12
Ria Agustina Lembar Kerja Siswa Untuk sekolah menengah pertama Organisasi Kehidupan Nama : Kelas : Sekolah : VI Organisasi

Ria agustina lks

Embed Size (px)

Citation preview

Page 1: Ria agustina lks

Ria Agustina

Lembar Kerja Siswa

Untuk sekolah menengah pertama

Nama :

Kelas :

Sekolah :

VIIOrganisasi Kehidupan

Page 2: Ria agustina lks

A.Standar Kompetensi

Memahami organisasi kehidupan

B.Kompetensi Dasar

1.Mendeskripsikan bagian-bagian sel

2.Mendeskripsikan macam-macam jaringan hewan dan tumbuhan

3.Mendeskripsikan macam-macam organ pada hewan dan tumbuhan

4.Mendeskripsikan macam-macam system organ

1. Sel

sel adalah unit terkecil dari makhluk hidup.sel pertama kali ditemukan oleh Robert Hooke pada tahun 1665 dan menyebutkan sel seperti kotak sarang lebah atau sel penjara.Di dalam sel ter dapat terdapat tiga bagian utama yaitu:a. Membran sel atau selaput sel

Merupakan selaput yang membungkus seluruh isi sel.berfungsi untuk melakukan pertukaran zat dalam sel.

b. Inti sel atau nukleusMerupakan bagian terpenting yang mengatur seluruh kegiatan sel.biasanya bentuk inti sel bulat dan didalamnya terdapat kromosom yang merupakan benang-benang pembawa sifat keturunan.

Organisasi Kehidupan

Organisasi kehidupan 1

Page 3: Ria agustina lks

c. SitoplasmaMerupakan cairan yang mengisi seluruh bagian sel.Di dalam sitoplasma terlarut zat makanan dan zat-zat lainnya.selain itu terdapat benda khusus yang disebut dengan organel sel dan rongga sel(Vakuola).

Di dalam organel sel tersebut terdapat antara lain:

1. Ribosom berfungsi sebagai tempat sintesa protein atau pembentukan protein.2. Mitokondria berfungsi untuk melakukan respirasi sel atau pernafasan sel untuk

mendapatkan energy.3. Badan Golgi berfungsi mentransfer protein yang dibuat oleh ribosom ke dalam dan keluar

sel. 4. Retikulum Endoplasma berfungsi sebagai sekresi protein dan lemak.5. Vakuola berfungsi untuk pengeluaran dan sebagai tempat pencernaan makanan.6. Kloroplas adalah pigmen hijau yang menyerap energy cahaya dan mampu membuat

bahan organic yaitu gula(proses ini disebut fotosintesis).

Perhatikan tabel perbedaan sel tumbuhan dan  sel hewan berikut ini

No S e l       t u m b u h a n   S e l       h e w a n 1 Memiliki dinding sel yang tersusun

atas  selulosa dan pektin  sehingga sel tumbuhan kaku

Tidak memiliki dinding sel, sel bersifat elastic

2 Memiliki plastida/kloroplas untuk fotosintesis

Tidak memiliki kloroplas

3 Tidak memiliki sentrosom (sentriol) Mempunyai sentrosom (sentriol) untuk mengatur arah pergerakan kromosom  pada saat  pembelahan sel

4 Vakuola sedikit dan berukuran besar Vakuola banyak dan berukuran kecil(terdapat pada hewan bersel satu)

5 Cadangan makanan berupa zat pati (amilum)

Cadangan makanan berupa glikogen, lemak

1. Apa yang dimaksud dengan sel dan siapa penemu sel?2. Sebutkan dan jelaskan bagian sel?3. Sebutkan perbedaan sel hewan dan tumbuhan?

Latihan

Organisasi kehidupan 2

Page 4: Ria agustina lks

2.Jaringan

a. Jaringan pada tumbuhan

Jaringan adalah sekelompok sel yang mempunyai bentuk dan fungsi yang sama.berikut jaringan yang terdapat pada tumbuhan:

1. Jaringan Epidermis yaitu jaringan yang melapisi permukaan tubuh tumbuhan baik pada akar,batang dan daun.berfungsi untuk melidungi sel-sel yang ada dibawahnya.

2. Jaringan Meristemyaitu tersusun atas sel-sel yang selalu membelah.berfungsi untuk menghasilkan sel baru untuk pertumbuhan.

3. Jaringan pengangkut yaitu jaringan sebagai pembuluh yang mengangkut air dan zat makanan.Terdapat dua macam jaringan pengangkut pada tumbuhan yaitu:

a. Jaringan pembuluh kayu(xilem),berfungsi mengalirkan air dan garam mineral dari dalam tanah ke daun.

b. Jaringan pembuluh tapis(floem),berfungsi untuk mengalirkan hasil fotosintesis dari bagian daun ke seluruh bagian tubuh tumbuhan.

4. Jaringan Penyokong Jringan penyokong terdiri dari dua macam jaringan yiatu kolenkim dan sklerenkim.

a. Jaringan kolenkim merupakan sel-sel dinding yang mengalami penebalan sehingga dapat menunjang kekuatan bagian tertentu tumbuhan, seperti tangkai daun.

b. Jaringan sklerenkim sel-selnya juga mengalami penebalan, umumnya terdapat pada batang dan tulang daun, serta penutup pada buah atau biji yang keras.

5. Jaringan Parenkim terdapat pada akar, batang dan daun,berfungsi sebagain tempat penyimpanan makanan.Jaringan parenkim palisade(jaringan tiang) dan parenkim bunga karang.

b. Jaringan pada hewan dan manusia

1. Jaringan epitel merupakan jaringan yang melapisi permukaan tubuh atau organ baik permukaan dalam maupun permukaan luar.fungsi dari jaringan epitel adalah:- Menutupi dan melapisi permukaan tubuh,serta sebagai penerima rangsangan.- Menyerap zat(absorpsi) dan mengeluarkan zat (sekresi), missal epitel

silinder(kolumner) pada permukaan dalam dinding usus.- Mengeluarkan zat yang tidak berguna, misal epitel kelenjar.

Organisasi kehidupan 3

Page 5: Ria agustina lks

2. Jaringan otot merupakan jaringan yang tersusun atas sel sel otot dan bersifat lentur,berfungsi sebagai alat gerak aktif.terdapat tiga macam sel otot, yaitu:- Otot polos berfungsi untuk pergerakan disepanjang saluran internal.- Otot lurik/otot rangka berfungsi untuk menggerakkan anggota tubuh.- Otot jantung berfungsi untuk memompa darah ke system sirkulasi.

3. Jaringan syaraf merupakan jaringan yang terusun atas sel sel syaraf setiap sel syaraf terdiri dari badan sel dan serabut syaraf,berfungsi untuk menerima dan mengantarkan rangsang(implus)

4. Jaringan darahBerfungsi mengangkut oksigen dan sari-sari makanan ke seluruh tubuh,menjaga kestabilan suhu tubuh, dan mengangkut sisa-sisa pembakaran dari sel-sel tubuh.

5. Jaringan penyokong atau penunjang Jaringan yang termasuk dalam jaringan penyokong adalah:- jaringan tulang rawan(kartilago),terdapat pada rangka awal saat perkembangan

makhluk hidup.- Jaringan tulang keras,berfungsi untuk memberi bentuk tubuh, tempat melekat otot,

dan melindungi bagian-bagian tubuh yang lemah.- Jaringan ikat merupakan jaringan yang menghubungkan bagian tubuh dengan bagian

tubuh lain.

1. Apa yang dimaksud dengan jaringan?2. Jaringan apa saja yang ada pada hewan dan tumbuhan?

3.Organ

Ogran adalah kumpulan dari beberapa jaringan untuk melaksanakan fungsi tertentu.contoh pada tumbuhan,antara lain:

1. Daun terdiri dari beberapa jaringan yaitu jaringan epidermis, jaringan pagar, jaringan bunga karang, dan jaringan pengangkut.jaringan epidermis sebagai pelindung jaringan lain jaringan pagar dan jaringan bunga karang membentuk jaringan perenkim untuk di Gunakan sebagai tempat fotosintesis.

2. Akar terdiri dari jaringan epidermis, parenkim, dan pengangkut.akar mempunyai fungsi menempelkan dan memancarkan tubuh tumbuhan dalam tanah.

3. Batang merupakan penghubungan antara akar dan batang terdiri dari jaringan epidermis, parenkim dan pengangkut.

Latihan

Organisasi kehidupan 4

Page 6: Ria agustina lks

Contoh pada hewan dan manusia,antara lain:

Organ KeteranganMata Terbentuk dari beberapa jaringan di antaranya jaringan otot dan

jaringan saraf, berfungsi untuk melihatJantung Berfungsi untuk memompa darah ke seluruh tubuhGinjal Merupakan organ ekskresi (pengeluaran zat sisa)Usus halus Merupakan organ pencernaanLambung Merupakan organ pencernaanParu-paru Sebagai organ ekskresi dan respirasi

1. Apa yang dimaksud dengan organ?2. Sebutkan 3 0rgan yang ada pada hewan dan tumbuhan?

4.Sistem organ

Sistem organ adalah kumpulan beberapa organ yang berhubungan dan melakukan fungsi atau proses tertentu pada makhluk hidup.

Sistem organ pada tumbuhan, antara lain :

terdapat beberapa sistem yang dihubungkan dengan akar, batang dan daun.

Sistem organ pada hewan dan manusia, antara lain :

a. Sistem pencernaan makanan terdiri dari : organ mulut, krongkongan, lambung, usus halus, usus besar dan anus.

b. Sistem pernafasan manusia terdiri dari : laring, tenggorokan dan paru-paru.c. Sistem peredaran darah manusia terdiri dari : jantung, pembuluh darah dan pembuluh

getah benih.d. Sistem pengeluaran terdiri dari : ginjal, kulit, paru-paru dan hati.e. Sistem hormon terdiri dari : anak ginjal, hifofisis, adrenal dan lain-lain

1. Apa yang dimaksud dengan system organ?2. Sebutkan system yang ada pada hewan dan tumbuhan?

Latihan

Latihan

Organisasi kehidupan 5

Page 7: Ria agustina lks

A Jawablah pertanyaan di bawah ini dengan benar !

1. Sebutkan bagian-bagian dalam organel sel tumbuhan?Jawab: ……………………………………………………………………………………..................................................................................................................................................................................................................................................................................................................................

2. Sebutkan sistem organ pada hewan?Jawab:………………………………………………………………………………………..............................................................................................................................................................................................................................................................................................................................

3. Apa fungsi dari jaringan epitel?Jawab:………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………

4. Sebutkan bagian dalam sel?Jawab:…………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….....

5. Apa yang dimaksud organ dan berikan contohnya?Jawab:……………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………………….

Ulangan harian

Organisasi kehidupan 6

Page 8: Ria agustina lks

B. Pasangkan pernyataan pada kolom I dengan istilah yang cocok pada kolom II

NO Kolom I Kolom II

1 sekelompok sel yang mempunyai bentuk dan fungsi yang sama Paru-paru2 adalah kumpulan beberapa organ yang berhubungan dan

melakukan fungsi atau proses tertentu pada makhluk hidupRobert Hooke

3 berfungsi mengalirkan air dan garam mineral dari dalam tanah ke daun.

Otot lurik

4 Sebagai organ ekskresi dan respirasi Xylem5 berfungsi untuk menggerakkan anggota tubuh Sel6 sel seperti kotak sarang lebah atau sel penjara. Jaringan ikat7 merupakan jaringan yang menghubungkan bagian tubuh

dengan bagian tubuh lain.Jaringan

8 mengangkut oksigen dan sari-sari makanan ke seluruh tubuh,menjaga kestabilan suhu tubuh, dan mengangkut sisa-sisa pembakaran dari sel-sel tubuh

Sistem organ

9 unit terkecil dari makhluk hidup Kloroplas10 pigmen hijau yang menyerap energy cahaya dan mampu

membuat bahan organic yaitu gula(proses ini disebut fotosintesis).

Jaringan darah

C. Berilah nama pada gambar dibawah ini:

1

2

3

4

56

1

23

4

5

7

7

6

Organisasi kehidupan 7

Page 9: Ria agustina lks

Sel Hewan: 1…………………… Sel Tumbuhan: 1……………………….

2…………………… 2………………………..

3…………………… 3………………………..

4………………….... 4………………...............

5…………………… 5…………………………

6……………………. 6…………………………

7…………………… 7…………………………

Organisasi kehidupan 8