan file resume Skripsi ke Fakultas. (yang telah di filekan dalam CD dengan format Word dan Pdf

B. PEMBUKUAN1 Surat Menyurat Mencatat setiap surat masuk dan surat keluar di buku yang telah disediakan. Mendokumentasikan surat masuk dan surat keluar. Menyesuaikan nomor urutan surat Keluar (pertahun). Menjilid dokumentasi surat masuk dan surat keluar.2 Data Mahasiswa Berkoordinasi dengan BAAK Pusat tentang masalah jumlah Mahasiswa pada tiap 2 Minggu. Membuat data mahasiswa tiap kampus pada tiap tahunnya3 Jumlah Inventarisasi Fakultas Mencatat jumlah inventantaris Fakultas Ushuluddin beserta dengan Kondisinya saat ini Mencatat jumlah harga barang tiap inventaris Fakultas Ushuluddin dan tahun pengadaannya. Menempelkan stiker Inventaris Fakultas ushuluddin pada tiap barang Inventarisirnya Mengechek dan control barang barang Inventaris Fakultas Ushuluddin Tiap sebulan dan melaporkannya

4 Kalender Kegiatan Fakultas Berkoordinasi dengan BAAK, Lembaga Bahasa, Senat Mahasiswa dan BAAK kampus Cabang dalam Pengurusan Kalender Kegiatan Mahasiswa Fakultas Ushuluddin Merapatkan Kegiatan kalender tahunan Fakultas Ushuluddin menjelang Akhir Tahun Kegiatan Mahasiswa. Mengevaluasi Kegiatan dalam setahun ajaran Akademik. Mengechek dan Kontrol Kegiatan tahunan pondok

C. UJIAN KOMPREHENSIF1 Ujian Komprehensif dilaksanakan dalam dua gelombang, pertama: ujian komprehensif dengan materi Dirasah Islamiyah, kedua: ujian komprehensif dengan materi Jurusan.2 Ujian komprehensif dilaksanakan setelah UTS di semester genap.3 Ujian komprehensif hanya diadakan sekali dalam setahun/sesuai dengan kebijakan fakultas, maka mahasiswa/i yang tidak bisa mengikuti ujian komprehensif pada waktu yang telah ditetapkan oleh fakultas agar mengikutinya di tahun berikutnya atau pada waktu lain yang ditetapkan oleh fakultas.4 Waktu (hari dan tanggal) pelaksanaan ujian komprehensif dan Dosen-dosen pengujinya ditentukan dalam rapat mingguan fakultas oleh fungsionaris fakultas 1 bulan sebelum pelaksanaan ujian komprehensif.5 Mengumumkan: pembukaan pendaftaran ujian komprehensif, syarat-syarat mengikuti ujian, materi-materi yang diujikan dan buku-buku referensinya kepada mahasiswa/i 1 bulan sebelum pelaksanaan ujian komprehensif/setelah diputuskan dalam rapat mingguan fungsionaris (waktu pendaftaran selama 1 minggu, minggu ketiga waktu untuk membagi kelompok penguji dan peserta ujian dalam rapat mingguan fungsionaris fakultas, minggu keempat waktu untuk mengumumkan kelompok penguji dan peserta ujian kepada mahasiswa/i dan membagi surat kesediaan menguji kepada para Dosen penguji). 6 Mahasiswa/i yang berhak mengikuti ujian komprehensif adalah yang sudah lulus materi perkuliahan sebanyak minimal 120 sks.7 Mahasiswa/i yang ingin mengikuti ujian komprehensif agar mendaftarkan diri kepada sekretaris fakultas dengan memenuhi syarat-syarat berikut: Photocopy KHS terakhir (sebagai bukti sudah lulus materi kuliah sebanyak 120 sks), Membayar biaya administrasi sebesar Rp. 80.000 Melengkapi persyaratan yang telah ditentukan.8 Membagi kelompok Penguji dan peserta ujian komprehensif (Dirasah Islamiyah dan Jurusan) dalam rapat mingguan fungsionaris fakultas (setelah penutupan pendaftaran ujian komprehensif/ 1 minggu setelah pengumuman pembukaan pendaftaran).9 Mengumumkan kelompok-kelompok Penguji, peserta ujian, waktu dan tempat ujian komprehensif kepada mahasiswa/i (minggu ketiga setelah pengumuman pembukaan pendaftaran ujian komprehensif). 10 Membagikan surat kesediaan menguji dengan melampirkan nama-nama peserta ujian, materi-materi ujian serta buku-buku referensi kepada Dosen-dosen penguji ujian komprehensif (minggu keempat setelah pengumuman pembukaan pendaftaran ujian komprehensif/ 1 minggu sebelum pelaksanaan ujian komprehensif).11 Menyiapkan ruangan ujian dan menempel kelompok-kelompok peserta ujian komprehensif di pintu ruangan ujian.12 Menyiapkan konsumsi penguji.13 Menyiapkan berita acara dan blanko nilai ujian komprehensif dalam ruangan ujian.14 Peserta ujian mengenakan pakaian resmi dan jas almameter ISID.15 Menyerahkan honorarium kepada penguji setelah ujian selesai.16 Pengumuman nilai ujian komprehensif kepada mahasiswa/I 1 Minggu setelah pelaksanaan Ujian Komprehensif Berlangsung di Kampus Masing Masing.17 Mendokumentasikan Nilai Komprehensif di komputer fakultas.18 Menjilid dokumentasi berita acara dan nilai ujian komprehensif dengan nilai ujian skripsi di awal semester ganjil.

D. UJIAN MUNAQASYAH SKRIPSI1 Mahasiswa/i yang ingin melaksanakan ujian munaqasyah skripsi agar mendaftar kepada sekreteris fakultas dengan syarat-syarat berikut: surat bukti lulus semua materi dari BAAK, surat bebas tanggungan administrasi dari Bendahara Umum ISID (bagi mahasiswa/i kampus non Siman) atau Bendahara Siman (bagi mahasiswa kampus Siman), Kartu bimbingan skripsi yang telah ditandatangani oleh Dosen pembimbing skripsi,(Mutlak bagi seluruh Mahasiswa) Photocopy skripsi sebanyak 3 jilid, Membayar biaya administrasi sebesar Rp. 250.000. Surat keterangan lulus Ujian Bahasa Arab/Inggris (sesuai dengan Judul Skripsi)2 Berkonsultasi dengan Pembantu Dekan I untuk penetapan penguji dan waktu ujian skripsi.3 Memberitahukan waktu ujian dan nama-nama Dosen penguji kepada mahasiswa/i yang akan melaksanakan ujian skripsi .4 Membagikan surat kesediaan menguji dan photo copy skripsi yang akan diujikan kepada Pembimbing Skripsi, Penguji Utama, dan Sekretaris Sidang minimal 2 hari sebelum waktu ujian skripsi.5 Menyiapkan ruangan ujian.6 Menyiapkan berkas-berkas ujian skripsi berikut: Lembaran Berita Acara Ujian Skripsi, Lembaran Revisi, Lembaran Rekapitulasi Nilai Ujian, dan Lembaran Nilai Ujian (dalam map Ketua Sidang), Lembaran Revisi dan Lembaran Nilai Ujian (dalam map Penguji Utama dan Sekretaris Sidang).7 Menyediakan konsumsi untuk para Penguji.8 Memberikan Honorarium kepada para Penguji setelah ujian dan meminta tanda tangan dalam buku khusus ujian skripsi yang telah disediakan.9 Dokumentasi kegiatan Ujian Komprehensif MKDK dan MKDU.

E. LEGALISIR IJAZAH DAN TRANSKRIP NILAI1 Memberi stempel legalisir pada ijazah/transkrip nilai yang akan dilegalisir.2 Meminta tanda tangan untuk legalisir kepada Dekan fakultas.3 Memberi nomor surat keluar pada lembaran ijazah/transkrip nilai yang telah dilegalisir dengan Panduan (No. Surat/ISID/FU-d/Bulan Hijriah/Tahun Hijriah, ex : 120/ISID-FU/D/IX/1434)4 Memberi stempel fakultas di samping kiri tanda tangan Dekan fakultas.5 Membayar administrasi legalisir Rp 5.000/lembar. (dengan memberikan tanda bukti pembayaran)6 Menyetorkan administrasi legalisir ke Bendahara Umum.

F. TERJEMAHAN IJAZAH DAN TRANSKRIP NILAI1 Terjemahan ijazah dan transkrip nilai hanya diberikan kepada mahasiswa/i yang memiliki Indek Prestasi Komulatif (IPK) minimal 3,25.2 Menyerahkan photo copy ijazah dan transkrip nilai yang berbahasa Indonesia dari mahasiswa/i yang bersangkutan.3 Menyerahkan Pas Fhoto 3x4 dan 2x3 masing-masing 2 lembar.4 Terjemahan ijazah dikeluarkan oleh Bagian Rektorat.5 Terjemahan transkrip nilai dikeluarkan oleh BAAK/Fakultas.6 Membayar biaya administrasi sebesar Rp. 100.000.7 Menyetorkan administrasi legalisir ke Bendahara Umum

G. RAPAT MINGGUAN FUNGSIONARIS FAKULTAS1 Rapat mingguan fungsionaris fakultas Ushuluddin dilaksanakan setiap hari Rabu jam 09.00 WIB.2 Rapat mingguan dihadiri oleh seluruh fungsionaris.3 Peserta rapat mingguan fungsionaris mengisi daftar hadir yang telah disediakan.4 Menulis hasil rapat mingguan fungsionaris fakultas pada buku yang telah disediakan.5 Mengumumkan hasil rapat mingguan fungsionaris fakultas (yang perlu diumumkan) kepada mahasiswa/i fakultas Ushuluddin.6 Menyiapkan LCD guna perkumpulan fungsionaris Mingguan7 Menyediakan Konsumsi ketika perkumpulan Fungsionaris Mingguan Fakultas.

H. PENGAJUAN JUDUL SKRIPSI1 Mahasiswa/i yang berhak mengajukan judul skripsi adalah yang sudah lulus ujian bahasa (bagi mahasiswa non Siman) dan mahasiswa semester VI (khusus kampus Siman, walaupun belum lulus ujian bahasa).2 Mahasiswa/i yang ingin mengajukan judul skripsi agar terlebih dahulu memeriksa judul-judul skripsi yang sudah pernah ditulis di Fakultas Ushuluddin (Judul yang sudah pernah dibahas tidak bisa dibahas lagi).3 Mahasiswa/i yang ingin mengajukan judul agar menyerahkannya kepada Staf fakultas atau Dosen fungsionaris Fakultas Ushuluddin.4 Judul diajukan dalam bentuk outline skripsi dan mencantumkan Referensinya.5 Outline yang diajukan berbahasa resmi (bahasa yang akan dipakai dalam menulis skripsi: Arab atau Inggris)6 Judul yang di ajukan diberi identitas berikut: nama mahasiswa/i, NIM, semester dan kampus sesuai dengan formulir yang telah tersedia di Fakultas.7 Dalam outline harus tertulis buku-buku referensi yang akan digunakan dalam penulisan skripsi.8 Judul yang diajukan akan dirapatkan dalam setiap rapat mingguan fungsionaris fakultas setiap hari Rabu.9 Hasil sidang pengajuan judul akan langsung di kabarkan sesuai dengan nomor yang dapat di hubungi di formulir pengajuan Judul.10 Judul yang diterima langsung ditentukan pembimbingnya.11 Judul yang sudah diterima agar segera diseminarkan batas minimal 1 Bulan setelah pengajuan Judul.12 Batas pengajuan judul Fakultas Ushuluddin ketika semester Ganjil dan tidak ada pengajuan judul di semester genap.

I. SEMINAR PROPOSAL SKRIPSI (SPS)1 Seminar Proposal Skripsi (SPS) harus dihadiri minimal 10 peserta seminar.2 Mahasiswa/i yang ingin melaksanakan seminar proposal skripsi (SPS) agar meminta berita acara SPS dan absent kepada sekretaris fakultas (minimal 2 hari sebelum SPS).3 Mahasiswa/i yang ingin melaksanakan SPS agar mengundang Dosen-dosen fakultas Ushuluddin, minimal harus dihadiri oleh Dosen pembimbing skripsi.4 Dosen pembimbing agar membaca absent dan mengisi berita acara SPS.5 Setelah SPS mahasiswa yang bersangkutan agar menyerahkan berita acara SPS dan absent kepada sekretaris fakultas.6 Bagi dosen pembimbinga agar langsung menyerahkan nilai SPS mahasiswa ke Staf Fakultas (Bagian Nilai), baik langsung ataupun vis telpon.

J. JURNAL KALIMAH1 Jurnal terbit tiap semester/ 1 tahun 2 kali.2 Makalah untuk jurnal berasal dari dosen dan mahasiswa/i baik dari ISID maupun luar ISID.3 Setelah jurnal terbit, setiap penulis diberi 2 eksemplar sekalian dengan surat ucapan terima kasih dan honor sebesar Rp. 150.000 (honor khusus bagi dosen baik dari ISID maupun luar ISID dan mahasiswa luar ISID, adapun penulis dari mahasiswa/i tidak diberikan honor).4 Jurnal dibagikan kepada seluruh dosen Fakultas Ushuluddin di seluruh kampus (Rabithah, Siman, Mantingan, Kediri, Kandangan).5 Biaya penerbitan jurnal berasal dari uang pembayaran jurnal yang dibayarkan oleh mahasiswa/i ketika registrasi dan heregistrasi.6 Anggaran penerbitan jurnal dan pembayaran honor Penulis diajukan kepada Bendahara UMUM.

K. PENYEBARAN MATERI1 Penyebaran materi genap dan gasal disusun bersama oleh seluruh fungsionaris (Ka. Prodi) fakultas dalam rapat mingguan.2 Penyusunan penyebaran materi dilaksanakan setelah UTS di setiap semester/sesuai dengan kebijakan Dekan Fakultas.3 Penyebaran materi genap dan gasal yang lama menjadi acuan untuk menyusun penyebaran materi genap dan gasal yang baru, maka penyebaran materi yang lama harus disediakan ketika rapat.4 Menulis penyebaran materi yang baru dalam komputer fakultas.5 Menyerahkan penyebaran materi yang baru kepada BAAK.6 Mengkoordinasikan Penyabaran materi ke Kampus Kediri dan Kampus Kandangan7 Mengontrol Kelangsungan materi tiap tiap kampus pada setiap semesternya

L. STUDI KOMPARATIF1 Mengumpulkan para fungsionaris senat mahasiswa kampus siman2 Menentukan waktu pelaksanaan kegiatan Studi Komperatif kampus siman3 Menyelaraskan dengan kegiatan pada kalender tahunan Fakultas Ushuluddin4 Mengumpulkan proposal Kegiatan ke kantor Fakultas5 Mengumpulkan Dokumentasi kegiatan Studi Komperatif diKantor Fakultas Ushuluddin

M. STUDI PENGAYAAN LAPANGAN (SPL)1 Mengumpulkan para Mahasiswa semester 5 kampus siman dan gontor di kantor Fakultas Ushuluddin2 Menentukan waktu pelaksanaan kegiatan Studi Pengayaan Lapangan mahasiswa Fakultas Ushuluddin.3 Menyelaraskan dengan kegiatan pada kalender tahunan Fakultas Ushuluddin4 Mengumpulkan Proposal Kegiatan ke kantor Fakultas5 Mengumpulkan Dokumentasi kegiatan Studi Komperatif diKantor Fakultas Ushuluddin6 Mengumpulkan Laporan kegiatan mahasiswa (secara Individual) ke kantor Fakultas Ushuluddin selambat lambatnya pada saat UTS semester Genap dimulai.

N. KEGIATAN KEMAHASISWAANO. PENGAMBILAN IJAZAH DAN TRANSKRIP NILAI1 Syarat pengambilan ijazah dan transkrip nilai: menyerahkan resume skripsi baik berupa hardcopy dan softcopy (yang telah di CD kan dengan format pdf dan word) dan mengajukannya kepada Dekan Fakultas, photo copy ijazah KMI (bagi alumni KMI), surat tanda bebas tanggungan dari Bendahara ISID (bagi mahasiswa SIMAN).2 Ijazah dan transkrip nilai disertai dengan legalisir masing-masing 10 lembar, bagi yang menginginkan lebih dibebani biaya sebesar Rp. 5000/lembar.3 Bagi alumni, yang masih dalam masa pengabdian kepada pondok, yang ingin mengambil legalisir ijazah/transkrip nilai harus izin kepada Dekan Fakultas.4 Syarat pengambilan legalisir ijazah/transkrip nilai bagi alumni yang masih dalam masa pengabdian kepada pondok adalah menulis resume skripsi dan mengajukannya kepada Dekan untuk disahkan kemudian menyerahkannya kepada sekretaris fakultas.

P. PENGAJUAN PERMOHONAN DANA1 Setiap pengajuan permohonan dana harus diketahui oleh Dekan dan Pembantu Dekan II.2 Surat permohonan dana ditandatangani oleh Dekan/Pembantu Dekan II (sebagai pihak yang mengetahui) dan dikonsultasikan dengan Bendahara Umum sebelum diajukan kepada Pembantu Rektor II (sebagai pihak yang menyetujui).3 Setelah ditandatangani oleh Dekan/ Pembantu Dekan II, surat diajukan kepada Pembantu Rektor II.4 Semua anggaran dana yang sudah terpakai harus dilaporkan kepada Bendahara UMUM terlebih dahulu kemudian di tanda tangani oleh Dekan Fakultas (sebagai pihak yang mengetahui) kemudian dilaporkan kepada Pembantu Rektor II (selaku yang menyetujui) dan diserahkan ke pada bendahara umum sesuai dengan apa yang dianggarkan (Nota dan Saldo Anggaran).

Q. PROSEDUR PENGANGKATAN DOSEN1 Yang ingin menjadi dosen menyerahkan surat permohonan menjadi dosen fakultas yang ditujukan kepada Dekan Fakultas.2 Surat disertai dengan materai.3 Surat diserahkan dengan melampirkan Curriculum Vitae, photocopy ijazah pendidikan terakhir dan sertifikat penghargaan yang telah di fotocopy. 4 Setelah surat sampai kepada Dekan, Dekan menulis surat permohonan yang ditujukan kepada Rektor untuk mengangkat yang bersangkutan menjadi dosen fakultas.5 Setelah surat diterima, Rektor akan menyediakan formulir yang harus diisi oleh pemohon dan akan diberikan Surat keterangan selaku tenaga pengajar di Institut Studi Islam Darussalam.

Ditetapkan, Gontor, 3 Desember 201219 Muharram 1434MengetahuiDekan Fakultas UshuluddinSyamsul Hadi Untung, M.A, M.L.SNIY. 880063

1 Peta Pembagian Tanggung Jawaba. Jefry Muchlasin, bertanggung jawab dalam :i. Nilai Nilai Mahasiswaii. Jadwal Perkuliahaniii. Data Data Fakultas1. Jumlah Mahasiswa2. Biodata Diri Mahasiswa3. Surat Menyurat4. Silabus Materi Fakultas (Aqidah Filsafat, Perbandingan Agama dan Tafsir)5. Kalender Kegiatan Tahunan Fakultas Ushuluddiniv. Kepanitian Fakultas1. Ujian Komprehensif2. Ujian Skripsia. Sk. Bimbingan ke Dosen Pembimbingb. Blangko Lampiran Skripsi

b. Muhammad Tholut, bertanggung jawab dalam :i. Keuangan Fakultas (Pengajuan Anggaran, dll)ii. Equitment (Peralatan Kantor)1. ATK (Alat tulis kantor)2. Alat kebersihan3. Data alat alat Inventaris Kantor Ushuluddiniii. Jurnal Kefakultasan.iv. Keperluan perkumpulan mingguan Fungsionaris.v. Keperpustakaan Fakultas.

Ditetapkan, Gontor, 3 Desember 201219 Muharram 1434MengetahuiDekan Fakultas UshuluddinSyamsul Hadi Untung, M.A, M.L.SNIY. 880063