45
LAPORAN KERJA PRAKTEK KELIMPAHAN GASTROPODA DI EKOSISTEM TERUMBU KARANG PANTAI NGANDONG KABUPATEN GUNUNGKIDUL DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA Dilaksanakan dan disusun sebagai salah satu Studi Akhir dalam memperoleh gelar Sarjana Kelautan, Universitas Jenderal Soedirman oleh : Olan Maulana Yusuf NIM. H1K010024 JURUSAN PERIKANAN DAN KELAUTAN FAKULTAS SAINS DAN TEKNIK UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMAN PURWOKERTO 2014

Kelimpahan Gastropoda di Ekosistem Terumbu Karang

Embed Size (px)

Citation preview

LAPORAN KERJA PRAKTEK

KELIMPAHAN GASTROPODA DI EKOSISTEM TERUMBUKARANG PANTAI NGANDONG KABUPATEN GUNUNGKIDUL

DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

Dilaksanakan dan disusun sebagai salah satu Studi Akhir dalam memperoleh gelarSarjana Kelautan, Universitas Jenderal Soedirman

oleh :Olan Maulana Yusuf

NIM. H1K010024

JURUSAN PERIKANAN DAN KELAUTANFAKULTAS SAINS DAN TEKNIK

UNIVERSITAS JENDERAL SOEDIRMANPURWOKERTO

2014

LAPORAN KERJA PRAKTEK

KELIMPAHAN GASTROPODA DI EKOSISTEM TERUMBUKARANG PANTAI NGANDONG KABUPATEN GUNUNGKIDUL

DAERAH ISTIMEWA YOGYAKARTA

oleh :Olan Maulana Yusuf

NIM. H1K010024

Disetujui tanggal………………

MengetahuiKetua Jurusan Perikanan dan Kelautan, Pembimbing

Ir. H. Arif Mahdiana, M.Si Riyanti, ST., M.BiotechNIP. 19590126 198601 1 001 NIP. 19810719 200501 2 002

i

DAFTAR ISI

halamanDAFTAR ISI........................................................................................................................... i

DAFTAR TABEL.................................................................................................................iii

DAFTAR GAMBAR............................................................................................................ iv

DAFTAR LAMPIRAN.......................................................................................................... v

KATA PENGANTAR ........................................................................................................... 1

ABTRAK ............................................................................................................................... 2

ABSTRACT........................................................................................................................... 3

I. PENDAHULUAN.......................................................................................................... 4

1.1. Latar Belakang ........................................................................................................ 4

1.2. Perumusan Masalah ................................................................................................ 5

1.3. Tujuan Kerja Praktek .............................................................................................. 5

1.4. Manfaat Kerja Praktek ............................................................................................ 5

II. TINJAUAN PUSTAKA ............................................................................................. 7

2.1. Gastropoda .............................................................................................................. 7

2.1.1. Morfologi Gastropoda...................................................................................... 7

2.1.2. Klasifikasi Gastropoda..................................................................................... 8

2.1.3. Habitat Gastropoda ........................................................................................ 15

2.2. Ekosistem Terumbu Karang.................................................................................. 15

2.3. Interaksi Gastropoda dan Terumbu Karang .......................................................... 16

2.4. Faktor Lingkungan Yang Mempengaruhi Gastropoda ......................................... 17

2.3.1. Suhu ............................................................................................................... 17

2.3.2. pH................................................................................................................... 17

2.3.3. Salinitas.......................................................................................................... 17

2.3.4. Kedalaman ..................................................................................................... 17

III. MATERI DAN METODA ....................................................................................... 19

3.1. Materi Kerja Praktek ............................................................................................. 19

3.1.1. Alat................................................................................................................. 19

3.1.2. Bahan ............................................................................................................. 19

3.2. Metode Kerja Praktek ........................................................................................... 19

3.2.1. Pengambilan Data .......................................................................................... 19

3.2.2. Pengukuran Parameter Fisika-Kimia ............................................................. 20

3.3. Waktu dan Tempat Kerja Praktek ......................................................................... 21

3.4. Analisis Data ......................................................................................................... 21

ii

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN ................................................................................ 23

4.1. Kelimpahan Gastropoda........................................................................................ 23

4.2. Hubungan Gastropoda dan Terumbu Karang di Pantai Ngandong....................... 25

4.3. Faktor Lingkungan Yang Mempengaruhi Kelimpahan Gastropoda ..................... 27

V. KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................................ 29

5.1. Kesimpulan ........................................................................................................... 29

5.2. Saran...................................................................................................................... 29

DAFTAR PUSTAKA .......................................................................................................... 30

LAMPIRAN......................................................................................................................... 33

UCAPAN TERIMA KASIH ............................................................................................... 38

iii

DAFTAR TABEL

Tabel halaman1. Kriteria Kelimpahan. ....................................................................................................... 222. Hasil identifikasi gastropoda pada setiap stasiun ............................................................ 233. Persen tutupan karang hidup dan karang mati ................................................................. 264. Hasil pengukuran parameter fisika-kimia perairan.......................................................... 27

iv

DAFTAR GAMBAR

Gambar halaman1. Morfologi Gastropoda........................................................................................................ 82. Ordo Archaeogastropoda ................................................................................................. 103. Ordo Mesogastropoda...................................................................................................... 104. Ordo Neogastropoda ........................................................................................................ 115. Ordo Cephalaspidea, Bulla ampulla . .............................................................................. 126. Ordo Anaspidea, Aplysia depilans................................................................................... 127. Ordo Thecosomata, Spirellatidae. ................................................................................... 128. Ordo Gymnosomata, Clione limacine. ............................................................................ 139. Ordo Notaspidea, Pleurobranchus membranaceus. ....................................................... 1310. Ordo Acochlidiacea, Hedylopsis loricata. ..................................................................... 1311. Ordo Sacoglossa, Stiliger fuscatus . .............................................................................. 1412. Ordo Nudibranchia, Polycera capensis. ........................................................................ 1413. Metode LIT yang dikombinasikan dengan Metode Belt Transect. ............................... 1914. Spesies yang ditemukan di Pantai Ngandong ................................................................ 2315. Grafik kelimpahan gastropoda di setiap stasiun pengamatan ........................................ 24

v

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran halaman1. Jumlah gastropoda hasil penelitian .................................................................................. 332. Pengukuran terumbu karang ............................................................................................ 333. Perhitungan kelimpahan gastropoda ................................................................................ 364. Foto kegiatan penelitian................................................................................................... 37

1

KATA PENGANTAR

Alhamdulillah puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT karena berkat

rahmat dan nikmat sehat-Nya penulis dapat menyusun laporan kerja praktek ini.

Laporan ini berjudul “Kelimpahan Gastropoda Di Ekosistem Terumbu Karang Pantai

Ngandong, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta”. Laporan kerja

praktek ini ditujukan untuk memenuhi salah satu persyaratan memperoleh Gelar Sarjana

Kelautan Strata Satu (S1) Ilmu Kelautan pada Jurusan Perikanan dan Kelautan Fakultas

Sains dan Teknik Universitas Jenderal Soedirman Purwokerto.

Penulis mengucapkan terima kasih kepada banyak pihak yang membantu

menyelesaikan laporan ini. Penulis mengharapkan saran dan kritik yang bermanfaat dan

bersifat membangun dari pembaca.

Purwokerto, Juli 2014

Penulis

2

ABTRAK

Ekosistem terumbu karang merupakan sumber kehidupan bagi beraneka ragambiota laut salah satunya adalah gastropoda. Gastropoda merupakan salah satumakrobenthos dari filum moluska yang memiliki kebiasaan hidup di dasar perairan dantergolong kedalam jenis hewan bentik. Tujuan dari kerja praktek ini adalah untukmengetahui kelimpahan gastropoda di ekosistem terumbu karang Pantai Ngandong,Kabupaten Gunungkidul, DIY dan faktor-faktor lingkungan yang mempengaruhinya.Metode pengambilan data terumbu karang yaitu metode LIT (Line Intercept Transect).Pengambilan data gastropoda menggunakan metode belt transect dengan luas 2 m².Hasil pengamatan di lapangan menunjukan nilai persen tutupan karang hidup beradapada kisaran 33,96%, nilai tersebut menunjukan tutupan karang berada dalam kategorisedang. Hasil analisis kelimpahan gastropoda di Pantai Ngandong yaitu stasiun I sebesar22,5 ind/m, stasiun II sebesar 4,5 ind/m, stasiun III sebesar 10,5 ind/m, dan Stasiun IVsebesar 3 ind/m. Hasil pengukuran kondisi fisika-kimia perairan di lokasi penelitianmeliputi suhu perairan berkisar 30 C, salinitas 33 ppt, pH berkisar 8,5, dan Kedalamanberkisar 45-55 cm.

Kata kunci : Terumbu karang, Gastropoda, Belt transect, Parameter fisika-kimia

3

ABSTRACT

An ecosystem of coral reefs is a source of life to variegated marine biota one ofthem is the gastropoda. Gastropod is one makrobenthos of the phylum mollusk whichhas a habit of living at the base of the waters and appertain into bentik kinds of animals.The purpose of work these practices is to know the abundance of gastropods inecosystems coral reefs Pantai Ngandong, district Gunungkidul, DIY and environmentalfactors influence it. The data collection method is a method of coral reef LIT (LineIntercept Transect). Gastropods data retrieval method with wide belt transect 2 m². Theresults observations also showed the value of percent live coral cover in the range of33.96%, value them shows coral cover be in medium category. The result analysisabundance gastropods in Pantai Ngandong the first station of 22.5 ind/m, station II at4.5 ind/m, station III of 10.5 ind/m, and Station IV at 3 ind/m. The results ofmeasurements of the physico-chemical conditions of the waters at the study sitesinclude water temperature ranges from 30 ºC, 33 ppt salinity, pH range of 8.5, and thedepth ranges from 45-55 cm.

Keywords : Coral reefs, Gastropods, Belt transect, Physico-chemical parameters.

4

I. PENDAHULUAN

1.1. Latar Belakang

Pantai Ngandong secara administrasi berada di Desa Sidoarjo, Kecamatan

Tepus, Kabupaten Gunungkidul. Pantai yang menghadap ke arah samudera Hindia ini

diapit oleh dua pantai di bagian timur pantai Sundak dan di sebelah barat pantai

Sadranan. Pantai Ngandong memiliki jenis tanah Mediteran yang berasal dari jenis

batuan dasar gamping, dengan tingkat pelapukan fisik sedang hingga kuat. Pantai ini

juga terdapat terumbu karang yang membentuk ekosistem dan hidup berbagai jenis

biota termasuk gastropoda (Damayanti dan Ranum, 2008). Keadaan Pantai Ngandong

yang masih alami akan menambah daya tarik tersendiri bagi wisatawan yang

mengunjunginya. Hal ini berdampak negatif terhadap kestabilan ekosistem termasuk

ekosistem terumbu karang.

Ekosistem terumbu karang merupakan bagian dari ekosistem laut yang penting

karena menjadi sumber kehidupan bagi beraneka ragam biota laut. Daerah terumbu

karang hidup berbagai organisme yang berasosiasi yaitu alga, krustasea, moluska,

ekinodermata dan ikan (Tuhumina et al., 2013). Menurut Romimohtarto dan Juwana

(2007), terumbu karang merupakan ekosistem yang subur dan kaya akan makanan.

Struktur fisiknya yang rumit, bercabang-cabang, bergua-gua dan berlorong-lorong

membuat ekosistem ini habitatnya sangat menarik bagi banyak jenis organisme

diantaranya gastropoda.

Gastropoda merupakan salah satu hewan makrobenthos dari filum Molluska

yang memiliki kebiasaan hidup di dasar perairan dan tergolong kedalam jenis hewan

bentik yang mampu memanfaatkan bahan-bahan organik berupa detritus dari lamun dan

rumput laut. Keberadaan biota dari gastropoda pada ekosistem terumbu karang

5

memberikan pengaruh yang signifikan terhadap keseimbangan ekologi sebagai rantai

makanan. Selain sebagai rantai makanan gastropoda menggantungkan hidupnya sebagai

filter feeder, deposit feeder dan herbivore (Nugroho et al., 2012). Meningkatnya

populasi gastropoda juga merupakan ancaman kerusakan pada ekosistem terumbu

karang. Oleh karena itu, untuk mengetahui pengaruh kelimpahan terhadap suatu spesies

dari kelas gastropoda terhadap kondisi terumbu karang sebaliknya perlu adanya

penelitian ini dilakukan.

1.2. Perumusan Masalah

Keberadaan gastropoda di suatu lokasi dipengaruhi oleh lingkungan, baik faktor

biotik dan abiotik yang saling terkait satu dengan yang lain serta interaksi antara

berbagai spesies yang membentuk sistem tersebut. Keberadaan gastropoda di Pantai

Ngandong sampai saat ini belum teridentifikasi dan diketahui kecendrungan prefensi

habitatnya serta belum banyak yang menelitinya. Berdasarkan uraian di atas, maka

dapat diambil suatu rumusan masalah tentang kelimpahan gastropoda di ekosistem

terumbu karang dan faktor-faktor parameter lingkungan di Pantai Ngandong,

Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

1.3. Tujuan Kerja Praktek

Tujuan dari kerja praktek ini adalah untuk mengetahui kelimpahan gastropoda di

ekosistem terumbu karang Pantai Ngandong, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa

Yogyakarta dan faktor-faktor parameter lingkungan yang mempengaruhinya.

1.4. Manfaat Kerja Praktek

Manfaat dari kerja praktek ini adalah sebagai pengalaman memperoleh data di

lapangan dan untuk memberikan informasi mengenai keberadaan gastropoda di Pantai

Ngandong. Hasil kerja praktek ini juga diharapkan bermanfaat dalam memberikan

6

gambaran mengenai kondisi ekosistem terumbu karang dan hubungannya dengan

gastropoda, serta sebagai referensi penelitian lebih lanjut.

7

II. TINJAUAN PUSTAKA

2.1. Gastropoda

Gastropoda merupakan kelas dari moluska yang paling beragam dan mempunyai

penyebaran yang sangat luas, mulai dari darat, air tawar, intertidal hingga laut dalam

(Nybakken 1992). Gastropoda memiliki anggota yang paling besar jumlahnya, jika

dibandingkan dengan kelas lainnya. Sampai saat ini, terdapat sekitar 35.000 spesies

yang telah dideskripsikan. Gastropoda berasal dari dua kata gaster dan poda. Gaster

artinya perut, dan poda artinya kaki. Kelas ini memiliki ciri adanya alat gerak/lokomosi

pada bagian ventral tubuh yang terdiri dari sebagian besar jaringan otot (Kusnadi et al.,

2008). Gastropoda atau siput laut pada umumnya memiliki cangkang, tetapi ada juga

yang tidak memiliki cangkang yang sering disebut nudibranchia (Karlsson, 2001).

2.1.1. Morfologi Gastropoda

Morfologi gastropoda terwujud dalam morfologi cangkangnya. Sebagian besar

cangkangnya terbuat dari bahan kalsium karbonat yang dibagian luarnya dilapisi

periostrakum dan zat tanduk. Cangkang gastropoda yang berputar ke arah belakang

searah dengan jarum jam disebut dekstral, sebaliknya bila cangkangnya berputar

berlawanan arah dengan jarum jam disebut sinistral (Dharma, 1988). Gastropoda yang

hidup di laut umumnya berbentuk dekstral dan sedikit sekali ditemukan dalam bentuk

sinistral. Pertumbuhan cangkang berupa spiral disebabkan karena pengendapan bahan

cangkang di sebelah luar berlangsung lebih cepat dari yang sebelah dalam (Nontji,

2005).

8

Gambar 1. Morfologi Gastropoda (Gabbi, 2000)

2.1.2. Klasifikasi Gastropoda

Klasifikasi gastropoda menurut Oyama (1992) yaitu :

Kingdom : AnimaliaFilum : Mollusca

Kelas : GastropodaSub kelas : Prosobranchia

Ordo : ArchaeogastropodaFamily : Cocculinidae, Haliotidae, Neritidae, Patellidae,

Phasianellidae, Trochidae, TurbinidaeOrdo : Mesogastropoda

Family : Bursidae, Calyptraeidae, Cassidae, Cerithiidae,Cymatiidae, Potamididae, Cypraeidae,Littorinidae, Tonnidae, Modulidae, Naticidae,Planaxidae, Strombidae, Triviidae, Vermetidae

Ordo : NeogastropodaFamily : Conidae, Coralliophilidae, Fasciolariidae,

Harpidae, Muricidae, Nassariidae, Olividae,Terebridae, Vasidae, Buccinidae,Cancellariidae, Columbellidae, Costellariidae,Mitridae, Turridae

Sub kelas : OphiotobranchiaOrdo : Chephalaspidae

Family : Bullidae, Janthinidae,Ordo : Acocchlidioidea

Family : Ganatidae, Microhedylidae, Asperspinidae,Hedylopsidae, Acochlidiidae

Ordo : AnapsideaFamily : Aplysiidae, Akeridae

Ordo : NataspideaFamily : Pleurobranchidae, Tylodinidae, Umbraculidae

Ordo : Saccoglossa

9

Family : Plakobranchidae, Elysiidae, Gascoignellidae,Boselliidae, Platyhedylidae

Ordo : ThecosonataFamily : Limacinidae, Cavoliniidae, Desmopteridae,

Peraclididae, CymbullidaeOrdo : Gymnosonata

Family : Clionidae, Cliopsidae, Hydromylidae,Notobranchaeidae, Pneumodermatidae,Thliptodontidae

Ordo : NudibranchiaFamily : Aegiretidae, Chromodorididae, Dorididae,

Elysiidae, Kentrodorididae, Phyllibridae,Polyceridae

Sub kelas : PulnomataOrdo : Basommatophora

Family : Acroloxidae, Acroreiidae, Amphibolidae,Chilinidae, Laiidae, Lymnaeidae, Physidae,Planorbidae, Siphonariidae

Ordo : StylommatophoraFamily : Clausiliidae, Helicidae, Succineidae,

Arionidae

Gastropoda umumnya hidup di laut, pada perairan yang dangkal dan

perairan yang dalam. Menurut Dharma (1988) kelas gastropoda dibagi dalam

tiga sub kelas yaitu : Prosabranchia, Ophistobranchia dan Pulmonata.

1. Sub Kelas Prosabranchia

Gastropoda yang termasuk dalam sub kelas ini memiliki dua buah insang yang

terletak di anterior. Sistem syaraf membentuk angka delapan tentakel berjumlah dua

buah, cangkang umumnya tertutup oleh overkulum.

Sub kelas ini dibagi lagi kedalam tiga ordo yaitu :

a) Ordo Archeogastropoda, yaitu berjumlah satu atau dua buah, tersusun dalam dua

baris filament, jantung beruang dua. Contoh ordo ini adalah trochus.

10

Gambar 2. Ordo Archaeogastropoda (Carpenter et al., 1998)

b) Ordo Mesogastropoda, yaitu satu buah tersusun dalam satu baris filamen,

jantung beruang satu, mulut dilengkapi radula yang berjumlah tujuh buah dalam

satu baris. Contoh ordo ini adalah Lambis, Turitella.

Gambar 3. Ordo Mesogastropoda (Carpenter et al., 1998)

11

c) Ordo Neogastropoda, yaitu insang sebuah tersusun dalam satu baris filament,

jantung beruang satu, mulut dilengkapi radula tiga buah dalam satu baris.

Contoh ordo ini adalah Murek.

Gambar 4. Ordo Neogastropoda (Carpenter et al., 1998)

2. Sub Kelas Ophistobranchia

Kelompok gastropoda ini memiliki dua insang terletak di posterior, cangkang

umumnya tereduksi dan terletah di dalam mantel, jantung satu ruangan dan reproduksi

berumah satu.

Sub kelas ini dibagi dalam delapan ordo, yaitu :

a) Ordo Cephalaspidea, yaitu cangkang terletak eksternal, besar dan pipih,

beberapa jenis mempunyai cangkang internal. Contoh ordo ini adalah Bulla.

12

Gambar 5. Ordo Cephalaspidea, Bulla ampulla (Karlsson, 2001).

b) Ordo Anaspidea, yaitu cangkang tereduksi bila ada terletak internal, rongga

mantel pada sisi kanan menyempit dan tertutup oleh parapodia yang lebar.

Contoh ordo ini adalah Aplysia.

Gambar 6. Ordo Anaspidea, Aplysia depilans (Karlsson, 2001).

c) Ordo Thecosonata, yaitu cangkang berbentuk kerucut mantel lebar, dan

merupakan hasil modifikasi dari kaki yang berfungsi sebagai alat renang bersifat

planktonik. Contoh ordo ini adalah Spirellatidae.

Gambar 7. Ordo Thecosomata, Spirellatidae (Karlsson, 2001).

d) Ordo Gimnosonata, yaitu tanpa cangkang dan mantel, parapodia sempit,

berukuran mikroskoptik dan bersifat planktonik. Contoh ordo ini adalah Clione.

13

Gambar 8. Ordo Gymnosomata, Clione limacine (Karlsson, 2001).

e) Ordo Nataspide, yaitu cangkang terletak internal, eksternal atau cangkang,

rongga mantel tidak ada. Contoh ordo ini adalah Pleurobranchus.

Gambar 9. Ordo Notaspidea, Pleurobranchus membranaceus (Karlsson, 2001).

f) Ordo Acocchilideacea, yaitu tubuh kecil melipiti spikula, tanpa cangkang,

insang ataupun gigi. Contoh ordo ini adalah Hedylospis.

Gambar 10. Ordo Acochlidiacea, Hedylopsis loricata (Karlsson, 2001).

g) Ordo Sacoglosa, yaitu insang dengan atau tanpa cangkang, radula mengalami

modifikasi menjadi alat penusuk dan penghisap alga. Contoh ordo ini adalah

Stiliger.

14

Gambar 11. Ordo Sacoglossa, Stiliger fuscatus (Karlsson, 2001).

h) Ordo Nudibranchia, yaitu cangkang tereduksi, tanpa insang sejati, bernafas

dengan insang sekunder yang terdapat disekeliling anus, permukaan dorsal.

Contoh ordo ini adalah Polycera.

Gambar 12. Ordo Nudibranchia, Polycera capensis (Karlsson, 2001).

3. Sub Kelas Pulmonata

Sub kelas Pulmonata bernafas dengan paru-paru, cangkang berbentuk spiral,

kepala dilengkapi dengan satu atau dua pasang tentakel, sepasang diantaranya

mempunyaoi mata, rongga mantel terletak di anterior, organ reproduksi hermaprodit

atau berumah dua.

Sub kelas ini dibagi menjadi dua ordo, yaitu :

a) Ordo Stylomotophora, yaitu tentakel dua pasang, sepasang diantaranya mata di

ujungnya, umumnya hidup terrestrial. Contoh ordo ini adalah Achatina fulica.

15

b) Ordo Basommataphora, yaitu tentakel berjumlah dua pasang, sepasang

diantaranya mempunyai mata depannya, kebanyakan anggotanya hidup di air

tawar. Contoh ordo ini adalah Physa.

2.1.3. Habitat Gastropoda

Gastropoda adalah salah satu komponen dalam ekosistem laut dengan

keanekaragaman spesies yang tinggi dan menyebar luas di berbagai habitat laut.

Kelompok hewan bertubuh lunak ini dapat dijumpai mulai dari daerah pinggiran pantai

hingga laut dalam. Gastropoda dapat tumbuh dan berkembang pada habitat sedimen

halus karena memiliki alat-alat fisiologi khusus untuk dapat beradaptasi pada

lingkungan perairan yang memiliki tipe substrat berlumpur. Gastropoda tidak menyukai

daerah yang kering (Suwondo et al., 2005). Pemilihan habitat dari gastropoda

tergantung dari kestabilan makanan yang berupa detritus dan makro alga serta kondisi

lingkungan yang terlindung dari gerakan massa air (Nybakken, 1992). Biasanya

gastropoda hidup di ekosistem terumbu karang secara berkelompok dan menempel di

karang.

2.2. Ekosistem Terumbu Karang

Ekosistem terumbu karang merupakan bagian dari ekosistem laut yang penting

karena menjadi sumber kehidupan bagi beranekaragam biota laut. Ekosistem terumbu

karang mempunyai fungsi yang sangat penting yaitu sebagai tempat memijah, mencari

makan, daerah asuhan bagi biota laut dan sebagai sumber plasma nutfah (Santoso,

2010).

Terumbu karang terbentuk dari endapan-endapan massif yang penting dari

kalsium karbonat, terutama dihasilkan oleh fauna coral atau karang batu (Scleractina)

dengan sedikit tambahan dari alga berkapur dan organisme-organisme lain yang

16

mengeluarkan kalsium karbonat (CaCO3). Kumpulan karang ini mampu membentuk

ruang yang kompleks serta menciptakan berbagai tipe hunian untuk ribuan jenis ikan

dan biota lainnya. Meskipun hanya menempati area yang sangat kecil di lautan dan

pesisir (<1%), terumbu karang bisa disejajarkan dengan hutan hujan tropis yang ada

didaratan karena keanekaragaman hayati dan kekompleksitasan ekosistem yang

dimilikinya (Estradivari et al., 2007).

English et al. (1994), menyatakan bahwa Bila luas tutupan terumbu karang

hidup berkisar dari 0-24,9% maka digolongkan sebagai kondisi buruk; 25-49,9% adalah

sedang; 50-74,9% baik; dan 75-100% adalah baik sekali. Menurut Purnomo dan

Muhammad (2008) beberapa aspek yang dapat menyebakan kerusakan dan kematian

hewan karang adalah dari aspek biologis, fisik dan kimia. Secara biologis kematian

dapat terjadi karena pemangsaan oleh beberapa spesies, serta adanya proses bioerosi

yang dilakukan oleh beberapa jenis organisme yang hidup dalam ekosistem. Hewan

yang memangsa hewan karang adalah Acanthaster planci dan Drupella.

2.3. Interaksi Gastropoda dan Terumbu Karang

Gastropoda memiliki hubungan dengan ekosistem terumbu karang yaitu sebagai

kanibalisne, parasitisme, dan interaksi positif mutualisme (Kaligis, 2008). Gastropoda

dari filum moluska menyumbangkan cukup banyak kapur kepada ekosistem terumbu

karang yang merupakan penyumbang penting terbentuknya pasir laut. Keanekaragaman

moluska ini memiliki peranan penting di dalam jaringan makanan terumbu

(Romimohtarto dan Juwana, 2007). Jumlah hewan-hewan yang hidup di terumbu karang

diklasifikasikan sebagai predator. Predator-predator ini termasuk didalamnya sejumlah

moluska dari kelas gastropoda (family Architectonidae, Epitoniidae, Ovilidae,

Muricidae, dan Coralliophilidae) paling sedikit muluska nudibranch (Phestilla)

(Nybakken, 1992).

17

2.4. Faktor Lingkungan Yang Mempengaruhi Gastropoda

2.3.1. Suhu

Temperatur merupakan salah satu faktor pembatas yang penting dalam suatu

lingkungan sebagai contoh lingkungan laut (Odum, 1971). Menurut Sadarun et al.

(2006), bahwa Suhu secara langsung mempengaruhi berbagai aktivitas organisme laut,

seperti pemijahan, penetasan telor, aktifitas migrasi bahkan pertumbuhan, serta dapat

mengakibatkan kematian apabila terjadi perubahan suhu secara tiba-tiba. Faktor yang

mempengaruhi temperatur diantaranya musim, sirkulasi udara, penutupan awan, lintang,

ketinggian dari permukaan laut, dan aliran serta kedalaman dari badan air (Coralwatch,

2011).

2.3.2. pH

Potential of Hydrogen (pH) merupakan lepasnya kepekatan ion-ion hidrogen

dari dalam suatu larutan dengan hasil berupa logaritma negatif. Hal tersebut

berpengaruh besar terhadap kehidupan hewan dan tumbuhan air, sehingga berguna

untuk petunjuk baik buruknya suatu perairan sebagai lingkungan hidup. Menurut

Susana (2005) memberikan batasan pH yang ideal bagi kehidupan biota laut nilainya

berkisar antara 6,5 – 8,5.

2.3.3. Salinitas

Salinitas adalah banyaknya zat terlarut. Zat padat terlarut meliputi garam-garam

anorganik, senyawa-senyawa organik yang berasal dari organisme hidup, dan gas-gas

terlarut (Nybakken, 1992). Sebaran salinitas dilaut dipengaruhi oleh pola sirkulasi laut,

penguapan, curah hujan dan masukan air tawar dari sungai (Nontji, 2005).

2.3.4. Kedalaman

Kedalaman perairan mempengaruhi jumlah dan jenis hewan bentos (Odum,

1993). Hal ini dikarenakan intensitas penetrasi cahaya yang kurang dan apalagi jika

18

perairan tersebut sangat keruh yang mengakibatkan sulitnya tumbuhan laut seperti

fitoplankton, lamun, zooxanthellae dan alga melakukan fotosintesis. Sehingga

ketersedian oksigen di perairan yang dalam sangat terbatas.

19

III. MATERI DAN METODA

3.1. Materi Kerja Praktek

3.1.1. Alat

Alat yang digunakan dalam penelitian ini adalah roll meter, transek kuadrat 1x1

m yang terbuat dari peralon, termometer, kertas pH universal, Hand Refraktometer,

secchi disk, skin dive, kertas HVS laminating, alat tulis, dan kamera.

3.1.2. Bahan

Bahan yang digunakan dalam penelitian ini adalah gastropoda, terumbu karang,

air laut, dan aquades.

3.2. Metode Kerja Praktek

3.2.1. Pengambilan Data

Pengambilan data terumbu karang mengunakan metode LIT (Line Intercept

Transect) dengan pengamatan karang pada bentuk pertumbuhan (life form).

Pemasangan LIT sejajar dengan garis pantai sepanjang 50 meter. Pemasangan awal

garis transek dimulai dari karang hidup (English et al., 1994).

Gambar 13. Metode LIT yang dikombinasikan dengan Metode Belt Transect.

20

Pengambilan data jumlah dan jenis gastropoda menggunakan transek sabuk (belt

transect) yang dikombinasikan dengan pemasangan LIT seperti gambar 2. Panjang

transek yang digunakan yaitu 1 meter dengan lebar 2 meter (ditarik garis 1 m ke kanan

dan 1 m ke kiri), sehingga luas transek sabuk yang digunakan yaitu 2 m2. Pada setiap

stasiun pengamatan dilakukan 3 kali pengulangan pengambilan data, dilanjutkan dengan

selisih jarak 10 m, kemudian pengukuran dilakukan kembali pada jarak yang sama

(Riska et al., 2013). Sampel gastropoda kemudian dihitung, dan diidentifikasi

menggunakan buku identifikasi (Born, 1758; Duclos, 1832; Lamarck, 1822; Linnaeus,

1758; Roding, 1798).

3.2.2. Pengukuran Parameter Fisika-Kimia

1. Suhu

Suhu diukur dengan menggunakan termometer dan dilakukan langsung di

lapangan pada stasiun pengamatan. Nilai suhu diperoleh dengan cara termometer

direndam di dalam air selama 1 sampai 5 menit kemudian dicatat pembacaan skala

termometer tanpa mengangkat lebih dahulu termometer dari air (BSN, 2005).

2. Salinitas

Pengukuran salinitas menggunakan hand refraktometer. Sebelum dilakukan

pengukuran, hand refraktometer terlebih dahulu dikalibrasi dengan menggunakan

aquades yang diteteskan pada kaca hand refraktometer. Sampel air laut diteteskan pada

kaca refraktometer diarahkan kesumber cahaya untuk mempermudah dalam melihat

hasilnya (Davies, 1988).

21

3. pH

Pengukuran pH perairan dilakukan pada setiap stasiun pengamatan dengan

menggunakan kertas lakmus, kertas lakmus tersebut dicelup, kemudian hasilnya

dicocokkan dengan gambar sebagai indikator nilai pH (Nordstrom et al., 2000).

4. Kedalaman

Kedalaman perairan dapat diukur dengan menggunakan secchi disk, yang

dimasukan ke dalam air sampai bagian bawah tiang pancang atau secchi disk menyentuh

dasar perairan dan mengukur kedalamannya (Davies, 1988).

3.3. Waktu dan Tempat Kerja Praktek

Kerja praktek ini dilaksanakan pada bulan 4 Mei 2014 yang berlokasi di Pantai

Ngandong, Kabupaten Gunungkidul, Daerah Istimewa Yogyakarta.

3.4. Analisis Data

Persentase penutupan terumbu karang dihitung dengan menggunakan rumus

(English et al., 1994).

%Cover = Totalpanjangtiapkategorilifeform(cm)Panjangtransekgaris(cm) X100%Data jumlah individu akan diolah menjadi data kelimpahan organisme.

Kelimpahan menurut Brower dan Zar (1997) yaitu jumlah individu persatuan luas atau

volume, dengan rumus sebagai berikut :

N = ΣnADimana, N = Kelimpahan individu jenis ke-i (individu/m2), Σn = Jumlah jenis individu

yang diperoleh tiap stasiun, A = Luas daerah pengamatan (m2).

22

Tabel 1. Kriteria Kelimpahan ( Haris et al., 2010).

Kelimpahan (Jumlah Koloni) Kategori

167,9 – 209 Melimpah126,8 – 167,8 Banyak84,5 – 126,6 Sedang44,2 – 85,4 Sedikit

3 – 44,2 Jarang

23

IV. HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Kelimpahan Gastropoda

Hasil identifikasi gastropoda yang didapatkan pada ekosistem terumbu karang

Pantai Ngandong, Kabupaten Gunungkidul, DIY dapat dilihat pada tabel 2 dan gambar

14.

Tabel 2. Hasil identifikasi gastropoda pada setiap stasiun

No Family Nama spesiesJumlah di Setiap Stasiun Jumlah

TotalI II III IV

1 Muricidae Drupella rugossa 9 2 3 1 15

2 Cypraeidae Monetaria annulus 5 0 1 0 6

3 Conidae Conus lividus 0 0 2 1 3

4 Turbinidae Turbo argyrostoma 0 1 0 0 15 Murricidae Morula granulata 1 0 0 0 16 Fasciolariidae Peristernia nassatula 0 0 1 0 1

Jumlah 15 3 7 2 27

Conus lividus Drupella rugossa Turbo argyrostoma

Morula granulate Monetaria annulus Peristernia nassatula

Gambar 14. Spesies gastropoda yang ditemukan di Pantai Ngandong (Dok. Pribadi)

24

Berdasarkan hasil penelitian dan pengamatan pada tabel 2 (Lampiran 1) terdapat

6 family dan 6 spesies gastropoda yang telah ditemukan di terumbu karang Pantai

Ngandong. Jenis-jenis tersebut diantaranya adalah Conus lividus, Drupella rugosa,

Monetaria annulus, Morula granulate, Peristernia nassatula, dan Turbo argyrostoma.

Jenis yang paling banyak ditemukan adalah jenis Drupella rugosa dengan jumlah 15.

Drupella merupakan salah satu jenis siput yang hidup di terumbu karang (Riska et al.,

2013). Jenis siput ini terlihat sering menempel pada karang massive dan karang acopora

yang pada umumnya merupakan habitatnya. Menurut Lalang (2013), Drupella banyak

ditemukan pada kedua jenis karang tersebut sehingga menyebabkan banyaknya spesies

Drupella rugosa. Banyaknya spesies ini diduga dipengaruhi oleh faktor musiman.

Menjelang musim panas kelimpahan dan pola makan mereka meningkat, saat musim

dingin Drupella tumbuh dan berkembang di dalam pasir (Morton dan Blackmore, 2009).

Hasil perhitungan kelimpahan gastropoda (Lampiran 3) disajikan pada masing-

masing stasiun dapat dilihat pada Gambar 15.

Gambar 15. Grafik kelimpahan gastropoda di setiap stasiun pengamatan

7.5

1.5

3.5

10

1

2

3

4

5

6

7

8

I II III IV

Kel

impa

han

Dru

pella

(in

d/m

²)

Stasiun

Kelimpahan Gastropoda

25

Hasil pengamatan (Gambar 15) di Pantai Ngandong memiliki nilai kelimpahan

gastropoda berkisar antara 1 – 7,5 ind/m² yang dikategorikan sebagai kelimpahan

jarang. Kelimpahan jarang merupakan kehadiran individu atau spesies dengan nilai

kelimpahan yang berkisar antara 3 – 44,2 ind/m² pada suatu area tertentu (Haris et al.,

2010). Nilai kelimpahan tersebut dipengaruhi oleh salinitas yang tinggi dikarenakan

Pantai Ngandong menghadap langsung dengan samudera, sehingga memiliki

karakteristik gelombang yang cukup tinggi dan kondisi sedimen kasar yang berasal dari

pecahan-pecahan karang. Karakteristik tersebut dapat mengakibatkan laju pertumbuhan

gastropoda lambat. Menurut Nugroho et al. (2012) kondisi perairan yang terlindung dari

karakteristik gelombang memungkinkan lebih banyak jenis gastropoda yang ditemukan,

selain itu kondisi subtrat dasar lumpur berpasir berpengaruh terhadap kelimpahan dan

penyebaran gastropoda.

Pantai Ngandong merupakan tempat wisata dan terdapat tempat pelelangan ikan

yang dapat meningkatkan aktivitas manusia sekitar dan pengunjung. Meningkatnya

aktivitas manusia dan pengunjung secara langsung atau tidak langsung dapat

mempengaruhi ekosistem terumbu karang di Pantai Ngandong. Pantai Ngandong yang

dikelola langsung oleh masyarakat sekitar menyebabkan kurangnya pengawasan

terhadap keberdaan terumbu karang dan keberadaan biota didalamnya diantaranya

adalah gastropoda. Supriharyono (2000) menyatakan bahwa pertumbuhan karang dan

penyebaran terumbu karang tergantung pada kondisi lingkungannya.

4.2. Hubungan Gastropoda dan Terumbu Karang di Pantai Ngandong

Hasil pengukuran kondisi terumbu karang Pantai Ngandong, DIY dapat dilihat

pada tabel 3.

26

Tabel 3. Persen tutupan karang hidup dan karang mati

No Kategori Persen penutupan karang (%)1 Karang Hidup 33,962 Karang Mati 66,04

Berdasarkan hasil penelitian yang didapatkan (Tabel 3), besarnya nilai

persentase tutupan terumbu karang hidup yang terdapat dilokasi penelitian

menunjukkan hasil sebesar 33,96%. Besarnya nilai persentase terumbu karang hidup di

Pantai Ngandong dipengaruhi oleh interaksi alami yang terdapat di ekosistem perairan

sekitar, dan nilai parameter fisik-kimia di perairan tersebut yang dalam pengamatan

menunjukkan hasil atau nilai yang cukup optimal bagi pertumbuhan dan perkembangan

terumbu karang. Menurut English et al. (1994) luas tutupan terumbu karang hidup

dengan nilai 25-49,9% termasuk dalam kategori sedang.

Terumbu karang memiliki peranan yang besar untuk keseimbangan di perairan,

apabila terumbu karang mengalami gangguan maka akan mengakibatkan menurunnya

keseimbangan di suatu perairan. Kebanyakan gastropoda hidup di terumbu karang

selain untuk berlindung merupakan siput pemakan polip karang sehingga membutuhkan

terumbu karang untuk tetap bertahan hidup, terumbu karang sebagai tempat mencari

makan bagi gastropoda sehingga terjadi hubungan parasitisme, dimana gastropoda

mendapatkan keuntungan karena mendapatkan makanan dan terumbu karang

mengalami kerugian atau kerusakan akibat dari pemangsaannya. Menurut Barco et al,

(2010) apabila terjadi dalam waktu yang lama dan populasi yang banyak dikhawatirkan

akan merusak terumbu karang dengan cakupan area yang lebih luas. Hubungan

gastropoda terhadap kondisi terumbu karang di Pantai Ngandong belum menunjukan

pengaruh yang cukup beasar, dikarenakan Pantai Ngandong memiliki salinitas yang

cukup tinggi bagi kehidupan gastropoda.

27

4.3. Faktor Lingkungan Yang Mempengaruhi Kelimpahan Gastropoda

Pengukuran faktor fisika-kimia perairan dilakukan pada setiap stasiun

pengamatan sebelum pengambilan data tutupan terumbu karang dan gastropoda pada

saat surut. Parameter ini meliputi pengukuran suhu, salinitas, pH, dan kedalaman. Hasil

pengukuran parameter kualitas perairan dapat dilihat pada tabel 4.

Tabel 4. Hasil pengukuran parameter fisika-kimia perairan

Parameter FisikaKimia Perairan

StasiunOptimum

I II III IVSuhu (ºC) 29 29 29 29 28 – 31

pH 8,5 8,5 8,5 8,5 6,5 – 8,5

Salinitas (ppt) 33 33 33 33 26 - 32Kedalaman (cm) 45 50 65 55 >5

Suhu pada setiap stasiun menunjukan nilai yang sama yaitu 29ºC dimana kondisi

tersebut masih normal dan dapat ditempati oleh gastropoda. Seperti yang dikemukakan

oleh Rizkya et al. (2012) Suhu optimum bagi pertumbuhan gastropoda adalah 28 – 31

ºC. Suhu berpengaruh langsung terhadap aktivitas gastropoda seperti pertumbuhan

maupun metabolismenya, bahkan dapat menyebabkan kematian organisme.

Kandungan pH air laut pada setiap stasiun sebesar 8,5 ppt. Besarnya nilai pH di

perairan ini relatif sedang untuk nilai pH air laut, akan tetapi masih memungkinkan

biota laut untuk bertahan hidup. Susana (2005) memberikan batasan nilai pH yang

sesuai untuk kehidupan biota laut berkisar 6,5 – 8,5 ppt. Jadi, nilai pH air laut masih

tergolong normal dan dapat diterima oleh gastropoda untuk melangsungkan kehidupan.

Nilai salinitas menunjukan hasil yang sama pada keempat stasiun yaitu 33 ‰.

Rizkya et al. (2012) menyatakan bahwa nilai salinitas optimum bagi gastropoda berkisar

antara 26 – 32 ‰. Hal ini menunjukkan bahwa kisaran salinitas yang didapat dari

penelitian ini melebihi nilai toleransi hewan gastropoda. Nilai salinitas yang didapatkan

dari pengukuran ini belum dapat menjadi faktor pembatas melimpahnya gastropoda.

28

Pantai Ngandong yang menghadap langsung dengan laut lepas memiliki tipe pasang

surut semi diurnal yaitu terjadi pasang dan surut dua kali dalam 24 jam, dan tidak

adanya muara sungai yang menyebabkan tingkat salinitas tinggi. Menurut Darmayanti

dan Ranum (2008) kondisi salinitas berangsur semakin tinggi ke arah timur Pantai

Kukup, Sepanjang, Drini dan Ngandong karena tidak memiliki muara seperti di Pantai

Baron.

Kedalaman saat pengambilan data gastropoda dan terumbu karang berkisar

antara 45 – 65 cm. Menurut Keputusan Menteri Negara Lingkungan Hidup No 51 tahun

2004 tentang baku mutu air laut untuk kedalaman dan kecerahan khususnya coral adalah

>5. Perbedaan kedalaman tersebut dikarenakan tidak ratanya substrat di dasar perairan

yang di dominasi oleh pecahan karang dan kegiatan penelitian yang dilakukan pada saat

perairan sedang mengalami surut terendah menyebabkan kedalam perairan tersebut

menjadi dangkal. Kedalaman perairan yang dangkal akan mengakibatkan penetrasi

cahaya matahari bisa sampai langsung ke dasar perairan, hal ini memungkinkan

terjadinya kenaikan suhu dasar perairan. Kenaikan suhu akan mempengaruhi kadar

salinitas dalam perairan yang akan mempengaruhi jumlah dan jenis gastropoda kecil.

Selain itu Bertambahnya kedalaman seiring dengan berkurangnya cahaya matahari yang

menembus masuk keperairan dan aktivitas fotosintesis juga akan mengalami penurunan

(Haris et al., 2010). Jadi kedalaman sangat berpengaruh terhadap kelimpahan sutau

biota hidup diantaranya gastropoda untuk melangsungkan kehidupannya.

29

V. KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Kelimpahan gastropoda di Pantai Ngandong berkategori jarang dengan

prosentae terumbu karang sedang. Gastropoda yang ditemukan di ekosistem terumbu

karang Pantai Ngandong adalah 27 individu dari 6 family dan 6 spesies yaitu : Drupella

rugossa, Monetaria annulus, Conus lividus, Turbo argyrostoma, Morula granulate,

Peristernia nassatula. Parameter fisika-kima perairan seperti suhu, pH, dan kedalaman

masih tergolong baik untuk terumbu karang dan gastropoda.

5.2. Saran

Perlu adanya penelitian secara kontinyu agar diperoleh data yang lebih jelas

mengenai stastus gastropoda pada ekosistem terumbu karang di Pantai Ngandong, dan

perlu adanya pengwasan dari pihak pemerintah daerah setempat guna menjaga

kelestarian ekosistem yang ada beserta biota didalamnya.

30

DAFTAR PUSTAKA

Badan Standardisasi Nasional. 2005. Air dan Air Limbah Bagian 23: Cara Uji Suhudengan Termometer. SNI 06-6989.23. ICS No. 13.060.01.

Born, I. von, 1778. Encyclopedia of Marine Gastropods.http://www.gastropods.com/2/Shell_4232.shtml

Brower, J. E. and J. H. Zar. 1997. Field and Laboratory Method for General EcologyWm. C. Brown Company Publisher, America. 301 hal.

Carpenter, K.E., Volker, H.N. 1998. The Living Marine Resources of The WesternCentral Pasific, Vol 1. Food and Agriculture Organization of The UnitedNations, Rome. 382 hal.

Coralwatch. 2011. Terumbu Karang Dan Perubahan Iklim. Panduan Pendidikan DanPembangunan Kesadartahuan. The Uni-Versity Of Queensland. Australia, 272Hal.

Damayanti, A., dan Ranum, A. 2008. Karakteristik dan Pemanfaatan Pantai KarsKabupaten Gunungkidul. Makara, Teknologi. 12 (2) : 91-98.

Davies-Colley, R.J. 1988. Measurig Water Clarity With a Black Disk. Limnologi andOceanogrphy, America. 33 (4) : 616-623.

Dharma, B. 1988. Siput dan Kerang Indonesia (Indonesian Shells), Vol I. PT SaranaGraha, Jakarta. 111 hal.

Duclos, P.L., 1832. Encyclopedia of Marine Gastropods.http://www.gastropods.com/4/Shell_4234.shtml

English, S., Wilkinson, C., Baker, V. 1994. Survey Manual for Tropical MarineResources. Australian Institute of Marine Science, Townsville Mail Centre,Australia. 378 hal.

Estradivari, Muh. Syahrir, N., Susilo, S., Yusri, T, S. 2007. Terumbu Karang Jakarta:Pengamatan Jangka Panjang Terumbu Karang Kepulauan Seribu (2003-2007). Yayasan TERANGI, Jakarta. 102 hal.

Gabbi, B. 2000. Shells: Guide To The Jewels Of The Sea. Abeville Press Inc., U.S.,United States . 172 hal.

Haris, A., Ambo, T., dan Ammar, A. 2010. Kelimpahan Dan Distribusi Isis Hippuris DiPerairan Spermonde, Makasar. Jurnal Ilmu Kelautan dan Perikanan. 20 (1) : 8-16.

Hwass in Bruguiere, 1792. Tropical species uncommonly found in northern NSW. DesBeechey 2003. http://seashellsofnsw.org.au/Conidae/Pages/Conidae_plate_3.htm

Kaligis, F. 2008. Parasitisme, Kanibalisme dan Interaksi Positif Terumbu Karang danMoluska. Pacific Journal. 2 (2) : 133-136.

31

Karlsoon, L. 2001. Opisthobranchia: A taxonomic and biological review with emphasison the families Chromodorididae and Phyllidiidae together with field notes fromSouth East Sulawesi, Indonesia. Thesis of Biology Department, IFM, Universityof Linkoping. 52 hal.

Kusnadi, A., Hernawan U.E., dan Triandiza, T. 2008. Moluska Padang LamunKepulauan Kei Kecil. LIPI Press, Jakarta. 187 hal.

Lalang, Baru, S., Muh. Y.H. 2013. Kelimpahan Drupella Pada Perairan TerumbuKarang di Perairan Pulau Mandike Selat Tiworo Kabupaten Muna, SulawesiTenggara. Jurnal Mina Laut Indonesia. 1 (1) : 12-22.

Lamarck, J.B.P.A. de, 1822. Encyclopedia of Marine Gastropods.http://www.gastropods.com/2/Shell_3372.shtml

Linnaeus, C. 1758. Encyclopedia of Marine Gastropods.http://www.gastropods.com/6/Shell_36.shtml

Menteri Negara Lingkungan Hidup. 2004. Keputusan Menteri Negara LingkunganHidup Tentang Baku Mutu Air laut KEP No-51/MNLH/I/2004 8 April 2004.MNLH, Jakarta.

Morton, B., and Blackmore G. 2009. Seasonal variations in the density of andcorallivory by Drupella rugosa and species Cronia margariticola(Caenogastropoda: Muricidae) from the coastal waters of HongKong :(‘plagues’ or ‘aggregations’)? Journal of the Marine Biological Association ofthe United Kingdom. 89 (1) : 147–159.

Nontji, A. 2005. Laut Nusantara. Cetakan Keempat. Djambatan, Jakarta. 372 hal.

Nordstrom, D.K., Alpers, C.N., Ptacek, C.J., Blowes, D.W. 2000. Negative pH andExtremely Acidic Mine Waters from Iron Mountain, California. Environ. Sci.Technol. P 479.

Nugroho, D. W., Chrisna, A. S., Irwani. 2012. Struktur Komunitas Gastropoda diPesisir Kecamatan Genuk Kota Semarang. Journal of Marine Research. 1 (1) :100-109.

Nybakken, J. W. 1992. Biologi Laut, Suatu Pendekatan Ekologis. PT Gramedia Pustaka,Jakarta. 459 hal.

Odum E.P. 1971. Fundamental of Ecology. W. B Sounders, London. 574 hal

Oyama, K. 1992. Revision of Matajiro Yokoyama’s Type Mollusca from the Tertiaryand Quaternary of the Kanto Area. The Grant In AID of the Ministry OfEducation, Japan. 268 hal.

Purnomo, W.P., Muhammad, M. 2008. Kondisi Terumbu Karang Di Kepulauan SeribuDalam Kaitannya Dengan Gradasi Kualitas Perairan. Jurnal Ilmiah Perikanandan Kelautan. 11 (2) : 211-218

32

Riska, Baru, S., Muh. Y.H. 2013. Kelimpahan Drupella Pada Perairan TerumbuKarang di Pulau Belan-Belan Besar Selat Tiworo Kabupaten Muna, SulawesiTenggara. Jurnal Mina Laut Indonesia. 2 (6) : 69-80

Rizkya, S., Rudiyanti, S., Muskananfola, M.R. 2012. Studi Kelimpahan Gastropoda(lambis spp.) pada Daerah Makroalga di Pulau Pramuka, Kepulauan Seribu.Journal of Management of Aquatic Resources. 1 (1) : 1-7.

Roding, P.F., 1798. Hamlyn Guide to Shells of the World.http://www.gastropods.com/8/Shell_248.shtml

Romimohtarto, K., Juwana, S. 2007. Biologi Laut : Ilmu Pengetahuan Tentang BiotaLaut. Penerbit Djambatan, Jakarta. Ed. Rev.,cet. Ke-3. Hal. 321 – 332.

Sadarun, B., Nezon, E., Wardono, S., Afandy, Y.A., Nuriadi, L. 2006. PetunjukPelaksanaan Transplantasi Karang. Departemen Kelautan Dan Perikanan,Jakarta. 36 Hal.

Santoso, D.A. 2010. Kondisi Terumbu Karang Di Pulau Karang Congkak KepulauanSeribu. Jurnal Hidrosfir Indonesia. 5 (2) : 73-78.

Supriharyono. 2004. Growth Rates Of The Massive Coral Porites lutea Edward andHaime, On The Coast Of Bontang, East Kalimantan, Indonesia. 7 (3): 143-155

Susana, T. 2005. Kualitas Zat Hara Perairan Teluk Lada. Oseanologi dan Limnologi diIndonesia. No 37 : 59 – 67.

Suwondo, Febrita, E., Sumanti F. 2005. Struktur Komunitas Gastropoda pada HutanMangrove di Pulau Sipora Kabupaten Kepulauan Mentawai Sumatera Barat.Journal Biogenesis. 2 (1) : 25-29.

Tuhumena, J. R., Janny, D. S., Carolus, P. P. 2013. Struktur Komunitas Karang danBiota Asosiasi Pada Kawasan Terumbu Karang di Perairan Desa MinangaKecamatan Malayang II dan Desa Mokupa Kecamatan Tombariri. Jurnal Pesisirdan Laut Tropis. 3 (1) : 6-12.

33

LAMPIRAN

Lampiran 1. Jumlah gastropoda hasil penelitian

Data jumlah gastropoda hasil penelitian

Jumlah jenisStasiiun 1 Stasiun 2 Stasiun 3 Stasiun 4

Jumlah3 2 4 2

p awal 9 1 5 0 15p1 4 0 1 2 7p2 2 2 1 0 5

Jumlah 15 3 7 2 27Keterangan : p awal = pengambilan data awal, p 1 = pengulangan data ke-1, p2 =pengulangan data ke-2

Lampiran 2. Pengukuran terumbu karang

Data hasil pengukuran penutupan terumbu karang per-stasiun

KategoriPanjang (cm)

S1 S2 S3 S4ACB 13 26ACDACE 46CF 15 34CM 16DCR 35 66 35 54SC 2

Data hasil pengukuran penutupan terumbu karang

No Jarak (cm) Panjang (cm) Kategori

1 0 14 14 CM2 14 30 16 DC3 30 95 65 R4 95 105 10 CM5 105 107 2 R6 107 115 8 DC7 115 129 14 R8 129 139 10 ACB9 139 154 15 R10 154 167 13 ACE11 167 189 22 R12 189 209 20 CM

34

13 209 294 85 R14 294 313 19 CF15 313 429 116 R16 429 445 16 ACD17 445 467 22 R18 467 494 27 ACB19 494 522 28 R20 522 543 21 CF21 543 570 27 R22 570 586 16 SC23 586 601 15 CM24 601 616 15 R25 616 640 24 SC26 640 664 24 ACE27 664 697 33 R28 697 724 27 CM29 724 735 11 ACB30 735 775 40 R31 775 785 10 CM32 785 900 115 R33 900 925 25 CF34 925 939 14 R35 939 949 10 CM36 949 970 21 R37 970 987 17 SC38 987 1000 13 R39 1000 1016 16 CM40 1016 1030 14 R41 1030 1043 13 ACB42 1043 1064 21 R43 1064 1079 15 CF45 1079 1113 34 R46 1113 1134 21 ACE47 1134 1165 31 R48 1165 1189 24 CF49 1189 1214 25 R50 1214 1249 35 CF51 1249 1286 37 R52 1286 1300 14 ACB53 1300 1343 43 R54 1343 1375 32 CM55 1375 1399 24 ACD56 1399 1432 33 R57 1432 1467 35 DC58 1467 1502 35 R

35

59 1502 1567 65 CF60 1567 1642 75 R61 1642 1690 48 CF62 1690 1762 72 R63 1762 1834 72 DC64 1834 1908 74 R65 1908 1936 28 DC66 1936 1984 48 SC67 1984 2032 48 R68 2032 2066 34 CF69 2066 2112 46 R70 2112 2143 31 ACB71 2143 2221 78 R72 2221 2263 42 ACD73 2263 2297 34 CM74 2297 2312 15 R75 2312 2369 57 ACB76 2369 2402 33 CF77 2402 2432 30 R78 2432 2471 39 ACE79 2471 2511 40 SC80 2511 2600 89 R81 2600 2668 68 ACD82 2668 2712 44 R83 2712 2755 43 ACB84 2755 2824 69 R85 2824 2900 76 DC86 2900 2931 31 ACD87 2931 2970 39 R88 2970 3002 32 SC89 3002 3030 28 R90 3030 3056 26 ACB91 3056 3093 37 CM92 3093 3283 190 R93 3283 3331 48 ACD94 3331 3398 67 R95 3398 3423 25 CF96 3423 3478 55 R97 3478 3522 44 ACD98 3522 3567 45 CM99 3567 3578 11 R100 3578 3601 23 CF101 3601 3661 60 R102 3661 3713 52 ACD103 3713 3800 87 R

36

104 3800 3845 45 CF105 3845 3900 55 R106 3900 3933 33 DC107 3933 3966 33 ACD108 3966 4021 55 R109 4021 4067 46 ACE110 4067 4203 136 R112 4203 4263 60 ACB113 4263 4317 54 R114 4317 4374 57 DC115 4374 4420 46 R116 4420 4506 86 DC117 4506 4556 50 CF118 4556 4617 61 R119 4617 4648 31 ACD120 4648 4719 71 R121 4719 4800 81 ACD122 4800 4845 45 R123 4845 4906 61 CF124 4906 5000 94 R

5000

Lampiran 3. Perhitungan kelimpahan gastropoda

1. N = = 7,52. N = = 1,53. N = = 3,54. N = = 1

37

Lampiran 4. Foto kegiatan penelitian

Gambar 15. Pengambilan transek 1 Gambar 16. Pengambilan transek 3

Gambar 17. Pengambilan transek 2 Gambar 18. Pengambilan transek 4

Gambar 19. Pengukuran pH Gambar 20. Lokasi Penelitian

38

UCAPAN TERIMA KASIH

Dengan selesainya laporan kerja praktek ini penulis mengucapkan terima kasih kepada :

1. Allah SWT yang telah memberikan Rahmat dan Hidayah-Nya sehingga saya

dapat menselesaikan laporan kp ini.

2. Orang Tua dan Keluarga saya yang sudah senantiasa mendo’akan serta

membantu saya baik materi maupun semangat serta dukungan agar tetap

diberikan kelancaran dan kemudahan dalam mengerjakan laporan kp ini.

3. Ibu Riyanti, ST., M.Biotech sebagai dosen pembimbing yang telah membantu

dan membimbing saya dengan sabar dalam pengerjaan laporan kp ini

4. Team Ekspedisi : Karren, Fredhie, Pandu, Angga, Dimas, Riski, Tayanto dan

Andri terima kasih atas bantuannya dan semoga kita semua menjadi orang yang

sukses di dunia akhirat.

5. Temen-temen JPK 2010 yang telah memberikan semangat serta dukungan dalam

menselesaikan laporan kp ini.

6. Semua pihak yang tidak bisa saya sebutkan satu persatu yang telah banyak

membantu dalam pengerjaan kerja praktek ini.